Bahaya Dan Risiko Dalam Kehidupan Sehari [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Bahaya dan Risiko dalam Kehidupan Sehari-hari Filosofi dasar Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) adalah melindungi keselamatan dan kesehatan para pekerja dalam menjalankan pekerjaannya, melalui upaya-upaya pengendalian semua bentuk potensi bahaya yang ada di lingkungan tempat kerjanya. Bila semua potensi bahaya telah dikendalikan dan memenuhi batas standar aman, maka akan memberikan kontribusi terciptanya kondisi lingkungan kerja yang aman, sehat dan proses produksi menjadi lancar, yang pada akhirnya akan dapat menekan risiko kerugian dan berdampak terhadap peningkatan produktivitas. Sedangkan kalau kita berbicara mengenai bahaya, tidak bisa kita pungkiri dimanapun kita berada selalu dikelilingi oleh bahaya, termasuk ketika kita tidur pun juga dikelilingi oleh bahaya, seperti misalnya tiba-tiba terkena bencana kebakaran atau gempa bumi. Hal ini yang mendorong orang selalu bilang “Selamat Tidur”, atau sebagai orang yang beragama kita diharapkan selalu berdoa sebelum tidur,harapannya ketika tidur kita bisa selamat. Bahaya adalah situasi fisik yang berpotensi menyebabkan kecelakaan pada manusia, kerusakan pada aset, kerusakan pada lingkungan dan kombinasi yang terjadi diantaranya. Atau dengan kata lain bahaya adalah segala sesuatu yang tidak nikmat yang bisa mencelakai kita dan atau dapat merugikan kita. Bahaya dapat membahayakan kerugian material dan bahkan nyawa kita dapat terenggut. Bahaya yang ada disekeliling kita dapat diklasifikasikan menjadi empat kriteria, yaitu: a. Process hazard Contoh dari process hazard adalah kebocoran pipa gas dalam suatu pabrik industri, peledakan sehingga dapat menimbulkan kebakaran. b. Logistics hazard Bahaya jenis ini biasanya pada alat-alat yang memudahkan kehidupan manusia. Contohnya kapal, sebuah kapal mungkin bisa bocor yang dapat mnyebabkan tenggelamnya kapal tersebut dan bahkan bisa menghilangkan nyawa manusia. Contoh lain misalnya tabrakan mobil dan jatuhnya lift karena kelebihan beban.



1



c. Natural hazard Natural hazard adalah bahaya yang timbul karena proses alam, contohnya gempa bumi, halilintar, kebakaran hutan, tsunami, tanah longsor, gunung meletus, dan banjir. d. Security hazard Bahaya ini ditimbulkan karena adanya ancaman dari orang lain sehingga beberapa orang merasakan adanya bahaya. Contohnya teroris, pencurian, perampokan, dan bisa saja perampasan dalam kendaraan umum.



Contoh gambar dari Process hazard kebocoran pipa gas pada industri



Contoh gambar dari Natural hazard tanah longsor



2



Risiko merupakan kemungkinan terjadinya sesuatu yang tidak diharapkan. Risiko adalah kombinasi dari efek bahaya dan tingkat probabilitas terjadi bahaya tersebut. Sesuatu resiko dapat diterima apabila mereka yang mendapatkannya tidak mengkhawatirkannya. Risiko ini dapat timbul karena adanya situasi yang tidak aman atau tindakan yang tidak aman. Contoh dari situasi yang tidak aman adalah lingkungan kerja yang sangat bising, lingkungan kerja dengan kondisi ekstrem (bertemperatur sangat tinggi atau rendah atau bertekanan tinggi) atau terdapat senyawa kimia yang berbahaya. Sebagai respons dari risiko ini, berbagai tindakan diambil sebagai pencegahan. Respon yang diambil umumnya berupa respon secara teknis dan keluarnya peraturan. Sebagai tindakan pencegahan akhir, dilakukan asuransi, yang akan memberikan kompensasi atau restitusi bila terjadi kecelakaan atau kerusakan.



Contoh gambar kerja lapangan yang sangat berisiko



3