Bank Soal PPKN Kelas V [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

BANK SOAL PPKn Kelas V KD 3.1 Mengidentifikasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari 1. Perhatikan perilaku-perilaku berikut! (1) Tidak berkelahi sesama teman (2) Memberi jawaban ulangan kepada teman (3) Menolong teman yang sedang kesusahan (4) Selalu tertib dalam menjalankan ibadah Perilaku yang mencerminkan Pancasila adalah…. a. (1), (2), dan (3) b. (2), (3), dan (4) c. (1), (3), dan (4) d. (1), (2), dan (4) 2. Siti selalu bersikap baik dengan teman-temannya. Siti tidak pilih-pilih dalam berteman. Sikap Siti mencerminkan nilai Pancasila…. a. kesatu b. kedua c. ketiga d. kelima 3. Perhatikan gambar berikut!



Kegiatan pada gambar mencerminkan nilai Pancasila sila…. a. kedua b. ketiga c. keempat d. kelima



4. Perhatikan tabel berikut! No



Sila



. 1. 2. 3. 4.



2 3 4 5



Perilaku Tidak membedakan si kaya dan si miskin Memaksakan pendapat sendiri Bermusyawarah dalam menyelesaikan masalah Memberikan pertolongan kepada orang yang



membutuhkan Pasangan perilaku dengan sila pada nilai nilai Pancasila yang tepat adalah…. a. (1) dan (2) b. (2) dan (4) c. (1), (2), dan (3) d. (1), (3), dan (4) 5. Perhatikan pernyataan berikut! (1) Siti melaksanakan musyawarah (2) Siti menghargai pendapat orang lain (3) Siti ikhlas menjalankan kegiatan kerja bakti Dari pernyataan di atas, Siti telah melakukan pengamalan Pancasila, sila…. a. keempat b. kedua c. ketiga d. kelima 6. Mengapa Pancasila memiliki makna dan nilai-nilai luhur dalam setiap silanya? 7. Bu Irma bekerja sebagai guru, sedangkan Pak Irwan bekerja sebagai kepala sekolah. Jelaskan sikap yang seharusnya dilakukan Bu Irma terhadap Pak Irwan!



KD 3.2 Memahami hak, kewajiban dan tanggung jawab sebagai warga dalam kehidupan sehari-hari



1. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut! (1) Melakukan kerja bakti (2) Melaksanakan ronda malam (3) Mendapatkan hadiah (4) Menjaga kerukunan antarsesama masyarakat Berdasarkan pernyataan-pernyatan di atas, yang merupakan contoh tanggung jawab sebagai masyarakat adalah…. a. (1), (2), dan (3) b. (2), (3), dan (4) c. (1), (2), dan (4) d. (1), (3), dan (4) 2. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut! (1) Mendapatkan ilmu pengetahuan (2) Mendapatkan nilai yang bagus (3) Memiliki banyak teman di kelas Berdasarkan pernyataan-pernyataan di atas, kewajiban yang sesuai untuk mendapatkan hak di atas adalah…. a. membantu orang tua b. belajar dengan sungguh-sungguh c. menjaga kebersihan lingkungan d. melaksanakan ronda 3. Perhatikan gambar berikut!



Hak kita saat kegiatan seperti yang ditunjukkan pada gambar di atas adalah…. a. memaksakan pendapat pribadi b. mengikuti tata tertib c. mengajukan pendapat d. menerima hasil musyawarah 4. Pak Hardi tidak ikut kerja bakti karena sakit. Tindakan Pak Hardi yang tepat adalah…. a. diam saja karena sedang sakit b. minta maaf kepada Pak RT c. minta maaf dan menyediakan makanan kecil bagi yang bekerja bakti membersihkan lingkungan sendiri bila ia sudah sembuh 5. Adi meminjam penggaris dari Ida. Tanpa sengaja penggaris tersebut patah. Tindakan Adi yang tepat adalah…. a. mengembalikan penggaris dengan segera b. minta maaf dan mengembalikan penggaris yang patah itu c. mengganti dengan yang baru d. minta maaf dan menggantinya dengan penggaris yang baru 6. Perhatikan gambar berikut!



Tuliskan hak, kewajiban, dan tanggung jawab saat kegiatan seperti ditunjukkan pada gambar di atas! 7. Rumah Pak Nando tidak memiliki tempat pembuangan sampah di depan rumahnya. Sampah dari dalam rumah diletakkan begitu saja dan ditumpuk di depan pagar rumahnya. Akibatnya, banyak lalat berdatangan dan mengeluarkan bau tidak sedap. Banyak warga mengeluhkan kondisi tersebut. Berdasarkan kasus di atas, jelaskan sikap yang seharusnya dilakukan Pak Nando?



BANK SOAL PPKn Kelas V KD 3.3 Menelaah keragaman sosial budaya masyarakat 1. Pesta Rakyat Bogor Cap Go Meh 2015 bukan sekedar untuk mengakhiri perayaan Imlek, melainkan bukti bahwa masyarakat bersatu dalam keberagaman. Perayaan ini bukan hanya sekadar atraksi seni budaya, melainkan simbol toleransi dan tenggang rasa menghargai keberagaman Sikap yang diperlukan untuk menjaga kedamaian dalam keberagaman yang tinggi di masyarakat adalah .... a. kerja keras dan disiplin b. egois dan pantang menyerah c. toleransi dan tenggang rasa d. tanggung jawab dan individualisme 2. Salah satu keberagaman Bangsa Indonesia adalah keberagaman hari besar keagamaan. Cap Go Meh adalah salah satu hari besar keagamaan bagi pemeluk agama .... a. Islam b. Kristen c. Konghuchu d. Hindu 3. Contoh tindakan yang dapat kita lakukan untuk mendukung keberagaman sosial di lingkungan sekolah adalah .... a. menganggap diri kita yang paling disegani di sekolah b. mau bekerja sama mengerjakan ulangan dengan semua teman c. bekerja kelompok dengan teman yang seagama saja d. menghormati teman yang sedang melakukan peribadatan di sekolah 4. Keragaman merupakan suatu kondisi pada kehidupan masyarakat. Perbedaan seperti itu ada pada suku bangsa, agama, ras, serta budaya. Keragaman yang ada di Indonesia adalah … a. Kekayaan dan keindahan bangsa Indonesia b. Kekayaan intelektual anak bangsa c. Keindahan alam bangsa Indonesia d. Kekayaan dan keindahan alam suku bangsa



5. Keberagaman bangsa Indonesia dapat dibentuk oleh banyaknya jumlah suku bangsa yang tinggal di wilayah Indonesia dan tersebar di berbagai pulau dan wilayah di penjuru indonesia. Setiap suku bangsa memiliki ciri khas … a. Dan karakteristik sendiri pada aspek sosial dan budaya b. Dan karakteristik sendiri pada aspek social media dan budaya c. Dan karakteristik sendiri pada aspek sosial politik dan budaya d. Dan karakteristik sendiri pada aspek sosialita dan budaya 6. Perhatikan gambar berikut!



Apakah yang dimaksud dengan perayaan Cap Go Meh? 7.



Apakah manfaat keberagaman di dalam suatu masyarakat? Berikan pendapatmu!