Buku Database [PDF]

  • Author / Uploaded
  • SMK
  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

BAB I PENDAHULUAN A. Penjelasan Basis Data Basis Data adalah kumpulan informasi yang disimpan dalam computer/server secara sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut. Basis data digunakan untuk menyimpan informasi atau data yang terintegrasi dengan baik di dalam computer/server. Berikut ini terdapat beberapa pengertian basis data menurut para ahli, terdiri atas: 1. S. Attre mengungkapkan bahwa database merupakan kumpulan data yang saling berhubungan antara yang satu dengan yang lain dengan penggunaan yang beragam. 2. Gordon C. Everest, database merupakan kumpulan data yang bersifat mekanis, terbagi dan terdefinisi dengan formal melalui suatu pengorganisasian. 3. Toni Fabbri, menyatakan bahwa database adalah sebuah sistem file terintegrasi yang memiliki setidaknya satu primary key sebagai pengulangan. 4. C. J. Date, database ialah data operasional yang digunakan oleh system aplikasi dari sebuah pengorganisasian. Software yang digunakan untuk mengelola dan permintaan panggilan (query) basis data yang disebut sistem manajemen Basis data (Basis data management system, DBMS). DBMS merupakan suatu system perangkat lunak yang memungkinkan user (pengguna) untuk membuat, memelihara, mengontrol, dan mengakses basis data secara praktis dan efisien. Dengan DBMS, user akan lebih mudah mengontrol dan memanipulasi data yang ada.



Gambar 1. Struktur DBMS



Beberapa software atau perangkat lunak DBMS yang sering digunakan dalam aplikasi program antara lain : Table 1. Software DBMS Software DBMS SolarWinds Database Performance Analyzer IBM DB2



Microsoft SQL Server



Microsoft Access



MySQL



phpMyAdmin



Website



Keuntungan



https://www.solarwinds.com/



Mendukung penyetelan dan pengoptimalan kinerja basis data lintas platform. https://www.ibm.com/analytics Sangat mudah untuk menginstal, mengatur, diakses, dan dapat menyimpan data yang besar https://www.microsoft.com/ Kompatibel dengan Oracle, menyediakan manajemen kerja yang efisien dan memungkinkan banyak pengguna untuk menggunakan database yang sama. https://www.microsoft.com/ Ini adalah sistem manajemen database terjangkau yang digunakan sebagian besar oleh situs e-commerce. Pemrosesan data https://www.mysql.com/ berkecepatan tinggi, pemicu untuk meningkatkan produktivitas, dengan rollback dan commit membantu dalam pemulihan data jika diperlukan. https://www.phpmyadmin.net/ Antarmukanya mudah digunakan, data dapat diekspor dalam file CSV, SQL, XML dan dapat diimpor dari format file CSV dan SQL.



Beberapa istilah-istilah yang termaksud unsur-unsur dari basis data adalah sebagai berikut: Table 2. Istilah pada basis data Istilah Entititas



Field



Keterangan Entititas adalah orang, tempat, kejadian atau konsep yang informasinya direkam. Pada bidang kesehatan Entity adalah Pasien, Dokter, Kamar. Setiap entity mempunyai atribut atau sebutan untuk mewakili suatu entity. Seorang siswa dapat dilihat dari atributnya misalnya, NIM, Nama_siswa, Alamat.



Record



Record adalah kumpulan isi elemen data (atribut) yang saling berhubungan menginformasikan tentang suatu entity secara lengkap. Contoh Kumpulan atribut NIP, Nama, dan alamat berisikan “01001245566”, Sanusi, Jl. Hati suci No 2 Kupang. Data Value Merupakan data aktual atau infomasi yang disimpan ditiap data elemen. Isi atribut disebut nilai data. Kunci Elemen Data ( Tanda pengenal yang secara unik mengidentifikasikan entitas Key Data Element ) dari suatu kumpulan entitas. Contoh Entitas Mahasiswa yang mempunyai atribut-atribut npm, nama, alamat, tanggal lahir menggunakan Kunci Elemen Data npm. Table Sebuah tabel merupakan kumpulan data (nilai) yang diorganisasikan ke dalam baris (record) dan kolom (field). Masing-masing kolom memiliki nama yang spesifik dan unik. SQL Key merupakan suatu field yang dapat dijadikan kunci dalam operasi tabel. Dalam konsep database, key memiliki banyak jenis diantaranya Primary Key, Foreign Key, Composite Key, dll. Basis data merupakan sistem yang terdiri atas kumpulan file atau tabel yang saling berhubungan dan Database Management System ( DBMS ) yang memungkinkan beberapa pemakai untuk mengakses dan manipulasi file-file tersebut ( Fathansyah, 1999). Dalam Sistem Basis data memiliki beberapa komponen yaitu:



Komponen Basis Data Perangkat Keras ( Hardware )



Deskripsi



Perangkat keras yang biasanya terdapat dalam sistem basis data adalah memori sekunder hardisk. Sistem Operasi ( Operating Sistem Operasi (Operating System) merupakan System ) program yang mengaktifkan atau mengfungsikan sistem komputer, mengendalikan seluruh sumber daya (resource) dan melakukan operasi-operasi dalam komputer. Sistem Operasi yang banyak digunakan seperti: Windows dan linux. Basis data ( Database ) Sebuah basis data ( Database ) dapat memiliki beberapa basis data. Setiap basis data dapat berisi atau memiliki sejumlah objek basis data seperi file atau tabel.Database Management System ( DBMS ) Pengolahan basis data secara fisik tidak dilakukan oleh pemakai secara langsung, tetapi ditangani oleh sebuah perangkat lunak yang disebut DBMS yang menentukan bagaimana data disimpan, diubah dan diambil kembali. Pemakai ( User ) Bagi pemakai dapat berinteraksi dengan basis data dan memanipulasi data dalam program yang ditulis dalam bahasa pemograman.



B. Tujuan dan Manfaat Basis Data



C.