Contoh Proposal PKL PT Aneka Tuna Indonesia [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PROPOSAL PRAKTEK KERJA LAPANG



PROSES PENGALENGAN IKAN TUNA DI PT. ANEKA TUNA INDONESIA GEMPOL, JAWA TIMUR



Oleh



Affan Zahirul Fawazi



(155100200111051)



Antonius Rizky



(155100201111023)



Arif Mujahidin



(155100200111054)



Azharul Hifldli Ainul Yaqin



(155100200111045)



Hasan Fuadi



(155100200111035)



Wahyu Joko Purnomo



(155100200111003)



JURUSAN KETEKNIKAN PERTANIAN FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN UNIVERSITAS BRAWIJAYA MALANG 2017



i



LEMBAR PERSETUJUAN NERACA MASSA DAN ENERGI DALAM PROSES (COOKING) PADA PENGALENGAN IKAN TUNA DI PT. ANEKA TUNA INDONESIA



Nama



: Affan Zahirul Fawazi



NIM



: 155100200111051



Jurusan



: Keteknikan Pertanian



Fakultas



: Teknologi Pertanian



Telah disetujui oleh:



Mengetahui, Plt. Ketua Jurusan Keteknikan Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya



Dosen Pembimbing,



Dr. Eng. Evi Kuniati, STP, MT NIP. 19760415 1999903 2 001



Retno Damayanti, STP, MP NIK.2013047608232001



Tanggal Persetujuan:



Tanggal Persetujuan:



ii



LEMBAR PERSETUJUAN .................................................................................................................................................... .....................................................



Nama



: Antonius Rizky



NIM



: 155100201111023



Jurusan



: Keteknikan Pertanian



Fakultas



: Teknologi Pertanian



Telah disetujui oleh:



Mengetahui, Plt. Ketua Jurusan Keteknikan Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya



Dosen Pembimbing,



Dr. Eng. Evi Kuniati, STP, MT NIP. 19760415 1999903 2 001



Angky Wahyu Putranto, STP, MP NIP.19900409 201504 1 003



Tanggal Persetujuan:



Tanggal Persetujuan:



iii



LEMBAR PERSETUJUAN AKTIVITAS MESIN PENGALENGAN IKAN DI PT. ANEKA TUNA INDONESIA Nama



: Arif Mujahidin



NIM



: 155100200111054



Jurusan



: Keteknikan Pertanian



Fakultas



: Teknologi Pertanian



Telah disetujui oleh:



Mengetahui, Plt. Ketua Jurusan Keteknikan Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya



Dosen Pembimbing,



Dr. Eng. Evi Kuniati, STP, MT NIP. 19760415 1999903 2 001



Ir. Darwin Kadarisman, MS NIP. 19470917 197403 1 001



Tanggal Persetujuan:



Tanggal Persetujuan:



iv



LEMBAR PERSETUJUAN PROSES PENGISIAN DAGING DALAM KALENG DI PT. ANEKA TUNA INDONESIA



Nama



: Azharul Hifldli Ainul Yaqin



NIM



: 155100200111045



Jurusan



: Keteknikan Pertanian



Fakultas



: Teknologi Pertanian



Telah disetujui oleh:



Mengetahui, Plt. Ketua Jurusan Keteknikan Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya



Dosen Pembimbing,



Dr. Eng. Evi Kuniati, STP, MT NIP. 19760415 1999903 2 001



Dr. Ir. Sandra Malin Sutan, MP NIP. 19631231 199303 1 021



Tanggal Persetujuan:



Tanggal Persetujuan:



v



LEMBAR PERSETUJUAN PROSES STERILISASI PADA PENGALENGAN IKAN TUNA DI PT. ANEKA TUNA INDONESIA



Nama



: Hasan Fuadi



NIM



: 155100200111035



Jurusan



: Keteknikan Pertanian



Fakultas



: Teknologi Pertanian



Telah disetujui oleh:



Mengetahui, Plt. Ketua Jurusan Keteknikan Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya



Dosen Pembimbing,



Dr. Eng. Evi Kuniati, STP, MT NIP. 19760415 1999903 2 001



Dewi Maya Maharani, STP, M.Sc NIP. 19871025 201504 2 002



Tanggal Persetujuan:



Tanggal Persetujuan:



vi



LEMBAR PERSETUJUAN PENGARUH PENGONTROLAN SUHU DALAM PROSES PEMASAKAN (COOKING) IKAN TUNA PADA PENGALENGAN IKAN TUNA DI PT. ANEKA TUNA INDONESIA



Nama



: Wahyu Joko Purnomo



NIM



: 155100200111003



Jurusan



: Keteknikan Pertanian



Fakultas



: Teknologi Pertanian



Telah disetujui oleh:



Mengetahui, Plt. Ketua Jurusan Keteknikan Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya



Dosen Pembimbing,



Dr. Eng. Evi Kuniati, STP, MT NIP. 19760415 1999903 2 001



Dewi Maya Maharani, STP, M.Sc NIP. 19871025 201504 2 002



Tanggal Persetujuan:



Tanggal Persetujuan:



vii



KATA PENGANTAR



Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat nikmat dan karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan Proposal Praktek Kerja Lapang yang berjudul “Studi Proses pada Pengalengan Ikan Tuna di PT. Aneka Tuna Indonesia” dengan baik. Adapun proposal Praktek Kerja Lapang ini dibuat dengan tujuan untuk memenuhi persyaratan akademik pada mata kuliah di Jurusan Keteknikan Pertanian Universitas Brawijaya Malang serta mengetahui berbagai proses pengolahan ikan di PT. Aneka Tuna Indonesia. Dengan tersusunnya proposal Praktek Kerja Lapang ini, maka penulis ingin menyampaikan terimakasih kepada: 1. Dr. Eng. Evi Kuniati, STP, MT selaku Ketua Jurusan Keteknikan Pertanian Universitas Brawijaya Malang. 2. Retno Damayanti, STP, MP selaku dosen pembimbing. 3. Angky Wahyu Putranto, STP, MP selaku dosen pembimbing. 4. Ir. Darwin Kadarisman, MS selaku dosen pembimbing. 5. Dewi Maya Maharani, STP, M.Sc selaku dosen pembimbing. 6. Dr. Ir. Sandra Malin Sutan, MP selaku dosen pembimbing. 7. Orang tua yang sangat membantu pemberian motivasi serta nasehat yang bermanfaat dalam proses penulisan ini. 8. Semua pihak yang telah banyak membantu menyusun proposal ini. Akhir kata, penulis berharap semoga Allah SWT membalas semua kebaikan yang telah diberikan dan proposal ini bisa bermanfaat bagi penulis sendiri dan juga pembacanya.



Malang, 20 September 2017



Penulis



viii



DAFTAR ISI



HALAMAN JUDUL ............................................................................................................. i HALAMAN PERSETUJUAN ............................................................................................. ii KATA PENGANTAR .......................................................................................................viii DAFTAR ISI ..................................................................................................................... ix DAFTAR TABEL .............................................................................................................. xi BAB I. PENDAHULUAN ................................................................................................. 12 1.1 Latar Belakang ............................................................................................... 12 1.2 Tujuan ............................................................................................................. 13 BAB II. TINJAUAN PUSTAKA ........................................................................................ 14 2.1 Definisi Ikan Tuna .......................................................................................... 14 2.2 Proses Pengolahan Ikan Kaleng ................................................................... 15 2.2.1 Penerimaan Bahan Baku ........................................................................ 15 2.2.2 Persiapan ................................................................................................ 15 2.2.3 Pemasakan Pendahulan ......................................................................... 15 2.2.4 Penurunan Suhu ..................................................................................... 15 2.2.5 Pembersihan Daging............................................................................... 16 2.2.6 Pemotongan............................................................................................ 16 2.2.7 Pengisian ................................................................................................ 16 2.2.8 Penambahan Medium ............................................................................. 16 2.2.9 Penutupan Kaleng................................................................................... 16 2.2.10 Sterilisasi .............................................................................................. 16 2.2.11 Penurunan Suhu dan pencucian ........................................................... 16 2.2.12 Pemeraman.......................................................................................... 16 2.3 Keuntungan



Penggunaan



Kaleng



sebagai



Wadah



atau



Bahan



Pengemas…………………………………………………………………………….17 2.4 Mutu Ikan Tuna Kaleng .................................................................................. 17



BAB III. METODE PELAKSANAAN ................................................................................ 19 3.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan.................................................................... 19 3.2 Metode Pelaksanaan....................................................................................... 19 3.2.1 Studi Lapang ........................................................................................... 19 3.2.2 Studi Literatur.......................................................................................... 19 3.2.3 Praktek Kerja .......................................................................................... 19 3.3 Materi Kegiatan ............................................................................................... 20 ix



3.4 Jadwal Pelaksanaan ....................................................................................... 20



BAB IV. PENUTUP ......................................................................................................... 24 DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................................ 25 LAMPIRAN



x



DAFTAR TABEL



Tabel 1.1 Komposisi Gizi Beberapa Jenis Ikan Tuna per 100 gram ................................. 14 Tabel 2.1 Spesifikasi Persyaratan Mutu Ikan Tuna Kaleng .............................................. 17 Tabel 3.1 Alokasi Waktu Perencanaan Praktek Kerja Lapang ......................................... 21



xi



BAB I PENDAHULUAN



1.1 Latar Belakang PKL Indonesia merupakan negara dengan kekayaan alam berlimpah yang sebagian besar bersumber pada agrokompleks (pertanian, peternakan, perikanan). Oleh karena itu bidang agrokompleks khususnya sektor perikanan memiliki peran penting dalam menunjang perekonomian negara. Untuk memanfaatkan kekayaan alam maka diperlukan pengelolaan yang cermat dan profesional dengan tujuan mampu meningkatkan kesejahteraan rakyat. Peningkatan pengelolaan kekayaan alam dapat diwujudkan melalui pengembangan agroindustri yang didukung dengan adanya beberapa program studi di indonesia, salah satunya adalah program



studi



Keteknikan Pertanian Universitas Brawijaya, Malang. Jurusan Keteknikan Pertanian Universitas Brawijaya merupakan salah satu jurusan yang diharapkan dapat menghasilkan peneliti yang mampu membantu pengembangan dan penelitian dalam suatu perusahaan atau instansi. Penelitian dan pengembangan itu meliputi pembuatan produk baru, pengembangan ilmu dan teknologi. Maka dibutuhkan sumber daya manusia yang terampil dan profesional dibidangnya. Untuk itu dengan adanya Praktik Kerja Lapangan, kami berharap agar Iebih mantap dalam menentukan langkah kami dimasa yang akan datang agar dapat mengimbangi teknik pertanian yang semakin berkembang, selain itu mahasiswa dapat menambah pengalaman praktis di lapangan, sehingga benar-benar siap ketika diterjunkan ke dunia kerja. Praktek Kerja Lapangan (PKL) merupakan salah satu mata kuliah wajib yang harus diambil dalam rangka memenuhi syarat perkuliahan. Dengan adanya kegiatan PKL ini, mahasiswa diharapkan mampu menerapkan keilmuan yang dimiliki sekaligus belajar mengenai permasalahan riil yang terjadi dalam suatu perusahaan produksi. Dalam pelaksanaannya mahasiswa diberikan waktu selama empat minggu untuk dapat berinteraksi dengan unsur-unsur sistem produksi sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku dalam perusahaan tersebut. Pemilihan tempat Praktek Kerja Lapang di PT. Aneka Tuna Indonesia, Jl. Raya Surabaya – Malang Km. 38 Gempol, Jawa Timur. karena perusahaan tersebut bergerak dalam bidang pengalengan ikan dan pengemasan produk. Selain pengolahan produk tersebut dapat dipelajari dalam jurusan Keteknikan Pertanian. Sehingga melalui Praktek Kerja Lapang ini, diharapkan dapat menambah pengetahuan mahasiswa mengenai proses pengolahan ikan baik itu proses sebelum 12



pengalengan hingga proses sesudah pengalengan serta mengetahui keadaan umum dan kultur kerja. 1.2 Tujuan PKL 1.2.1



Tujuan Umum a. Mengetahui secara umum sejarah perkembangan, struktur organisasi dan aspek ketenagakerjaan di PT. Aneka Tuna Indonesia, Jl. Raya Surabaya – Malang Km. 38 Gempol, Jawa Timur. b. Mempelajari pra pengalengan, proses pengalengan, dan pasca pengalengan. Pra pengalengan yaitu persiapan bahan baku, pengalengan yaitu proses pemasukan bahan baku dalam pengemasan, sedangkan pasca pengalengan yaitu proses penyimpanan dan pengawetan c. Memenuhi salah satu syarat untuk menyelesaikan pendidikan strata satu di Jurusan Teknik Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Brawijaya.



1.2.2



Tujuan Khusus a. Untuk mengetahui proses produksi pengalengan ikan di PT. Aneka Tuna Indonesia. b. Untuk mengetahui pengolahan limbah di PT. Aneka Tuna Indonesia. c. Mengetahui dan mempelajari alat dan mesin yang digunakan oleh PT. Aneka Tuna Indonesia.



13



BAB II TINJAUAN PUSTAKA



2.1 Definisi Ikan Tuna Tuna merupakan anggota dari family Scombridae dan genus Thumnus. Dalam genus Thumnus ini, tuna lebih spesifik dibandingkan generasi lain, karena tuna lebih banyak mempunyai sirip dada (gurat sisi sirip dada tuna berkisar 30-36 sedangkan jenis yang lain berkisar 23-27). Tuna merupakan ikan perenang cepat dan hidup gerombol sewaktu mencari makan. Kecepatan renang ikan dapat mencapai 50 km/jam. Kemampuan berenang ini merupakan salah satu factor yang menyebabkan penyebarannya yang cukup luas, termasuk diantaranya beberapa spesies yang dapat menyebar dan bermigrasi lintas samudera. Beberapa jernis tuna yang tertangkap di perairan Indonesia diantaranya adalah yellowfin tuna, YFT (Thumnus albacores), tuna mata besar atau bigeye tuna, BET (Thumnus obesus), albakora atau albacore, ALB (Thumnus alalunga) dan tuna sirip biru atau bluefin tuna, SBT (Thumnus macoyi) (Triharyuni dan Prisantoso, 2012). Ikan tuna adalah jenis ikan dengan kandungan protein yang tinggi dan lemak yang rendah. Tuna mengandung protein antara 22,6-26,2 g / 100 g daging. Lemak antara 0,1-2,7 g / 100 g daging, disamping itu ikan tuna mengandung mineral kalsium, fosfor, besi dan sodium, vitamin A (retinol), dan vitamin B (thiamin, riboflavin dan niasin) (Herawati, 2009). Tabel 1.1 Komposisi gizi beberapa jenis ikan tuna per 100 gram Komposisi



Jenis ikan tuna



Satuan



Bluefin



Skipjack



Yellowfin



Energi



121



131



105



kal



Protein



22,6



26,2



24,1



g



Lemak



2,7



2,1



0,1



g



Abu



1,2



1,3



1,2



g



Kalsium



8



8



9



mg



Fosfor



190



220



220



mg



Besi



2,7



4



1,1



mg



Sodium



90



52



78



mg



Retinol



10



10



5



mg



Thiamin



0,1



0,03



0,1



mg



Riboflavin



0,06



0,15



0,1



mg



Niasin



10



18



12



mg



14



(Department of Health , Education and Walfare, 1972 yang diacu Rospiati, 2006)



2.2 Proses Pengolahan Ikan Kaleng Penurunan mutu pada ikan tuna dengan cepat (setelah ikan mati), menyebabkan dilakukannya beberapa proses pengawetan ikan tuna, salah satunya yakni dengan pengalengan. Pengalengan ikan merupakan salah satu metode pengawetan makanan yang bertujuan untuk memperpanjang umur simpan makanan hingga lima tahun. Proses pengalengan ikan tuna menurut Irianto dan Akbarsyah (2007), adalah sebagai berikut: 2.2.1



Penerimaan Bahan Baku Setiap bahan baku yang diperoleh harus diperiksa mutunya paling tidak secara



organoleptik dan ditangani sesuai dengan persyaratan teknik sanitasi dan higiene. Ikan yang tidak memenuhi persyaratan bahan baku harus ditolak. Untuk bahan baku segar harus segera dilakukan pencucian menggunakan air mengalir dengan suhu maksimum 5oC. Bahan baku yang diterima dalam keadaan beku, apabila menunggu proses penanganan selanjutnya maka harus disimpan dalam es yang bersuhu -25oC. Bahan baku yang dalam keadaan segar apabila menunggu proses penanganan selanjutnya harus disimpan pada suhu chilling (0oC). 2.2.2 Persiapan Apabila bahan baku masih dalam keadaan beku maka dilakukan pelelehan (thawing) dalam air mengalir yang bersuhu 10o – 15o C). Untuk ikan dalam keadaan utuh, dilakukan pemotongan kepala, sirip dan pembuangan isi perut.Sedangkan ikan yang berukuran besar dilakukan pemotongan bagian badan menjadi ukuran yang sesuai dengan alat precooking dan selanjutnya ditempatkan dalam rak pre-cooking. 2.2.3



Pemasakan Pendahuluan (Pre-Cooking) Ikan tuna yang telah disiapkan dalam rak dimasukkan ke dalam alat pemasak



menggunakan uap panas (steam). Waktu yang dibutuhkan untuk pemasakan pendahuluan tergantung pada ukuran ikan, namun umumnya berkisar 1 – 4 jam (mampu mereduksi 17,5 % kadar air dari daging ikan. dengan suhu pemasakan 100 o – 105o C). 2.2.4



Penurunan Suhu Ikan yang telah dimasak dikeluarkan dari alat pemasak dan diturunkan suhunya



sampai ikan dapat ditangani lebih lanjut (30o C. dalam waktu maksimum 6 jam).



15



2.2.5



Pembersihan Daging Daging ikan dibersihkan dari sisik, kulit, tulang dan daging merah menggunakan



pisau yang tajam.Kulit, tulang dan daging merah yang terbuang ditampung dalam wadah yang terpisah. 2.2.6



Pemotongan Daging putih yang telah bersih dari kulit, tulang dan daging merah, dipotong-



potong dengan ukuran yang disesuaikan dengan ukuran kaleng.Pada tahap pemotongan ini sekaligus dilakukan sortasi terhadap daging yang rusak.Daging putih yang telah dipotong secepatnya harus dimasukkan/diisikan ke dalam kaleng. 2.2.7



Pengisian Pengisian daging ke dalam kaleng dilakukan dengan cara menata daging ikan



ke dalam kaleng sesuai dengan tipe produk (solid, chunk, flake, standard, grated). a. Solid: 1 – 2 potong daging putih, bebas serpihan. b. Standard: 2 – 3 potong daging putih, serpihan maksimum 2 %. c. Chunk: serpihan daging putih ± satu kali makan, sepihan flake maks 40 %. d. Flake : potongan daging kecil 2,8 menit pada suhu 120o C. Pada setiap sterilisasi harus dilakukan pencatatan suhu secara periodik. 2.2.11 Penurunan Suhu Dan Pencucian Penurunan suhu dan pencucian menggunakan air yang mengandung residu klor 2 ppm. Setelah dikeluarkan dari retort, kaleng dipindahkan ke tempat yang terlindung (restricted area) untuk pendinginan. 2.2.12 Pemeraman Kaleng yang telah dingin dimasukkan ke dalam suatu ruang dengan suhu kamar dan diletakkan dengan posisi terbalik, dan kemudian dilakukan pengecekan 16



terhadap kerusakan kaleng.Kaleng yang dianggap rusak adalah kaleng yang menggembung atau bocor.Pemeraman dilakukan minimal selama 7 (tujuh hari). 2.3 Keuntungan Penggunaaan Kaleng sebagai Wadah atau Bahan Pengemas a. Kaleng dapat menjaga bahan pangan yang ada didalamnya. Makanan yang ada di dalam wadah yang tertutup secara hermetis dapat dijaga terhadap kontaminasi oleh mikroba, serangga, atau bahan asing yang mungkin



dapat



menyebabkan



kebusukan



atau



penyimpangan



penampakan cita rasanya. b. Kaleng dapat juga menjaga bahan pangan terhadap perubahan kadar air yang tidak diinginkan. c. Kaleng dapat menjaga bahan pangan terhadap penyerapan oksigen, gas-gas lain, bau-bauan,dan partikel-partikel radioaktif yang terdapat di atmosfer. d. Menjaga bahan pangan terhadap cahaya, untuk bahan pangan berwarna yang peka terhadap reaksi fotokimia. 2.4 Mutu Ikan Tuna Kaleng Pengujian mutu ikan tuna kaleng meliputi pengujian organoleptik, mikrobiologi, kimia dan fisik. Di dalam penilaian organoleptik terhadap ikan tuna kaleng dilakukan dengan cara memisahkan ikan dari mediumnya (Irianto dan Akbarsyah, 2007). Tabel 2.1 Spesifikasi Persyaratan Mutu Ikan Tuna Kaleng Jenis Uji



Persyaratan Mutu



a. Organoleptik: -



Nilai minimal



6



b. Mikrobiologi: -



TPC anaerob per g



0



-



TPC aerob per g



0



c. Kimia: -



Stanum (Sn) *) ppm maks



250



*)



-



Plumbum (Pb) ppm maks



5



-



Arsen (Ar) *) ppm maks



1



-



Mercuri (Hg) *) ppm maks



0,5



-



Histamin mg/100 g maks



20



d. Fisika: -



Fisika kaleng



-



Bobot tuntas (%)



Baik 70



Keterangan: *) Bila diperlukan 17



Sumber: SNI-01-2712-1992 Menurut SNI-01-2712-1992, nilai organoleptik untuk ikan tuna kaleng minimal adalah 6. Persyaratan TPC untuk produk tuna kaleng yang meliputi bakteri aerob dan anaerob adalah nihil atau tidak ada, ini membuktikan bahwa proses sterilisasi yang dilakukan cukup sempurna. Kadar histamin produk ikan tuna maksimal 20 mg/100 g.



18



BAB III METODE PELAKSANAAN 3.1 Waktu dan Tempat Pelakasanaan Praktek Kerja Lapang (PKL) ini dilaksanakan selama satu bulan mulai pada tanggal 08 Januari – 09 Februari 2017. Praktek Kerja Lapang (PKL) ini dilaksanakan di PT. Aneka Tuna Indonesia, Jl. Raya Surabaya – Malang Km. 38 Gempol, Jawa Timur. Ketentuan jam kerja bagi para mahasiswa peserta praktek kerja lapang disesuaikan dengan jam kerja instansi. 3.2 Metode Kegiatan Bentuk kegiatan dan metode pelaksanaan dan pengumpulan data selama praktek kerja lapang di PT. Aneka Tuna Indonesia, Jl. Raya Surabaya – Malang Km. 38 Gempol, Jawa Timur ini adalah: 3.2.1



Studi lapang Pada studi lapang ini mengadakan pengamatan secara langsung di lapangan dengan cara: a. Observasi Observasi dilakukan secara langsung terhadap objek yang diingin diamati dan kemudian mencatat informasi yang didapatkan selama di tempat pkl di PT. Aneka Tuna Indonesia. b. Wawancara Metode wawancara ini dapat dilakukan dengan cara tanya jawab ataupun dengan meminta informasi secara langsung dengan pembimbing lapangan, bagian pemasaran, serta bagian-bagian lain yang berkaitan dengan topik kita. c. Dokumentasi Metode ini dilakukan dengan cara mempelajari dan mengumpulkan dokumen yang erat hubungannya dengan perusahaan dan kegiatan perusahaan ataupun yang berkaitan dengan kondisi objek pengamatan.



3.2.2



Studi literatur Teknik ini dilakukan dengan bantuan dari bermacam-macam sumber pustaka. Teknik ini dimaksudkan untuk membandingkan hasil yang diperoleh selama pelaksanaan Praktek Kerja Lapang dengan berbagai literatur yang berhubungan dengan obyek pembahasan melalui perpustakaan dan juga pengumpulan data sekunder yang mendukung kegiatan ini.



19



3.2.3



Praktek Kerja Teknik ini dilakukan dengan bekerja secara langsung di lapang namun tetap dalam bimbingan dan pengawasan pembimbing lapang dan para pekerja.



3.3 Materi Kegiatan Selama pelaksanaan Praktek Kerja Lapang, materi yang dipelajari meliputi: 3.3.1



Sejarah Singkat dan Perkembangan Perusahaan a. Sejarah singkat perusahaan b. Visi dan Misi Perusahaan



3.3.2



Struktur Organisasi Bentuk struktur organisasi



3.3.3



Letak Geografis Perusahaan Lokasi perusahaan



3.3.4



Ketenagakerjaan a. Jumlah anggota atau karyawan b. Sistem kerja dan sistem pengupahan



3.3.5



Aspek Teknologi Pertanian a. Bahan baku dan penolong b. Teknologi pengolahan bahan baku c. Spesifikasi alat dan mesin pengolahan



3.3.6



Tugas khusus a. Proses pemasakan (cooking) pada pengalengan ikan b. Proses sterilisasi pada pengalengan ikan c. Prosen pencucian pada pengalengan ikan d. Proses pengisian daging dalam kaleng



3.4 Jadwal Pelaksanaan Kegiatan Praktek Kerja Lapang ini dilakukan dengan observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi literatur. Adapun jadwal kegiatan yang dirancang dalam pelaksanaan Praktek Kerja Lapang ditampilkan pada Tabel 3.1 berikut.



20



Tabel 3.1. Alokasi Waktu Perencanaan Praktek Kerja Lapang



No



Rencana Kegiatan



Waktu Pelaksanaan Minggu keI



1.



II



III



IV



Pengenalan lokasi, divisi dan keadaan umum perusahaan



2.



Mempelajari



sistem



operasional dan pengolahan produk 3.



Tugas khusus



4.



Observasi, konsultasi, dan pengolahan data



5.



Studi



pustaka



dan



penyusunan



: Waktu pelaksanaan kegiatan Catatan : Waktu kegiatan dapat berubah sesuai dengan kondisi dan pelaksanaan di lapangan.



TUGAS KHUSUS YANG AKAN DIAMBIL 21



1. Anggota I Nama Mahasiswa



= Affan Zahirul Fawazi



NIM



= 155100200111051



Jur/fakultas/Universitas



= Keteknikan Pertanian/ Fakultas Teknologi



Pertanian /



Universitas Brawijaya Tugas khusus



= Proses Pemasakan (Cooking) pada Pengalengan Ikan Tuna di PT. Aneka Tuna Indonesia



2. Anggota II Nama Mahasiswa



= Antonius Risky



NIM



= 155100201111023



Jur/fakultas/Universitas



= Keteknikan



Pertanian/



Fakultas



Teknolog



Pertanian/



Universitas Brawijaya Tugas Khusus



=



3. Anggota III Nama Mahasiswa



= Arif Mujahidin



NIM



= 155100200111054



Jur/fakultas/Universitas



= Keteknikan Pertanian/ Fakultas Teknologi



Pertanian/



Universitas Brawijaya Tugas khusus



= Aktivitas Mesin Pengalengan Ikan di PT. Aneka Tuna Indonesia



4. Anggota IV Nama Mahasiswa



= Azharul Hifdli Ainul Yakin



NIM



= 155100200111045



Jur/fakultas/Universitas



= Keteknikan Pertanian/ Fakultas Teknologi



Pertanian/



Universitas Brawijaya Tugas khusus



= Proses Pengisian Daging Dalam Kaleng di PT. Aneka Tuna Indonesia



22



5. Anggota V Nama Mahasiswa



= Hasan Fuadi



NIM



= 155100200111035



Jur/fakultas/Universitas



= Keteknikan Pertanian/ Fakultas Teknologi



Pertanian/



Universitas Brawijaya Tugas khusus



= Proses Sterilisasi Pada Pengalengan Ikan Tuna di PT. Aneka Tuna Indonesia



6. Anggota VI Nama Mahasiswa



= Wahyu Joko Purnomo



NIM



= 155100200111003



Jur/fakultas/Universitas



= Keteknikan Pertanian/ Fakultas Teknologi



Pertanian/



Universitas Brawijaya Tugas khusus



= Proses Pemasakan (Cooking) pada Pengalengan Ikan Tuna di PT. Aneka Tuna Indonesia



BAB IV 23



PENUTUP



4.1 PENUTUP Demikianlah proposal PKL ini disusun sebagai acuan kepada berbagai pihak yang berkepentingan atas PKL yang akan dilakukan. Hal-hal yang belum tercantum dalam proposal ini akan diatur kemudian atas kesepakatan pihak yang bersangkutan. Kami sebagai pihak yang mengajukan proposal ini mohon maaf atas segala kekurangan dan kesalahan. Atas bantuan semua pihak hingga terlaksananya PKL ini kami ucapkan terima kasih. Semoga apa yang direncanakan dalam proposal ini dapat dilaksanakan sesuai rencana.



DAFTAR PUSTAKA



24



Herawati, Erfika Rahayu Novita, Asep Nurhikmat, Agus Susanto & M. Kurniadi. 2009. Perubahan Kandungan Protein Ikan Tuna Selama Proses Pengalengan Gulai Tuna Kaleng. Prosiding Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia 2009.



Irianto, Hari Eko, Teuku Muamar Indra Akbarsyah. 2007. Pengalengan Ikan Tuna Komersial. Squalen Vol. 2 No. 2, Desember 2007.



Triharyuni, Setya, Budi Iskandar Prisantoso. 2012. Komposisi Jenis dan Sebaran Ukuran Tuna Hasil Tangkapan Longline di Perairan Samudera Hindia Selatan Jawa. Jurnal Saintek Perikanan Vol. 8, No. 1, 2012.



25