Gabung Juknis BIAS 2018 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN BULAN IMUNISASI ANAK SEKOLAH (BIAS)



PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN BULAN IMUNISASI ANAK SEKOLAH (BIAS)



DIREKTORAT JENDERAL PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN PENYAKIT KEMENTERIAN KESEHATAN RI 2018



DIREKTORAT JENDERAL PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN PENYAKIT KEMENTERIAN KESEHATAN RI 2018



DAFTAR ISI



KATA PENGANTAR.................................................................................................... TIM PENYUSUN ......................................................................................................... DAFTAR SINGKATAN ................................................................................................ DAFTAR ISTILAH .......................................................................................................



1 2 3 4



BAB I .......................................................................................................................... 6 PENDAHULUAN ......................................................................................................... 6 1.1 Latar Belakang ................................................................................................. 6 1.2 Landasan Hukum.............................................................................................. 10 1.3 Tujuan dan Sasaran ......................................................................................... 11 1.4 Kebijakan dan Strategi...................................................................................... 12 BAB II .......................................................................................................................... PERSIAPAN ................................................................................................................ 2.1 Tujuan ............................................................................................................... 2.2 Sasaran dan Jadwal Pemberian Imunisasi ....................................................... 2.3 Tempat Pelaksanaan ........................................................................................ 2.4 Tahapan Persiapan .......................................................................................... 2.4.1 Advokasi ................................................................................................. 2.4.2 Sosialisasi ............................................................................................... 2.4.3 Pendataan Sasaran ................................................................................ 2.4.4 Penjaringan Status Imunisasi di Sekolah ............................................... 2.4.5 Penyiapan Logistik ................................................................................. 2.5 Strategi Menjangkau Sasaran di Luar Sekolah .................................................



13 13 13 13 14 14 15 15 16 16 16 18



BAB III ......................................................................................................................... PELAKSANAAN .......................................................................................................... 3.1 Pengorganisasian ............................................................................................. 3.2 Penyiapan vaksin dan logistik lainnya .............................................................. 3.3 Penyuluhan ....................................................................................................... 3.4 Skrining Kesehatan........................................................................................... 3.5 Pengaturan Sasaran Imunisasi ......................................................................... 3.6 Pemberian Imunisasi ........................................................................................ 3.7 Pencatatan dan Pelaporan ...............................................................................



19 19 19 25 25 25 26 28 30



BAB IV......................................................................................................................... PEMANTAUAN DAN EVALUASI ................................................................................ 4.1 Pemantauan dan Evaluasi Hasil Imunisasi ....................................................... 4.2 Pemantauan KIPI..............................................................................................



33 33 33 35



LAMPIRAN 1 ............................................................................................................... LAMPIRAN 2 ............................................................................................................... LAMPIRAN 3 ............................................................................................................... LAMPIRAN 4 ............................................................................................................... LAMPIRAN 5 ............................................................................................................... LAMPIRAN 6 ............................................................................................................... LAMPIRAN 7 ............................................................................................................... LAMPIRAN 8 ............................................................................................................... LAMPIRAN 9 ............................................................................................................... LAMPIRAN 10 ............................................................................................................. LAMPIRAN 11 ............................................................................................................. LAMPIRAN 12 .............................................................................................................



37 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49



 



KATA PENGANTAR   Pemberian imunisasi untuk anak usia sekolah dasar yang merupakan imunisasi rutin lanjutan bertujuan untuk meningkatkan perlindungan terhadap penyakit campak, difteri dan tetanus. Selain itu, di beberapa daerah percontohan juga telah dilaksanakan imunisasi Human Papilloma Virus (HPV) pada anak perempuan usia sekolah dasar untuk mencegah penyakit kanker serviks. Pemberian imunisasi ini dilaksanakan pada kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS), sebagai salah satu kegiatan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). Kegiatan BIAS secara operasional dinilai sangat efektif dan efisien karena sebagian besar sasaran sudah berkumpul atau teroganisir di sekolah. Meskipun demikian, agar cakupan yang tinggi dapat dicapai maka kegiatan BIAS juga harus menjangkau sasaran usia sekolah yang tidak bersekolah. Dengan jadwal yang baru, maka pelayanan BIAS dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia pada bulan Agustus untuk imunisasi Measles Rubella (MR) serta bulan November untuk imunisasi Diphteria Tetanus (DT) dan Tetanus Diphteria (Td). Buku ini merupakan pedoman teknis bagi petugas di lapangan, baik petugas puskesmas, guru sekolah dasar atau sederajat maupun Tim Pembina UKS di tingkat Pusat, Provinsi, Kabupaten/Kota dan tingkat Puskesmas. Untuk mendapatkan hasil yang lebih baik pada cakupan maupun mutu pelayanan diharapkan petugas kesehatan dapat memperkuat kemitraan dengan lintas sektor sebagaimana yang telah terlembagakan dalam Tim Pembina UKS. Salam sehat dan selamat bekerja. Direktur Jenderal P2P,



dr. Anung Sugihantono, M.Kes NIP 196003201985021002



 



Petunjuk Teknis Bulan Imunisasi Anak Sekolah (Juknis BIAS)



1



TIM PENYUSUN Pelindung: Direktur Jenderal P2P dr. Anung Sugihantono, M.Kes Penasehat: Direktur Surkarkes Drg. R. Vensya Sitohang, M.Epid Penanggung jawab: Dr. Endah Sulastiana S, MARS Kontributor: Prof. Andrijono Sp.OG (K) Onk dr. Gertrudis Tandy, MKM Syamsu Alam, SKM, M.Epid dr. Julitasari Sundoro dr. Devi Anisiska Lulu A. Dewi, SKM, MIPH Eka Desi Purwanti, SKM Diany Litasari, SKM Sekar Astrika Fardhani, SKM Reza Isfan, SKM, MKM Hakimi, SKM, M.Sc Syafriyal, SKM, M.Kes Hashta Meyta, SST, S.Si, Apt Yusneri, SKM, MM Agustina Saranga, SKM dr. Sherli Karolina dr. Tri Setyanti, M.Epid dr. Aries Hamzah, MKM Kenny Peetosutan Sugiarto dr. Hadarati Razak Sweetly Pangau Dede Mahmuda, SKM



2



Petunjuk Teknis Bulan Imunisasi Anak Sekolah (Juknis BIAS)



DAFTAR SINGKATAN ADS APBD APBN BIAS CFR CRS Dirjen DT HOGI HPV IBI IDAI IDI IP ITAGI IVA KIPI PD3I POGI PPNI SEAR Td TP UKS TT UKS VVM WHO WUS



= Auto Disable Syringe = Anggaran Pendapat Belanja Daerah = Anggaran Pendapat Belanja Negara = Bulan Imunisasi Anak Usia Sekolah = Case Fatality Rate = Congenital Rubella Syndrom = Direktur Jenderal = Difteria Tetanus = Himpunan Onkologi Ginekologi Indonesia = Human Papilloma Virus = Ikatan Bidan Indonesia = Ikatan Dokter Anak Indonesia = Ikatan Dokter Indonesia = Indek Pemakaian Vaksin = IndonesiaTechnical Advisory Group on Immunization = Inspeksi Visual dengan Asam Asetat = Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi = Penyakit yang Dapat Dicegah Dengan Imunisasi = Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia = Persatuan Perawat Nasional Indonesia = South East Asia Region = Tetanus Difteria = Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah = Tetanus Toxoid = Usaha Kesehatan Sekolah = Vaccine Vial Monitor = World Health Organization = Wanita Usia Subur



Petunjuk Teknis Bulan Imunisasi Anak Sekolah (Juknis BIAS)



3



DAFTAR ISTILAH



4



BIAS



: Bulan Imunisasi Nasional adalah kegiatan secara nasional meliputi pemberian imunisasi pada anak Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah dan yang sederajat yang dilaksanakan dua kali setahun pada setiap bulan Agustus untuk imunisasi MR dan bulan November untuk imunisasi DT dan Td.



Booster



: Imunisasi lanjutan yang bertujuan meningkatkan tingkat kekebalan seseorang



Campak



: Penyakit yang disebabkan oleh virus campak.



Cool Pack



: Disebut juga kotak dingin cair merupakan wadah plastik berbentuk segi empat, besar ataupun kecil yang diisi dengan air yang kemudian didinginkan pada suhu 2 0C dalam lemari es selama 24 jam.



Difteri



: Penyakit yang disebabkan corynebacterium diphtheriae.



Evaporator



: Bagian dari lemari es yang berfungsi sebagai penguapan freon, sehingga daerah sekitarnya menjadi lebih dingin.



Herd Immunity



: Kekebalan komunitas yang tercipta karena tingginya cakupan imunisasi di komunitas (>95%)



Imunisasi



: Suatu upaya untuk menimbulkan/meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit, sehingga bila suatu saat terpajan dengan penyakit tersebut tidak akan sakit atau hanya mengalami sakit ringan.



Kanker serviks



: Penyakit kanker pada mulut rahim/serviks yang disebabkan oleh infeksi virus (Human Papilloma Virus).



oleh



bakteri



Petunjuk Teknis Bulan Imunisasi Anak Sekolah (Juknis BIAS)



KIPI



: Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi yang selanjutnya disingkat KIPI adalah kejadian medik yang diduga berhubungan dengan imunisasi.



Pap Smear



: Prosedur pengambilan sampel sel dari leher rahim untuk memastikan ada atau tidak adanya ketidaknormalan yang dapat mengarah kepada kanker serviks pada wanita



Safety Box



: Kotak Pengaman yang tahan air dan tusukan jarum untuk tempat membuang semua alat suntik bekas.



Status T5



: Status imunisasi pada seseorang yang sudah mendapatkan 5 dosis imunisasi Tetanus.



Tetanus



: Penyakit yang disebabkan oleh clostridium tetani.



TetanusNeonatorum



: Penyakit tetanus pada anak.



Vaksin



: Produk biologi yang berisi antigen berupa mikroorganisme yang sudah mati, masih hidup tapi dilemahkan, masih utuh atau bagiannya, atau berupa toksin mikroorganisme yang telah diolah menjadi toksoid atau protein rekombinan, ditambahkan dengan zat lainnya, yang bila diberikan kepada seseorang akan menimbulkan kekebalan spesifik secara aktif terhadap penyakit infeksi tertentu.



Vaccine refrigerator



: Tempat yang digunakan untuk menyimpan vaksin dengan suhu 2 0C s/d 8 0C.



Vaccine Carrier



: Alat untuk membawa vaksin dari puskesmas ke posyandu atau tempat pelayanan imunisasi lainnya yang dapat mempertahankan suhu 2 0C s/d 8 0C.



Petunjuk Teknis Bulan Imunisasi Anak Sekolah (Juknis BIAS)



5



BAB 1



PENDAHULUAN BAB I PENDAHULUAN  



1.1 Latar Belakang Salah satu upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia dalam bidang kesehatan adalah upaya pembinaan anak sekolah melalui Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). UKS adalah segala usaha yang dilakukan dalam meningkatkan kesehatan peserta didik pada setiap jalur, jenis dan jenjang pendidikan mulai dari tingkat TK/RA sampai SMA/SMK/MA. UKS dilaksanakan untuk meningkatkan mutu pendidikan dan prestasi belajar anak sekolah melalui perilaku hidup bersih dan sehat, menciptakan lingkungan yang sehat serta meningkatkan derajat kesehatan anak sekolah. Hal ini memungkinkan pertumbuhan dan perkembangan yang harmonis dan optimal dalam rangka pembentukan manusia Indonesia seutuhnya. UKS merupakan wadah dan program untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat dan derajat kesehatan peserta didik sedini mungkin, yang dilakukan secara terpadu oleh empat Kementerian terkait beserta seluruh jajarannya baik di pusat maupun di daerah. Adapun landasannya, yaitu SKB empat Menteri Tahun 2014, yaitu Menteri Pendidikan Nasional, Menteri Kesehatan, Menteri Agama dan Menteri Dalam Negeri. Sebagai bagian dari UKS, pada tahun 1997 telah dicanangkan pelaksanaan pemberian imunisasi lanjutan bagi anak usia sekolah dasar yang disebut sebagai Bulan Imunisasi Anak Sekolah atau BIAS. Sasaran BIAS adalah siswa siswi kelas 1, 2 dan 5 Sekolah Dasar/Madrasah/sederajat. Jenis imunisasi yang diberikan pada pelaksanan BIAS bertujuan untuk mencegah penyakit Campak, Rubella,



6



Petunjuk Teknis Bulan Imunisasi Anak Sekolah (Juknis BIAS)



PENDAHULUAN



Petunjuk Teknis Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (Juknis BIAS)



Difteri dan Tetanus Neonatorum yang merupakan masalah kesehatan di Indonesia. Tetanus pada maternal dan neonatus merupakan penyebab kematian paling sering terjadi akibat persalinan dan penanganan tali pusat yang tidak bersih. Tetanus ditandai dengan kaku otot yang nyeri yang disebabkan oleh neurotoxin yang dihasilkan oleh Clostridium tetani pada luka anaerob (tertutup). Attack rate tetanus neonatorum pada bayi yang lahir dari ibu yang tidak mendapatkan imunisasi tetanus sebesar 20 per 1000 kelahiran hidup dan case fatality rate antara 30% sampai 90%. Kekebalan terhadap penyakit ini hanya diperoleh melalui imunisasi tetanus minimal dua dosis. Perlindungan jangka panjang diperoleh jika mendapatkan imunisasi tetanus sebanyak 5 dosis (status T5). Untuk mempertahankan status eliminasi tetanus neonatorum kurang dari 1/1000 kelahiran hidup di tingkat Kabupaten/Kota dalam 1 tahun sesuai ketentuan WHO, diperlukan upaya pencapaian status T5 bagi semua WUS. Pemberian imunisasi DT dan Td pada anak usia sekolah dasar atau sederajat merupakan rangkaian upaya mencapai status T5 bagi setiap individu. Difteri merupakan penyakit yang sangat menular dan dapat mengakibatkan kematian. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Corynebacterium Diphtheriae yang memproduksi racun yang dapat merusak jaringan dan organ tubuh manusia. Difteri dapat menimbulkan berbagai komplikasi seperti kelumpuhan otot jantung dan penyumbatan saluran pernafasan. Menurut data surveilans Kementerian Kesehatan, sepanjang tahun 2017, terdapat 954 kasus difteri di 170 kabupaten/kota di 30 provinsi dimana 44 orang diantaranya meninggal. Angka kematian atau Case Fatality Rate (CFR) adalah 4,6% yang berarti dari 100 orang yang menderita penyakit difteri, terdapat 4-5 penderita yang meninggal. Angka CFR nasional ini lebih rendah dari data angka CFR global yang dirilis WHO yaitu sekitar 5-10%. Difteri dapat dicegah dengan imunisasi. Tingkat perlindungan minimal yang harus dicapai adalah titer anti bodi sebesar 0.1 IU/mL. Hasil penelitian Kimura et al pada tahun 1991 menunjukkan bahwa titer antibodi yang terbentuk setelah dosis pertama 6 tahun (anak usia sekolah). Campak (morbili/measles) merupakan penyakit yang sangat mudah menular yang disebabkan oleh virus dan sangat berbahaya apabila disertai dengan komplikasi seperti pneumonia, diare, meningitis, dan dapat berakibat pada kematian. Penyakit ini sangat berpotensi menjadi wabah apabila cakupan imunisasi rendah dan kekebalan imunitas/herd immunity tidak terbentuk. Dengan pemberian imunisasi campak dan berbagai upaya yang telah dilakukan, kematian akibat penyakit campak menurun sebanyak 84% di seluruh dunia yaitu dari 550.100 kematian pada tahun 2000 menjadi 89.780 kematian pada tahun 2016. Meskipun demikian, campak masih menjadi penyakit yang umum terjadi di negara – negara berkembang di Asia dan Afrika. Diperkirakan 20,4 juta orang terkena campak pada tahun 2016. Bayi baru lahir akan mendapat kekebalan alami terhadap campak dari ibunya (maternal antibodi) yang bertahan antara 6 - 9 bulan. Untuk itu pada usia 9 bulan anak harus mendapat imunisasi campak dosis pertama untuk melindungi anak dari virus campak. Namun demikian diantara anak yang telah mendapat imunisasi campak pada usia 9 bulan masih akan ada 10% - 15% yang tidak terbentuk kekebalannya. Oleh karena itu diperlukan imunisasi lanjutan untuk melengkapi perlindungan bagi anak yang memiliki perlindungan terhadap campak baik anak yang telah diimunisasi namun belum terbentuk kekebalan maupun anak yang belum mendapatkan imunisasi campak dosis pertama melalui kegiatan imunisasi lanjutan pada usia 18 bulan dan BIAS. Rubella adalah penyakit akut dan ringan yang sering menginfeksi anak dan dewasa muda yang rentan. Akan tetapi yang menjadi perhatian



8



Petunjuk Teknis Bulan Imunisasi Anak Sekolah (Juknis BIAS)



PENDAHULUAN



Petunjuk Teknis Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (Juknis BIAS)



adalah efek teratogenik apabila rubella ini menyerang pada wanita hamil pada trimester pertama. Infeksi rubella yang terjadi sebelum konsepsi dan selama awal kehamilan dapat menyebabkan abortus, kematian janin atau sindrom rubella kongenital (Congenital Rubella Syndrome/CRS) pada bayi yang dilahirkan seperti gangguan jantung, gangguan penglihatan, gangguan pendengaran dan gangguan perkembangan. Di Indonesia, rubella merupakah salah satu masalah kesehatan masyarakat yang memerlukan upaya pencegahan efektif. Data surveilans selama lima tahun terakhir menunjukan 70% kasus rubella terjadi pada kelompok usia