Jenis Flora Dan Fauna Beserta Daerah Asal [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

FLORA 1. Melati putih



Melati putih atau Jasminum sambac adalah spesies melati yang berasal dari Asia selatan (di India, Myanmar dan Sri Lanka. Penyebaranya dimulai dari Hindustan ke Indocina, lalu Kepulauan Melayu. Bunga ini menjadi satu dari tiga bunga nasional Indonesia(sebagai "Puspa Bangsa"). Bunga ini juga menjadi bunga nasional Filipina. 2. Rafflesia



Padma raksasa (bahasa Latin: Rafflesia arnoldii) adalah tumbuhan parasit obligat yang terkenal karena memiliki bunga berukuran sangat besar, bahkan merupakan bunga terbesar di dunia. Ia tumbuh di jaringan tumbuhan merambat (liana) Tetrastigma dan tidak memiliki daun sehingga tidak mampu berfotosintesis. Penamaan bunga raksasa ini tidak terlepas oleh sejarah penemuannya pertama kali pada tahun 1818 di hutan tropis Bengkulu (Sumatera) di suatu tempat dekat Sungai Manna, Lubuk Tapi, Kabupaten Bengkulu Selatan, sehingga Bengkulu dikenal di dunia sebagai The Land of Rafflesia atau Bumi Rafflesia.



3. Anggrek



Suku anggrek-anggrekan (bahasa Latin: Orchidaceae) merupakan satu suku tumbuhan berbunga dengan anggota jenis terbanyak. Jenis-jenisnya tersebar luas dari daerah tropika basah hingga wilayah sirkumpolar, meskipun sebagian besar anggotanya ditemukan di daerah tropika. Kebanyakan anggota suku ini hidup sebagai epifit, terutama yang berasal dari daerah tropika. Anggrek di daerah beriklim sedang biasanya hidup di tanah dan membentuk umbi sebagai cara beradaptasi terhadap musim dingin. Organ-organnya yang cenderung tebal dan "berdaging" (sukulen) membuatnya tahan menghadapi tekanan ketersediaan air. Anggrek epifit dapat hidup dari embun dan udara lembap. Orchidaceae adalah sumber inspirasi dari nama kereta api Argo Anggrek, kereta api eksekutif yang melayani Surabaya Pasar Turi-Gambir. 4. Cempaka wangi



Cempaka wangi (Magnolia champaca syn. Michelia champaca) adalah pohon hijau abadi besar yang bunga putih atau kuningnya dikenal luas sebagai sumber wewangian. Tumbuhan asal anak benua India dan Asia Tenggara ini juga berguna kayunya dan berfungsi pula sebagai penghias taman. Bijinya terbungkus oleh salut biji yang disukai burung.[1]. Cempaka wangi adalah flora identitas untuk Provinsi Aceh; di sana dikenal sebagai Bungöng Jeumpa Gadéng.



FAUNA 1. CENDRAWASIH



Nama Cendrawasih dalam bahasa Inggris : Bird of paradise Nama latin atau nama ilmiah Cendrawasih : Paradisaea spp Daerah asal Cendrawasih : Papua 2. ELANG JAWA



Nama Elang jawa dalam bahasa Inggris : Javan eagle Nama latin atau nama ilmiah Elang jawa : Nisaetus bartelsi Daerah asal Elang jawa : Pulau Jawa 3. KOMODO



Nama Komodo dalam bahasa Inggris : Komodo dragons Nama latin atau nama ilmiah Komodo : Varanus komodoensis Daerah asal Komodo : Pulau Komodo, Pulau Rinca, Pulau Flores, Pulau Gili Motang, dan Pulau Gili Dasami di Nusa Tenggara