Kisi-Kisi K3 POP [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PT. INTERNATIONAL NICKEL INDONESIA Tbk ggh KISI – KISI SOAL TEORI K3 POP



Type Soal :



1. Multiple Choice ( pilihan ganda) +/- 50 Soal 2. Essay ( Menjawab) ( 20 soal dari 25 soal yang tersedia). 3. Soal Membuat JSA yang sesuai dengan bidang kerjanya. 4. Soal membuat Agenda Meeting K3. 5. Interview dengan Inspektur Tambang ( Instruksturnya) Total Soal : Menjawab 20 Soal dari 25 jumlah soal Waktu : - Tiap Type Soal memiliki waktu tertentu, bagi yang sudah selesai 1 type soal silakan lanjut dengan type soal berikutnya. Semua jawaban soal baik pilihan ganda dan essay harus sesuai dengan konteks pertanyaan dan materi training. Kisi-kisi di bawah ini adalah hasil ingatan dari beberapa alumni training K3 POP dan prediksi tentang apa yang akan diujikan. Semua soal teori yang dikeluarkan adalah sudah dijelaskan oleh trainernya di classroom melalu tayangan slide-slidenya , oleh karena itu TOLONG DENGAR,SIMAK DAN PAHAMI dengan sebaik-baiknya pada saat berada di classrom A. Prediksi Soal Essay da n Pilihan Ganda. 1. Sebutkan Kriteria Kecelakaan Tambang dan sebutkan pasal berapa beserta bunyinya dalam KEPMEN No.555.K/26/M.PE/1995 yang menerangkan hal tsb ? Jawaban : Kriteria kecelakaan tambang adalah: 1. Benar-benar terjadi ( tidak ada rekayasa). 2. Mengakibatkan cedera pekerja tambang atau orang yang diberi izin masuk area pertambangan. 3. Akibat Usaha Pertambangan 4. Terjadi pada jam kerja. 5. Terjadi didalam wilayah kegiatan usaha pertambangan atau area proyek. Dijelaskan dalam Pasal 39 Kepmen No.555. K/26/M.PE/1995



( Pernah keluar dalam bentuk soal Essay) 2. Apa Tugas Supervisor untuk K3 , sebutkan pasal berapa dan bunyinya didalam kepmen no. 555.K./26/M.PE/1995 ? Jawaban : Tugas Supervisor untuk K3 adalah tertulis dalam Pasal 12 kepmen No.555.K/26/M.PE/1995 yang berbunyi: 1. Bertanggung jawab atas keselamatan kerja. 2. Melaksanakan Inspeksi. 3. Bertanggung jawab atas keselamatan, kesehatan dan kesejahteraan semua orang yang ditugaskan kepadanya. 4. Membuat dan menandatangi Laporan . ( Pernah Keluar dalam bentuk soal Essay) 3. Sebutkan Prinsip K3 ? Jawaban : Prinsip K3 adalah : 1. Setiap pekerjaan dapat dilakukan dengan selamat tanpa harus ada korban. 2. Kecelakaan pasti disebutkan oleh sesuatu. 3. Penyebab Kecelakaan harus dicegah/ditiadakan. ( Pernah keluar dalam bentuk soal essay) 4. Mengapa pentingnya K3 dalam bekerja? Jawaban : Karena dengan K3 akan : 1. Menyelamatkan Karyawan dari sakit, kesedihan, kehilangan masa depan, kehilangan nafkah dll. 2. Menyelamatkan Keluarga dari kesedihan, masa depan yang tidak menentu dan kehilangan pendapatan. 3. Meyelamatkan Perusahaan, dari kehilangan tenaga kerja, biaya akibat kecelakaan, stop produksi dan operasi dll. ( Pernah keluar dalam bentuk soal Essay) 5. Apa Yang dimaksud dengan Kecelakaan ? Jawaban : Kecelakaan adalah suatu kejadian yang : - Tidak direncanakan. - Tidak diinginkan - Tidak Diduga. - Terjadi Kapan saja. - Dimana Saja - Menimpa siapa saja.



( pernah keluar dengan bentuk soal essay dan pilihan ganda) 6. Sebutkan Jenis-jenis kecelakaan ? Jawaban : - Terjatuh/Tergelincir - Terpukul - Terbentur - Terjepit - Terkena aliran listrik - Kemasukan benda - dll ( Soal pernah keluar dengan bentuk pilihan ganda) 7. Sebutkan penyebab kecelakan ? Jawaban : Menurut Teori HW Heinrich, penyebab kecelakaan adalah: a. Tindakan tidak aman ( 88%) b. Kondisi Tidak Aman ( 10 %) c. Takdir ( 2 %). (pernah keluar dalam bentuk soal pilihan ganda) 8. Sebutkan rumus FR ( frekuensi Rate) ? Jawaban : FR = Jumlah Kecelakaan Kumulatif x 1 000 000 Jumlah jam Kerja ( pernah keluar dalam bentuk soal essay). 9. Sebutkan jenis-jenis biaya kecelakaan ? Jawaban : Biaya Kecelakaan terbagi 2 jenis: 1. Biaya Langsung, mencakup biaya kompensasi, biaya perawatan/pengobatan, biaya reparasi peralatan dan biaya penyelidikan. 2. Biaya Tidak Langsung, mencakup kehilangan waktu kerja karena pekerjaan terhenti, kehilangan waktu kerja teman lain karena menolong korban, biaya pelatihan ulang, kehilangan waktu untuk membahas mengapa kecelakaan terjadi. (Pernah Keluar dalam bentuk soal Essay ). 10. Sebutkan macam- macam inspeksi safety ? Jawaban : Macam-macam safety inspeksi adalah: - Inspeksi rutin - Inspeksi berkala - Inspeksi K3 Bersama dll. ( pernah keluar dalam bentuk soal essay)



11. Sebutkan dan jelaskan tentang penyelidikan kecelakaan yang efektif ? Jawaban : Penyelidikan kecelakaan yang efektif adalah penyelidikan yang: 1. Menjelaskan apa yang terjadi. 2. Menentukan sebab-sebab yang sebenarnya. 3. Memilih Resiko. 4. Memperkuat pengawasan. 5. Menetapkan kecenderungan 6. Menunjukkan perhatian. ( pernah keluar dalam bentuk soal pilihan ganda dan essay). 12. Sebutkan 3 unsur yang harus ada untuk timbulnya api ? Jawaban : Proses terjadinya api adlah kontak dari 3 unsur yaitu: 1. Fuel ( bahan Bakar) seperti cairan , kertas, tekstil dll. 2. Oksigen , oksigen bebas di usara atau oksigen murni. 3. Heat ( panas) seperti panas, tenaga panas kimia, panas listrik dll. ( pernah keluar dalam bentuk soal essay) 13. Sebutkan Klasifikasi ( Golongan ) Api ? Jawaban : Golongan Api adalah sbb: 1. Golongan Api A ( Ash/meninggalkan abu), yaitu api yang berasal dari material yang mudah terbakar. Seperti : kayu , kertas, kain, plastik dll. 2. Golongan Api B ( Boil / cairan yang mendidih), yaitu api yang berasal dari cairan yang mudah terbakar. Seperti: oli, minyak, solar, bensin, tiner , gemuk dll. 3. Golongan Api C ( current/listrik) yaitu api yang berasal dari peralatan listrik, seperti generator, trafo, motor, kabel listrik dll. 4. Golongan Api D (Logam), yaitu api yang berasal dari logam yang dapat terbakar seperti magnesium, titanium , zirconium dll. Golongan Api D jarang ditemukan di pertambangan. ( Pernah keluar dalam bentuk soal essay). 14. Sebutkan jenis-jenis pemadam berdasarkan golongan api ? Jawaban : 1. Golongan api A, Pemadam = Air Bertekanan, Foam/Busa, kimia kering , Halon. 2. Golongan api B, Pemadam = Foam/Busa, Kimia kering, Halon. 3. Golongan api C, Pemadam = Kimia Kering, CO2. 4. Golongan api D, Pemadam = Bubuk kering yang mengandung garam dapur, grafit ( agar tidak merusak metal). ( Pernah keluar dalam bentuk soal essay) 15. Bila terjadi emergency kebakaran, apa yang harus dilakukan ? Jawaban : Yang harus dilakukan adalah:



1. Jangan Panik, usahakan tenang, cari sumber api, check besarnya kebakaran dan ambil alat pemadam kebakaran. 2. Bunyikan alarm kebakaran. 3. Matikan aliran listrik, Gas , bahan bakar. 4. Pergunakan APAR dengan tepat dan aman. 5. Lapor ke Dinas Pemadam / Emergency respon/ fire rescue. ( Pernah keluar dalam bentuk soal essay ) 16. Sebutkan prosedur melaporkan kebakaran ? Jawaban : 1. Sebutkan Nama Penelpon. 2. Alamat/Bagian kerja apa. 3. Apa Yang terbakar. 4. Lokasi kebakarannya. 5. DSb Yang penting laporan tersebut jelas sehingga tidak menyulitkan regu penolong dalam melakukan pertolongan ( pernah keluar dalam betuk soal pilihan ganda dan essay) 17. Sebutkan sifat pemadaman air ? Jawaban : 1. Pendinginan ( Cooling). 2. Melarutkan ( Dilection), dapat dilakukan bila bahan bakar cair dapat larut dalam air. 3. Menutupi/ Menyelimuti (Smothering). Dalam hal ini api dapat padam karena tersingkirnya udara akibat bahan bakar diselimuti. Tetapi biasanya smothering tidak dapat mematikan api dengan sempurna.



Kalau cooling bisa sempurna. 4. Emulsi, prinsipnya dua cairan tidak dapat bersatu bila diagetasi menjadi emulsi. ( Prediksi soal keluar dalam bentuk pilihan ganda dan essay). 18. Bagaimana cara parkir di pendakian disaat hujan lebat ? Jawaban : Cara Parkir yang benar adalah: 1. Posisikan Gear ( gigi) pada posisi Gigi 1. 2. Nyalakan Lampu Washer. 3. Pasang Hand Rem. 4. Pasang Segitiga warning didepan dan dibelakang mobil. ( Prediksi soal dalam bentuk pilihan ganda dan essay). 19. Sebutkan dan jelaskan hal-hal dalam teori domino ? Jawaban : Menurut teori domino , accident terjadi bermula dari kendali yang kurang, adanya sebab dasar, adanya sebab langsung, terjadinya kecelakaan dan timbul kerugian. ( Pernah keluar dalam bentuk soal pilihan ganda).



20. Sebutkan tahapan-tahapan dalam melaksanakan investigasi ? Jawaban : 1. Mengumpulkan informasi 2. Membuat sketsa dan gambar 3. Melakukan pemeriksaan terhadap kecelakaan 4. Rekonstruksi 5. Menentukan peyebab dasar dan penyebab langsung. 6. Membuat laporan investigasi. ( pernah keluar dalam bentuk soal essay) 21. Sebutkan hak dan kewajiban pekerja tambang ? Jawaban : Hak Pekerja Tambang: a. Pemeriksaan Kesehatan berkala b. Mendapat Diklat. c. Keberatan bekerja jika tidak aman. Kewajiban Pekerja Tambang: a. Mematuhi peraturan K3 & kerja sesuai SOP. b. Melaporkan penyimpangan pekerjaan/timbul bahaya kepada pengawas. c. Memakai dan merawat APD d. Memberikan keterangan yang benar kepada PIT. (prediksi soal dalam bentuk pilihan ganda dan essay) 22. Sebutkan Tugas Komite K3 ? Jawaban : Tugas Komite K3 adalah: 1. Melakukan Inspeksi terpadu secara teratur. 2. Melakukan Rapat berkala secara teratur. 3. Melakukan investigasi kecelakaan. ( pernah keluar dalam bentuk soal pilihan ga 23. Apa Tugas dan tanggung jawab KTT ? Jawaban : Tugas KTT : • Pemegang posisi tertinggi di Job Site. • Menunjuk Pengawas operasional dan Pengawas teknis. • Membuat peraturan. • Sebagai mitra kerja PIT. • Sebagai wakil KIT di lokasi pertambangan. Tanggung Jawab KTT: • Penanggungjawab K3LP. • Penanggungjawab terlaksananya K3 .



• Menyampaikan laporan kepada KAPIT ( pernah keluar dalam bentuk soal essay dan pilihan ganda). 24. KTT wajib mengadakan diklat kepada siapa saja ? Jawaban : KTT wajib mengadakan diklat kepada: a. Pekerja baru. b. Pekerja dengan tugas baru. c. Penyegaran (refreshing) kepada karyawan lama. ( pernah keluar dalam bentuk soal pilihan ganda) 25. Sebutkan penggolongan cedera ? Jawaban : 1. Cedera Ringan ( Lebih dari 1 hari kurang dari 3 minggu). 2. Cedera Berat , yang termasuk cedera berat adalah : lebih dari 3 minggu, cacat tetap , retak tulang. 3. Mati, meninggal 24 jam atau kurang terhitung dari setelah terjadinya kecelakaan. (pernah keluar dalam bentuk soal essay) 26. Pada kasus fatality, kapan suatu kecelakaan fatality tergolong mati ? Jawaban : Jika korban kecelakaan mati 24 jam atau kurang ,terhitung dari terjadinya kecelakaan. ( pernah keluar dalam bentuk soal pilihan ganda) 27. Mengapa pada saat terjadi kecelakaan TKP/TKK tidak boleh dirubah ? Jawaban : Agar memudahkan dalam menentukan penyebab terjadinya kecelakaan baik penyebab dasar maupun penyebab langsung. TKP/TKK hanya dapat diubah atas persetujuan KAPIT. ( pernah keluar dalam bentuk soal pilihan ganda) 28. Apa Tujuan dilakukannya pemeriksaan kecelakaan ? Jawaban : Tujuan dilakukan pemeriksaan kecelakaan adalah untuk: • Mencari Penyebab dari terjadinya kecelakaan tersebut. • Memberikan rekomendasi/tindakan untuk koreksi dari penyebab tersebut diatas. • Memberikan tindakan pencegahan terhadap kecelakaan tersebut. • Diharapkan dengan tindakan koreksi/pencegahan yang diberikan ,



tidak akan terjadi kecelakaan yang sama atau sejenis. ( Pernah keluar dalam bentuk soal essay) 29. Apa tujuan keselamatan kerja ? Jawaban : Tujuan keselamatan kerja adalah: a. Mencegah/mengadakan usaha pencegahan agar karyawan tidak cedera/mati. b. Tidak terjadinya kerusakan/kerugian pada alat/material/produksi. c. Upaya pengawasan terhadap 4M yaitu Manusia, Material, Mesin dan Metode Kerja yang dapat memeberikan lingkungan kerja aman dan nyaman sehingga tidak terjado kecelakaan. ( prediksi soal dalam bentuk essay). 30. Sebutkan contoh kejadian yang berbahaya? Jawaban : Contoh: d. Crane Roboh, terbalik, rusak pada saat mengangkat. e. Tabung bertekanan meledak. f. Terjadinya hubung pendek arus listrik, tegangan lebih disebabkan kebakaran, peledakan yang menyebabkan kegiatan terhenti lebih dari 24 jam. g. Kebocoran bahan berbahaya. (Prediksi soal dalam bentuk pilihan ganda dan essay). 31. Apa kewajiban pekerja tambang ketika masuk are kerja ? Jawaban : Wajib mentaati semua petunjuk K3 & memakai APD yang diwajibkan pada daerah kerja tersebut. ( Prediksi soal dalam bentuk pilihan ganda dan essay) 32. Sebutkan tanggung jawab pengawas operasional? Jawaban : a. Bertanggung jawab atas keselamatan pekerja. b. Melaksanakan inspeksi. c. Bertanggung Jawab atas keselamatan, kesehatan dan kesejahteraan semua orang yang ditugaskan kepadanya. d. Membuat dan menandatangi laporan. ( prediksi soal dalam bentuk essay) 33. Sebutkan prinsip K3 ?



Jawaban : • Setiap pekerjaan dapat dilakukan dengan selamat tanpa harus ada korban. • Kecelakaan pasti disebabkan oleh sesuatu. • Penyebab kecelakaan harus dicegah/ditiadakan. (pernah keluar dalam bentuk soal essay). 34. Sebutkan upaya bekerja dengan aman dan selamat? Jawaban : • Mengetahui pekerjaan yang akan dilakukan. • Mengetahui langkah/tahapan pekerjaan. • Mengetahui bahaya-bahaya yang mungkin terjadi dari pekerjaan yang akan dilakukan. • Mengetahui cara mengendalikan terhadap bahaya-bahaya tersebut. ( Prediksi soal dalam bentuk essay). 35. Bagaimana pembinaan K3 dapat dilakukan ? Jawaban : Pembinaan K3 dapat dilakukan antara lain dengan: A. Penyuluhan , dapat berupa : Ceramah K3, Safety Champaign, Pemutaran film tentang K3. B. Safety Talk ( Tool Box Meeting), yang dilakukan setiap awal shift kerja. C. Safety Training . D. Safety Inspection, rutin , berkala dan bersama. E. Safety Investigasi, terhadap kejadian yang berbahaya dan near miss. F. Safety Meeting, membahas hal-hal tentang K3. G. Safety Audit. H. Pemantauan Lingkungan kondisi kerja. I. Penyediaan alat-alat perlengkapan K3 dan APD. J. Organisasi K3. K. Program K3 Tahunan. ( Prediksi soal keluar dalam bentuk essay dan pilihan ganda) 36. Sebutkan komponen program K3 ? Jawaban : • Program pelatihan observasi K3. • Program JSA • Inspeksi terencana. • Inspeksi bersama. • Pertemuan K3.



• Pelatihan K3. • Audit K3. ( Prediksi soal keluar dalam bentuk essay dan pilihan ganda) 37. Sebutkan komponen prinsip ISSMEC dalam sistem K3? Jawaban : • Identification. • Set Standard of Procedure. • Set Standard of Accountability • Measure • Evaluation • Control. ( Prediksi soal keluar dalam bentuk essay dan pilihan ganda) 38. Sebutkan dan jelaskan bahan pemadam api? Jawaban : 1. Air Air sebagai pemadam api yang sudah lama dipakai. 2. Busa Pemadam Api. Adalah kumpulan gelembung cairan yang didalamnyaberisi udara 3. CO2 4. Dry Chemical ( bahan kimi kering). 5. Bahan Halogen ( Brom, Chlor, Fluor = BCF) ( Prediksi soal keluar dalam bentuk essay dan pilihan ganda) 39. Sebutkan prinsip dasar kebakaran ? Jawaban : 1. Perlindungan terhadap keselamatan jiwa ( Line Safety). 2. Perlindungan terhadap harta benda ( property Safety). 3. Perlindungan informasi/Process ( Process Safety). 4. Perlindungan terhadap lingkungan hidup ( Enviromental Safety). ( Prediksi soal keluar dalam bentuk essay dan pilihan ganda) 40. Jika ada pekerjaan pemasangan instalasi listrik yang baru, siapakah yang harus mengawasi pekerjaan tersebut? Jawaban : Harus diawasi oleh • pengawas teknis , menyangkut design drawing dan aspek technicalnya • Pengawas Operasional, menyangkut K3 para pekerja yang meqngerjakan pekerjaan tersebut. • Safety officernya , menyangkut penerapan standard safety yang diterapkan, pencegahan terhadap potensi bahaya yang ada dll.



( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 41. Pada saat melakukan inspeksi terhadap peralatan, apa yang harus diperhatikan ? Jawaban : Kelayakan dan Standard peralatan tersebut. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 42. Apa yang dimaksud dengan audit? Jawaban : Audit adalah pemeriksaan yang dominant ke system. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 43. Hal-hal apa saja yang harus diperhatikan pada saat melakukan Inspeksi ? Jawaban : • Manusia • Material • Machine • Methode • Environtmental ( 4M + 1E) ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 44. Apa yang dimaskud dengan Inspeksi terencana? Jawaban : Inspeksi terencana adalah inspeksi yang dilakukan secara berkala (mingguan, bulanan dan tahunan). ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 45. Sebutkan Tahap-tahap dalam melakukan inspeksi? Jawaban : • Persiapan, meliputi : Menyiapkan Checklist, drawing, SOP dll. • Inspeksi yang dilakukan: siklus pengamatan, objek inspeksi, pengamatan total dan klasifikasi bahaya. • Laporan Inspeksi • Tindak lanjut. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 46. Apa yang dilakukan dalam siklus pengamatan ? Jawaban : • Memutuskan • Berhenti



• Mengamati • Bertindak • Melaporkan ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 47. Apa yang menjadi objek dalam melakukan inspeksi ? Jawaban : • Reaksi • Posisi • Alat • APD • Prosedur ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 48. Apa yang termasuk biaya langsung pada kecelakaan ? Jawaban : • Biaya Kompensasi • Biaya perawatan • Biaya Pengobatan • Biaya Penyelidikan ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 49. Apa yang termasuk biaya tidak langsung ? Jawaban : • Kehilangan waktu teman sekerja • Biaya pelatihan • Kehilangan waktu karena melakukan investigasi. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 50. Apa Peran Supervisor? Jawaban : Peran Supervisor adalah: • Production Oriented • Employee Oriented • Safety Oriented. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 51. Apa yang menjadi responsibility pengawas? Jawaban : Responsibility Pengawas adalah kewajiban yang harus dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan terhadap atasan. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda).



52. Apa yang menjadi Accountability Pengawas ? Jawaban : Accontability Pengawas adalah keadaan yang harus dilakukan oleh pengawas dan kewajiban tersebut telah terinci atau bisa diukur. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 53. Apa yang dimaksud dengan saksi langsung? Jawaban : Saksi langsung adalah saksi yang terlibat, melihat, merasakan kejadian itu secara langsung ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 54. Apa yang dimaksud dengan saksi tidak langsung? Jawaban : Saksi tidak langsung adalah Saksi yang tidak terlibat langsung tetapi memiliki keterkaitan terhadap korban atau kejadian tersebut, seperti Anggota keluarga korban, dokter jika ada data medis korban dll. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 55. Apa yang dimaksud dengan saksi kunci? Jawaban : Saksi kunci adalah saksi yang bisa mengungkap kejadian tersebut secara jelas dan akurat. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 56. Sebutkan kejadian/kecelakaan yang harus dilaporkan ke Inspekstur tambang ? Jawaban : • Kecelakaan Berat • Mati • Kejadian Berbahaya ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 57. Apa tujuan dari pengolongan bahaya ? Jawaban : Penggolongan bahaya bertujuan untuk menentukan skala prioritas dalam penanggulannya berdasrkan tingkat keparahan dari potensi bahaya tersebut. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 58. Sebutkan alat-alat pendeteksi kebakaran ? Jawaban : Alat-alat pendeteksi kebakaran adalah:



• Flame Detector • Heat Detector • Smoke Detector ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 59. Sebutkan type-type bahaya? Jawaban : Type-type bahaya adalah sbb: • Bahaya Kimia , seperti: Debu, Asap, Gas, Uap, Fume • Bahay Fisik, seperti: bising, getara, tekanan, cahaya, radiasi panas. • Bahaya Biologi, seperti: Bakteri, virus , jamur, serangga, parasit. • Bahaya Ergonomi, seperti: Posisi Tubuh, kondisi ruangan, dll. • Bahaya Mekanis, seperti: Mesin perkakas, Tools dll. • Bahaya Lingkungan, seperti: Licin, kemiringan, cuaca dll. • Bahaya Psikososial, seperti: Trauma, Intimidasi, pola promosi. • Bahaya Tingka Laku, seperti: Ketidakpatuhan, kurang ahli, kepercayaan diri berlebih dll. • Bahaya Kelistrikan, seperti: Power on instalasi listrik baru, penyambungan kabel listrik dll. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 60. Sebutkan hierarchy pengontrolan bahaya? Jawaban : • Primary Control Method/ Engineering Control, meliputi modifikasi, perubahan peralatan, modifikasi design. • Secondary Control Method/ Administrasi control, meliputi pembatasan jam kerja, pemilihan staff, schedule karyawan. • Tertiary Control Method/Work Practice control , meliputi: Standard Operating Prosedur. • Alat Pelindung Diri ( APD). ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 61. Apa yang dimaksud dengan nilai Level resiko? Jawaban : Level Resiko adalah hasil kali antara Tingkat paparan x probabilitas x akibat(consequence). ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 62. Apa yang dimaksud dengan nilai resiko? Jawaban : Nilai Resiko adalah hasil kali antara tingkat keparahan X Probabilitas.



( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 63. Hal-hal apa saja yang diperlukan untuk melaksanakan Meeting K3 Yang efektif ? Jawaban : Meeting( pertemuan ) K3 yang efektif memerlukan hal-hal sbb: • Preparation ( persiapan) • Presentation . • Visualization. • Participation • Evaluation. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 64. Hal-hal apa saja yang diperlukan dalam pengumpulan data dan analisis ketika kita melaksanakan invesigasi? Jawaban : Hal-hal yang perlu dilaksanakan adalah sbb: • Position • People , mencakup saksi langsung dan saksi tidak langsung. • Part • Paper ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). 65. Apa yang dimaksud dengan safety audit yang objetive dan reliable? Jawaban : Safety Audit yang objective dan reliable adalah safety audit yang : • Mengembangkan suatu peralatan audit yang objective. • Menggunakan proses audit yang valid. • Dilakukan oleh orang yang kompeten. ( prediksi soal dalam bentuk essay dan pilihan ganda). B. Prediksi Soal Membuat JSA. Peserta diberikan form dari panitia untuk menyusun JSA. Tip-Tip untuk membuat JSA: • Kolom-kolom dalam file JSA terdiri dari Kolom Langkah kerja , Potensi Bahaya dan Pengendalian. • Pilihlah Judul pekerjaan yang sesuai dengan bidang bapak dan yang singkat, agar waktu dan energy bapak dalam menulis tidak banyak. • Tulis dan uraikan langkah kerja dengan lengkap dan detail , agar semua potensi bahaya dan pengendaliannya dapat terurai dengan lengkap juga.



• Kelengkapan bapak dalam membuat JSA , memungkinkan menimbulkan pertanyaan pada tahap interview. C. Prediksi Soal Membuat Agenda Meeting K3. Peserta diberikan form dari panitia untuk menyusun Agenda Meeting K3. Tip-Tip untuk membuat Agenda meeting K3: • Kolom-kolom dalam file agenda meeting K3 adalah kolom item, kolom decription, kolom action to be done( tindakan yang dilakukan), Kolom When ( Kapan), Kolom Who ( diaction oleh siapa). GENERAL NOTE : Tips untuk Lulus test : 1. Simak Penjelasan dalam Kelas. 2. Baca ,Pelajari dan hafalkan dirumah Bahan training. 3. Baca Kisi-kisi soal yang kita bahas. 4. Latihan dirumah untuk kecepatan menulis. 5. Kelulusan adalah penting, karena akan menunjang posisi supervisor dalam mengawasi K3 anggotanya. 6. Lulus uji kompetensi K3 adalah syarat perlu sebagai seoarang supervisor .