Laporan KPSP Suabudi Antika [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

LAPORAN KUESIONER PRA SKRINING PERKEMBANGAN (KPSP)



OLEH: I KADEK SUABUDI ANTIKA 2014901240



FAKULTAS KESEHATAN PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN INSTITUT TEKNOLOGI DAN KESEHATAN BALI DENPASAR 2021



LAPORAN KUESIONER PRA SKRINING PERKEMBANGAN (KPSP) Nama Mahasiswa



: I Kadek Suabudi Antika



NIM



: 2014901240



1. Identitas Anak : a. Inisial



: An. E



b. Jenis kelamin



: Perempuan



c. Usia



: 60 bulan



Dengan perhitungan



:



21 01 05 16 01 04 5 thn 0 bln 1 hari



Cara perhitungan umur anak yaitu dengan menggunakan tanggal pemeriksaan dikurangi tanggal lahir. An. E lahir pada tanggal 04 Januari 2016 dan dilakukan pemeriksaan pada tanggal 05 Januari 2021. Jadi, umur anak menjadi 5 tahun 1 hari (dalam hitungan bulan menjadi 60 bulan 1 hari), karena umur anak tidak lebih dari 16 hari maka tidak dibulatkan, sehingga pemeriksaan KPSP yang digunakan yaitu KPSP umur 60 bulan. 2. Identitas Orang Tua : a. Inisial



: Ny. S



b. Usia



: 35 Tahun



c. Alamat



: Jl. Meduri Gg. IA No. 14, Denpasar



3. Lembar KPSP yang digunakan yaitu KPSP usia 60 Bulan



4. Cara-cara menggunakan KPSP a. Pada waktu pemeriksaan/skrining dilakukan bersama dengan ibu dan anak b. Alat/instrumen yang digunakan, seperti formulir KPSP, alat bantu pemeriksaan (pulpen, buku tulis dan kertas warna-warni) yang dibawa saat akan melakukan pemeriksaan. c. Menentukan umur anak, dengan menanyakan tanggal bulan dan tahun anak lahir. Setelah mengetahui tanggal lahirnya, kemudian lakukan penghitungan umur dengan cara tanggal pemeriksaan dikurangi tanggal lahir anak, seperti contoh diatas. d. Setelah menentukan umur anak, pilih KPSP yang sesuai dengan umur anak. e. Jelaskan kepada orang tua agar tidak ragu-ragu atau takut menjawab, oleh karena itu pastikan ibu/pengasuh anak mengerti apa yang ditanyakan kepadanya f. Tanyakan secara berurutan pertanyaan satu persatu pada ibu atau pengasuh yang mengetahui perkembangan anak sehari-hari dan test kemampuan anak sesuai format pernyataan KPSP. Setiap pertanyaan hanya ada satu jawaban, YA (bila pernah, kadang, sering melakukan). TIDAK (belum pernah atau bisa melakukan), catat jawaban tersebut pada formulir. g. Teliti kembali apakah semua pertanyaan telah dijawab 5. Interpretasi hasil KPSP 1.



Interpretasi hasil dari KPSP pada An. E yang berusia 60 bulan didapatkan jawaban “YA” sebanyak 10 pada formulir KPSP yang artinya perkembangan anak sesuai dengan umurnya. Perkembangan An. E sudah sesuai dengan tahap perkembangan pada usia anak tersebut. Saat dilakukan skrining pemeriksaan pertama untuk bicara dan bahasa, didapatkan anak mampu menjawab 3 pertanyaan tentang “Apa yang kamu lakukan jika lapar, apa yang kamu lakukan jika kedinginan dan apa



yang kamu lakukan jika lelah?”. Pemeriksaan kedua untuk gerak halus, yaitu terdapat dua garis ( panjang dan pendek), An. E mampu menunjuk garis yang lebih panjang. Pemeriksaan ketiga untuk gerak halus, yaitu anak mampu menggambar + seperti contoh yang ada. Pemeriksaan keempat untuk bicara dan bahasa didapatkan anak mampu menunjuk keempat warna (persegi warna merah, persegi warna biru, persegi warna kuning dan persegi warna hijau) dengan benar. Pemeriksaan kelima, keenam dan ketujuh untuk pemeriksaan sosialisasi dan kemandirian dilakukan dengan memberikan pertanyaan pada ibu dan didapatkan bahwa An. E dapat mengancingkan bajunya dan apabila ditinggal orang tuanya kadang-kadang akan rewel , sedangkan ibu An. E mengtaakan anaknya bisa berpakain secara mandiri. Pemeriksaan kedelapan dan kesembilan untuk gerak kasar didapatkan hasil bahwa An. E mampu berdiri selama >6 detik tanpa berpegangan serta An. E mampu melompat 2-3 kali dengan satu kaki tanpa berpegangan. Pemeriksaan kesepuluh untuk bicara dan bahasa didapatkan bahwa An. E mampu mengikuti arahan yang diberikan serta An. E mengerti dan mampu membedaka arti “diatas”, “dibawah”, “didepan”, dan “di belakang”. 6. Intervensi a. Memberikan pujian pada ibu atau pengasuh karena telah mengasuh anak dengan baik (anak ibu perkembanganya sudah sesuai dengan tahap perkembangannya seusianya, terimakasih telah mengasuh anak ibu dengan baik dan diharapkan bahwa ibu bisa untuk menjaga pola asuh yang sepert ini untuk perkembagan anak kedepannya) b. Menganjurkan ibu/pengasuh untuk melanjutkan pola asuh sesuai dengan tahap perkembangan (ibu bisa meneruskan pola asuh anaknya sesuai dengan tahap perkembangannya nggih) c. Beri stimulasi perkembangan anak setiap saat, sesering mungkin sesuai usia dan kesiapan anak (ibu bisa memberikan stimulasi sesering mungkin



untuk perkembangan anaknya, ibu dapat mengajarkan anak ibu membaca, menulis dan membedakan warna-warna) d. Lakukan pemeriksaan/skrining rutin menggunakan KPSP setiap 3 bulan pada anak berumur kurang dari 24 bulan dan setiap 6 bulan pada anak umur 24 bulan sampai 72 bulan (ibu untuk pemeriksaan selanjutnya maka akan dilakukan pemeriksaan setiap 6 bulan sekali, karena umur anak ibu sudah akan memasuki >24 bulan) e. Ikutkan anak pada kegiatan penimbangan dan pelayanan kesehatan di posyandu secara teratur 1 bulan sekali. Jika anak sudah memasuki usia prasekolah anak dapat diikutkan pada kegiatan kelompok bermain taman kanak-kanak. 7. Lembar KPSP anak usia 60 bulan (Terlampir)



KPSP PADA ANAK UMUR 60 BULAN Alat dan bahan yang dibutuhkan: -



Kertas dan Pensil



-



Kertas Warna Ya



Anak duduk sendiri ditepi meja periksa 1. Isi titik−titik di bawah ini dengan jawaban anak. Jangan membantu kecuali mengulangi pertanyaan.



Bicara dan







Bahasa



• “Apa yang kamu lakukan jika kamu kedinginan?”............... • “Apa yang kamu lakukan jika kamu lapar?”......................... • “Apa yang kamu lakukan jika kamu lelah?”.........................



Jawab “YA” bila anak menjawab ke 3 pertanyaan tadi dengan benar, bukan dengan gerakan atau syarat. Jika kedinginan, jawaban yang benar adalah. “menggigil”,"pakai mantel" atau "masuk ke dalam rumah". Jika lapar, jawaban yang benar adalah "makan" Jika lelah, jawaban yang benar adalah "mengantuk", "tidur", berbaringƒtidur2.



tiduran, "lstlrahat” atau "diam sejenak”. Jangan mengoreksiƒmembantu anak. Jangan menyebut kata



Gerak Halus







Gerak Halus







"lebih panjang”. Perlihatkan gambar kedua garis ini, pada anak. 3.



Tanyakan, "Mana garis yang lebih panjang?" Minta anak menunjuk garis yang lebih panjang. Setelah anak menunjuk, putar lembar ini dan ulangi pertanyaan tersebut Apakah anak dapat manunjuk garis yang lebih panjang sebanyak 3 kali dengan benar? Jangan membantu anak den jangan memberitahu nama gambar ini, suruh anak menggambar seperti contoh ini di kertas kosong yang tersedia. Berikan 3 kali kesempatan. Apakah anak dapet menggambar seperti contoh ini?



Tidak



Jawablah: YA Jawablah: TIDAK 4.



Bicara dan







Bahasa Jangan menunjuk, membantu atau membetulkan,katakan pada anak: "Tunjukkan segi empat merah" "Tunjukkan segi empat kuning" "Tunjukkan segi empat biru" "Tunjukkan segi empat hijau" 5.



Dapatkah anak menunjuk keempat wama itu dengan benar? Apakah anak dapat mengancingkan bajunya atau pakaian boneka?



Sosialisasi dan







6.



Apakah anak bereaksi dengan tenang dan tidak rewel (tanpa menangis



Kemandirian Sosialisasi dan







7.



atau menggelayut pada anda) pada saat anda meninggalkannya? Dapatkah anak sepenuhnya berpakaian sendiri tanpa bantuan?



Kemandirian Sosialisasi dan







8.



Suruh anak berdiri satu kaki tanpa berpegangan. Jika perlu



Kemandirian Gerak Kasar







Gerak Kasar







Bicara dan







tunjukkan caranya dan beri anak anda kesempatan melakukannya 3 kali. Dapatkah dia mempertahankan keseimbangan dalam waktu 6 detik atau 9.



lebih? Suruh anak melompat dengan satu kaki beberapa kali tanpa berpegangan (lompatan dengan dua kakl tidak lkut dinilai). Apakah ia dapat



10.



melompat 2−3 kali dengan satu kaki. Ikuti perintah ini dengan seksama. Jangan memberi isyarat dengan telunjuk



Bahasa



atau mata pada saat memberikan perintah berikut ini: • "Letakkan kertas ini di atas lantal". • "Letakkan kertas ini di bawah kursi. • "Letakkan kertas ini di depan kamu". • "Letakkan kertas ini di belakang kamu". Jawab YA hanya jika anak mengerti arti “di atas”, “di bawah", “di depan” dan "di belakang". TOTAL LANGKAH SELANJUTNYA Lihat Algoritme untuk Interpretasi dan Tindakan Perinci untuk Aspek Perkembangan dengan jawaban “Tidak”



10







Gerak Kasar Gerak Halus Bicara dan Bahasa Sosialisasi dan Kemandirian