Laporan Mektan Plate Bearing Test [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Laporan Praktikum Mekanika Tanah



2.8



PLATE BEARING TEST



2.8.1



Maksud Uji pelat lapangan (plate bearing test) dimaksudkan untuk



memperkirakan daya dukung tanah pada dasar galian dengan pembebanan lapangan untuk beban dan kedalaman tertentu.



2.8.2



Landasan Teori Uji pelat lapangan (plate bearing test) merupakan pengujian untuk



menentukan daya dukung tanah di lapangan. Perameter yang dihasilan dari plate bearing test adalah nilai CBR (california bearing ratio) setempat dan nilai daya dukung tanah. Percobaan dilakukan dengan menggunakan alat hidrolc jack yang bertumpu pada plat 300 mm, 457 mm, 600 mm dan 750 mm dan dibebani dengan alat berat minimal 15 ton. Nilai total beban pada pelat dibagi dengan luas pelat baja memberikan daya dukung akhir dari tanah (Almep, 2016). Pengujian ini umumnya dilakukan pada pembangunan jalan raya. Tanah lepas haruslah dipadatkan untuk meningkatkan volumenya, pemadatan tersebut fungsinya untuk meningkatkan kekuatan tanah, sehingga mampu mendukung fondasi yang ada di atasnya. Pemadatan juga bertujuan untuk mengurangi terjadinya penurunan pada tanah yang berlebihan sesuai dengan spesifikasi. Tingkat pemadatan tanah diukur dari berat kering volume tanah yang dipadatkan. Beberapa standar mengenai pengujian plat bearing test, seperti: 1.



ASTM D 1194-94 (Bearing Capacity of Soil for Static Load and Spread Footings).



2.



AASHTO DT 235-96:2004 (Bearing Capacity of Soil for Static Load and Spread Footings).



Kelompok 4



71 Jurusan Teknik Sipil Universitas Gunadarma



Laporan Praktikum Mekanika Tanah



2.8.3



Peralatan Peralatan yang digunakan pada pemeriksaan plate bearing test



adalah sebagai berikut. 1.



Load platform



7.



Proving ring



2.



Bearing plates (pelat baja)



8.



Dial proving ring



3.



Hydraulic jack



9.



Magnetic dial



4.



Pengunci



10. Dial penurunan



5.



Ambang penahan



11. Jembatan bantu



6.



Tiang penghantar



12. Angkur



Gambar 2.11 Pengaturan Untuk Uji Beban Statis



Kelompok 4



72 Jurusan Teknik Sipil Universitas Gunadarma



Laporan Praktikum Mekanika Tanah



2.8.4



Prosedur Percobaan Prosedur percobaan yang harus dilakukan pada percobaan plate



bearing test adalah sebagai berikut. 1.



Membersihkan lokasi yang akan digali lalu menggali lokasi uji tersebut sampai kedalaman pengujian atau ke dalam fondasi, yang kedalamannya minimal 4 kali lebar pelat.



2.



Memasang pelat baja daya dukung (bearing plates) dan pasang dial pengukuran penurunan diatasnya.



3.



Memasang hydraulic jack yang dilengkapi dengan dial pengukuran tekanan.



4.



Memasang beban sesuai dengan rencana uji beban diatas hydraulic jack. Memasang tumpuan pada ujung-ujung lokasi pengujian untuk menjaga keseimbangan beban dan agar tidak terjadi keruntuhan akibat tanah yang tidak stabil.



5.



Menambah tekanan pada hydraulic jack sehingga beban benar-benar hanya menimpa hydraulic jack, dan membaca dial pengukuran tekanan.



6.



Mencatat besarnya penurunan tanah yang terjadi lalu menambahkan beban seperti langkah 4 dan 5 dengan selang waktu tidak boleh lebih dari 1 jam.



7.



Melakukan pengujian sampai penurunan total mencapai 25 mm atau sampai kemampuan alat penguji tercapai. Melepaskan beban lalu mencatat pengembangan tanah akibat pelepasan beban dengan waktu sama dengan pada waktu pelaksanaan pembebanan.



Kelompok 4



73 Jurusan Teknik Sipil Universitas Gunadarma