Makalah Elemen Dasar Sistem Komputer [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Dalam kehidupan sehari-hari masa kini, terdapat banyak tugas-tugas manusia yang dapat dilakukan oleh komputer. Komputer digunakan dalam berbagai bidang, antara lain bidang komunikasi, transportasi, industri, kesehatan, kesenian, pertanian bahkan dalam bidang pendidikan. Komputer (computer) adalah perangkat elektronik, yang menjalankan operasinya di bawah perintah pengendali yang disimpan pada memori komputer. Komputer dapat menerima dan memproses data, mencetak hasilnya, dan menyimpan data untuk penggunaan dikemudian hari (Sutopo, 2012). Komputer merupakan media yang efektif dan efisien dalam menyampaikan pesan-pesan intruksional. Kemampuan komputer untuk berinteraksi secara cepat dan akurat, bekerja dengan cepat dan tepat, serta menyimpan data dalam jumlah besar dan aman, telah menjadikan komputer sebagai media yang cocok dan dominan dibidang pendidikan disamping media lain (Anderson dalam Sutopo 2012). Dalam sebuah komputer terdapat sebuah elemen-elemen dasar yang menjadi sebuah komponen perangkat dasar dalam komputer, seperti Hardware, Software, dan Brainware. Dalam hal ini penulis mencoba menjelaskan elemen dasar sistem komputer tersebut. B. Rumusan Masalah 1. Apa saja yang menjadi elemen dasar sistem komputer? 2. Apa yang dimaksud dengan Hardware, Software, dan Brainware? 3. Bagaimana memahami komponen dari Hardware? C. Tujuan Makalah ini disusun bertujuan untuk menyelesaikan salah satu tugas mata kuliah Pengantar Teknologi Informasi (PTI) dan untuk memahami elemen dasar sistem komputer beserta komponen hardware serta untuk menambah wawasan dan ilmu pengetahuan bagi pembaca dan penulis. BAB II PEMBAHASAN



A. Elemen Dasar Sistem Komputer Sistem komputer adalah kumpulan dari elemen-elemen komputer (hardware, software, brainware) yang saling berhubungan (terintegrasi) dan saling berinteraksi untuk melakukan pengolahan data dengan tujuan menghasilkan informasi sesuai dengan yang diharapkan. 1. Perangkat Keras (Hardware) Pengertian dari hardware atau dalam bahasa Indonesia-nya disebut juga dengan nama “perangkat keras” adalah salah satu komponen dari sebuah komputer yang sifat alatnya bisa dilihat dan diraba secara langsung atau yang berbentuk nyata, yang berfungsi untuk mendukung proses komputerisasi. Sedangkan menurut Muh. Muntoyo, dkk (2010) perangkat keras (hardware) adalah semua bagian fisik komputer, dan dibedakan dengan data yang berada didalamnya atau yang beroperasi didalamnya dan dibedakan dengan perangkat lunak yang menyediakan intruksi untuk perangkat keras dalam menyelesaikan tugasnya. Dari uraian tersebut penulis menyimpulkan bahwa perangkat keras (hardware) adalah perangkat yang dapat kita lihat dan dapat kita sentuh secara fisik yang dapat dibedakan dengan data yang berada didalamnya atau yang beroperasi didalamnya. 2. Perangkat Lunak (Software) Software adalah komponen dalam data processing system yang berupa program-program dan teknik-teknik lain untuk mengontrol sistem. Menurut Muh. Muntoyo (2010) software merupakan suatu program yang berisi intruksi-intruksi yang ditulis dalam bahasa komputer yang dimengerti oleh hardware komputer. Sedangkan menurut Heny Panca Wijayanto (2006) software (perangkat lunak) adalah perangkat yang digunakan untuk memerintahkan mesin untuk melakukan sesuatu. Dari berbagai definisi diatas penulis menyimpulkan bahwa perangkat lunak (software) adalah suatu program yang berisi intruksi-intruksi yang ditulis dalam bahasa komputer yang digunakan untuk memerintahkan mesin untuk melakukan sesuatu. Ada dua jenis perangkat lunak, yaitu : a. Perangkat lunak sistem 3. BRAINWARE



Brainware adalah setiap orang yang terlibat dalam kegiatan pemanfaatan komputer atau sistem pengolahan data. Brainware juga dapat diartikan sebagai perangkat intelektual yang mengoperasikan dan mengeksplorasi kemampuan dari hardware komputer maupun software komputer. Tanpa adanya brainware ini mustahil hardware dan software yang canggih sekalipun dapat dimanfaatkan secara maksimal.