Makalah Pendidikan Ipa SD 1 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

MAKALAH ANALISIS MATERI IPA KELAS V SD



Disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Pendidikan IPA SD 1 DOSEN PENGAMPU Muhsinah Annisa, M.Pd



DISUSUN OLEH KELOMPOK 9 1. Muhammad Alpian Chairani



2010125210039



2. Rizma Azizah



2010125220051



3. Khairunnisa



2010125120014



4. Riska Aulia Rahmida



2010125220045



5. Rabiatul Adawiyah



2010125220038



KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR BANJARMASIN 2021/2022



KATA PENGANTAR



Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, karena atas berkat dan rahmat-Nya kami dapat menyelesaikan makalah ini tepat pada waktunya. Makalah ini membahas tentang “Analisis Materi IPA Kelas V SD”. Adapun makalah ini kami susun untuk memenuhi tugas pada mata kuliah Pendidikan IPA SD 1 dari Ibu Muhsinah Annisa, M.Pd. Selain itu, diharapkan makalah ini dapat menambah wawasan bagi pembaca dan bagi kami sendiri tentang “Analisis Materi IPA Kelas V SD” Kami juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Ibu Muhsinah Annisa, M.Pd. selaku dosen pengampu mata kuliah Pendidikan IPA SD 1. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam proses penyusunan makalah ini. Dan kami juga menyadari bahwa dalam penyusunan makalah ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun dari pembaca sangat kami harapkan demi kesempurnaan makalah ini.



Banjarmasin, 14 Februari 2022



Tim Penyusun



i



ii



DAFTAR ISI



KATA PENGANTAR................................................................................................................i DAFTAR ISI..............................................................................................................................ii DAFTAR GAMBAR................................................................................................................iii BAB I PENDAHULUAN..........................................................................................................1 A. Latar Belakang................................................................................................................1 B. Rumusan Masalah...........................................................................................................1 C. Tujuan.............................................................................................................................1 BAB II PEMBAHASAN...........................................................................................................3 A. Organ Gerak Manusia dan Hewan..................................................................................3 B. Organ Pernapasan pada Hewan dan Manusia.................................................................9 C. Organ Pencernaan Hewan dan Manusia.......................................................................13 D. Organ Peredaran Darah Manusia..................................................................................20 E. Ekosistem dan Jaring-jaring Makanan..........................................................................26 BAB III PENUTUP..................................................................................................................37 A. Kesimpulan...................................................................................................................37 B. Saran..............................................................................................................................37 DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................................38



ii



DAFTAR GAMBAR



Gambar 1 Alat gerak sayap pada elang...............................................................................................2 Gambar 2 Bagian alat gerak pada kelinci............................................................................................3 Gambar 3 Alat gerak pada ikan...........................................................................................................3 Gambar 4 Contoh alat gerak aktif........................................................................................................5 Gambar 5 Otot polos, otot lurik, dan otot jantung................................................................................6 Gambar 6 Bagan Alat Gerak Pasif pada Manusia...............................................................................6 Gambar 7 Organ Pernapasan Kulit.....................................................................................................9 Gambar 8 Organ Pernapasan Paru-Paru pada Burung......................................................................9 Gambar 9 Organ Pernapasan Trakea................................................................................................10 Gambar 10 Organ Pernapasan Insang pada Ikan.............................................................................10 Gambar 11 Organ Pernapasan pada Manusia..................................................................................11 Gambar 12 Mulut...............................................................................................................................13 Gambar 13 Kerongkongan.................................................................................................................14 Gambar 14 Lambung.........................................................................................................................14 Gambar 15 Usus Halus......................................................................................................................15 Gambar 16 Usus Besar......................................................................................................................15 Gambar 17 Sistem pencernaan pada hewan ruminansia...................................................................16 Gambar 18 Jantung dan bagian bagiannya.......................................................................................20 Gambar 19 Sistem peredaran darah..................................................................................................21 Gambar 20 Sistem peredaran darah pada serangga..........................................................................22 Gambar 21 Sistem peredaran darah pada ikan..................................................................................23 Gambar 22 Sistem peredaran darah pada amfibi..............................................................................23 Gambar 23 Sistem peredaran darah pada reptil................................................................................24 Gambar 24 Sistem peredaran darah pada aves.................................................................................24 Gambar 25 Sistem peredaran darah pada mamalia...........................................................................25 Gambar 26 Bagan Ekosistem Menurut Clapham (1973)....................................................................26 Gambar 27 Rantai Makanan..............................................................................................................32 Gambar 28 Jaring-jaring Makanan...................................................................................................33



iii



BAB I PENDAHULUAN



A. Latar Belakang Pembelajaran IPA SD merupakan pondasi awal dalam menciptakan siswa-siswa yang memiliki pengetahuan, keterampilan dan sikap ilmiah. Pembelajaran IPA diarahkan dengan cara mencari tahu tentang alam secara sistematis, sehingga IPA bukan hanya merupakan penguasaan kumpulan pengetahuan yang berupa fakta-fakta, konsep-konsep, atau prinsip-prinsip saja, tetapi juga merupakan suatu proses penemuan dan pembentukan sikap ilmiah, (Tirsinawati, 2013). Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) adalah pengetahuan yang mempelajari alam semesta dengan cara pengamatan yang dilakukan oleh manusia melalui pengalaman secara langsung, dengan prosedur yang tepat, dan kesimpulan yang benar. Pembelajaran IPA SD merupakan suatu materi yang harus dipelajari oleh siswa. Materi IPA yang diberikan kepada siswa mencakup segala sesuatu yang ada dilingkungan sekitar seperti manusia, hewan dan tumbuhan. Materi IPA pada kelas 5 SD mencakup : 1.) organ tubuh manusia dan hewan, 2.) tumbuhan hijau, 3.) adaptasi makhluk hidup, 4.) benda dan sifatnya, 5.) gaya dan pengaruhnya serta pesawat sederhana, 6.) cahaya dan sifat-sifatnya, 7.) bumi dan alam semesta, (Indriati, 2010). IPA merupakan salah satu mata pelajaran yang penting karena siswa belajar tentang lingkungan yang ada disekitar mereka. Pelajaran IPA penting diberikan kepada siswa sejak dini karena pembelajaran ini mampu membuat siswa berfikir kritis dan objektif. B. Rumusan Masalah Adapun rumusan masalah dalam makalah adalah sebagai berikut. 1. Apa saja materi IPA yang dipelajari di kelas V SD? 2. Bagaimana aktivitas pembelajaran IPA berlangsung di dalam kelas? 3. Bahan ajar apa yang digunakan oleh pendidik untuk memberikan materi pembelajaran? 4. Apa saja kompetensi dasar yang diharapkan dalam setiap materi IPA di kelas V SD? C. Tujuan 1. Mengetahui materi-materi IPA yang diajarkan di kelas V SD. 2. Mengetahui berbagai aktivitas pembelajaran IPA yang dilakukan pendidik di dalam kelas 1



3. Mengetahui dan mengembangkan bahan ajar yang digunakan oleh pendidik dalam memberikan materi pembelajaran 4. Mengetahui kompetensi dasar yang diharapkan di setiap materi IPA di kelas V SD



2



BAB II PEMBAHASAN A. Organ Gerak Manusia dan Hewan Kompetensi Dasar : 3.1



Menjelaskan alat gerak dan fungsinya pada hewan dan manusi serta cara memelihara kesehatan alat gerak manusia.



4.1



Membuat model sederhana alat gerak manusia dan hewan



Materi : 1. Alat Gerak pada Hewan Bergerak adalah ciri dari setiap makhluk hidup termasuk hewan, manusia dan tumbuhan. Sistem gerak hewan didasari oleh rangka dan otot-otot. Jika, keduanya saling terhubung maka akan menghasilkan sebuah gaya otot. Gaya otot tersebutlah yang membuat hewan dapat bergerak. Rangka disebut juga dengan organ gerak pasif, sedangkan otot disebut dengan organ gerak aktif yang dilakukan melalui tulang. Hewan bergerak bertujuan kelangsungan hidupnya, seperti untuk melindungi diri dari predator, mencari makan, berpindah tempat, hingga berkembang biak. Alat gerak yang dimiliki oleh hewan diantaranya adalah kaki, tangan, ekor, sayap, dan sirip. Setiap hewan tentunya memiliki sistem gerak yang berbeda-beda, menyesuaikan dengan tempat hidup atau habitatnya seperti di udara, darat, air, atau air dan darat. a. Sayap



Gambar 1 Alat gerak sayap pada elang Sayap merupakan alat gerak yang berfungsi untuk terbang. Alat gerak ini ditemukan pada hewan elang, gagak, nyamuk, lalat, dan kelelawar.  Bentuk sayap ternyata akan mempengaruhi terbangnya. Hal ini karena sayap menghasilkan daya angkat. Sayap yang 3



berbentuk panjang dan tipis memiliki kecepatan terbang yang tinggi. Contohnya, pada elang dan bebek. Sayap merupakan alat gerak yang berfungsi untuk terbang. Alat gerak ini ditemukan pada hewan elang, gagak, nyamuk, lalat, dan kelelawar. Bentuk sayap ternyata akan mempengaruhi terbangnya. Hal ini karena sayap menghasilkan daya angkat. Sayap yang berbentuk panjang dan tipis memiliki kecepatan terbang yang tinggi. Contohnya, pada elang dan bebek. Sayap yang berbentuk pendek, seperti ayam. Tidak memiliki kecepatan untuk terbang. Sayap ayam berfungsi untuk keseimbangan dan mengerami telur.  b. Ekor



Gambar 2 Bagian alat gerak pada kelinci Ekor merupakan salah satu alat gerak hewan. Ekor ini terletak di bagian belakang tubuh hewan. Alat gerak ini ditemukan pada hewan jerapah, gajah, kuda, monyet dan tikus. ekor mamalia itu memiliki fungsi beragam. Mulai dari membantu keseimbang tubuh, melindungi diri, dan untuk terbang. Ekor bisa berfungsi untuk membantu keseimbangan tubuh. Fungsi ini bisa ditemukan pada kucing, tupai, lemur, dan berangberang. Ekor berfungsi untuk membantu melindungi diri. Fungsi ini bisa ditemukan pada hewan kadal dan cicak.  c. Sirip



Gambar 3 Alat gerak pada ikan



4



Sirip merupakan salah satu alat gerak pada hewan. Sirip berfungsi untuk mengontrol gerak dan alat dorong. Alat gerak sirip bisa ditemukan pada hewan cumi-cumi, ikan, penyu, dan seterusnya. Sirip berfungsi sebagai pengontrol gerak, seperti belok kanan, belok kiri, atas, mengurangi dan menambah kecepatan, serta melakukan manuver dengan cepat.  d. Otot Otot merupakan salah satu alat gerak pada hewan. Hewan yang tidak memiliki sayap, ekor, dan sirip bergerak dengan menggunakan ototnya. Alat gerak ini ditemukan pada hewan cacing, siput dan ular. Otot memiliki berfungsi untuk berpindah tempat. Jika dibandingkan dengan jenis lain, Alat gerak ini memang lamban. e. Silia, Flagelata, dan Pseudopodia Hewan uniseluler (bersel satu) memiliki alat gerak berupa silia, flagelata, dan pseudopodia. Flagellata adalah alat gerak yang berupa sehelai rambut panjang sehingga sering disebut rambut cambuk. Ciliata merupakan rambut halus yang berada di seluruh permukaan tubuh sel, sehingga sering disebut rambut getar. Ada juga yang memiliki kaki semu (pseudopodia) seperti amoeba. f. Tangan Tangan adalah alat gerak hewan yang dimiliki oleh primata seperti lemur, tarsius, kukang, monyet, kera, gorilla, simpanse, orang utan, dan juga luwak. Tangan digunakan untuk memanjat pohon, membersihkan diri, memperoleh makanan, makan, dan juga mempertahankan diri. g. Kaki Kaki merupakan alat gerak hewan yang dimiliki oleh berbagai hewan. Seluruh primata memiliki kaki yang berfungsi untuk berjalan dan memanjat pohon. Amfibi seperti katak menggunakan kakinya untuk melompat. Reptil seperti buaya, alligator, kura-kura, dan kadal menggunakan kakinya untuk berjalan. Hampir semua mamalia memiliki kaki, kecuali jenis pennipedia. Mamalia seperti jerapah, kangguru, gajah, kuda, zebra, kucing, anjing, singa, srigala, beruang, badak, dan kuda nil memiliki kaki untuk membantunya berjalan, berlari, melompat, hingga berenang. Adapun kelelawar memiliki kaki yang digunakan sebagai tumpuan ketika menggantungnya dirinya secara terbalik. Burung juga memiliki kaki yang membantunya untuk berjalan di permukaan dan bertengger di batang pohon.  5



2. Alat Gerak pada Manusia Agar tubuh tetap sehat maka kita haruslah selalu bergerak, mulai dari bangun tidur hingga tidur kembali. Kegiatan bergerak akan memicu keluarnya keringat, mulai dari jalan-jalan pagi hingga lari sore akan bisa membantu meningkatkan kesehatan tubuh. Untuk bisa bergerak, tubuh akan membutuhkan yang namanya alat gerak. Setiap tubuh manusia akan memiliki 2 jenis alat gerak, yaitu alat gerak aktif dan alat gerak pasif. 2 jenis alat gerak ini akan membentuk yang namanya sistem gerak, sistem gerak inilah yang membuat tubuh manusia bisa bergerak. a. Alat Gerak Aktif



Gambar 4 Contoh alat gerak aktif Otot adalah alat gerak aktif karena memiliki kemampuan untuk berkontraksi dan juga  relaksasi. Otot memiliki 3 jenis sifat yang harus kamu ketahui, yaitu: 







Kontraktilitas (otot bisa memendek ketika kontraksi)







Ekstensibilitas (otot bisa memanjang ketika relaksasi)







Elastisitas (kemampuan otot untuk bisa kembali ke ukuran semula) Sifat-sifat inilah yang membuat otot bisa berfungsi sebagai alat gerak aktif yang



nantinya akan bekerja sama dengan alat gerak pasif. Otot bisa dibedakan berdasarkan cara kerjanya, beberapa diantaranya adalah: 1) Otot Antagonis Otot ini yang menyebabkan terjadi gerak antagonis atau lebih sering disebut gerak otot yang berlawanan. Contoh adalah otot bisep dan trisep pada lengan bagian atas dan bawah. 2) Otot Sinergis Otot ini menyebabkan terjadinya gerakan yang bersifat sinergis, yaitu gerak yang bersamaan pada satu arah, kedua otot akan berkontraksi dan berelaksasi secara



6



bersamaan. Contoh gerakan otot sinergis yang bergerak ketika tangan menengadah dan menelungkup.



Sedangkan jika kita membedakan otot berdasarkan bentuknya, maka akan ada otot:   



Otot polos Otot lurik Otot jantung



Gambar 5 Otot polos, otot lurik, dan otot jantung



b. Alat Gerak Pasif



7



Gambar 6 Bagan Alat Gerak Pasif pada Manusia Otot adalah gerak aktif karena memiliki sifat-sifat yang membuatnya bisa menggerakkan sesuatu. Namun apa yang akan digerakkan oleh otot? Tulanglah yang akan digerakan oleh otot. Otot akan melekat pada tulang dan melakukan gerakan kontraksi dan relaksasi yang bisa menggerakan tulang tersebut. Tulang juga memiliki fungsi untuk menyokong tubuh manusia, tempat pembentukan sel darah, dan juga melindungi organ vital. Tulang pada tubuh manusia bisa dibedakan melalui berbagai macam cara, yaitu: a. Berdasarkan Bentuk 



Tulang pipa, memiliki bentuk panjang dan berbonggol pada kedua ujungnya.







Tulang pipih, berbentuk lebar, pipih, dan berisi sumsum mentah.







Tulang pendek, berbentuk pendek, kecil, dan mengandung sumsum merah.



b. Berdasarkan Sel Penyusunnya 



Tulang rawan, adalah sebuah tulang yang disusun oleh sel kondrosit. Tulang



rawan terbagi menjadi 3 jenis, yaitu tulang rawan hialin yang disusun oleh serabut kolagen yang lebih banyak dari elastin, tulang rawan elastin yang disusun oleh serabut elastin yang lebih banyak dari serabut kolagen, dan tulang rawan fibrosa yang hanya disusun oleh serabut kolagen. 



Tulang keras yang disusun oleh osteosit. Tulang keras akan bisa dibedakan



menjadi tulang kompak dan tulang berongga yang tidak bisa dipisahkan. c. Berdasarkan Rangka Tubuh 



Rangka Aksial terdiri dari tulang tengkorak dan tulang badan. a) Tulang tengkorak akan terdiri dari tulang tempurung kepala dan tulang wajah. b) Tulang badan terdiri dari tulang dada, tulang belakang, tulang rusuk, dan tulang panggul. 







Rangka Apendikular, terdiri dari tulang anggota gerak atas dan juga bawah.



c. Cara Memelihara Kesehatan Alat Gerak Manusia Organ gerak dalam tubuh harus dijaga supaya selalu sehat dan dapat digunakan dengan baik, agar tubuh dapat bergerak dengan bebas. Berikut ini beberapa cara menjaga organ gerak dalam tubuh, antara lain : a) Berjemur 8



Salah satu cara menjaga organ gerak dalam tubuh adalah dengan berjemur. Ketika berjemur kita akan mendapatkan vitamin D dari sinar matahari. Vitamin D dapat membantu pembentukan tulang dan menguatkan tulang supaya lebih baik. b) Menjaga Postur Tubuh Untuk menjaga postur tubuh dengan tepat, seperti duduk dan berdiri dengan tegak. Hal tersebut bisa menjaga posisi berdiri dan duduk untuk mengurangi risiko mengalami kelainan tulang. c) Berolahraga Berolahraga bisa menguatkan otot. Kekuatan otot akan meningkat dengan berolahraga. Enggak hanya itu, dengan berolahraga postur tubuh akan terbentuk lebih tegak. d) Menghindari Angkat Beban Berat Otot bisa cedera jika mengangkat beban yang terlalu berat. Supaya terhindar dari patah tulang dan cedera, mulai menghindari angkat beban yang terlalu berat. e) Makan-Makanan yang Bergizi Selain menjaga organ gerak dari luar, mengkonsumsi makanan bergizi juga termasuk menjaga organ gerak dalam tubuh. Makan makanan yang bergizi mengandung nutrisi yang baik untuk otot dan tulang supaya menjadi lebih kuat. Kandungan kalsium dalam makanan baik bagi kesehatan organ gerak B. Organ Pernapasan pada Hewan dan Manusia Kompetensi Dasar 3.2 4.2



Menjelaskan organ pernapasan dan fugsinya pada hewan dan manusia, serta cara memelihara kesehatan organ pernapasan manusia. Membuat model sederhana organ pernapasan manusia.



Materi : 1. Organ Pernapasan pada Hewan Ada beberapa macam sistem pernapasan pada hewan. Sistem pernapasannya berbedabeda tergantung dengan spesies. Setiap makhluk hidup pasti bernapas dengan bantuan organ pernapasan. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan oksigen yang penting dibutuhkan tubuh. Oksigen dibutuhkan untuk mengolah berbagai zat di dalam tubuh dan mengubahnya menjadi energi. Berbeda dengan tumbuhan yang menggunakan stomata, 9



organ pernapasan milik hewan lebih kompleks. Meskipun demikian, setiap spesies hewan memiliki organ yang berbeda tergantung dengan habitatnya. 



a. Kulit



Gambar 7 Organ Pernapasan Kulit Kulit merupakan alat pernapasan cacing dan beberapa hewan lainnya. Hewan amfibi seperti salamander, mengandalkan kulit untuk mengambil oksigen.  Pertukaran oksigen terjadi langsung di bawah kulit hewan. Karenanya, permukaan kulit cacing dan amfibi selalu basah. b. Paru-paru



Gambar 8 Organ Pernapasan Paru-Paru pada Burung 10



Mamalia, burung dan beberapa amfibi menggunakan paru-paru sebagai organ pernapasan. Paus dan lumba-lumba merupakan contoh mamalia laut. Meskipun mereka tinggal di habitat air laut, kedua jenis mamalia ini juga memiliki paru-paru. Untuk mendapatkan oksigen, mereka sesekali muncul ke permukaan.  Sedikit berbeda dengan mamalia, ada tambahan alat pernapasan pada burung. Burung memiliki satu organ tambahan yaitu pundi-pundi udara sebagai alat pernapasan. Saat tidak terbang, burung menggunakan paru-paru untuk bernafas. Pundi-pundi udara ini membantu burung untuk bernafas. Organ ini merupakan kantung yang berfungsi menyimpan udara.  Jenis amfibi yang menggunakan paru-paru adalah katak. Saat masih berbentuk kecebong, mereka menggunakan insang untuk bernafas. Saat sudah menjadi katak dewasa, mereka menggunakan paru-paru dan juga kulit untuk bernapas.  c. Trakea



Gambar 9 Organ Pernapasan Trakea Alat pernapasan pada serangga sangat berbeda dengan kebanyakan hewan lainnya. Serangga menggunakan trakea untuk mendapatkan oksigen. Trakea merupakan sistem pernapasan yang sederhana berbeda dengan alat pernapasan hewan-hewan lainnya. Sistem ini bisa menyalurkan oksigen secara langsung ke seluruh tubuh serangga. d. Insang



Gambar 10 Organ Pernapasan Insang pada Ikan Untuk hewan yang hidup di air, mereka memiliki alat pernapasan yang unik. Insang merupakan alat pernapasan kebanyakan hewan yang hidup di dalam air contohnya ikan.  Insang pada ikan berfungsi menyaring oksigen yang ada di air. Insang berbentuk lembaran tipis yang banyak. Organ ini terdapat di sisi kanan dan kiri 11



kepala ikan.  Insang memiliki banyak pembuluh darah. Pembuluh darah ini segera mengambil oksigen yang ada di air. 



2. Organ Pernapasan pada Manusia



Gambar 11 Organ Pernapasan pada Manusia Sistem pernapasan adalah sekumpulan jaringan organ yang membantu tubuh bernapas. Sistem pernapasan membantu tubuh menyerap oksigen dari udara dan membuang gas sisa seperti karbondioksida dari darah. Dengan dukungan oksigen, seluruh organ dapat berfungsi dengan normal. Sistem pernapasan memiliki banyak fungsi. Tak hanya membantu bernapas, fungsi sistem pernapasan lainnya, yakni : 



Membuat bisa bicara dan membaui sesuatu







Mengalirkan udara sesuai suhu tubuh dan melembabkannya sesuai kondisi tubuh







Melindungi saluran udara dari zat berbahaya dan iritasi Untuk menjalankan beragam fungsi sistem petnapasan, tubuh membutuhkan sinergi



organ-organ pernapasan. Bagian jaringan organ pernapasan manusia tersebut terdiri atas : a) Mulut dan hidung : pintu masuk keluar udara ke tubuh Sinus: ruang sela di antara tulang kepala yang mengatur suhu dan kelembaban udara yang dihirup



12



b) Tenggorokan : tabung yang mengalirkan udara dari mulut dan hidung ke batang trakea c) Trakea : bagian tubuh yang menghubungkan tenggorokan dan paru-paru d) Tabung bronkial : tabung di bawah tenggorokan yang terhubung ke paru-paru e) Paru-paru : organ yang mengeluarkan oksigen dan memasok ke seluruh tubuh f) Diafragma : otot yang membanu paru-paru menarik dan mengeluarkan udara g) Tulang rusuk : tulang yang mengelilingi dan melindungi paru-paru h) Alveoli : kantong udara kecil di paru-paru sebagai tempat pertukaran oksigen dan karbon dioksida Bronkiolus: cabang dari bronkial yang mengarah ke alveoli i) Kapiler : pembuluh darah di dinding alveoli yang menggerakkan oksigen dan karbon dioksida j) Lobus paru-paru : bagian paru-paru berbentuk bulat, tiga di paru-paru kanan dan dua di paru-paru kiri k) Pleura : kantung tipis yang mengelilingi lobus paru-paru l) Cilia : rambut kecil yang berguna menyaring debu dan alergen dari saluran pernapasan m) Laring : organ berongga yang dapat mengeluarkan suara saat udara masuk dan keluar 3. Cara Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan Manusia Beragam kondisi dapat memengaruhi organ pernapasan tubuh manusia. Di antaranya karena iritasi bakteri atau virus yang menyebabkan kuman. Bisa juga karena peradangan, iritasi, dan nyeri karena berbagai penyakit. Berbagai penyakit yang menyerang organ pernapasan di antaranya: asma, bronkiektasis, penyakit paru obstruktif kronik, radang paru-paru, TBC. Selain itu, ada juga penyakit kanker paru-paru, fibrosis kistik, efusi pleura, dan sarkoidosis. Cara untuk menjaga organ pernapasan agar ajek sehat bisa dilakukan dengan berbagai langkah. Di antaranya : a) Hindari polutan yang dapat merusak saluran udara, di antaranya asap, bahan kimia, dan gas radioaktif. b) Kenakan masker jika terpapar asap, debu, atau jenis polutan lainnya. c) Hindari merokok dan terpapar asap rokok. d) Konsumsi asupan sehat yang mengandung banyak buah dan sayuran. e) Minum air putih yang cukup agar tubuh tetap terhidrasi. f) Berolahraga secara teratur. 13



g) Cegah infeksi dengan mencuci tangan sesering mungkin. h) Lakukan vaksinasi secara berkala.



C. Organ Pencernaan Hewan dan Manusia Kompetensi Dasar 3.3



4.3



Menjelaskan organ pencernaan dan fungsinya pada hewan dan manusia serta cara memelihara kesehatan organ pencernaan manusia. Menyajikan karya tentang konsep organ dan fungsi pencernaan pada hewan atau manusia.



Materi : 1. Sistem Pencernaan pada Manusia Sistem pencernaan manusia merupakan proses penyederhanaan atau pengemasan makanan baik secara mekanik maupun kimiawi serta pembuangan sisa-sisanya dilangsungkan oleh berbagai struktur yang bergabung di dalam sistem pencernaan. Menurut Syaifuddin (2006:167) mengatakan bahwa sistem pencernaan manusia merupakan saluran yang menerima makanan dari luar dan mempersiapkannya untuk diserap oleh tubuh dengan jalan proses pencernaan (pengunyahan, penelanan, dan pencampuaran), dengan enzim dan zat cair yang terbentang dari mulut (oris) sampai anus. Kemudian Widodo (2008:5.3) mengatakan bahwa sistem pencernaan manusia adalah proses pencernaan pada manusia yang berawal dari mulut terus masuk ke kerongkongan, kemudian ke lambung, usus dua belas jari, usus halus, usus besar dan berakhir di anus. a. Mulut



14



Gambar 12 Mulut Bisa dikatakan bahwa mulut adalah pintu gerbang dari sistem pencernaan makanan karena menjadi pintu utama ketika makanan masuk. Mulut berfungsi untuk mengunyah makanan menjadi lebih halus agar lebih mudah ditelan. Organ yang membantu proses pencernaan dalam mulut seperti lidah, gigi dan kelenjar air liur.



b. Kerongkongan



Gambar 13 Kerongkongan Setelah makanan di kunyah dalam mulut, makanan akan masuk menuju kerongkongan. Sebelum ke kerongkongan, pada pangkal tenggorokan (laring) terdapat bagian katup dinamakan epiglotis. Epiglotis berfungsi mengatur masuknya makanan dan udara ke dalam tubuh. Saat menelan makanan, laring bergerak ke atas sehingga tertutup oleh epiglotis dan tidak ada makanan yang masuk ke dalam batang tenggorokan (trakea). Namun,terkadang partikel kecil makanan atau air dapat masuk ke dalam laring atau trakea. Akibatnya,secara otomatis kita akan mengalami batuk atau tersedak. Kerongkongan merupakan organ yang berperan sebagai tempat jalannya makanan menuju lambung. Panjangnya sekitar 25 cm dan berbentuk tabung dengan diameter 2 cm. Dinding kerongkongan tersusun atas epitelium berlapis pipih. Selain itu, pada kerongkongan terdapat pula beberapa otot, yakni otot melingkar dan otot longitudinal. Apabila otot tersebut berkontraksi,kerongkongan akan bergerak. 15



Gerakan demikian disebut gerak peristaltik. Gerak peristaltik pada kerongkongan adalah gerakan mendorong dan meremas-remas makanan menuju lambung. Gerakan ini terdiri atas fase kontraksi dan relaksasi c. Lambung



Gambar 14 Lambung Terletak di rongga perut bagian atas sebelah kiri di bawah diafragma. Fungsinya sebagai tempat di mana makanan dicerna dan sejumlah sari-sari makanan diserap. d. Usus Halus



Gambar 15 Usus Halus Terdapat tiga bagian utama dari usus halus yaitu duodenum (usus 12 jari), jejunum (usus kosong) dan ileum (bagian akhir). Usus dua belas jari (duodenum) berperan dalam proses pencernaan makanan secara kimiawi dengan bantuan getah empedu dan getah pankreas. Selanjutnya makanan, akan melalui usus jejunum untuk membantu proses pencernaan makanan secara kimiawi melalui enzim-enzim yang dihasilkan dinding usus seperti disakaridase (seperti maltase, laktase, dan sukrase), aminopeptidase, dipeptidase, serta enterokinase. Bagian akhir usus halus adalah ileum yang mana bertugas dalam menyelesaikan proses penyerapan nutrisi dan menyerap asam empedu untuk dapat didaur ulang lagi. e. Usus Besar



16



Gambar 16 Usus Besar Usus besar berbentuk seperti huruf U terbalik yang panjangnya sekitar 5-6 meter. Terdapat tiga bagian utama usus besar yaitu sekum (cecum), kolon dan rektum (rectum). Sekum berbentuk seperti kantong yang berfungsi menyerap nutrisi yang tidak dapat diserap usus halus. Kolon adalah bagian terpanjang dari usus besar yang berfungsi sebagai tempat cairan dan garam diserap. Rektum adalah bagian akhir dari usus besar. Rektum terhubung langsung keanus sehingga bagian ini berfungsi untuk tempat penyimpanan tinja sebelum dikeluarkan oleh anus. Fungsi utama usus besar adalah membuang air dan garam yang tidak dapat dicerna dan membentuk limbah padatan yang dapat dikeluarkan. f. Anus Anus berfungsi untuk proses defekasi feses dan mengatur keluarnya fases. Defekasi adalah proses membuang kotoran sisa pencernaan dalam bentuk feses. Hasil akhir dari sistem pencernaan makanan berupa fases atau kotoran. 2. Sistem Pencernaan Pada Hewan (Ruminansia) Hewan ruminansia adalah hewan yang tergolong sebagai mamalia. Hewan satu ini disebut juga sebagai hewan pemamah biak. Beberapa contoh hewan yang termasuk ruminansia, yaitu rusa, sapi, kambing, dan domba. Meski tergolong sebagai mamalia, hewan ruminansia memiliki sistem pencernaan yang berbeda dengan mamalia lainnya. Perbedaan ini meliputi struktur perut dan cara makan.



17



Gambar 17 Sistem pencernaan pada hewan ruminansia Menurut Drs. Agus Sartono (2015) dalam buku berjudul Mini Smart Book Biologi SMA mendefinisikan hewan ruminansia sebagai kelompok hewan yang mengunyah kembali makanan yang sudah ditelannya. Adapun organ pencernaan pada hewan ruminansia sebagai berikut.



a. Rongga Mulut (Cavum Otis) Makanan akan masuk melalui rongga mulut terlebih dulu untuk dikunyah menjadi kecil dengan bantuan gigi seri dan gigi geraham agar lebih mudah untuk ditelah. Rahang hewan ruminansia dapat bergerak menyamping untuk menggiling makalah. b. Esofagus (Kerongkongan) Esofagus berfungsi sebagai jalur penghubung antara rongga mulut dengan lambung. Kerongkongan hewan ruminansia umumnya sangat pendek sekitar 5 cm. Kerongkongan ruminansia mampu melebar untuk menyesuaikan ukuran dan tekstur makanan. c. Lambung Makanan yang telah melewati esofagus (kerongkongan) kemudian akan menuju lambung. Makanan yang masih bertekstur kasar akan ditampung dulu pada lambung pertama untuk sementara sebelum dikeluarkan dan dikunyah kembali. Selain itu, lambung berfungsi dalam proses pembusukan makanan dengan menghasilkan enzim 18



selulase yang dapat mengurai selulosa. Hal ini disebabkan, dalam rerumputan dan tumbuhan yang dimakan hewan ruminansia banyak mengandung zat selulosa. Zat ini akan bisa dipecah atau dicerna dengan enzim selulase menjadi energi. Berikut ini adalah bagian-bagian lambung hewan ruminansia: a) Rumen Rumen adalah organ lambung pertama dan terbesar yang memenuhi rongga perut ruminansia sebelah kiri. Rumen dan bagian lambung kedua memiliki struktur yang terhubung. Pada sapi dewasa volume keduanya bisa mencapai 200 liter dan dilengkapi kemampuan untuk mencampur dan memutar makanan setiap menit. Didalam rumen sendiri mengandung banyak sekali mikroorganisme, terdiri dari bakteri, protozoa dan jamur yang memiliki kemampuan berkembang sangat cepat sehingga dapat membantu bagi pencernaan hewan ruminansia. Kebanyakan dari mikroorganisme tersebut bersifat anaerob. Fungsi mikroorganisme rumen adalah membantu proses fermentasi makanan hewan ruminansia yang berupa tanaman hijauan sehingga dapat dikonversi dengan baik menjadi protein bagi hewan. b) Retikulum Retikulum adalah bagian lambung kedua sebagai penghubung antara rumen dan bagian lambung ketiga. Retikulum memiliki dinding yang dilapisi oleh sel epitel (sel di permukaan organ) yang berlapis lapis. Bersama sama dengan rumen, retikulum membentuk gerakan otot lambung memutar untuk mengaduk dan mencerna makanan. c) Omasum Lambung ketiga atau omasum memiliki struktur epitel yang berlapis lapis juga yang berbentuk seperti lembaran. Fungsi omasum adalah menyerap kelebihan air, asam lemak tertentu dan natrium dalam makanan. Makanan akan memasuki omasum dengan bertahap sehingga penyerapan sari makanan juga bertahap. d) Abomasum Abomasum adalah lambung keempat yang memiliki struktur dan fungsi yang mirip dengan lambung hewan non-ruminan. Organ ini dilengkapi dengan sel epitel berkelenjar yang menghasilkan lendir atau mukus, asam hidrolik, serta enzim proteolitik (enzim yang berguna untuk memecah protein). Pada abomasum terjadi proses pencernaan kimiawi dengan zat-zat yang dihasilkan kelenjar sel epitel sehingga sari makanan dicerna dan dapat diserap dengan lebih baik. d. Usus Halus 19



Setelah dari lambung, makanan akan memasuki usus halus. Usus halus berfungsi menyerap sari-sari makanan yang telah diproses di dalam lambung. Sari-sari makanan yang diserap kemudian diedarkan ke seluruh tubuh dan diubah menjadi energi. e. Anus Setelah sari-sari makanan diserap oleh usus halus, maka energi akan diedarkan ke seluruh tubuh hewan ruminansia. Pencernaan akan menghasilkan zat sisa yang akan dibawa menuju anus. Zat sisa akan dikeluarkan dari tubuh hewan ruminansia berupa fases/ kotoran. 3. Cara Memelihara Kesehatan Organ Pencernaan Upaya-upaya yang dapat kita lakukan untuk menjaga kesehatan organ pencernaan kita, di antaranya : 1) Mencuci tangan sebelum makan 2) Jangan terlalu berlebihan dalam mengkonsumsi suatu makanan 3) Makan teratur dan tepat waktu 4) Makananlah makanan bergizi/makanan empat sehat lima sempurna 5) Mencuci buah-buahan atau sayuran sebelum dimakan 6) Gunakan peralatan makan dan minuman yang bersih 7) Kurangi mengkonsumsi makanan cepat saji/ fast food 8) Gunakan peralatan makan dan minum yang bersih 9) Menggosok gigi sesudah makan dan sebelum tidur D. Organ Peredaran Darah Manusia Kompetensi Dasar 3.4 4.4



Memahami organ peredaran darah dan fungsinya pada hewan dan manusia serta cara memelihara kesehatan organ peredaran darah. Menyajikan karya tentang organ peredaran darah pada manusia



Materi 1. Sistem Peredaran Darah Pada Manusia Sistem peredaran darah pada manusia (sistem Kardiovaskular pada manusia) atau sistem sirkulasi adalah sistem organ yang memungkinkan darah beredar ke seuluruh tubuh serta membawa nutrisi (seperti asam amino dan elektrolit), oksigen, 20



karbondioksida, dan hormon ke sel tubuh untuk memberikan makanan ke sel, melawan penyakit, menstabilkan suhu dan pH. Ilmu yang mempelajari aliran darah disebut hemodinamik. Sedangkan ilmu yang mempelajari sifat-sifat aliran darah disebut hemorheologi. a. Darah Volume darah secara keseluruhan pada orang dewasa lebih kurang 8% dari berat badannya. Jadi, pada orang dengan berat badan 50 kg, berat darahnya lebih kurang 8% × 50 kg = 4 kg. Darah seberat 4 kg setara dengan 4 liter darah. Apabila cairan darah terlalu banyak atau terlalu sedikit, tubuh manusia akan mengatur ekskresi (pengeluaran) cairan melalui keringat dan urine. Adapun darah terdiri atas: a) Sel darah merah (eritrosit), yaitu sel darah yang banyak mengandung hemoglobin (Hb). Fungsinya adalah untuk mengikat oksigen dan mengedarkannya keseluruh tubuh. b) Sel darah putih (leukosit), yaitu sel darah yang tidak berwarna, yang mempunyai fungsi untuk membunuh bibit penyakit yang masuk ke dalam tubuh. c) Keping darah (trombosit), yaitu sel darah yang berfungsi untuk pembekuan darah ketika terjadi luka



b. Jantung



21



Gambar 18 Jantung dan bagian bagiannya Jantung manusia berbentuk seperti buah pir berukuran kira-kira sebesar kepalan tangan, terletak dirongga dada diantara paru-paru kanan dan kiri, serta di belakang tulang dada dan iga. Jantung berperan sebagai pusat peredaran darah, yaitu memompa darah ke seluruh tubuh. Jantung manusia terdiri atas empat ruang yaitu sebagai berikut. 1) Serambi kanan 2) Berfungsi menerima darah kotor (mengandung banyak CO2 ) dari seluruh tubuh. 3) Bilik kanan 4) Berfungsi menerima darah kotor dari serambi kanan dan memompa darah ke paruparu (untuk pertukaran dengan O2). 5) Serambi kiri 6) Berfungsi menerima darah bersih (mengandung banyak O2) dari paru-paru. 7) Bilik kiri 8) Berfungsi menerima darah bersih dari serambi kiri dan memompa darah keseluruh tubuh c. Pembuluh Darah Pembuluh darah merupakan saluran yang berfungsi sebagai tempat mengalirnya darah dari seluruh tubuh menuju jantung atau sebaliknya. Adapun pembuluh darah manusia terdiri dari atas tiga bagian, yaitu arteri, vena, dan pembuluh kapiler. a) Arteri 22



Arteri (Pembuluh nadi) adalah pembuluh yang mengalirkan darah dari jantung. Dinding arteri lebih tebal dibandingkan dengan dinding vena. Selain itu, dinding arteri juga lebih kuat dan elastis. Struktur arteri ini sesuai dengan fungsinya, yaitu membantu pemompaan darah dari jantung. Arteri hanya mempunyai satu katup yang terletak tepat diluar jantung. Fungsi katup ini mencegah agar darah yang sudah berada di arteri tidak mengalir kembali ke jantung. Pada umumnya, arteri terletak di dekat permukaan tubuh, misalnya di pergelangan tangan dan di leher sehingga denyutnya terasa. b) Vena Vena (pembuluh balik) adalah pembuluh darah yang mengalirkan darah menuju ke jantung. Dinding vena lebih tipis jika dibandingkan dengan dinding arteri. Berbeda dengan arteri, vena mempunyai banyak katup yang terdapat di sepanjang pembuluh. Katup-katup ini berfungsi menjaga agar darah mengalir dalam satu arah dan menjaga agar darah tetap mengalir karena tidak ada pompa dalam vena. Vena terletak di dekat permukaan tubuh, tampak berwarna kebiru-biruan, dan denyutnya tidak terasa. Jika dibuat penampang melintang, lubang vena tampak lebih luas dibandingkan dengan arteri. c) Kapiler Pembuluh kapiler sangat kecil, halus, dan berdinding sangat tipis karena hanya terdiri atas selapis sel. Diameternya yang sangat kecil, sehingga pembuluh kapiler hanya dapat dilewati eritrosit satu per satu. Pembuluh kapiler inilah yang berhubungan dengan sel-sel dan jaringan-jaringan tubuh. Di pembuluh inilah terjadi pertukaran gas oksigen dan karbondioksida. d. Peredaran Darah



Gambar 19 Sistem peredaran darah 23



Berdasarkan jalannya peredaran darah dibedakan menjadi dua yaitu : a) Peredaran darah besar Peredaran darah besar adalah peredaran darah dari jantung ke seluruh tubuh dan kembali lagi ke jantung. Berikut urutan peredaran darah besar : Bilik kiri (4) Vena (5)



Aorta (12)



Arteri (6)



Tubuh (7)



Serambi kanan (1)



b) Peredaran darah kecil Peredaran darah kecil adalah peredaran darah dari jantung ke paru-paru dan kembali lagi ke jantung. Berikut urutan peredaran darah kecil : Bilik kanan (3) Vena Pulmonalis (11)



Arteri pulmonalis (10)



Paru-Paru (8)



Serambi kiri (2)



2. Sistem Peredaran Darah pada Hewan Ada dua macam sistem peredaran darah pada hewan, yaitu peredaran darah terbuka dan tertutup. Pada sistem peredaran darah terbuka, darah yang mengalir ke seluruh tubuh tidak selalu melalui pembuluh darah kapiler. Sedangkan pada sistem peredaran darah tertutup, darah yang mengalir ke seluruh tubuh melalui pembuluh darah kapiler. Berikut hewan yang termasuk kedalam kelompok peredaran darah terbuka dan tertutup. a) Serangga Peredaran darah serangga termasuk sistem peredaran darah terbuka karena darah mengalir tanpa melalui pembuluh darah kapiler. Sistem peredaran darah serangga terdiri dari pembuluh beruas-ruas seperti gelembung yang berfungsi sebagai jantung sehingga disebut jantung pembuluh. Aliran Hemolimfa dimulai dari jantung Pembuluh yang berdenyut hingga memomfa hemolimfa masuk ke sel tubuh tanpa melalui pembuluh kapiler. Dari sel tubuh, hemlimfa kembali ke jantung pembuluh.



Gambar 20 Sistem peredaran darah pada serangga 24



b) Ikan Ikan memiliki sistem peredaran darah tertutup. Peredaran darah ikan disebut peredaran darah tunggal karena dalam satu kali peredaran, darah hanya melalui jantung satu kali. Jantung ikan terbagi menjadi dua ruang, yaitu satu serambi dan satu bilik. Antara serambi dan bilik terdapat katup yang berfungsi mengalirkan darah. Pada ikan, darah yang mengandung CO2 dari seluruh tubuh akan masuk ke insang. Di insang, terjadi pertukaran CO2 dan O2. Darah dari insang yang mengandung O2 tersebut akan mengedarkan sari-sari makanan ke seluruh tubuh.



Gambar 21 Sistem peredaran darah pada ikan c) Amfibi Hewan amfibi memiliki sistem peredaran darah tertutup. Peredaran darah pada katak disebut peredaran darah ganda karena dalam 1 kali peredaran, darah melalui jantung dua kali. Jantung katak terbagi menjadi tiga ruang, yaitu serambi kanan, serambi kiri, dan satu bilik. Darah dari seluruh tubuh yang kaya CO 2 akan masuk ke serambi kanan dan selanjutnya ke bilik. Setelah itu, darah akan dipompa keluar melalui vena paru-paru, dan masuk ke paru-paru. Di paru-paru terjadi pertukaran CO 2 dan O2. Selanjutnya, darah akan masuk ke bilik dan mengalir ke aorta dan diedarkan keseluruh tubuh.



Gambar 22 Sistem peredaran darah pada amfibi 25



d) Reptilia Reptilia memiliki sistem peredaran darah tertutup dan ganda. Jantung reptilia terbagi menjadi empat ruangan yaitu serambi kanan, serambi kiri, bilik kanan, dan bilik kiri. Antara bilik kanan dan bilik kiri, dibatasi sekat yang belum sempurna sehingga masih terjadi pencampuran darah. Sistem peredaran darah reptil dimulai dari darah yang berasal dari seluruh tubuh akan masuk ke serambi kanan. Selanjutnya, darah akan masuk ke bilik kiri dan bilik kanan yang tidak tersekat sempurna. Setelah itu darah akan ke paru-paru dan bergerak ke serambi kiri, bilik kiri dan kembali beredar ke seluruh tubuh.



Gambar 23 Sistem peredaran darah pada reptil e) Aves Peredaran darah aves termasuk kedalam peredaran darah tertutup. Pada burung, darah yang kaya O2 dipompa dari bilik kiri ke seluruh tubuh melalui aorta. O 2 dilepaskan ke selsel tubuh dan CO2 diikat. Darah yang kaya CO2 akan mengalir melalui vena menuju serambi kanan kemudia bilik kanan. Dari bilik kanan, darah, yang kaya akan CO 2 dipompa masuk ke paru-paru. Di paru-paru terjadi pertukaran O2 dan CO2. Darah kaya O2 keluar dari paru-paru dan masuk ke serambi kiri lalu ke bilik kiri.



Gambar 24 Sistem peredaran darah pada aves 26



f) Mamalia Mamalia memiliki sistem peredaran darah tertutup dan ganda. Jantung mamalia terbagi menjadi empat ruang, yaitu terdiri serambi kanan dan kiri, bilik kanan dan kiri dengan sekat sempurna.



Gambar 25 Sistem peredaran darah pada mamalia 3. Cara Memelihara Organ Peredaran Darah Upaya-upaya yang dapat kita lakukan untuk menjaga kesehatan organ pencernaan kita, di antaranya : 1) Olahraga Teratur 2) Makan makanan bergizi dan menghindari makanan yang mengandung lemak berlebih 3) Tidak merokok dan tidak minum-minuman beralkohol 4) Istirahat yang cukup dan hindari begadang 5) Melakukan donor darah E. Ekosistem dan Jaring-jaring Makanan Kompetensi Dasar Menganalisis hubungan antar komponen ekosistem dan jarring-jaring makanan



3.5



di lingkungan sekitar.



4.5



Membuat karya tentang konsep jarring-jaring makanan dalam suatu ekosistem.



Materi : 1. Konsep Ekosistem Suatu kawasan alam yang di dalamnya tercakup unsur-unsur hayati (organisme) dan unsur-unsur non hayati (zat-zat tak hidup) serta antara unsur-unsur tersebut terjadi hubungan timbal balik disebut sistem ekologi atau sering dinamakan ekosistem, 27



Konsep ekosistem merupakan konsep yang luas, fungsi utamanya di dalam pemikiran atau pandangan ekologi merupakan penekanan hubungan wajib, ketergantungan, dan hubungan sebab akibat, yaitu perangkaian komponen-komponen untuk membentuk satuan-satuan fungsional. Ekosistem merupakan tingkat organisasi biologi yang paling baik untuk tehnik-tehnik analisis sistem (Odum, 1996).



Gambar 26 Bagan Ekosistem Menurut Clapham (1973) Ekosistem merupakan kesatuan dari seluruh komponen yang membangunnya. Di dalam suatu ekosisiem terdapat kesatuan proses yang saling terkait dan mempengauhi antar semua komponen. Pada suatu ekosistem terdapat komponen yang hidup (biotik) dan komponen tak hidup (abiotik). Ekosistem juga diartikan sebagai suatu fungsional dasar dalam ekologi, mengingat bahwa di dalamnya tercakup organisme dan lingkungan abiotik yang saling mempengaruhi satu dengan lainnya. Ekosistem juga merupakan benda nyata memiliki ukuran yang beraneka menurut tingkat organisasinya. Menurut Undang-undang Lingkungan hidup (UULH, 1982) ekosistem adalah tatanama kesatuan secara utuh menyeluruh antara segenap unsur lingkungan hidup yang saling mempengaruhi. Di dalam ekosistem terdapat makhluk hidup (biotik) dan lingkungan yang tidak hidup (abioik). Ekosistem merupakan tingkat organisme yang lebih tinggi dari komunitas, atau merupakan



kesatuan



dari



komunitas



dengan



lingkungannya



di



mana



terjadi



antarhubungan. Di sini tidak hanya mencakup serangkaian spesies tumbuhan dan hewan saja, tetapi juga segala macam bentuk materi yang melakukan siklus dalam sistem itu serta energi yang menjadi sumber kekuatan. Untuk mendapatkan energi dan materi yang diperlukan untuk hidupnya semua komunitas bergantung kepada lingkungan abiotik. Organisme produsen memerlukan energi, cahaya, oksigen, air, dan garam-garam yang semuanya diambil dari lingkungan abiotik. Energi dan materi dari konsumen tingkat pertama diteruskan ke konsumen tingkat kedua dan seterusnya ke konsumen-konsumen 28



lainnya melalui jaring-jaring makanan. Materi dan energi berasal dari lingkungan abiotik akan kembali lagi ke lingkungan abiotik. Dalam hal ini komunitas dalam lingkungan abiotiknya merupakan suatu sistem yang disebut ekosistem. Jadi konsep ekosistem menyangkut semua hubungan dalam suatu komunitas dan di samping itu juga semua hubungan antara komunitas dan lingkungan abiotiknya. Hubungan dinamis dalam ekosistem melibatkan beberapa komponen-komponen. Komponen-komponen tersebut dapat dilihat dari dua aspek yang berbeda, yaitu dari aspek jenjang makan (trophic level/chain food level) dan aspek kehidupan. Dari aspek jenjang makan, ekosistem terdiri dari komponen autotrofik dan komponen heterotrofik, yang ditekankan pada level transfer energi. a. Komponen Autotropik Kata Autotropik berasal dari kata Auto = sendiri dan trophikos = menyediakan makan. Autotrof adalah organisme yang mampu menyediakan/ mensintesis makanan sendiri yang berupa bahan organik dari bahan anorganik dengan bantuan energi seperti matahari dan kimia. Komponen autotrof berfungsi sebagai produsen, contohnya tumbuhtumbuhan hijau. Komponen autotropik (memberi makanan sendiri), disini terjadi pengikatan energi sinar matahari menggunakan senyawa-senyawa anorganik sederhana dan membangun senyawa kompleks. Contoh : Tumbuhan hijau. b. Komponen Heterotropik Kata Heterotropik berasal dari kata Heteros = berbeda dan trophikos = makanan. Heterotrof merupakan organisme yangmemanfaatkan bahan-bahan organik sebagai makanannya dan bahan tersebut disediakan oleh organisme lain. Yang tergolong heterotrof adalah manusia, hewan, jamur, dan mikroba. Komponen heterotropik (memakan yang lainnya), di sini terjadi pemakaian, pengaturan kembali dan perombakan bahan-bahan yang kompleks. Menurut Wiegert Van Owens (1970), komponen Heterotropik : 



Biophag : organisme yang makan organisme hidup.







Saprophag : organisme yang makan organisme mati.



Dari aspek kehidupan, ekosistem terdiri dari komponen biotik dan komponen abiotik yang berkaitan erat dan memiliki hubungan timbal balik satu dengan lainnya. a. Komponen Biotik



29



Manusia, hewan dan tumbuhan termasuk komponen biotik yang terdapat dalam suatu ekosistem. Komponen biotik di bedakan menjadi 3 golongan yaitu produsen, konsumen dan decomposer. 1. Produsen Semua produsen dapat menghasilkan makanannya sendiri sehingga disebut organisme autotrof. Sebagai produsen, tumbuhan hijau mnghasilkan makanan (karbohidrat) melalui proses potosintesis. Makanan di manfaatkan oleh tumbuhan itu sendiri maupun makhluk hidup lainnya. Dengan demikian produsen merupakan sumber energi utama bagi organisme lain yaitu konsumen. 2. Konsumen Semua konsumen tidak dapat membuat makanan sendiri di dalam tubuhnya sehingga disebut heterotrof. Mereka mendapatkan zat-zat organik yang telah di bentuk oleh produsen, atau dari konsumen lain yang menjadi mangsanya. Berdasarkan jenis makanannya,konsumen di kelompokkan sebagai berikut:   



Pemakan tumbuhan (herbivora), misalnya kambing, kerbau, kelinci dan sapi. Pemakan daging (karnivora), misalnya harimau, burung, elang, dan serigala. Pemeken tmbuhan dan daging (omnivore), misalnya ayam, itik, dan orang hutan. 3. Dekomposer Kelompok ini berperan penting dalam ekosistem. Jika kelompok ini tidak ada, kita akan melihat sampah yang menggunung dan makhluk hidup yang mati tetap utuh selamanya. Dekomposer berperan sebagai pengurai, yang menguraikan zatzat organik (dari bangkai) menjadi zat-zat organik penyusunnya. b. Komponen Abiotik Komponen abiotik merupakan komponen yang kedua dalam ekosistem ditinjau dari aspek kehidupan. Komponen ini terdiri dari bahan tak hidup berupa unsur-unsur fisik (lingkungan) dan unsurunsur kimia (senyawa organik dan senyawa anorganik), misalnya tanah, air, udara, sinar matahari dan sebagainya, yang berada di lingkungan dalam bentuk medium atau substrat melangsungkan kehidupan. Misalnya pada ekosistem danau ditemukan komponen abiotik yang terdiri dari senyawa anorganik seperti H2O, CO2, O2, K, Na, dan P, dan senyawa organik seperti senyawa asam amino dan senyawa karbon (humus). Bagian dari komponen abiotik adalah :



30







Tanah, sifat-sifat fisik tanah yang berperan dalam ekosistem meliputi tekstur,kematangan, dan kemapuan menahan air.







Air mempengaruri kehidupan makhluk hidup adalah suhu air, kadar mineral air, salinitas, arus air, penguapan, dan kedalaman air.







Udara merupakan lingkungan abiotik yang berupa gas. Gas itu berbentuk atmosfer yang melingkupi makhluk hidup. Oksigen,karbon dioksida, dan nitrogen merupakan gas yang paling penting bagi kehidupan makhluk hidup.







Cahaya matahari merupakan sumber energi utama bagi kehidupan di bumi ini. Namun demikian,penyebaran cahaya di bumi belum merata. Oleh karena itu, organisme harus menyesuaikan diri dengan lingkungan yang intensitas dan kualitas cahayanya berbeda.







Suhu atau temperatur., setiap makhluk hidup memerlukan suhu optimum untuk kegiatan metabolisme dan perkembangbiakannya.



Pada dasarnya, ekosistem yang ada di dunia dibagi menjadi dua, yaitu ekosistem alami dan ekosistem buatan. a. Ekosistem Alami Ekosistem ini adalah ekosistem yang tercipta dengan sencirinya tanpa ada campur tangan dari manusia, oleh karena itu lah kita sebut sebagai ekosistem Alamiah. Ekosistem alami terdiri atas ekosistem air dan ekosistem darat. Contoh ekosistem air yaitu ekosistem danau, ekosistem sungai, ekosistem laut, dll. Dan contoh ekosistem darat yaitu ekosistem hutan, ekosistem padang rumput, ekosistem padang pasir, dll. b. Ekosistem Buatan Ekosistem buatan merupakan yang terbentuk dengan adanya campur tangan manusia, Dibuat kebanyakan untuk memenuhi kebutuhan manusia. Namun keanekaragaman hayati di sini terbatas, karena bukan itu tujuan dari membuat ekosistem ini. Contohnya adalah sawah. Ekosistem dan lingkungan merupakan dua hal yang tidak terpisahkan. Dalam pembahasan mengenai ekosistem, lingkungan juga akan menjadi objek pembahasan. Secara fisik, lingkungan berarti wadah atau tempat berlangsungnya suatu sistem kehidupan organisme atau suatu komunitas. Kondisi lingkungan akan berubah jika terjadi perubahan di dalam ekosistem atau sebaliknya, masing-masing saling mempengaruhi dalam suatu keseimbangan yang dinamis dan merupakan satu kesatuan fungsional. 31



Dengan demikian, ekosistem meliputi seluruh mahluk hidup dan lingkungan fisik yang mengelilinginya, dan merupakan suatu unit yang mencakup semua mahluk hidup dalam suatu area yang memungkinkan terjadinya interaksi dengan lingkungannya, baik yang bersifat abiotik meupun biotik. Semua bentuk pada interkasi antara komponen ekosistem merupakan suatu azas, yakni azas keanekaragaman, azas kerjasama, azas persaingan, azas interkasi dan azas keanekaragaman. Azas-azas tersebut berfungsi sebagai sarana untuk tetap mempertahankan adanya kelanggengan dalam hubungan timbal balik antara komponen ekosistem dan antara komponen tersebut dengan lingkungannya. Jika setiap komponen tersebut bekerjasama sesuai dengan fungsinya, maka keseimbangan dan keserasian dalam lingkungan hidup akan tetap terjaga dan berlangsung dengan baik. Manusia adalah penentu kualitas lingkungan, sehingga dalam pemanfaatan sumber daya lingkungan hidup, manusia dapat melakukan aktifitas yang berdampak positif atau negatif terhadap lingkungan. Manusia juga mempunyai pengaruh yang paling kuat dalam mengubah ekosistem, baik langsung maupun tidak langsung aktifitas manusia seringkali dapat mengubah volume, susunan dan struktur komponen organik lingkungan dengan mengubah bahan organik yang ada. Hubungan antara organisme dan lingkungan fisiknya begitu erat dan tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lain. Mengubah hubungan organisme dan lingkungan fisiknya berarti melakukan perubahan terhadap susunan dan struktur biotik dan abiotik, atau mengubah lingkungan hidup yang bermuara pada munculnya berbagai dampak dan resiko bagi manusia itu sendiri. Manusia berinteraksi dengan lingkungan, dipengaruhi dan mempengaruhi lingkungan hidup tersebut. Hubungan manusia dan lingkungannya bersifat sirkuler. Berbagai kegiatan manusia dari sekedar bernafas hingga membendung sungai, sedikit banyak akan mengubah lingkungannya dan perubahan lingkungan itu pada saatnya akan kembali mempengaruhi manusia. Pengaruh terhadap satu unsur akan merambat pada unsur lainnya yang bergerak merambat secara halus, seringkali pengaruhnya terhadap manusia tidak dapat terlihat dan terasakan, namun pada suatu saat pengaruh tersebut akan terakumulasi dan memberikan dampak yang nyata. Kualitas kehidupan tergantung dari derajat pemenuhan kebutuhan dasar yang diperoleh dari suatu lingkungan, dan kualitas lingkungan dapat menjadi ukuran derajat pmenuhan kebutuhan dasar tersebut. Semakin tinggi derajat kualitas kehidupan dalam suatu lingkungan berarti semakin tinggi pula derajat pemenuhan kebutuhan dasar, atau sebaliknya. Dengan demikian, kualitas lingkungan yang baik akan menghasilkan derajat kulaitas pemenuhan kebutuhan dasar 32



yang baik, dan selanjutnya menghasilkan kualitas lingkungan yang baik. Jika kualitas lingkungan mengalami penurunan, maka penurunan kualitas tersebut akan mengakibatkan beberapa hal antara lain: a) Kesehatan, penyakit infeksi 



Zat beracun dalam udara, makanan dan air







Pengaruh energi fisik yang tidak terkontrol terhadap Kesehatan



b) Kenyamanan, efisiensi dan estetik 



Pandangan tidak sedap, bau menyengat dan rasa tidak enak







Panas, suara gaduh/bising dan cahaya







Ciri struktur: kemudahan dan efisiensi



c) Pengaruh terhadap kesembangan ekosistem dan sumber daya alam 2. Rantai Makanan Rantai makanan merupakan perpindahan energi makanan dari sumber daya tumbuhan melalui seri organisme atau melalui jenjang makan (tumbuhan-herbivora-karnivora). Pada setiap tahap pemindahan energi, 80 – 90% energi potensial hilang sebagai panas, karena itu langkah-langkah dalam rantai makanan terbatas 4-5 langkah saja. Dengan perkataan lain, semakin pendek rantai makanan semakin besar pula energi yang tersedia. Ada dua tipe dasar rantai makanan: 



Rantai makanan rerumputan (grazing food chain) Misal, tumbuhan-herbivoracarnivora.







Rantai makanan sisa (detritus food chain) Bahan mati mikroorganisme (detrivora = organisme pemakan sisa) predator. Tiap tingkat dari rantai makanan dalam suatu ekosistem disebut tingkat tropic.



Tingkat tropik dibagi sebagai berikut: 



Produsen: Organisme yang mampu menghasilkan zat makanan sendiri, yaitu tumbuhan hijau atau organisme autotrof. Produsen menduduki tingkat tropik pertama.







Konsumen I: Organisme yang menduduki tingkat tropik kedua disebut konsumen primer. Konsumen primer biasanya diduduki oleh hewan herbivora.







Konsumen II: Organisme yang menduduki tingkat tropik ketiga disebut konsumen sekunder, diduduki oleh hewan pemakan daging (karnivor) dan seterusnya.







Konsumen puncak: Organisme yang menduduki tingkat tropik tertinggi disebut konsumen puncak 33







Dekomposer: Organisme pengurai yang membentuk mata rantai terakhir dalam rantai makanan. Mereka memecah hewan dan tumbuhan yang mati dan mengembalikan nutrisi penting ke tanah.



Gambar 27 Rantai Makanan 3. Jaring-jaring Makanan Jaring-jaring makanan adalah gabungan dari beberapa rantai makanan yang siklusnya saling berhubungan. Oleh karena itu, bisa disimpulkan bahwa rantai makanan adalah bagian dari jaring-jaring makanan dalam cakupan yang lebih luas lagi. a. Fungsi jaring-jaring makanan Adapun fungsi jaring-jaring makanan antara lain : 1. Jaring-jaring makanan berfungsi menggambarkan suatu interaksi makhluk hidup yang ada di sebuah ekosistem 2. Menghubungkan antara rantai makanan satu dengan rantai makanan lainnya dalam sebuah ekosistem 3. Sebagai pembeda mana jenis tumbuhan sebagai produsen, hewan herbivor, dan karnivor. 4. Untuk mengetahui tingkatan organisme dalam sebuah hubungan setiap rantai makanan 5. Jaring makanan berfungsi menggambarkan peristiwa makan dan dimakan yang terjadi di alam Di dalam jaring-jaring makanan, jumlah hewan yang terlibat makin banyak dan energi yang mengalir juga makin kompleks. Pada jaring-jaring makanan, dimungkinkan terjadi 34



persaingan antarmakhluk hidup, baik di dalam rantai makanan, maupun di dalam jaringjaring makanan. Setiap komponen yang ada dalam jaring-jaring makanan saling memengaruhi satu dengan yang lain. Kebergantungan antarmakhluk hidup dan lingkungannya menjadi bagian dari kehidupan di dalam sebuah ekosistem.



Gambar 28 Jaring-jaring Makanan



4. Perbedaan antara rantai makanan dan jarring-jaring makanan Rantai makanan adalah peristiwa makan dan dimakan dengan urutan dan arah tertentu. Pada peristiwa tersebut terjadi perpindahan energi dari produsen ke konsumen, kemudian ke pengurai hal ini terjadi secara terus menerus. Jaring-jaring makanan adalah hubungan antara rantai makanan dan apa yang dimakan spesies dalam sistem ekologi, atau dengan kata lain sekumpulan dari beberapa rantai makanan yang saling berhubungan. Perbedaan secara umum antara rantai makanan dan jaringjaring makanan adalah rantai makanan merupakan bagian dari jaring-jaring makanan atau rantai makanan hanya proeses makan dimakan



dengan sekala lebih kecil



sedangkan jaring-jaring makanan merupakan proses atau sekumpulan dari rantai makanan dengan sekala yang lebih besar dan luas.Perbedaan antara jaring-jaring makanan dengan rantai makanan adalah sebagai berikut: 1. Jaring-jaring makanan merupakan kumpulan dari rantai makanan.



35



2. Pada jaring-jaring makanan mempunyai beberapa jenis organisme yang dapat dipilih menjadi makanannya. Adapun rantai makanan, organisme yang menjadi konsumen hanya memiliki satu pilihan makanan saja. 3. Organisme pada jaring-jaring makanan lebih banyak, tetapi pada rantai makanan lebih sedikit. 5. Hubungan antara komponen ekosistem dengan jaring-jaring makanan Semua makhluk hidup memiliki kebergantungan yang saling mnegisi antara yang satu dengan yag lainnya. Manusia memerlukan tumbuhan dan hewan, dan begitu juga sebaliknya. Makhluk hidup juga memerlukan tanah, air, udara, dan matahari untuk mendukung kehidupannya. Di dalam ekosistem, terjadi interaksi atau hubungan yang saling membutuhkan antar makhluk hidup dan antara makhluk hidup dengan komponen tak hidup. Setiap makhluk hidup akan berusaha untuk mempertahankan populasinya, tentu dengan cara mencari makanan dan terus berkembang biak, seperti yang kita ketahui ada makhluk hidup karnivora dan herbivora hal ini akan menimbulkan hubungan erat yang biasa dinamakan rantai makanan dan jaring jarring makanan.Jaring makanan merupakan satuan dasar ekosistem, karena energi dan nutrisi beredar ke dalamnya dan di sekitarnya, termasuk pertukaran energi dan materi yang juga



terjadi pada lingkungan abiotiknya. Siklus materi dan aliran energi



menggambarkan bagaimana pola energi dan materi (nutrisi) itu secara mendasar beredar dalam ekosistem.



Herbivora dan carnivora bersama-sama merupakan



konsumen-konsumen (biophages) yang memangsa organisme-organisme hidup, berbeda dengan dekomposer (saprophages) yang mati.



36



memakan bahan-bahan organik



Aktivitas Peserta Didik Contoh membuat karya jaring-jaring makanan dalam suatu ekosistem.



37



38



BAB III PENUTUP A. Kesimpulan Pada pembelajaran IPA di SD kelas V di pelajari materi-materi berupa 1) Organ gerak manusia dan hewan. 2) Organ pernapasan hewan dan manusia. 3) Organ pencernaan manusia dan hewan. 4) Sistem peredaran darah hewan dan manusia. 5) Ekosistem. 6) Jaring-jaring makanan. Adapun bahan ajar yang sering digunakan dalam proses pembelajaran IPA adalah berupa buku paket, LKPD dan lain sebagainya. Dalam buku guru kompetensi dasar pada setiap materi sudah dijabarkan di setiap bab nya sehingga mempermudah guru dalam menentukan standar kompetensi yang harus dicapai. B. Saran Penentuan bahan ajar serta media pembelajaran memberikan pengaruh pada tercapainya kompetensi dasar yang diharapkan. Dengan demikian maka guru dituntut untuk bisa mengembangkan bahan ajar dan medianya dalam rangka pengoptimalan dan pemberian pembelajaran yang bermakna agar sehingga mempermudah dalam pencapaian kompetensi dasar pada pelajaran IPA.



39



DAFTAR PUSTAKA Abadi, R., & Sukoco, T. (2015). Detik-Detik Ujian Nasional Ilmu Pengetahuan Alam Tahun Pelajaran 2014/2015. Bandung: PT Intan Pariwara Maknun, D. (2017). EKOLOGI: POPULASI, KOMUNITAS, EKOSISTEM, Mewujudkan Kampus Hijau, Asri, Islami dan Ilmiah. Nurjati Press: Cirebon Clapham, Jr. W.B. 1973. Natural Ecosystems. New York: Macmillan Publishing Co. Inc. Fernandez, G. J. (2017). Sistem Pernafasan. Fakultas Kedokteran Universitas Udayana, 36.Utina, R. & Wahyuni, D. (2009). Ekologi dan Lingkungan Hidup. Gorontalo Odum, E.P. 1996. Dasar-Dasar Ekologi. Edisi Ketiga. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press Indrastuti, N. (2018). Misteri Rangka dan Tarikan Nafas Kita. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan



Masyarakat



Direktorat



Pembinaan



Pendidikan



Keaksaraan



dan



Kesetaraan. Maryanto. (2017). Tema 1 : Organ Gerak Hewan dan Manusia (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013). Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemdikbud. Mercuningsari, D. (2019). Sistem Gerak pada Manusia. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Atas. Nugroho, A., & Purwanto, B. (2020). Eksplorasi Ilmu Pengetahuan Alam 2 Untuk Kelas VIII SMP dan MTs. Solo: PT Tiga Serangkai Pustaka Mandiri. Solikhin. (2015). Serasi Biologi SMA/MA Kelas XI Kurikulum 2013 Edisi Setahun. Kartak Hanyar: Solina Tarwoko, E., & Rukmiati, Y. M. (2009). Mengenal Alam Sekitar. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. Untoro, J. (2015). Target Nilai Rapor 10 Kupas Habis Semua Pelajaran Kelas 5 SD/MI. Jakarta Selatan: PT Wahyu Media.



40



41