Materi Olimpiade Kimia [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

MODUL PERSIAPAN OLIMPIADE KIMIA



Sifat Periodik Unsur Sifat periodik unsur adalah sifat dari unsur yang berkaitan dengan letak atau posisi unsur pada tabel periodik. Sifat-sifat ini meliputi sifat-sifat atom yang hubungannya secara langsung dengan struktur dari atom tersebut. Berikut ini adalah sifat-sifat yang terkandung dalam sistem periodik unsur kimia:



Jari-jari Atom Jari-jari atom adalah jarak dari inti atom ke orbital elektron terluar. Dalam satu periode dari kiri ke kanan, jari-jari atom akan semakin berkurang. Dalam satu golongan dari atas ke bawah, jari-jari atom akan semakin bertambah



Energi Ionisasi Energi ionisasi adalah energi minimal yang diperlukan oleh suatu atom untuk melepaskan elektron dikulit terluar. Dalam satu periode dari kiri ke kanan, energi ionisasi akan semain bertambah. Dalam satu golongan dari atas ke bawah, energi ionisasi akan semakin berkurang



Afinitas Elektron Afinitas elektron adalah energi yang dilepaskan untuk menerima suatu elektron. Dalam satu periode dari kiri ke kanan, afinitas elektron akan semakin bertambah. Dalam satu golongan dari atas ke bawah, afinitas elektron akan semakin berkurang



Keleektronegatifan Keelektronegatifan merupakan kemampuan atau kecenderungan suatu atom untuk menangkap ataupun menarik kembali elektron dari atom lainnya. Dalam satu periode dari kiri ke kanan, keelektronegatifan akan semakin bertambah. Dalam satu golongan dari atas ke bawah, keelektronegatifan akan semakin berkurang



Sifat Logam dan Non Logam Dalam satu periode dari kiri ke kanan sifat logam (kecenderungan melepas elektron terluar) semakin menurun akibat semakin meningkatnya energi ionisasi. Sebaliknya sifat non logam dari kiri ke kanan akan meningkat. Dalam satu golongan, dari atas ke bawah sifat logam cenderung meningkat karena semakin besarnya ukurna atom memudahkan untuk elektron terluar untuk lepas dari atom tersebut. Sebaliknya sifat non-logam dari atas ke bawah cenderung menurun.



L



A



T



I



H



A



N



1. Pernyataan yang tepat mengenai sifat unsur ₇N dan ₂₀Ca adalah… A. Jari-jari atom N > Ca B. Energi ionisasi N < Ca C. Afinitas elektron N > Ca D. Keelektronegatifan N < Ca E. Keelektropositifan N > Ca Jawaban: C Konfigurasi elektron: ₇N = 2 5 (golongan VA, periode 2) ₂₀Ca = 2 8 8 2 (golongan IIA, periode 4) Dalam periodik unsur, posisi N berada disebelah kanan dan atas dari K, sehingga: -



Jari-jari atom N < Ca



-



Energi ionisasi N > Ca



-



Afinitas elektron N > Ca



-



Keelektronegatifan N > Ca



-



Keelektropositifan N < Ca



2. Unsur yang memiliki jumlah kulit yang sama dengan unsur nomor atom 8 adalah…. A. ₁₀V B. ₁₁W C. ₁₅X D. ₁₇Y E. ₁₉Z Jawaban: A



Unsur dengan nomor atom 8 : 2 6 (golongan VIA, periode 2) Konfiguari elektron masing-masing unsur: ₁₀V: 2 8 (golongan VIIIA, periode 2) ₁₁W: 2 8 1 (golongan IA, periode 3) ₁₅X: 2 8 5 (golongan VA, periode 3) ₁₇Y: 2 8 7 (golongan VIIA, periode 3) ₁₉Z: 2 8 8 1 (golongan IA, periode 4) Periode dalam sistem periodik unsur menunjukkan jumlah kulit pada suatu unsur. Unsur yang memiliki periode yang sama dengan unsur nomor atom 8 akan berada dalam periode yang sama dengan unsur V, yakni periode 2.



3. Unsur yang memiliki jari-jari atom terkecil ialah… A. ₃₁Ga B. ₃₂Ge C. ₃₃As D. ₃₄Se E. ₃₅Br Jawaban: A Konfigurasi elektron dari masing-masing unsur: ₃₁Ga: 2 8 18 3 (golongan III A, periode 4) ₃₂Ge: 2 8 18 4 (golongan IV A, periode 4) ₃₃As: 2 8 18 5 (golongan V A, periode 4) ₃₄Se: 2 8 18 6 (golongan VI A, periode 4) ₃₅Br: 2 8 18 7 (golongan VII A, periode 4) Jari-jari atom merupakan jarak dari inti atom ke kulit atom yang terluar. Dalam satu periode, dari kanan ke kiri jari-jari atom akan semakin berkurang. Semakin bertambahnya jumlah proton, maka tarikan inti nya akan semakin besar sehingga ukuran jari-jari atom akan berkurang.



Informasi berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 4-5 Diketahui data energi ionisasi unsur golongan pertama sampai dengan golongan delapan sebagai berikut:



4. Unsur yang memiliki kecenderungan untuk melepas 1 elektron adalah… A. A B. B C. C D. D E. E Jawaban: D Unsur yang memiliki kecenderungan untuk melepas 1 elektron berada dalam golongan IA. Golongan suatu unsur dapat diketahui berdasarkan lonjakan energi yang terjadi pada energi ionisasi tertentu. Lonjakan energi dapat diketahui dengan menghitung selisih yang paling besar dari tiap tahapan ionisasi. Unsur golongan IA akan mengalami lonjakan energi pada energi ionisasi ke 1 menuju energi ionisasi ke 2. Berdasarkan data tersebut, dapat diketahui bahwa unsur D mengalami lonjakan energi yang cukup besar pada energi ionisasi ke 1 menuju energi ionisasi ke 2, sehingga unsur D berada dalam golongan IA.



5. Apabila unsur tersebut berikatan dengan unsur ₁₆X, maka kepolaran dan bentuk molekul senyawa tersebut berturut-turut adalah… A. Polar dan linear B. Polar dan bengkok C. Nonpolar dan linear D. Nonpolar dan bengkok E. Polar dan segitiga piramida Jawaban: B Konfigurasi elektron unsur ₁₆X = 2 8 6 (ev = 6 dan cenderung menerima 2 elektron), sedangkan unsur D cenderung melepas 1 elektron. Kedua senyawa tersebut akan bereaksi membentuk D₂X. Adapun ikatan yang terbentuk adalah sebagai berikut:



Bentuk molekul senyawa dapat ditentukan dengan menentukan jumlah PEI dan PEB nya PEI = 2 PEB = 2



Kemudian bentuk dari molekul tersebut dapat diketahui dengan tabel berikut:



Berdasarkan tabel tersebut, dapat diketahui bahwa bentuk molekul senyawa tersebut adalah bentuk V (bengkok) dan bersifat polar.