Minipro [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

BAB 3 METODE PENELITIAN 3.1 Desain Penelitian Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Penelitian deskriptif bertujuan untuk mendeskripikan (memaparkan) peristiwa- peristiwa penting yang terjadi pada masa kini.1 Dalam penelitian ini penulis ingin mengetahui gambaran pengetahuan ibu hamil mengenai Stunting dan 1000 hari pertama kehidupan sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan di desa Nanggela, kecamatan Cidahu.



3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian 3.2.1 Lokasi Penelitian Penelitian dilakanakan pada kelas ibu hamil di Desa Nanggela, kecamatan Cidahu. 3.2.2 Waktu Penelitian Penelitian ini dilakanakan pada bulan Juni 2019. 3.3 Populasi dan Sampel 3.3.1 Populasi penelitian Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah keseluruhan ibu hamil di Desa Nanggela, Cidahu. 3.3.2 Sampel Sampel pada penelitian ini adalah populasi total ibu hamil di Desa Nanggela, Cidahu berdasarkan data Posyandu Desa Nanggela. 3.4 Teknik Pengambilan Sampel Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik total sampling dimana jumlah sampel sama dengan populasi. Alasan mengambil total sampling karena menurut jumlah populasi yang kurang



dari 100 seluruh populasi dijadikan sampel penelitian semuanya.2 3.5 Kriteria Sampel Pengambilan sampel dilakukan dengan kriteria inklusi sebagai berikut: 1. Ibu hamil yang berdomisili di Desa Nanggela, Cidahu 2. Bersedia menjadi responden 3. Tidak mengalami gangguan fungsi kesadaran atau dalam kondisi kritis.



Sedangkan kriteria eksklusi pada penelitian ini adalah : 1. Tidak mengikuti seluruh rangkaian acara



3.6 Alat Ukur dan Cara Pengumpulan Data 3.6.1. Alat Ukur Pada penelitian ini yang digunakan sebagai alat pengumpulan data adalah kuesioner. Kuesioner adalah daftar pertanyaan yang di buat untuk memudahkan dalam pengumpulan data. Pertanyaan – pertanyaan yang akan di masukkan ke dalam kuesioner adalah pertanyaan yang berhubungan dengan variable – variable yang akan diteliti, responden hanya memberikan jawaban atau dengan memberikan tanda – tanda tertentu . Cara mengukur kuisioner berupa angket yang berisi pertanyaan dengan 2 alternatif jawaban yaitu, benar dan salah, yang mencangkup 30 pertanyaan. Jawaban benar mendapat skor 1 (nilai tertinggi) dan apabila jawaban yang diberikan salah maka skor yang didapatkan adalah 0 (nilai terendah). 3.6.2. Pengumpulan Data Pada penelitian ini , informasi yang dibutuhkan diperoleh melalu data primer, yaitu data yang didapatkan dengan melakukan kunjungan langsung ke lokasi penelitian dan membagikan kuesioner untuk diisi sendiri oleh responden. Kuesioner yang dibagikan berupa pertanyaan untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan ibu hamil tentang stunting dan program 1000 hari pertama kehidupan. Data primer dalam penelitian ini meliputi data identitas responden, data tingkat pendidikan dan tingkat pengetahuan ibu hamil tentang stunting dan program 1000 hari pertama



kehidupan, dikumpulkan dengan memberikan pretest dan posttest untuk mengukur tingkat pengetahuan ibu hamil sebelum dan sesudah diberikan intervensi berupa penyuluhan mengenai stunting dan program 1000 hari pertama kehidupan yang diberikan dengan metode ceramah dan leaflet. 3.7. Pengolahan Data dan Analisis Data Pengolahan data dan analisis data ini dilakukan setelah data – data yang dikumpulkan telah ditabulasi. 3.7.1. Pengolahan Data Data yang didapatkan dengan cara pengumpulan data selanjutnya diolah secara manual menggunakan kalkulator dengan rumus berikut ini : S=R Keterangan : S = Skor yang di peroleh R = Jawaban yang benar



3.7.2. Analisa Data Cara menganalisis data dilakukan dengan deskriptif. Deskriptif dengan melihat persentase data yang terkumpul dan disajikan table distribusi frekuensi kemudian dicari besarnya persentase jawaban masing-masing responden dan selanjutnya dilakukan pembahasan dengan menggunakan teori keperpustakaan yang ada. Analisis data dilakukan menggunakan rumus distribusi frekuensi sebagai berikut : P = f/n x 100% Keterangan : P : Persentase yang dicari f : Jumlah objek yang diteliti



3.8. Penyajian Data 1. Editing



Melakukan pemeriksaan ulang mengenai kebenaran pengisian dengan tujuan agar data yang masuk dapat diolah secara benar. Pengolahan data dikelompokkan dengan menggunakan aspek pengaturan 2. Coding Pemberian nilai atau kode pada pilihan jawaban yang sudah lengkap, diberi skor (1) untuk jawaban “Ya” dan skor (0) untuk jawaban “tidak”. 3. Tabulating Pengolahan dan penyajian data dalam bentuk table deskriptif sederhana. Bertujuan untuk mempermudah analisa data dan pengolahan data serta pengambilan kesimpulan, data dimasukkan dalam bentuk table distribusi frekuensi.



3.9. Etika Penelitian Penelitian ini menekankan pada masalah etika yang meliputi : 1. Lembar Persetujuan (informed consent) Lembar persetujuan yang diberikan peneliti kepada setiap responden yang akan diteliti. Memenuhi ciri – ciri dan kriteria inklusi yang telah ditetapkan oleh peneliti. Sebelumnya peneliti memberikan penjelasan maksud dan tujuan penelitian serta dampak yang mungkin akan timbul selama penelitian hingga penelitian selesai. Jika responden bersedia diteliti maka akan diberikan lembar persetujuan untuk menjadi responden yang harus ditandatangani oleh responden. Namun, jika calon responden menolak maka peneliti tidak boleh memaksa dan harus menghormati keputusan responden. 2. Tanpa nama (anonymity) Tanpa nama yang berarti tidak memasukkan nama responden kedalam penelitian ini. Tujuannya untuk menjaga kerahasiaan identitas responden. Pada kuesioner tidak di masukkan nam responden atau diganti dengan kode tertentu. 3. Kerahasiaan (confidentiality) Kerahasiaan yang dimaksudkan adalah data – data yang responden isikan ke dalam kuesioner tidak akan di sebarkan. Kerahasiaan informasi yang diberikan dijamin kerahasiaannya. Hanya kelompok data tertentu saja yang akan dilaporkan dalam hasil penelitian.



DAFTAR PUSTAKA 1. Nursalam. 2008. Konsep dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan (Pedoman Skripsi, Tesis, dan Instrumen Penelitian Keperawatan): Edisi 2. Jakarta: Salemba Medika. 2. Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan



R&D. Bandung: Alfabeta.