Naskah Drama 2 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Naskah Drama Singkat (Kel. 4) : Baan, Calvein, Cindy, Feby, Filia, Grace, Gloria, Jay, Valentino Penokohan : 



Aqila







Alana







Finna







Chatrine (Kate)







Clarissa



   



Diandra James Johnatan Alaska







Beni







Pak Agus



: Salah satu siswi 2A2 yang terkenal dengan kepintarannya, tetapi egois, yang merupakan sahabat dari Alana saat SMP tetapi memiliki masa lalu yang buruk dengan sehingga mereka saling bermusuhan. : Murid baru yang masuk kedalam kehidupan siswa kelas 2A2, sehingga kelas 2A2 bisa merasakan suka dan duka bersama. : Baik, termasuk siswa yang pintar, mudah bergaul, menjadi sahabat Alana di SMA, sedikit penggemar kakel : Baik, cerewet, heboh, termasuk pintar, ceria, dan yang paling parah dia adalah cewek yang panikan dan juga tidak bisa memiliki komitmen. : Penggemar Cogan, pecicilan, suka heboh sendiri, berisik, Kpopers dan suka nge-stalk orang. : Pendiam, pintar, kutu buku, hobinya membaca, baik dan kalem. : Ketua kelas, pintar main musik, cerewet, dan humoris : Lebay, Playboy, termasuk pintar, dan lumayan baik, : Most Wanted, cowok jangkung berwajah tampan, pandai dalam hal adu fisik maupun otak, bad boy namun jadi kesyangan para guru, pelit ekspresi, dingin tak tersentuh. : Sok ganteng, siswa kelas sebelah, penggemar Alana saat SMP, teman satu sekolah Alaska dan Aqila juga : Wali kelas dari 2A2 si kelas populer nan bobrok.



JUDUL : Suasana kelas begitu ramai.Kebiasaan siswa dalam kelas ini saat istirahat adalah bernyanyi bersama setelah pulang dari kantin. Bernyanyi hanya dilakukan oleh beberapa siswa yang memang hobi menyanyi sedangkan siswa yang ada yang sedang belajar, dan ada juga yang melakukan vlog untuk mengisi channel youtubenya. Bisa di bilang semua anak di kelas ini adalah anak-anak hits. 2A2 CLASS terkenal dengan kepintaran dan juga kenakalannya. Mungkin kelas yang sering kita dengar yaitu ada kelas terpintar dan ada kelas terbodoh atau terbobrok tetapi lain halnya dengan kelas yang satu ini pintar dan juga bobrok menjadi satu kesatuan yang tak terpisahkan dari kelas ini. Hal inilah yang membuat kelas ini lain daripada yang lain. Kesolidan yang luar biasa tercipta di kelas ini. Prinsipnya adalah satu terkena masalah semuanya harus ikut terkena masalah. Tetapi... dalam hal makanan tentu beda, jika ada yang punya makanan prinsipnya adalah jika masih bisa dimakan sendiri mengapa harus berbagi. Kesolidan yang dimiliki kelas inilah yang membuat masa remaja para siswa dan siswinya lebih berwarna.Tetapi akankah kesolidan ini masih ada jika kelas ini di terjang oleh badai yang keras? Di kelas, jam istirahat



Kate : “Heiii guys nyanyi yukkk….” Finna : “Lagu apaan?” Risa : “Terserah, yang penting asik” Kate : “ Uh she up" (bc : ah, siaaapp) Beberapa siswa mulai bernyanyi, pembagian suara pun sangat terasa walaupun tak indah di dengar. Selain itu, ada siswa yang benar-benar sangat rajin belajar dan siswa ini di nobatkan sebagai ‘juara kelas’ kerjaannya setiap adalah membaca, membaca dan membaca. Ada juga yang sibuk kepoin kakak kelas biasa stalker sejati. Walaupun kelas ini memiliki berbagai karakter tetapi kepintaran dan keunggulan di bidang pelajaran tetaplah nomor satu. Bel masuk pun berbunyi, dan sebentar lagi guru akan masuk mengisi jam pelajaran. Ketua kelas : “Perhatian… berdiri… ucapkan salam….!” Siswa : “Selamat pagi pak…!” Pak Agus : “Selamat pagi anak-anak silahkan duduk…” Semua siswa kembali duduk dan menyiapkan bukunya masing-masing. Pak Agus : “Ya. Sebelum kita memulai pelajaran kita bapak mau menginformasikan kepada kalian bahwa kelas kalian akan kedatangan murid baru dari SMA Tunas Bangsa. Dan kalian harus menerimanya dengan baik di kelas kalian.” John : “ Murid barunya cewek apa cowok pak? Terus kalo cewek cantik gak pak?” Kate : “Hehh loh diem aja deh, emang situ ganteng?” Risa : “Tau tuh si ogeb.” Pak Agus : “eh..eh..eh sudah, sudah kalian ini apa-apaan sih. Sudah kita lanjutkan pelajaran kita. Oh ya sebelum itu siapa yang masih ingat pelajaran kita minggu lalu?” Aqila : “Saya Pak.. Jadi minggu lalu kita belajar tentang....” Pak Agus : “Ya. Bagus sekali Qila. Mungkin ada yang ingin menambahkan sebelum bapak memberikan pertanyaan.” Audrey : “ Saya Pak…..” Pak Agus : “Oke. Bagus sekali yah. Saya akui kelas ini benar-benar luar biasa”. (Semua siswa bertepuk tangan untuk pujian yang diberikan oleh pak guru tersebut) Pak Agus : “ Sekarang saya akan memberikan pertanyaan kepada kalian dan yang menjawab akan saya berikan uang jajan tambahan. Jadi pertanyaannya…”



James : “Saya Pak. Jadi jawabannya….” (Semua siswa tertawa mendengar jawaban James) Hal sesederhana seperti inilah yang membuat kelas ini semakin berwarna. Pak guru pun melanjutkan pembelajaran. .... Beberapa hari kemudian. Kira-kira jarum jam sudah menunjukkan 06.50, yang artinya 10 menit lagi bel masuk akan berbunyi. Risa : “Guys..guys... Omegaattt ada cogan baru nihhh. Kemaren gue habis ngestalk abis-abisan ignya. Pokoknya kece badai ulalala bingitzz, gak kalah gantenglah ama Alaska. Tapi udah punya cewe masa.” Risa mendesah kecewa diakhir ucapannya. Suasana kelas menjadi heboh dengan keberadaan Risa yang membawa info yang sangat panas. Finna yang tadinya sedang sibuk berselvi ria kemudian tertarik dan menuju tempat Risa. Finna : “Yang bener Ris? Coba liat? Duh ganteng banget, tapi ceweknya cantik njirr, nama ignya apa, follow ahhh.” Kelas yang tadinya heboh, semakin rusuh setelah Kate datang. Kate : “Guys…… Kembali lagi bersama KATEAM dengan berita terbaru terkece terkeren terwow terheboh terhot terulalalabingitzzzz. Ada anak baru cantik banget. Sumpah bak bidadari. Tapi masih cantikan gue sih.”(Kata Kate dengan gayanya yang super kepedean sambil menigibas ngibaskan rambutnya) Risa : “Idihhh najis banget sih lo. tapi serius gak nih??? Atau dia kali yang mau ma…” (Ucapan Risa terhenti karena pak Agus sudah memasuki kelas dan datang bersama seorang gadis yang sangat cantik dan ternyata gadis ini adalah murid baru di SMA Tunas Bangsa.) Pak Agus : “Selamat siang anak-anak.. masih ingat tentang murid baru yang bapak bicarakan minggu lalu? Tentang murid baru itu? Jadi di hadapan kita sudah ada Alana murid dari SMA Tunas Bangsa yang pindah ke sekolah kita, oke Alana silahkan perkenalkan diri kamu ke teman-teman baru kamu.” Alana mengedarkan pandangannya ke setiap murid yang ada di kelas, dan ia bertatapan muka dengan “mantan sahabatnya” dulu di SMP. Mereka sama-sama kaget karena tidak menyangka bisa bertemu kembali dan bahkan satu sekolah dan juga satu kelas. Tapi Alana kemudian mengalihkan tatapannya dan mulai memperkenalkan diri. Alana: “Baik Pak.. Hai guys gue Al, gue pindahan dari SMA Tunas Bangsa. Gue harap kita bisa jadi teman baik.” (Murid lelaki segera mengeluarkan jurus andalan mereka masing-masing.) James : Eh…. Al tadi kamu jatuh ya?



Hening… Tidak ada yang merespon perkataan James. James : “Soalnya kamu bidadari yang jatuh dari hatiku”. Alana : “Apaan sih?? Basi tau gak.”( Jawab Alana dengan judes.) Kate : “Makan tuh buaya, tau rasa kan lo.” (Yang lainnya merespon dengan ketawa yang dilebihlebihkan). Pak Agus : “ sudah, sudah. Oke Alana silahkan kamu duduk di bangku yang kosong.” Finna : “Al, sini sama gue aja” Alana: “Oke….Alana (Alana berkenalan dengan Finna) Finna : “Finna, semoga kita bisa jadi teman baik.”(Alana membalasnya dengan senyuman). James :“Hai…. Al minta nomor WA dong, Eh nomor aku di hati kamu be….” (Belum sempat James menyelesaikan perkataannya John menyelanya). John : “Cara lo udah basi, liat nih cara gue. Al mau jadi pacar abang gak?” Aqila : “Apa-apaan sih kalian… lebay banget.” (mulai risih dengan kedatangan Alana) Kate : “Al gue Kate, gue itu ora….” Pak Agus : “Eh.eh.eh sudah dulu perkenalannya bapak mau melanjutkan pelajaran minggu lalu.” James : “Pak ijin ke toilet bentar.” Pak Agus : “Jangan terus ke kantin.” James : “Iya pak, tapi gak janji, soalnya kalo saya lapar ntar pak guru gak mau nanggung kalo saya pingsan nahan lapar, hehe.” (Pak Agus melotot sehingga James langsung kabur keluar kelas.) Setelah James keluar, beberapa menit kemudian terdengar suara ketukan pintu kelas, sontak seluruh murid di kelas melihat ke sumber suara. Alaska : “Pagi pak.” (Ucap Alaska dengan wajah datar.) Alana kaget untuk yang kedua kalinya saat melihat satu orang lagi di masa lalunya muncul kembali dihadapannya. Pak Agus : “Alaska.” (Tegur Pak Agus saat Alaska main nyelonong menuju bangkunya yang berada di depan). Alaska berhenti tetapi hanya mengangkat sebelah alisnya mendengar teguran tersebut.



Pak Agus : “Kamu ini, main nyelonong aja, ini udah jam berapa? Kenapa baru datang?”' Alaska : ”Jam 07.45, emang kenapa kalo baru datang?” (Tanya Alaska dengan wajah songong dan datarnya). Pak Agus menghela napas dengan kasar, karena beliau tidak ingin lagi menasehati Alaska, karena yang ada bukannya Alaska kapok tapi dia justru tidak mendengar nasehat dari gurunya dan tetap melakukan pelanggaran lainnya, bukan hanya telat masuk kelas. Pak Agus : “Ya sudah, silahkan duduk.” (Alaska berhenti sebentar dan tertegun saat matanya tertuju pada Alana) Alaska tidak menyangka bisa bertemu lagi dengan Alana, gadis di masa lalunya yang selalu dirindukannya. Selama pelajaran berlangsung, mereka berdua... Tidak, bukan hanya mereka berdua tetapi juga Aqila tidak fokus belajar sampai bel istirahat berbunyi. Mereka sibuk dengan pemikiran masing-masing dan flashback saat masa SMP. Setelah Pak Agus menyelesaikan pelajaran, murid di kelas mulai memperkenalkan diri masing-masing. Kate : “Al, gue lanjutin nih perkenalannya. Gue Kate, cewek terkece, terhitzz, terheboh,terkeren pokoknya ter-ter ulalala tiada tara.” Risa : “Gue Clarissa, panggil aja Risa. Gue ini cewek terupdate, terwow, terhitzzz, ter...” (Finna langsung membekap mulut Risa yang kalo sudah bicara bisa ngalahin toa sekolah.) Finna : “Yeee, lo sama aja sama Kate bagong. Lebih parah lo tau gak?” (Finna memutar bola matanya melihat kelakuan kedua temannya, yang tingkat kepedeannya yang melebihi siapapun). Risa : “Gue belum selesai nih Fin, gimana sih lo? Ngerusak ritual perkenalan gue deh. Pokoknya gue Risa, kalo mau tau berita terupdate, apalagi masalah cogan, tanya ke gue aja.” Finna : “Aelah, yang laen juga mau kenalan kali. Bukan Cuma lo doang.” Kate : “Yaudah kita ngalah.” Dian : “Gue Dian.” Sementara di sisi lain, Alaska sangat ingin melepas rindu dengan Alana, tapi melihat Alana yang berubah drastis, Alaska jadi mengurungkan niatnya. Alaska ingin mencari waktu yang pas untuk bisa berbaikan lagi dengan Alana. Setelah perkenalan dengan murid di kelasnya, Finna mengajak Alana keliling sekolah, sekedar untuk menunjukkan tempat-tempat yang ada di SMA Garuda. Sebenarnya Alana masa bodoh tentang sekolah barunya, tapi karena dia harus menghindari “teman lamanya”, ya Alana ikut-ikut saja di bawa-bawa Finna. Saat mereka tiba di koridor IPS, gerombolan siswa langsung menggombal Alana, dan juga tatapan sinis dari siswi-siswi IPS.



(musik) Sambil menyayikan lagu dengan suara mereka yang sangat merusak pendengaran, mereka mulai melontarkan kalimat-kalimat gombal cap buaya. Cowok 1 : ”Al, hati abang lagi kosong nih, mau ngisi gak? Pahala loh nolongin orang.” Cowok 2 : “Cantik banget sih, walaupun agak judes, gakpapa deh, gue kuat kok ngadepin lo.” Cowok 3 :”Sutttt, diem! Alana Cuma mau ama gue, lo pada jangan berisik deh, ganggu bidadari gue aja.” (musik) Finna : “Heh curut. Bisa diem gak? Sakit kuping gue denger gombalan receh ala buaya kayak lo pada.” Cowok 2 : “Ngiri aja lo gak digombalin juga.” Cewek 1 : “Liat deh, baru gitu doang udah belagu banget jadi cewek.” Cewek 2 : “Tau tuh, kecentilan banget dia. Qila aja gak pernah sok-sokan gitu.” Cewek 3 : “Iya nih, pengen muntah gue liat mukanya yang sok judes, padahal Cuma topeng aja biar orang pada tertarik ke dia. Basi banget deh.” Finna “Orang iri kok suka nyinyir sih? Kentara banget tanda tak mampu.” Alana dan Finna terus melangkah tanpa menghiraukan lagi orang-orang yang bergosip tentang mereka, terutama Alana. Sudah beberapa minggu Alana bersekolah di SMA Garuda dan semuanya baik-baik saja. Selain cantik, Alana termasuk orang yang cerdas dan multitalent, sehingga tidak sulit untuk mengejar pelajaran di SMA Garuda. Alana sangat disenangi teman sekelasya, tetapi diam-diam seorang siswi kembali memendam rasa benci dan iri yang sangat besar terhadapnya. Karena kembali mengambil posisi yang seharusnya didapatkannya seorang diri. Ada satu hal lagi yang menganjal di hati Alana. Sejak ia bersekolah di SMA Garuda Alana tak pernah berbicara sepatah kata pun kepada “sahabat lamanya”Aqila dan Alaska, karena memiliki masa lalu yang tidak baik diantara mereka membuat hubungan ketiganya saat ini sangat tidak baik. Sebenarnya, Alaska hanya salah paham kepada Alana, tetapi saat Alaska sudah sadar akan kesalahpahamannya, mereka harus berpisah, karena setelah mereka lulus, Alaska melanjutkan pendidikannya di Bandung. Dan tau-taunya dia malah satu sekolah lagi dengan Aqila. Menjelang diadakannya perpisahan dengan kelas XII, 2A2 atau XI IPA 2, diminta untuk menampilkan Teater saat acara perpisahan diadakan.



Jam istirahat.... Pak Agus: “Selamat Pagi,..” (memasuki kelas) Siswa : “Selamat Pagi pak..” (memerhatikan pak guru) Pak Agus : “Jadi tujuan bapak ke sini untuk memberitahukan kepada kalian semua bahwa sebentar lagi akan dilaksanakan acara perpisahan kelas XII jadi kelas kalian dipilih sekolah untuk membawakan Teater di acara perpisahan. Dan bapak sangat berharap kalian bisa menampilkan yang terbaik. Oh ya dan satu lagi mungkin bapak akan memilih seseorang untuk mengkoordinir kalian dan mempersiapkan segala sesuatu yang kalian butuhkan. Bapak memilih Alana untuk mengkoordinir kalian berhubung Alana adalah siswa baru dan bapak mau Alana belajar untuk mengambil ahli kalian di sini. Bagaimana? Kalian setuju?.” Siswa : “Setuju Pak...” Pak Agus : “Bagaimana Alana kamu siap?” Alanal : “Siap Pak.” (Pak Agus meninggalkan kelas dan semua siswa kembali melanjutkan aktivitasnya.) Di sisi lain, Aqila ternyata tidak setuju dengan keputusan pak Agus. Sejak kedatangan Alana di kelas mereka sikap Qila berubah drastis tanpa teman-temannya sadari. Qila iri dengan Alana yang baru beberapa hari pindah langsung bisa menarik hati bapak dan ibu gurunya, seakan keberadaan Qila digantikan dengan Keberadaannya Alana. Dimana yang siswa siswi SMA Garuda tau bahwa Qila memang siswi yang berprestasi bukan hanya di kelas tetapi dilingkup sekolah. Meskipun ada Dian yang sangat cerdas, tetapi karena Dian yang sifatnya pemalu dan tertutup, Dian tidak mudah bergaul dan tidak populer seperti Qila. Beberapa saat kemudian di toilet... Aqila : “Alana.. Lo apaan sih nerima perintahnya pak Agus jadi ketua persiapan acara perpisahan?” (Aqila menahan Alana yang mau keluar dari toilet dan menariknya masuk kembali. Aqila langsung memojokkan Alana di tembok, selagi keadaan yang sepi, karena bel sudah berbunyi 2 menit yang lalu.) Alana : “Yahhh.. mau gimana lagi kalo udah di suruh pak Agus. Ya gue nerima ajalah. Lagian kenapa sih lo kayak gak suka kalo gue yang jadi ketua. Teman-teman yang lain juga fine..fine aja kok” Qila : “Karena dengan hadirnya lo disini membuat gue gak nyaman. Sebelum lo datang ke sini juga kelas ini lebih menyenangkan, tetapi semenjak ada lo semuanya berubah. Karena gue gak suka sama lo. Ngerti?!!” Alana : “ Gue malahan senang bisa hadir di sini, teman-teman yang juga suka sama gue”. Aqila : “Tapi gue gak suka sama lo”.



Alana : “Kenapa gak suka?Apa karena masalah waktu itu? Lo takut gue sebarin ke anak-anak yang lain kalo dulu lo tuh...” Aqila : “Awas aja ya kalo lo bilang ke teman yang lain tentang masa lalu gue. Gue bakal kasih pelajaran buat lo. Ingat itu!” (Aqila mengakhiri percakapan mereka lalu pergi meninggalkan Alana.) Tak satu pun dari siswa kelas 2A2 yang tahu tentang masalah yang terjadi saat itu. Hari-hari terus berlalu, persiapan pun dilakukan untuk mempersiapkan acara perpisahan kelas 12. Alana sebagai ketua pun berusaha untuk melakukan yang terbaik, semua siswa kelas 2A2 juga bekerja kelas demi nama baik kelas mereka. 2A2 memang selalu totalitas dalam mengerjakan apapun, apalagi jika menyangkut kelas. Tanpa Alana sadari dibalik usaha yang ia lakukan Aqila melakukan hal yang tak terduga. Setelah semua persiapan untuk teater selesai, semua siswa pulang, termasuk Alana. Tapi, di sisi lain ada Aqila yang masih tinggal di sekolah. Di ruangan yang sepi tanpa seorang pun di sana, Aqila mulai menghancurkan semua properti yang telah dipersiapkan sejak lama. Ia merasa puas karena rencananya hampir berhasil. Keesokan harinya... Hari H pun tiba... Alana sangat bersemangat, ia pun datang paling awal di sekolah dan ternyata semuanya hancur seketika,. Ia masih tidak percaya dengan yang dilihat matanya saat itu juga. Tak lama kemudian, teman kelas Alana mulai berdatangan, mereka juga melihat hal yang sama dengan Alana. Namun, kecurigaan terhadap Alana mulai muncul di hati mereka. Semua persiapan yang dilakukan oleh kelas 2A2 ternyata sia-sia. Kerja keras yang mereka lakukan selama berminggu-minggu tidak membuahkan hasil yang baik. Semua hal ini di hancurkan oleh satu orang saja karena keegoisannya. Dia adalah Aqila. Karena ulah busuknya, banyak siswa di kelas yang tidak suka kepada Alana, dan dari sinilah ketentraman dan kesolidan di kelas mereka rusak dan tidak baik lagi. Pihak sekolah pun kecewa kepada mereka karena mereka dan alhasil kelas-kelas lain pun menyindir mereka bahwa katanya kelas pintar dalam segala hal tapi kok bisa hancurin acara perpisahan sekolah. Mulai dari sini kelas yang dulunya sempurna ini menjadi hancur seketika. Alana yang meskipun notabenenya adalah seorang Bad girl yang masa bodoh akan nyinyiran orang lain, dia tidak bisa tenang jika tiap hari harus berada di kelas yang tidak menganggapnya ada. Aqila : “Kelas kita suasananya udah gak kayak dulu lagi. Semenjak si sok tau itu masuk ke kelas kita.”



Risa : “Iya nih, gue pikir dia cewek paling sempurna yang gue temuin. eh? Tau-taunya gak becus ngurus hal sepele doang. Yang ada kelas kita jadi sasarannya orang-orang. Gak becuslah, sok lah, inilah, itulah. Kuping gue ampe mau lepas denger nyinyiran orang.” Sembur Risa menggebu-gebu. Kate : “Gitu tuh orang yang haus famous, awalnya aja sok jadi panutan, diakhir jadi penyebab kegagalan.” John : “Udah deh, jangan nyalahin Al, terus. Kita juga harus intopeksi diri dong, kalo aja kita lebih hati-hati dalam menyimpan barang penting, semua juga gak akan kayak gini.” Alaska : “Harusnya masalah seperti ini jangan dibesar-besarin. Kesalahan adalah guru terbaik. Lo pada juga tau itu kan? Jangan cuma menghakimi satu orang saja. Bisa aja itu ulah orang lain yang mungking gak sama kelas kita, ato gak suka sama Alana, dan dia ngambil kesempatan dengan ngerusakin semua properti yang udah kita buat. Gak ada bukti siapa yang udah ngerusak, mama mungkin si Al yang ngerusakin semuanya, buat apa emangnya dia capek-capek bantuin kelas kita kalo dia mau rusakin? Kalian mikir dong pakek otak, katanya anak pintar, tapi otak gak dipake.” Semuanya langsung diam tak berkutik setelah Alaska berbicara panjang lebar yang baru pertama kali mereka dengar sejak 2 tahun kebersamaan mereka. Yang mereka tau Alaska memang care sama teman kelasnya tapi dingin dan cuek juga. Mereka tidak tahu mau merespon ucapan Alaska, karena perkataan Alaska memang benar. John : “Nah denger tuh kata si Ska.” Aqila : “Ya tapikan kita gak bisa kerja kalo bukan perintah dari ketua. Ketua harus bisa memprediksi hal kayak gini dong. Karena gak selamanya bisa jalan mulus sesuai keinginan.” Alaska : “Qi, lo tuh kenapa sih? Keliatannya lo gak suka ama Alana?” Finna : “Iya ya, kok gue baru sadar ya Ska? Tiap situasi kayak gini, kok lo kayak komporin yang lainnya, buat mojokin si Alana.” (merujuk ke Aqila) (Aqila ingin berbicara, tapi langsung disela Dian.) Dian : “Eh, kalian kok sok iye banget? Sok iye, sok jelas, sok penting. Gak mungkin kan Qila Benci sama orang. Qila kan orangnya baik, selalu care sama yang lainnya. Masa iya Qila benci sama Alana gara-gara itu doang?” Karena tidak tahan dengan kelasnya yang mulai gaduh gara-gara dia, Alana langsung saja bicara dan membuat Aqila pucat pasi. Alana : “Gue sebenarnya gapapa kalian salahkan. Tapi gue juga gak mau gara-gara itu doang kalian jadi bertengkar gak jelas. Ya gue akuigue salah, gak merhatiin orang dalam yang nyimpan dendam sama gue, padahal dia yang salah, eh tau-taunya dai yang dendam banget ama gue. Kan kebalik dong.” Dian : “Maksud lo apaan sih? Ambigu banget tau ak?? Yang jelas dong.”



Alana : “Gue juga belum selesai, lo nya nyerocos aja. Gue sebenenya malas nginget-nginget masa lalu, tapi apa boleh buat, dia yang mancing gue duluan. Ya si Qila itu, panutan kalian. Ew bangat yang model gitu dijadiian panuatan. Pengkhianat tau gak?” Alana mulai menceritakan semua kebusukan yang dilakukan Aqila ketika sewaktu mereka SMP. Flashback on 3 tahun yang lalu... Alana, Aqila, dan Alaska. 3 sejoli yang menjadi sahabat saat mereka menduduki kelas 8. Semuanya berjalan lancar sampai Aqila tiba-tiba mengungkapkan perasaannya kepada Alaska. Aqila : “Ska?” Alaska : “hmmm?” Aqila : “Gue suka Sama lo.” Alaska : “Sori, tappi gue gak suka sama lo. Gue Cuma nganggap lo sahabat, gak lebih. Gue sukanya sama Alana.” Aqila : “Tapi....., yaudah deh, gue ngalah, gue bakal mundur. Gue restuin kok hubungan kalian berdua. Kalo lo mau gue juga bisa bantuin lo biar jadiian ama Alana.” Alaska : “Serius nih?” Aqila hanya tersenyum menanggapinya. Karena di dalam hatinya ia jadi benci sama Alana, kenapa Alana harus memiliki apa yang harusnya jadi milik Aqila??? Seperti janji Qila, dia akhirnya membantu Alaska dan Alna, sehingga saat ini mereka resmi berpacaran. Alaska : “Al kamu mau gak jadi pacar aku?” Alana : “Tapi Qila su..” Alaska : “Aku udah bilang ke Qila, tapi dia bilang gapapa, justru Qila yang bantuin aku buat nembak kamu.” Alana tersenyum dan menganggukkan kepalanya. Diam-diam Qila memandangi mereka, dan mulai menyusun rencana untuk menghancurkan hubungan mereka. Meskipun Qila selalu ikut bersama mereka dengan senyuman, tapi dia sangat sangat cemburu. Qila tersenyum sinis tanpa mereka sadari, karena dia akhirnya mendapat ide agar hubungan mereka hancur. Beberapa hari setelahnya... Aqila : “Ska, gue mau nunjukin sesuatu ama lo.” Alaska : “Hmm? Apaan?”



Aqila : “Tapi lo jangan marah ya ke Al.” Alaska : “Kok jadi Al sih?” Aqila menunjukkan sebuah foto hasil editan dengan high quality. Di dalam foto itu, Alana sedang berpelukan dengan lelaki lain di club malam. Alaska murka dan meremas foto tersebut. Alaska : “Ini palsu kan?” Aqila : “Gaklah, gue gak sengaja liat mereka semalam. Soalnya club itu searah ama jalan pulang gue, trus gue liat Al bareng ama Beni masuk ke club. Gue sebenernya gak niat fotoin, tapi apa boleh buat? Lo kan sahabat gue juga.” Alaska : “Beni?” Aqila : “Iya Beni anak IPS.” Alaska sontak meninggalkan Aqila dan langsung menghampiri Beni dan menonjoknya langsung. Beni : “Apa-apaan lo? datang-datang langsung nonjokin gue??” Alaska : “Lo yang apa-apaan semalem bareng cewek gue di club?” (nada emosi) Beni : “Ohhh, jadi lo udah tau? Bagus deh, jadi gue ama Al gak usah bermain di belakang lo lagi. Bisa langsung terang-terangan di depan lo kalo mau mesra-mesraan ama cewek gue.” Alaska : “Maksud lo apa? Cewek lo siapa?” Beni : “Pura-pura bego ya lo? Ya Alana lah, siapa lagi?” Alana yang mendengar berita bahwa Alaska dan Beni berantem, langsung menghampiri mereka. Saat Alana tiba, Alaska langsung berdecih sinis dan langsng meninggalkan orang-orang yang sedang menonton tanpa mengucapkan sepatah katapun. Alana mengejar Alaska. Tetapi ... (Alana meraih tangan Alaska) Alaska : “Lepasin!!!” Alana : “Kamu kenapa sih Ska? Ada masalah apa sama Beni? Sampe Beni babak belur gitu?” Alaska : “Tanya sendiri aja sama selingkuhan lo itu.” Alana : “Maksud kamu apa?” Alaska : “Lo jago Acting juga ya Al. Gue gak nyangka ternyata lo itu cewek murahan tau gak? Cewek sok suci, cewek busuk. Dasar medusa. KITA PUTUS!!!!” Alana : “Salah aku apa Ska? kok kamu jahat banget sama aku?” Alaska : “ Basi tau gak? Ngaca sendiri deh, gak usah sok polos.”



Alana benar-benat tidak tau dimana letak kesalahannya. Dan langsung menceritakan semuanya kepada Qila. Qila tampak simpati mendengar kabar tersebut. Tapi saat Alana memeluk Qila, dia justru tersenyum penuh kemenangan melihat keadaan Alana yang sangat miris menurutnya. Saat Alana sudah tenang, Qila masuk kamar mandi yang berada di kamar Alana. Handphone Qila berbunyi, Alana mengernyit saat membaca nama yang tertera di layar handphone Aqila. “Beni?” (dalam hati ) Alana langsung saja mengangkatnya karena sudah penasaran. Beni : “Halo qi? Thanks ya udah bantuin gue buat hancurin hubungan si Alaska ama Alana, gue jadi bebas deh ngedekatin Alana karena hubungan mereka udah berakhir.” Karena tidak mendengar balasan apapun dari Aqila, Beni langsung mematikan panggilannya. Aqila : “Siapa yang nelpon Al?” Alana : “Lo tega banget qi. Lo jahat banget, kenapa lo lakuin ini semua ke gue?” Aqila langsung merebut handphonenya dan langsung mengetahui penyebab Alana bertanya seperti itu. (Aqila langsung tersenyum sinis.) Aqila : “Ohh, bagus deh lo udah tau.” Alana : “Kenapa qi? kenapa???” Aqila : “Ya karena gu SUKA SAMA ALASKA. Lo juga tau itu. Gue udah lama suka sama Alaska, eh? lo nya malah nerima dia gitu aja.” Alana : “Tapi lo kan udah relain Alaska sama gu. Lo juga keliatannya fine fine aja soal itu. Tapi kenapa sekarang lo malah ngerusak persahabatan kita dengan cara gini?” Aqila : “Sebenarnya gue ikhlas banget sahabatan sama lo, tapi karena gue udah sayang banget ama Ska, jadi gue gak mau ngerelahin Alaska gitu aja. Kali ini gue gak mau ngalah sama lo.” Alana : “Emang lo udah ngalah apa aja ke gue?” Aqila : “Banyak banget Al, saking banyaknya gue gak bisa sebutin satu-satu.” Alana : “Lo sendiri yang mau persahabatan kita hancu. Sekarang lo pergi dari sini. Gue muak liat muka lo sok polos bikin najis.” Aqila : “Dengan senang hati.” Setelah kejadian itu, persahabatan mereka hancur. kecuali Alaska dan Aqila. Alaska masih bersahabat dengan Aqila karena dia belum mengetahui kebenarannya. Sampai tiba waktunya mereka lulus, Alaska mengetahui kebenarannya, karena tidak sengaja mendengar percakapan antara Aqila dan Beni. Alaska langsung pergi ke rumah Alana, tapi Alana sudah tidak mau bertemu dengannya.



Alaska selalu berusaha, namun sepertinya takdir memang tidak mempersatukan mereka. Alaska harus bersekolah di Bandung, karena kedua orangtuanya pindah ke sana. Saat mengetahui hal tersebut, Aqila juga pindah ke Bandung. Karena dia sangat yakin kalau Alaska hanya akan menjadi miliknya seorang. Namun, dia sudah salah paham, karena semenjak mereka masuk di SMA yang sama yaitu SMA Garuda di Bandung, Alaska seolah-olah tak pernah bertemu dengan Aqila, meskipun mereka sekelas. Flashback off Mereka bertiga berubah. Alaska yang awalnya kalem jadi Bad girl yang judes, Alaska yang sangat dingin dan Aqila yang sangat calm dan friendly dibalik topengnya. Alana : “Lo pikir deh, apa yang udah lo dapetin setelah ngelakuin itu semua? Gak ada kan? Semua sia-sia.” (memojokkan Aqila) Semua shok mendengar cerita Alana, kecuali yang terlibat di dalamnya. Finna : “Gue gak nyangka lo bisa berbuat kayak gitu Qi.” Dian : “Gue pikir lo itu orangnya tulus sama ikhlas, ternyata lo licik sama picik ya.” Kate : “Gue salut sama sifat lo yang jago acting, muka dua tau gak lo?” Risa : “Gue pusing nih mau mihak siapa.” Finna : “Ya harus mihak di Alana lah, kan Qila yang u.....” Aqila : “Diemmmm!!!!!! Kalian gak tau seberapa menderitanya hidup gue. Kalian gak pernah ngerasaiin jadi gue. Kalian pernah apa merasa sendii di dunia ini? Gue iri sama Alana karena hidup dia itu sempurna banget. Gak ada yang cacat sedikitpun. Lah gue? Boro-boro. Keluarga gue ancur gara-gara perusahaan bokap gue bangkrut dan terlilit hutang yang besar. Sehingga bokap gue depresi dan bunuh diri. Nyokap? Nyokap gue sekarang gak tau dimana, dia ngilang gitu aja. Hidup gue udah gak ada artinya saat itu. Tapi, masih ada Alaka dan Alana di samping gue. Jadi gue masih punya alasan buat hidup. Tapi, tiap gue ngeliat lagi hidup Alana, gue itu iri banget dan mulai benci ama dia. Keluarga dia harmonis banget, bokapnya sayang sama anak-anaknya. Alana juga jadi kesayangan guru-guru di sekolah, jadi Most wanted di sekolah, jadi ketua ekskul, dan yang paling gue benci, Alaska suka, ah bukan... Tapi cinta sama Alana. Gue masih bisa menerima yang lain, tapi tidak dengan Alaska, Cuma dia yang jadi alasan gue hidup, karena gue udah terlanjur benci sama lo Al. Lo gak tau jadi gue itu gimana. Lo gak pernah ngerasain jadi orang yang gak berguna, orang yang hidup sebatang kara, harus hemat mati-matian gara-gara tabungan gue menipis, harus berusaha jadi yang terbaik di sekolah biar bisa dianggap. Lo.....” Alana : (sontak langsung mendekap erat Aqila) “Maafin gue yang selama ini gak tau masalah keluarga lo, dan gak pernah berada di posisi lo.” (Aqila mengangguk-anggukkan kepalanya berapa kali.)



Aqila : “Gue juga minta maaf sama lo. Gue udah ngelampiasin masalah gue ke lo, dan bahakan ke semua teman kelas” (melepaskan pelukannya dari Alana) “teman-teman, maafin gue juga yah, karena gue, kita jadinya batal tampil di acara perpisahan dan malah bikin malu kelas kita...” (menyesali perbuatannya) 2A2 : “Jadi udah baikan nih.” (Alana dan Aqila tersenyum dan menganggukkan kepala.) Aqila : “Teman-teman, maafin gue juga yah, karena gue, kita jadinya batal tampil di acara perpisahan dan malah bikin malu kelas kita...” (menyesali perbuatannya) Dalam suasana yang hening, semua siswa pun mengambil keputusan untuk memaafkan Aqila, hari itu menjadi hari yang penuh dengan drama. (Aqila berjalan ke tempat Alaska, dan menariknya sehingga sekarang berhadapan dengan Alana) Aqila : “Maafin gue yang udah misahin kalian. Gue mau kalian balikan lagi kayak dulu. Kali ini gue beneren, gue gak bakalan ngerusak hubungan kalian lagi. Bahkan gue akan jadi pendukung nomor 1 kalian.” (tersenyum tulus) Alaska : “Gimana Al? Mau gak?” Alana : “Iya, gue mau.” Setelah sekian lama, akhirnya suasana kelas yang gaduh, penuh tawa, dan kehangatan pun mulai dirasakan kembali. (Lagu) Tahun pun berlalu, suasana kelas tetap sama, namanya saja yang berubah yaitu 3A2. Tak terasa ujian sudah ada di depan mata. Kelas ini pun berencana membuat acara perpisahan mereka menjadi lebih indah, mereka akan menampilkan teater di acara perpisahan mereka yang tidak di tampilkan di acara perpisahan yang lalu. Artinya mereka akan memperbaiki kesalahan yang mereka lakukan saat itu. Dan tentunya, ceritanya gak bakal jauh beda sama kisah ini. Semua akan berakhir indah



(Lagu penutup) Pesan : Setiap orang pasti punya masalah dalam hidupnya. Apabila ada masalah, cari tahu dulu akarnya lalu menyimpulkannya. Janganlah mengambil keputusan saat emosi apalagi jika menyangkut persahabatan karena persahabatan adalah sesuatu yang berharga dalam kehidupan kita, jangan sampai keegoisan merusak segalanya, kita harus selalu mengutamakan kebersamaan dalam kehidupan kita, karena ada kalanya sesuatu yang diharapkan tidak menjadi milik kita dan kita harus mau menerima itu, mungkin ada yang lebih baik yang sudah disiapkan untuk kalian. Salam dari kelas 2A2 kelas yang terkenal dengan kepintaran, kesolidan, dan kehebohan yang luar biasa.