Proposal Exhibition Cat Festival [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Proposal Exhibition



Pelaksanaan Cat Festival



Disusun Oleh: Kelompok 5 dengan anggota: Dinda Aulia Firdiyani – 1504618012 Ihda Malik Al-Ardla – 1504618015 Marsha Nabilla Richandra – 1504618041



Akomodasi Perhotelan 2018 Pendidikan Kesejahteraan Keluarga Fakultas Teknik Universitas Negeri Jakarta 2021



A. Pendahuluan Hobi merupakan sebuah kegiatan yang biasa dilakukan pada waktu luang untuk memberi ketenangan bagi seseorang. Hobi memiliki banyak jenis seperti membuat kerajinan, memperbaiki alat, mengumpulkan barang antic (koleksi), bermain, memancing dan memelihara hewan. Semua hobi yang seseorang lakukan itu baik, karena memang pasti hobi tersebut di sukai oleh orang tersebut sebagai salah satu penghilang penat,lelah dan stress setelah beraktifitas seharian. Banyak cara untuk menyalurkan hobi dan memanfaatkan waktu senggang, salah satuya dengan memelihara hewan, seperti kucing sebagai hewan peliharaan.selain menjadi hobi yang asik, bermain bersama hewan peliharaan pun dapat menghilangkan rasa kesepian dan penat. Bagi yang ingin memelihara perlu mengetahui terlebih dahulu baik dan buruk dalam memelihara kucing, harus tau tujuan dari memelihara kucing dan cara memeliharanya. Selain itu juga, sejumlah anggapan bahwa kucing bukanlah hewan peliharaan yang tepat, membuat kesalahfahaman pada hewan ini. Selain di anggap liar, kucing juga memiliki sisi penurut dan manja jika di rawat sejak kecil. Dengan pemeliharaan yang baik dan tesabaran sang pemilik hewan dalam merawat, maka kucing juga dapat menjadi hewan peliharaan yang menyenangkan dan menggemaskan. Menyadari pentingnya untuk memberikan pemahaman tentang pemeliharaan kucing yang benar, serta memberi kejelasan tentang anggapan keliru pada kucing, maka kami berniat untuk menyelenggarakan kegiatan yang berjudul CAT Show Festival dimana kegiatan ini para pemelihara, pecinta maupun masyarakat umum dapat ikut serta dalam menambah pemahaman pada kucing. Kegiatan ini akan diadakan acara bagi para pecinta kucing, akan ada pet adoption bagi yang ingin memelihara kucing terlantar, talkshow tentang cara merawat kucing dengan baik, serta pameran makanan dan aksesoris kucing peliharaan.diharapkan memalui kegiatan ini, para pemelihara, pecinta kucing dan masyarakat umum akan memiliki pemahaman yang lebih baik dalam memelihara kucing dengan layak. B. Dasar Pemikiran PERATURAN PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA NOMOR 48 TAHUN 2013 TENTANG BUDI DAYA HEWAN PELIHARAAN. C. Tujuan Acara  Memberikan pemahaman dalam pemeliharaan kucing.  Mengubah pandangan negatif pada hewan kucing.  Menjalin tali silaturahmi antar pecinta kucing dan masyarakat.  Menambah kepedulian masyarakat terhadap kucing yang terlantar.



D. Tema Acara “Care For Better Life Cat” E. Jenis kegiatan  Kegiatan pertama berupa pet adoption yaitu pengadopsian hewan kucing khususnya yang terlantar bagi para pecinta kucing maupun masyarakat umum.  Kegiatan kedua berupa pameran makanan dan aksesoris kucing yaitu seperti bazar yang terdapat aneka manakan dan aksesoris bagi kucing.  Kegiatan ketiga yang merupakan kegiatan ini berupa talkshow yang membahas cara merawat kucing dengan baik dan benar. F. Target Pemelihara, masyarakat umum, dan seluruh pecinta hewan kucing. G. Sasaran / Peserta Peserta untuk acara ini yaitu umum dan seluruh pecinta kucing. H. Waktu dan Tempat Pelaksanaan Hari/tanggal : Sabtu, 3 Juli 2021 Pukul : 10.00 WIB – 17.00 WIB Tempat : GOR Velodrome I. Anggaran Dana No 1 Sekretariat 2 Perlengkapan 3 Lomba 4 Booth 5 Konsumsi 6 Lain-lain Total keseluruhan dana J. Susunan Panitia Ketua Pelaksana Sekretaris Bendahara Penanggung Jawab Acara Penanggung Jawab Keamanan



K. Jadwal Kegiatan



Uraian



: Ihda Malik Al-Ardla : Putri Lestari : Dinda Aulia Firdiyani : Marsha Nabilla Richandra : Rangga Radhitya



Jumlah Rp 500.000 Rp 9.000.000 Rp 4.000.000 Rp 2.500.000 Rp 1.000.000 Rp 3.000.000 Rp 20.000.000



Waktu 10.00 – 12.30 12.30 – 14.30



Durasi 150 menit 120 menit



14.30 – 17.00



150 menit



Kegiatan Pembukaan dan lomba fashion show kucing. Talkshow tentang tata cara pemeliharaan kucing serta pengadopsian kucing terlantar. Gathering pecinta kucing, bazar makanan serta perlengkapan kucing, dan pengadopsian kucing terlantar.



L. Penutup Demikian proposal ini kami buat. Besar harapan kami mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak. Dan semoga kegiatan kami dapat terselenggara dengan sebagaimana mestinya.