Proposal Kwu [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

MAKALAH Proposal Kewirausahaan Makanan Snack Bar Disusun untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Kewirausahaan Dosen Pengampu: 1. Ir.Wiryanto.M.M 2. Susi Purwanti.,S.ST.M.Pd



Disusun Oleh: DHANI RIZKY ANJANI (P07220118076)



POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES KALIMANTAN TIMUR PROGRAM STUDI D-III KEPERAWATAN TINGKAT III / SEMESTER V1 TAHUN AJARAN 2020/2021



KATA PENGANTAR Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena dengan rahmat, karunia, serta taufik dan hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan makalah tentang “PROPOSAL KEWIRAUSAHAAN MAKANAN SNACK BAR”ini dengan baik meskipun banyak kekurangan di dalamnya. Saya sangat berharap makalah ini dapat berguna dalam rangka menambah wawasan serta pengetahuan kita.Saya juga menyadari sepenuhnya bahwa di dalam makalah ini terdapat kekurangan dan jauh dari kata sempurna. Oleh sebab itu, saya berharap adanya kritik, saran dan usulan demi perbaikan makalah yang telah saya buat di masa yang akan datang, mengingat tidak ada sesuatu yang sempurna. Semoga makalah sederhana ini dapat dipahami bagi siapapun yang membacanya. Sekiranya laporan yang telah disusun ini dapat berguna bagi kami sendiri maupun orang yang membacanya. Sebelumnya saya mohon maaf apabila terdapat kesalahan kata-kata yang kurang berkenan dan saya memohon kritik dan saran yang membangun demi perbaikan di masa depan.



Balikpapan, 27 Januari 2021



Penulis



DAFTAR ISI



KATA PENGANTAR..............................................................................................i DAFTAR ISI............................................................................................................ii BAB I.......................................................................................................................1 PENDAHULUAN...................................................................................................1 A. Latar belakang...............................................................................................1 B. Tujuan...........................................................................................................3 C. Visi dan Misi.................................................................................................3 BAB II......................................................................................................................5 KEGIATAN DAN RENCANA PEMASARAN.....................................................5 A. Deskripsi umum kegiatan..............................................................................5 B. Produk atau jasa............................................................................................5 C. Sasaran konsumen.........................................................................................5 D. Pemasaran.....................................................................................................5 E. Analisis SWOT.............................................................................................6 F. Analisis keuangan.........................................................................................7 BAB III....................................................................................................................8 PENUTUP................................................................................................................8 A. Kesimpulan...................................................................................................8 B. Saran..............................................................................................................8



BAB I PENDAHULUAN A. Latar belakang Snack bar merupakan suatu produk makanan dengan nutrisi tinggi dengan nilai sensori yang disukai dan tersusun atas berbagai bahan utama seperti sereal dengan nilai karbohidrat tinggi, buah-buahan, kacangkacangan yang diikat oleh bahan pengikat (binder). Snack bar telah dikenal masyarakat sebagai makanan siap saji yang dapat memberikan cukup nutrisi bagi tubuh. Tepung pisang memiliki nilai karbohidrat tinggi yang dapat digunakan sebagai bahan utama penyusun snack bar. Tepung pisang yang digunakan dalam pembuatan snack bar dapat meningkatkan pemanfaatan buah pisang dan menjadi suatu inovasi baru dalam snack bar. Ho et al. (2016) menyatakan bahwa pisang dapat menjadi sumber karbohidrat dalam pembuatan snack bar karena kandungan karbohidratnya yang cukup tinggi. Snack bar juga harus dilengkapi dengan bahan isian. Bahan isian yang digunakan untuk jamur kuping dan kelapa parut kering. Jamur kuping banyak dijual dalam bentuk awetan kering, keras dan berwarna cokelat kehitaman. Menurut Departemen Kesehatan RI (2018), jamur kuping mengandung 5,1 g yang dapat digunakan sebagai sumber serat pada produk snack bar. Bahan isian lainnya adalah kelapa parut kering yang telah melalui proses penggilingan. Jamur kuping dan kelapa parut kering yang digunakan dapat menjadi suatu inovasi pada produk snack bar yang pada umumnya hanya tersusun dari buah-buahan dan kacang kacangan. Baryang yang sudah beredar di masyarakat menurut Agriculture dan Agrifood Canada (2013) yaitu : 1. Snack bar bagi orang – orang yang sedang melakukan program diet penurunan berat badan yaitu :



a) Proporsi gula dalam komposisinya dikurangi b) Rendah energy c) Tinggi protein d) Tidak ada penambahan gula 2. Snack bar digunakan untuk orang dengan gaya hidup aktif atau digunakan sebagai suplemen untuk program pelatihan intensif fisik yaitu mengandung tinggi protein, vitamin, dan mineral. 3. Snack bar untuk meningkatkan kesehatan dan gaya hidup ( makanan fungsional ) yaitu dengan kandungan : a) Tinggi serat larut dan tidak larut b) Tinggi antioksidan c) Tinggi kalsium d) Alami tanpa bahan pengawet dan penguat rasa 4. Snack bar untuk mengurangi rasa lapar yaitu : a) Sereal / granola bar Granola energy bar merupakan makanan ringan komplit khusus untuk penderita diabetes mellitus, terdiri dari 100% bahan alami, terdiri dari gandum organic, bluberi, apel minyak matahari, minyak zaitun, almond, ekstrak strawberry, dan tidak terdiri dari produk olahan susu. Snack bar ii mengandung rendah indeks glikemik, cocok untuk penderita diabetes yang tidak dapat mengontrol kadar glukosa darah. B. Justifikasi Pemilihan Objek Usaha Saya akan memasarkan produk / menjual produk kami melalui online. Menurut saya tempat itu adalah tempat yang strategis karena dapat dijangkau oleh banyak orang, dan orang sekarang lebih banyak menggunakan internet atau membeli lewat online. Sehingga ini memungkinkan makanan yang kami jual akan mendapatkan konsumen. C. Tujuan Usaha 1. Sebagai bentuk jenis snack yang menyehatkan 2. Salah satu snack yang mudah didapatkan



3. Salah satu bentuk snack yang cocok untuk yang sedang diet



BAB II ANALISIS PRODUK A. Jenis dan Nama Produk, Karakteristik Produk Produk ini adalah sebuah snack yang dikemas atau disajikan secara modern dengan variasi yang berbeda yang cocok untuk dikonsumsi bagi yang sedang diet karena menyehatkan. Bahan utama yang digunakan adalah muesli atau rice crispy. B. Keunggulan Produk Dibanding Produk Lain Keunggulan produk ini dibanding dengan produk yang ada dipasaran adalah bahan produk ini mudah didapat, murah karena termasuk jenis snack yang disukai masyarakat. Produk lain mungkin lebih banyak menggunakan bahan yang banyak mengandung gula atau tidak cocok dikonsumsi bagi yang sedang menjalani diet. Tentunya lebih mudah untuk didapatkan bagi konsumen.



BAB III ANALISIS PASAR A. Konsumen Konsumen untuk produk snack ini adalah semua masyarakat, baik anakanak, remaja, dewasa, dan orang tua. Karena selain murah produk ini juga menyehatkan. B. Potensi atau Segmentasi Pasar Snack ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat akan snack yang benarbenar tidak mengandung bahan MSG dan pengawet berbahaya yang banyak dijual saat ini. Tapi snack ini mengandung bahan dan pewarna alami. Yang menjadikan produk kami berbeda dengan produk yang sudah ada yaitu dari segi rasa, penyajian dan media penjualan. Segmentasi pasar kami agar snack ini bisa diterima dan bermanfaat bagi konsumen dari berbagai kalangan. C. Pesaing dan Peluang Usaha Yang menjadi pesaing dalam pasar nanti adalah snack jenis sama seperti Fit Bar, Heavenly Blush Yougurt Bar, dan Koko Krunch Cereal Bar. Dan peluang kami adalah para konsumen yang menginginkan snack yang berkhasiat dan menyehatkan yang jarang mereka temui saat ini. D. Media Promosi Yang digunakan kami akan mempromosikan produk ini dengan cara memberitahu pada orang-orang terdekat kami terlebih dahulu dan memanfaatkan media sosial, serta mengedarkan brosur, selain tidak memerlukan biaya yang banyak cara ini juga dinilai lebih mudah.



BAB IV ANALISIS PRODUKSI A. Bahan dan Peralatan 1. Rice Crispy 100gr 2. Mentega 50gr 3. Coklat 200gr 4. Muesli 100gr 5. Air 6. Baking paper 7. Loyang kue 8. Mangkok kaca 9. Panci 10. Spatula 11. Pisau 12. Wadah untuk hasil B. Proses Penyajian Produk 1. Campurkan mentega dan cokelat dalam satu wadah. 2. Lelehkan cokelat di atas air mendidih lalu sisihkan. 3. Campurkan rice crispy dan muesli dalam satu wadah lalu aduk hingga rata. 4. Tuangkan cokelat ke dalam campuran muesli hingga rata 5. Letakkan di atas loyang lalu ratakan dan biarkan padat. 6. Setelah padat potong menjadikan kotak 7. Sajikan



BAB V ANALISA KEUANGAN



No.



Bahan



Satuan



Jumlah



Harga per satuan (Rp)



Total (Rp)



1.



Muesli



60gr



2



14.000



28.000



2.



Rice Crispy



Kg



1



25.000



25.000



3.



Cokelat



250gr



1



25.000



25.000



4.



Mentega



200gr



1



10.000



10.000



5.



Air



500ml



1



2.000



2.000



6.



Baking Paper



1 roll



1



10.000



10.000



7.



Wadah Penyajian



Lusin



1



22.000



22.000



Sub total



122.000