Proposal Program Kreativitas Mahasiswa [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PROPOSAL PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA PETI LERIK (PELET IKAN LELE ORGANIK) SEBAGAI SOLUSI PERMASALAHAN LIMBAH PETERNAKAN AYAM



BIDANG KEGIATAN: PKM KEWIRAUSAHAAN



Diusulkan oleh: Cicilia Hayu Witantri



NIM: H0916018



Tahun Angkatan: 2016



Ferrari Julian Mahendra



NIM: H0916034



Tahun Angkatan: 2016



Nanda Ayu Hapsari



NIM: H0916062



Tahun Angkatan: 2016



UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2018



BAB 1. PENDAHULUAN



Peti Lerik (Pelet Ikan Lele Organik) merupakan pelet ikan yang menggunakan bahan dasar limbah organik seperti limbah bulu ayam, sisa tulang ayam dan sisa tulang ikan yang banyak terbuang dari tempat pemotongan ayam dan rumah makan yang ada di sekitar Tawangmangu. Limbah-limbah ini tentu memiliki kandungan protein yang cukup tinggi, sehingga sangat baik bila dimanfaatkan sebagai pelet ikan lele agar pertumbuhan ikan lele menjadi lebih baik dengan adanya pelet organik ini. Peti Lerik ini bertujuan selain menjaga agar penumpukan limbah tidak menjadi besar lagi, namun juga agar menjadikan produk ini sebagai salah satu lapangan kerja bagi masyarakat sehingga dapat memperoleh penghasilan tambahan melalui penjualan produk ini. Peternakan ayam merupakan salah satu usaha yang cukup menguntungkan, mengingat besarnya permintaan konsumsi dari masyarakat, sehingga tidak sedikit masyarakat yang memilih beternak ayam sebagai pekerjaan mereka. Meskipun begitu, beternak ayam sendiri memiliki sebuah permasalahan, yaitu banyaknya limbah pengolahan ayam khususnya limbah pemotongan ayam yang menghasilkan bulu ayam yang cukup menumpuk. Limbah bulu ini dapat menyebabkan penyakit bagi lingkungan sekitar, sehingga akan sangat berbahaya bagi kesehetan masyarakat sekitar apabila penumpukan limbah ini sangat besar. Limbah bulu ayam ini memiliki kandungan protein yang cukup baik, sehingga limbah ini dapat dimanfaatkan sebagai bahan suatu prouk, khususnya pelet ikan lele.



BAB 2. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA 2.1 Prospek Pengembangan Peti Lerik (Pelet Ikan Lele Organik) Peti Lerik ini memiliki peluang usaha yang cukup besar, mengingat belum banyak masyarakat yang menjual pelet ikan dengan menggunakan limbah organik ini sebagai bahan dasar pembuatan produk ini. Mengingat harga pakan ikan lele berkualitas yang cukup mahal, sehingga besar kemungkinan produk ini akan diterima dengan baik oleh masyarakat. Bahan dasar yang digunakan adalah limbah organik seperti bulu ayam, sisa tulang ikan, dan sisa tulang ayam pada rumah makan, sehingga besar penggunaan bahan dasar dengan harga murah yang dapat memberikan keuntungan yang cukup besar apabila dapat diolah menjadi pelet ikan lele dan dijualkan kepada peternak lele sebagai pakan ikan mereka. memberikan keuntungan yang cukup besar apabila dapat diolah menjadi pelet ikan lele dan dijualkan kepada peternak lele sebagai pakan ikan mereka. 2.2 Ananlisis Ekonomi Usaha Analisis ekonomi usaha dari produk Peti Lerik (Pelet Ikan Lele Organik)