Sambutan Gubernur Jabar Musda REI 2017 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

SAMBUTAN PROVINSI JAWA BARAT PADA ACARA PEMBUKAAN MUSDA XI REI JAWA BARAT TAHUN 2017 BANDUNG, 29 NOVEMBER 2017



YTH. YTH. YTH. YTH. SERTA HADIRIN YANG SAYA HORMATI ASSALAMMU’ALAIKUM WR. WB PERTAMA-TAMA MARILAH KITA PANJATKAN PUJA DAN PUJI SYUKUR ATAS KARUNIA YANG TELAH ALLAH SWT BERIKAN KEPADA KITA SEMUA, SEHINGGA DI SIANG HARI YANG BERBAHAGIA INI KITA SEMUA DAPAT BERKUMPUL DI TRANS LUXURY HOTEL BANDUNG DALAM ACARA RAPAT PEMBUKAAN MUSDA XI REI JAWA BARAT TAHUN 2017, SERTA SHOLAWAT BERIRING SALAM TAK LUPA KITA SAMPAIKAN KEPADA JUNJUNGAN BESAR AGUNG KITA, NABI MUHAMMAD SAW BESERTA PARA SAHABAT KELUARGA DAN PARA PENGIKUTNYA SAMPAI AKHIR ZAMAN NANTI. AMIN YAA RABBAL ‘ALAMIN. HADIRIN YANG SAYA HORMATI, KAMI MERASA SANGAT BANGGA DAN BERSENANG HATI DENGAN DIADAKANNYA MUSDA XI REI JAWA BARAT TAHUN 2017 DI PROVINSI JAWA BARAT DAN ATAS NAMA PEMERINTAH PROVINSI JAWA BARAT KAMI MENGUCAPKAN SELAMAT DATANG DI PROVINSI JAWA BARAT DAN SEMOGA SELAMA BERADA DI KOTA BANDUNG, PROVINSI JAWA BARAT INI AKAN SELALU MENDAPATKAN KENYAMANAN DAN KEBERKAHAN DARI ALLAH SWT. AMIN YAA RABBAL ‘ALAMIN HADIRIN YANG SAYA HORMATI, SEBAGAIMANA YANG TELAH KITA KETAHUI KEBIJAKAN PEMERINTAH UNTUK MENINGKATKAN PEMBANGUNAN DAN PERCEPATAN PERTUMBUHAN



EKONOMI NASIONAL SALAH INFRASTRUKTUR WILAYAH.



SATUNYA



MELALUI



PEMBANGUNAN



SEBAGAIMANA DIAMANATKAN DALAM PERATURAN PRESIDEN No.58 TAHUN 2017, TERDAPAT BEBERAPA PROYEK STRATEGIS NASIONAL PADA BERBAGAI SEKTOR DI LINGKUP PROVINSI JAWA BARAT YANG DIARAHKAN UNTUK MEMPEROLEH UPAYA PERCEPATAN PEMBANGUNAN, PERCEPATAN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR WILAYAH DI PULAU JAWA, KHUSUSNYA DI JAWA BARAT YANG DILAKUKAN DIANTARANYA MELIPUTI SEKTOR TRANSPORTASI LAUT MELALUI PEMBANGUNAN PELABUHAN PATIMBAN DI KABUPATEN SUBANG, TRANSPORTASI DARAT MELALUI PEMBANGUNAN JALAN TOL SOROJA (SOREANG-PASIRKOJA) DAN CISUMDAWU (CILEUNYI-SUMEDANGDAWUAN), TRANSPORTASI UDARA MELALUI PEMBANGUNAN BIJB (BANDARA INTERNASIONAL JAWA BARAT) DI KERTAJATI, SERTA JALUR TRANSPORTASI BERBASIS KERETA MELALUI PEMBANGUNAN KERETA CEPAT JAKARTABANDUNG. IMPLIKASI DARI PERCEPATAN PEMBANGUNAN TERSEBUT DIHARAPKAN AKHIRNYA DAPAT MENINGKATKAN PERTUMBUHAN EKONOMI WILAYAH. DI SAMPING JAWA BARAT, JABODETABEK SEBAGAI PUSAT PERTUMBUHAN DI PULAU JAWA JUGA TETAP MENDAPATKAN PORSI PERCEPATAN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR INI, DIANTARANYA MELALUI PEMBANGUNAN TRANSPORTASI MASSAL (MRT/LRT) UNTUK MENGURANGI TINGKAT KEMACETAN KAWASAN PERKOTAAN/METROPOLITAN. SELAIN ITU, KEBERADAAN JALUR JALAN TOL YANG SELAMA INI SUDAH DIBANGUN SEBAGAI ALTERNATIF JALUR TRANSPORTASI BEBAS HAMBATAN JUGA TETAP DIRENCANAKAN AKAN DIKEMBANGKAN UNTUK MENGHUBUNGKAN PUSATPUSAT KEGIATAN SERTA MENJADI ALTERNATIF JALUR PENCAPAIAN KE PUSATPUSAT TERSEBUT. SEIRING DENGAN PEMBANGUNAN JALAN TOL, KEMUDAHAN PENCAPAIAN KE BERBAGAI LOKASI MEMBUAT PENGEMBANGAN DI AREA SEPANJANG JALUR TOL INI MENJADI HAL YANG UMUM DILAKUKAN. PEMBANGUNAN PERUMAHAN, INDUSTRI HINGGA KOMERSIAL BERKEMBANG DI BEBERAPA LOKASI BAIK DALAM SKALA BESAR MAUPUN SKALA KECIL. TUMBUHNYA PUSAT-PUSAT KEGIATAN BARU ATAU KAWASAN PERMUKIMAN BARU AKIBAT MENINGKATNYA INTERKONEKSI ANTAR KAWASAN MERUPAKAN HAL YANG TIDAK BISA TERELAKKAN. FENOMENA INI PADA AKHIRNYA AKAN BERIMPLIKASI PADA PERTUMBUHAN POPULASI DAN BERUJUNG PADA MENINGKATNYA KEBUTUHAN HUNIAN. HAL INI DAPAT DITANGKAP SEBAGAI PELUANG OLEH SETIAP PEMANGKU KEPENTINGAN (PENGEMBANG, PEMERINTAH, DAN MASYARAKAT) UNTUK DAPAT BERPERAN



SESUAI DENGAN TUGAS DAN FUNGSINYA. PEMERINTAH DALAM HAL INI BERPERAN DALAM MENGENDALIKAN PERTUMBUHAN PERUMAHAN TERSEBUT DAN MENJAMIN BAHWA MASYARAKAT BERPENGHASILAN RENDAH (MBR) DAPAT TERWADAHI SECARA PROPORSIONAL MELALUI MEKANISME HUNIAN BERIMBANG. DI SISI LAIN DILEMA YANG SANGAT KOMPLEKS DARI PROSES PEMBANGUNAN ADALAH FENOMENA PERPINDAHAN PENDUDUK YANG BEGITU MASIV DARI DESA KE KOTA. HINGGA TERJADI PENINGKATAN PERTUMBUHAN PENDUDUK DI KAWASAN PERKOTAAN DAN HAL INI MERUPAKAN PENYEBAB UTAMA SEMAKIN BANYAKNYA PEMUKIMAN-PEMUKIMAN KUMUH DI PERKOTAAN. KONDISI INI MENJADI TANTANGAN KITA BERSAMA DALAM MEMINIMALISIR KEMUNGKINAN MELUASNYA KAWASAN KUMUH. TANTANGAN INI SEKALIGUS MENJADI PELUANG BERSAMA UNTUK TETAP DAPAT MENYEDIAKAN PERUMAHAN YANG LAYAK BAGI SEGMENTASI MASYARAKAT BERPENGHASILAN RENDAH. DAN PENYEDIAAN PERUMAHAN DENGAN PENDEKATAN HUNIAN BERIMBANG YANG DISEDIAKAN OLEH PEMERINTAH DAN PENGEMBANG MENJADI SOLUSI YANG EFEKTIF DALAM MENGNATISIPASI PERMASALAHAN TERSEBUT. SEINERGI ANTARA PEMERINTAH DAN PENGEMBANG MENJADI HAL MUTLAK YANG HARUS DILAKUKAN. MEKANISME HUNIAN BERIMBANG MENSYARATKAN SETIAP PENYEDIAAN 1 UNIT RUMAH MEWAH HARUS DIBARENGI DENAN PENYEDIAAN 2 UNIT RUMAH MENENGAH DAN 3 UNIT RUMAH SEDERHANA, BAIK DALAM 1 HAMPARAN MAUPUN TIDAK. MELALUI PENDEKATAN LAIN, PENYEDIAAN RUMAH SEDERHANA BAGI MBR JUGA DAPAT DILAKUKAN DENGAN PROPOSI 25 PERSEN DARI TOTAL LUAS LAHAN YANG AKAN DIBANGUN. PENGEMBANG ATAU DEVELOPER PADA DASARNYA MERUPAKAN UJUNG TOMBAK DARI PENCAPAIAN MEKANISME HUNIAN BERIMBANG INI, NAMUN FENOMENA YANG TERJADI SAAT INI JUSTRU SEBAGIAN BESAR PENGEMBANG MENGHINDARI PEMBANGUNAN HUNIAN SEDERHANA BAGI MBR DAN BERLOMBA-LOMBA MASUK DI RANAH PERUMAHAN MENENGAH KE ATAS, SEHINGGA YANG TERJADI ADALAH OVERSUPPLY, SEDANGKAN KEBUTUHAN MBR TIDAK TERAKOMODIR. DENGAN TERBITNYA PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 64 TAHUN 2016 TENTANG PEMBANGUNAN PERUMAHAN MBR SERTA INSTRUKSI PRESIDEN NOMOR 3 TAHUN 2016 TENTANG PENYEDERHANAAN PERIZINAN PEMBANGUNAN PERUMAHAN YANG DITINDKLANJUTI DENGAN PAKET KEBIJAKAN EKONOMI XIII TENTANG PERUMAHAN UNTUK MASYARAKAT



BERPENGHASILAN RENDAH, DIHARAPKAN DAPAT MENJADI TRIGGER BAGI PENGEMBANG UNTUK DAPAT BERKONTRIBUSI DALAM PENYEDIAAN PERUMAHAN BAGI MBR, KARENA PADA INTI PAKET-PAKET KEBIJAKAN INI BERTUJUAN UNTUK MENYEDERHANAKAN PERATURAN, MENGURANGI DAN MEMPERCEPAT PROSES PERIJINAN SERTA MENURUNKAN BIAYA UNTUK PEMBANGUNAN PERUMAHAN RAKYAT DI BAWAH LIMA HEKTAR, SEHINGGA DIHARAPKAN KE DEPANNYA PEMBANGUNAN PERUMAHAN MBR TETAP DAPAT MEMILIKI KELAYAKAN EKONOMI DAN FINANSIAL BAGI PENGEMBANG. HADIRIN YANG SAYA HORMATI, DALAM SEKTOR PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN, PADA TAHUN 2018 PEMERINTAH PROVINSI JAWA BARAT AKAN MEMBEBASKAN LAHAN SELUAS 4.95 HA DI KECAMATAN GIRI ASIH KABUPATEN BANDUNG BARAT DAN 3.1 HA DI KELURAHAN KEDUNG HALANG KOTA BOGOR UNTUK PEMBANGUNAN RUSUNAWA BAGI PEKERJA INDUSTRI SERTA PERENCANAAN PEMBANGUNAN RUSUNAWA BAGI MAHASISWA DI KAWASAN JATINANGOR KABUPATEN SUMEDANG. PADA TAHUN 2018 JUGA PEMERINTAH PROVINSI JAWA BARAT AKAN MELANJUTKAN PROGRAM BANK TANAH DI 8 KABUPATEN/KOTA DI JAWA BARAT YAITU KABUPATEN SUMEDANG TERDAPAT 2 LOKASI, KABUPATEN BANDUNG TERDAPAT 3 LOKASI, KABUPATEN BANDUNG BARAT TERDAPAT 3 LOKASI, KABUPATEN PURWAKARTA TERDAPAT 3 LOKASI, KABUPATEN BOGOR TERDAPAT 4 LOKASI, KABUPATEN BEKASI TERDAPAT 3 LOKASI DAN KABUPATEN KARAWANG TERDAPAT 3 LOKASI YANG AKAN DIKELOLA OLEH PROVINSI JAWA BARAT. PENETAPAN LOKASI-LOKASI TERSEBUT SUDAH MENGIKUTI ARAHAN DARI RTRW DAN PERATURAN DAN KEBIJAKAN TERKAIT LAINNYA. GAMBARAN TERSEBUT DI ATAS PADA DASARNYA MEMPERLIHATKAN BAHWA BEGITU BESARNYA PELUANG PENGEMBANGAN PROPERTI KHUSUSNYA PERUHAMAN UNTUK SETIAP SEGMENTASI MASYARAKAT BAIK PEMBANGUNAN PERUMAHAN SKALA BESAR, MENENGAH DAN KECIL. PELUANG YANG BESAR INI TENTUNYA DIHARAPKAN DAPAT DIRESPON SECARA POSITIF OLEH SETIAP PELAKU PEMBANGUNAN BIDANG PERUMAHAN. DALAM IMPLEMENTSINYA DIHARAPKAN PEMBANGUNAN PERUMAHAN INI DAPAT TETAP MENGACU PADA PERATURAN-PERATURAN YANG SUDAH ADA BAIK TERKAIT RENCANA TATA RUANG WILAYAH (RTRW) ATAUPUN LANDASAN PERENCANAAN LAINNYA, DENGAN TETAP BERPIHAK PADA SETIAP SEGMENTASI MASYARAKAT, KHUSUSNYA SEGMEN MASYARAKAT BERPENGHASILAN RENDAH.



SEBAGAI PENUTUP DALAM KESEMPATAN INI SAYA MENGHARAPKAN ADANYA KOORDINASI DAN SINERGI DARI SELURUH PEMANGKU KEPENTINGAN TERMASUK DALAM HAL INI ADALAH PARA PENGEMBANG UNTUK MENDUKUNG KETERPADUAN PROGRAM PENYEDIAN PERUMAHAN AGAR KEBUTUHAN SETIAP SEGMEN MASYARAKAT TERMASUK MBR DAPAT TERPENUHI DENGAN BAIK. HADIRIN YANG SAYA HORMATI, DEMIKIAN SAMBUTAN INI, SAYA SAMPAIKAN SELAMAT DATANG DAN SELAMAT MENGIKUTI ACARA RAPAT KOORDINASI FASILITASI PELAKSANAAN PEMBANGUNAN RUMAH SUSUN SEWA, SEMOGA DAPAT MENGHASILKAN HALHAL YANG POSITIF DEMI MENINGKATKAN KINERJA PENYELENGGARAAN RUMAH SUSUN SEWA. TERIMA KASIH ATAS PERHATIANNYA. WABILLAHI TAUFIK WALHIDAYAH. WASSALAMMU’ALAIKUM WR WB.