Soal To Ukom 3 Parasitologi [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Dilakukan pemeriksaan feces atas rekomendasi dokter pada pasien yang mendapatkan perawatan dengan keluhan prolapsus recti. Hasil pemeriksaan ditemukan telur cacing dengan morfologi telur berbentuk tong barrel-shaped di ke 2 ujung tutup, mucoid-plug menonjol yang berisi protein berwarna hialain, dan dinding sel warna kuning kecoklatan, dinding terdiri atas dua lapis. Apa nama telur cacing yang ditemukan tersebut ? A. B. C. D. E.



Ascaris lumbricoedes Enterobius vermicularis Necator americanus Strongyloedes stercoralis Tricuris trichiura



Dilakukan pemeriksaan darah tepi pada Pasien umur 40 tahun yang datang ke puskesmas dengan gejala kaki dan Scrotum membesar, dokter meminta dilakukan pemeriksaan untuk memastikan apakah pasien menderita Filariasis. Kapan waktu yang tepat untuk pengambilan sampel darah ? A. B. C. D. E.



malam hari pagi hari siang hari sore hari sepanjang hari



Dilakukan pemeriksaan apus darah tipis untuk menegakkan diagnosa infeksi Malaria. Pada prosedur pewarnaan digunakan methanol dan Giemsa. Setelah dilakukan pewarnaan, sediaan dilihat di mikroskop ditemukan adanya parasit dengan ukuran sepertiga dari eritrosit, berbentuk cincin dengan cytoplasma berwarna biru dan inti berwarna merah. Apakah fungsi methanol pada pewarnaan tersebut ? A. B. C. D. E.



Hemolisis Colorisasi Fiksasi Absorbsi Decolorisasi



Dokter meminta dilakukan pemeriksaan laboratorium terhadap seorang pasien berusia 5 tahun, untuk memastikan apakah anak tersebut terinfeksi oleh cacing Oxyuris vermicularis. ATLM menjelaskan kepada orang tuanya untuk persiapan pengambilan sampel. Kapan waktu yang tepat dilakukan pengambilan sampel ? A. B. C. D. E.



Setelah timbul gejala klinis Pada saat datang ke laboratorium Menjelang malam atau tengah malam Saat ada gangguan rasa gatal di sekitar anus Bangun tidur pagi hari sebelum mandi dan BAB



Hasil pemeriksaan feces diketahui positif ditemukan telur cacing tambang. Dari hasil pemeriksaan dilanjutkan pembiakan bahan pemeriksaan untuk identifikasi spesies cacing tambang, untuk membedakan spesies Necator americanus dan Ancylostoma duodenale. Bagaimana membedakan stadium dewasa spesies tersebut ? A. B. C. D. E.



Panjang badan Jumlah gigi Bentuk telur Bentuk infektif Bentuk esofagus



Hasil pemeriksaan feces diketahui positif ditemukan telur cacing tambang. Dari hasil pemeriksaan dilanjutkan pembiakan bahan pemeriksaan untuk identifikasi spesies cacing tambang, untuk membedakan spesies Necator americanus dan Ancylostoma duodenale. Bagaimana membedakan larva filariform spesies tersebut ? A. B. C. D. E.



Letak anus Bentuk usus Garis pada ekor Panjang esofagus Bentuk esophagus



Seorang ATLM menerima pasien untuk dilakukan pemeriksaan memastikan apakah pasien tersebut menderita infeksi yang disebabkan oleh Entamoeba gingivalis. ATLM melakukan pemeriksaan secara mikroskopis. Diagnosis laboratorium terhadap parasit tersebut dapat ditegakkan dengan menemukan apa pada bahan pemeriksaan? A. B. C. D. E.



LeUkosit Eritrosit Pus/nanah Stadium kista Stadium trofozoid



Seorang ATLM menerima pasien untuk dilakukan pemeriksaan memastikan apakah pasien tersebut menderita infeksi yang disebabkan oleh Entamoeba gingivalis. ATLM melakukan pengambilan sample untuk dilakukan pemeriksaan secara mikroskois. Bagaimana cara pengambilan bahan pemeriksaan ?



A. B. C. D. E.



Swab rahang Bilasan mulut Usap rongga mulut Kerokan dari sela gigi Swab dari tempat adanya radang pada bibir



Pada saat melakukan pemeriksaan feces, tanpa sengaja bahan pemeriksaan tumpah mengotori meja kerja. Hasil pemeriksaan feces diketahui positif kista Entamoeba histolytica. Apa disinfektan yang tepat karena kontaminasi tersebut? A. B. C. D. E.



Formalin 5 % Formalin 10 % Alkohol 70 %, Alkohol 96 %, Alkohol Absolut



Hasil pemeriksaan sediaan darah tipis pasien yang menderita malaria, ditemukan trofozoid dengan bentuk amuboid, eritrosit yang terinfeksi parasit dibandingkan



dengan eritrosit yang tidak terinfeksi memiliki ukuran lebih besar. Plasmodium apa yang menginfeksi pasien tersebut? A. B. C. D. E.



Plasmodium ovale Plasmodium vivax Plasmodium knowlesi Plasmodium malariae Plasmodium falciparum



Hasil pemeriksaan sediaan darah tipis pasien yang menderita malaria, ditemukan trofozoid dengan bentuk amuboid, eritrosit yang terinfeksi parasit dibandingkan dengan eritrosit yang tidak terinfeksi memiliki ukuran lebih besar. Secara semi kuantitatif hasil pemeriksaan dilaporkan Positif (++).Bagaimana kepadatan parasit berdasarkan hasil pemeriksaan tersebut? A. B. C. D. E.



Ditemukan 1-5 parasit dalam 100 lapang pandang Ditemukan 1-10 parasit dalam 100 lapang pandang Ditemukan 11-100 parasit dalam 100 lapang pandang Ditemukan 1-10 parasit dalam 1 lapang pandang Ditemukan >10 parasit dalam 1 lapang pandang



Dokter meminta dilakukan pemeriksaan laboratorium terhadap pasien yang diduga menderita filariasis. Keterangan lain yang ditulis formulir pemeriksaan, dicantumkan bahwa periodisitas mikrofilaria adalah nokturna. Untuk kepentingan apa keterangan tersebut dituliskan?



A. B. C. D. E.



Menentukan spesies Menentukan cara sampling Menentukan waktu sampling Menentukan jumlah sampling Menentukan pengulangan sampling



Pemeriksaan dari sediaan hapus darah ditemukan mikrofilaria dengan ciri morfologi, perbandingan panjang dan lebar rongga kepala 3:1, inti pada badan



tidak teratur, bagian ekor terdapat inti berjumlah 2 inti. Apa spesies parasit pada sediaan hapus tersebut?



A. B. C. D. E.



Brugia timori Brugia malayi Mansonella ozzardi Wuchereria bancrofti Acanthocheilonema perstans



Pada suatu daerah diketahui penduduknya banyak menderita penyakit cikungunya, diduga vektor penyebab penyakit tersebut adalah nyamuk Aedes albopictus. Untuk memastikan spesies yang bertindak sebagai vektor dilakukan survei jentik nyamuk. Dari tempat perindukan mana, larva nyamuk diambil untuk dilakukan identifikasi ? A. B. C. D. E.



Air bersih pada pelepah pohon Genangan air kotor pada selokan Air dalam bak mandi di dalam rumah Penampungan air bersih di dalam rumah Genangan air kotor pada lokasi pembuangan sampah



Hasil pemeriksaan dari sampel pemeriksaan faeces pasien yang diduga menderita amebiasis, diketahui konsistensi faeces cair, berlendir dan dijumpai adanya darah. Untuk memastikan diagnosa tersebut pada faeces pasien harus ditemukan ? A. B. C. D. E.



Lekosit melebihi normal Eritrosit melebihi normal Entamoba hystolitica Stadium Kista Entamoba hystolitica Stadium Pre kista Entamoba hystolitica Stadium Trofozoid



Pada daerah yang banyak tergenang air kotor dan diduga menjadi tempat perindukan nyamuk Anopheles sp. Untuk memastikan adanya spesies nyamuk tersebut dlakukan identifikasi telur yang diambil dari tempat perindukan. Apa ciri morfologi telur spesies tersebut?



A. B. C. D. E.



Lonjong, warna coklat kehitaman Seperti peluru, tersusun seperti rakit Ujun runcing, tersusun bergerombol Seperti perahu dengan sepasang pelampung Lonjong, dinding seperti anyaman kain kasa



Seorang wanita datang ke laboratorium membawa surat permintaan pemeriksaaan dari dokter untuk memastikan apakah ia terinfeksi Trichomonas vaginalis. ATLM melakukan pemeriksaan sampel secara mikroskopis . Untuk menegakkan diagnosis laboratorium pada sampel pemeriksaan ditemukan? A. B. C. D. E.



Ditemukan banyak sel radang Menemukan stadium trofozoid Ditemukan banyak jamur dan eritrosit Jumlah lekosit pada sedimen urine melebihi normal Jumlah eritrosit pada sedimen urine melebihi normal



Seorang ATLM ingin melakukan pengamatan telur cacing parasit dengan cara flotasi karena diduga spesimen tinja yang sedang diperiksa mengandung sedikit telur. Cara kerja flotasi berdasarkan berat jenis (BJ) telur-telur yang lebih ringan dari BJ larutan yang digunakan sehingga parasit akan mengapung. Untuk itu ATLM tersebut memerlukan larutan sebagai pengapung. Larutan apakah yang bisa digunakan oleh ATLM tersebut sebagai pengapung? A. B. C. D. E.



Ether Formalin NaCl fisiologis NaCl jenuh HCl



Sebuah sampel tinja akan digunakan dalam pemeriksaan parasitologi. Sampel yang diperoleh tersebut tidak langsung dilakukan pemeriksaan sehingga diawetkan menggunakan larutan lugol iodin. Berapakah persentase bahan pengawet yang dapat digunakan? A. 0,5 %



B. C. D. E.



1% 5% 10 % 5%



Seorang ATLM menghitung plasmodium pada apusan darah tebal. Penggunaan metode. penghitungan parasit per µl darah tidak dapat dilakukan sehingga ditempuh dengan sistem plus. Setelah dilakukan perhitungan diperoleh 22 parasit per 100 lapang pandang. Bagaimanakah penulisan hasil yang benar berdasarkan penghitungan tersebut? A. B. C. D. E.



+ ++ +++ ++++ +++++