Sop Memberikan Oksigen Dengan Sungkup Non Rebreathing [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

MEMBERIKAN OKSIGEN DENGAN SUNGKUP NON REBREATHING No. Dokumen:



SPO



Tanggal Terbit : 10 Maret 2021



No. Revisi: 00



Halaman: 1/2 Ditetapkan : Direktur



Dr. dr. Arifah Devi Fitriani, M.Kes



PENGERTIAN



TUJUAN KEBIJAKAN



PROSEDUR



PROSEDUR



Masker nonrebreathing mengalirkan oksigen dengan konsentrasi tertinggi. Katup satu arah pada masker dan antara kantung resevoir dan masker, mencegah udara ruangan dan udara yang dihembuskan klien masuk kedalam kantung sehingga hanya oksigen didalam kantung yang dihirup. Untuk mencegah terbentuknya karbon dioksida, kantung nonrebreathing tidak boleh mengempis secara total selama inspirasi. Jika terjadi, perawat dapat memperbaiki masalah ini dengan meninggikan volume aliran oksigen. 1. Digunakan untuk memberikan oksigen dengan konsentrasi dan kecapatan aliran tinggi 2. Untuk memenuhi kebutuhan oksigen pada pasien yang mengalami kondisi medis akut yang masih sadar penuh, bernapas spontan, memiliki volume tidal yang cukup Berdasarkan Peraturan Direktur RSU. Mitra Medika Nomor: ____ A. Persiapan alat 1. Masker wajah nonrebreathing, sesuai kebutuhann dan ukuran pasien 2. Selang oksigen 3. Humidifier 4. Water  steril 5. Tabung oksigen dengan flowmeter B. Persiapan pasien dan lingkungan 1. Mengucapkan salam (bagi yang beragama muslim ucapkan Assalamu’alaikum) dan perkenalan, misalnya “Assalamu’alaikum, selamat pagi/siang/malam, Bu/ Pak.. Perkenalkan saya perawat Medika, yang akan merawat Bapak/ Ibu....” 2. Memberitahu dan menjelaskan tujuan tindakan 3. Menyiapkan posisi pasien sesuai kebutuhan. 4. Menyiapkan lingkungan aman dan nyaman C. Prosedur Pelaksanaan 1. Mencuci tangan dan menggunakan sarung tangan bersih 2. Mempersiapkan peralatan Mengkaji adanya tanda dan gejala klinis dan sekret pada jalan napas 3. Sebelum melakukan tindakan harus diawali dengan mengucapkan basmalah,”Bismillaahirrahmaanirrahiim” (kemudian lakukan tindakan)……” 4. Menyambungkan masker ke selang dan ke sumber oksigen 5. Memberikan aliran oksigen sesuai dengan kecepatan aliran pada progam medis dan memastikan bahwa berfungsi dengan baik. 6. Selang tidak tertekuk dan sambungan paten 7. Ada gelembung udara pada humidifier 8. Megarahkan masker ke wajah klien dan pasang dari hidung ke bawah (sesuaikan dengan kontur wajah klien). 9. Fiksasi pengikat elastik ke sikat kepala klien sehingga masker nyaman dan tidak sempit. 10. Memberikan aliran oksigen sesuai dengan kecepatan aliran 11. Setelah selesai tindakan akhiri dengan mengucapkan “alhamdulillaah” 12. Periksa masker, aliran oksigen setiap 2 jam atau lebih cepat, tergantung kondisi dan keadaan umum pasien 13. Usahakan kantung reservoir tidak mengempis total ketika klien melakukan inspirasi  14. Pertahankan batas air pada botol humidifier setiap waktu 15. Periksa jumlah kecepatan aliran oksigen dan program terapi setiap 8 jam 16. Kaji membran mukosa hidung dari adanya iritasi dan beri jelly untuk melembapkan membrane mukosa jika diperlukan 17. Mencuci tangan. 18. Evaluasi respon pasien 19. Mengucapkan salam penutup “,Terimakasih,Assalamu’alaikum” 20. Mencatat hasil tindakan yang telah dilakukan dan hasilnya