Surat Perintah Penangkapan [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

A. Kasus Pada hari Kamis 04 November 2020 jam 08.00 wib di Hotel Aston Surabaya AR (30 tahun) bertemu dengan BG (31 th). Keduanya berteman baik sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA). Dalam pertemuan tersebut BG menceritakan kepada AR bahwa dia berniat menjual mobilnya berupa Innova Reborn Tahun 2017 berwarna Hitam dengan Nomor Polisi L 1125 KK. BG menceritakan bahwa tujuan dari penjualan mobil tersebut karena dia ingin membeli mobil yang baru. AR sebagai teman bermaksud untuk membantu BG dengan menawarkan bantuan menjualkan mobil tersebut melalui temannya yaitu CD (27 tahun) yang memiliki usaha jual beli mobil. Mendengar tawaran dari AR, segera BG mengiyakan tanda setuju. Pada jam 11.30 wib keduanya menuju showroom mobil milik CD yang beralamat di Jalan Ketintang Surabaya. CD menceritakan keahliannya menjualkan mobil yang dipercayakan kepadanya dengan harga yang tinggi. Mendengar itu, tanpa ragu BG menyerahkan kunci mobil dan surat surat mobil kepada CD. 2 minggu berlalu BG tidak mendapatkan kabar dari AR maupun CD atas penjualan mobilnya, segera BG menuju showroom mobil milik CD. Sesampai di tempat BG mendapat informasi dari penjaga showroom bahwa CD sejatinya hanya berstatus sebagai penjaga toko. Mendengar keterangan tersebut BG menjadi curiga dan segera menghubungi CD serta AR namun kedua orang tersebut tidak bisa dihubungi. BG segera menuju rumah tinggal kedua orang tersebut. Sekali lagi BG dibuat kecewa karena menurut keterangan tetangga bahwa AR dab CD telah pindah rumah, karena mereka hanya menyewa rumah untuk sementara. Selanjutnya BG melaporkan ke pada pihak yang berwajib atas perlakuan CD dan AR yang membawa kabur mobilnya. Setelah dilakukan penyelidikan Polisi mendapatkan kabar bahwa CD dan AR pindah ke daerah pulau Talango. Daerah tersebut susah dicapai karena harus menyebrang dengan menggunakan perahu, dan dikarenakan musim penghujan sehingga untuk mencapi tempat tersebut perlu menunggu air surut terlebih dahulu. B. Soal Berdasarkan uraian kasus di atas Polisi berencana menangkap AR, Anda diminta membuat surat yang diperlukan.