Tugas Literasi - Resensi Novel [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Nama : Zahra Tania Putri Kelas : XI OTKP



Resensi Novel 12 Cerita Glen Anggara



a. Identitas Buku Judul Buku



: 12 Cerita Glen Anggara



Penulis Buku



: Luluk HF



Penerbit



: Coconut Books



Kota Terbit



: Depok, Jawa Barat



Cetakan



: I, Oktober 2019



Tebal Buku



: 384 halaman



Biografi Penulis Luluk HF dilahirkan di negara Indonesia pada 14 Juni 1995. Memiliki nama lengkap Hidayatul Fajriyah, dengan nama panggilan asli yang diberikan orangtua yaitu Luluk, hingga akhirnya menciptakan nama pena sendiri Luluk_HF. Hobinya berimajinasi lalu menuangkan ke dalam tulisan. Berawal dari keisengannya menjajal aplikasi Wattpad, Luluk HF kini menjadi seorang penulis lokal merebut hati pembaca nasional. Karyanya, Delov, Devilenlovqer, EL, Mariposa dan 12 Cerita Glen Anggara sudah bisa dibaca di wattpad. Novel 12 Cerita Glen anggara merupakan karya terbaru dari Luluk HF yang telah terjual 3.000 eksemplar dalam waktu satu menit dan 12.000 eksemplar dalam waktu 20 menit di salah satu aplikasi belanja online, Shopee.



Sinopsis Novel ini menceritakan tentang Glen Anggara, anak tunggal dari keluarga kaya raya yang memiliki kepintaran dibawah rata-rata. Glen menyukai kebebasan dan hanya ingin melakukan semua hal yang membuatnya bahagia. Sikap absurd dan menyebalkannya selalu membuat orang naik darah. Suatu hari, Glen bertemu dengan seorang gadis cantik berwajah pucat bernama Shena. Gadis itu tiba-tiba meminta Glen untuk menjadi pacarnya. Tentu saja Glen langsung menolak, Glen menganggap bahwa Shena aneh dan gila. Namun, dipertemuan kedua mereka, Glen tidak sengaja menemukan secarik kertas milik Shena yang bertuliskan dua belas keinginannya sebelum senja terbenam. Ternyata, Shena mengidap penyakit gagal ginjal sehingga Glen ingin membantunya untuk mewujudkan keinginan Shena. Salah satu wish Shena yaitu untuk menjadi pacar Glen, sehingga Glen mau tidak mau harus menjadi pacar Shena. Tetapi ditengah-tengah cerita ini, ketika Glen berusaha mengabulkan seluruh wish Shena, Shena ingin mengakhiri seluruh wishnya. Shena merasa telah terlalu merepotkan dan membebani Glen dengan segala wishnya. Glen sangat marah karenanya. Mulai dari sini, benih-benih cinta Glen kepada Shena mulai tumbuh. Yang sebelumnya Glen ingin mengabulkan dua belas wish Shena karena rasa iba, sekarang Glen ingin mengabulkan dua belas wish Shena karena rasa cinta. Glen melanjutkan seluruh wish Shena, yang masih belum diselesaikan. Wish terakhir yang diberikan Shena sangat berat bagi Glen. Sampai akhirnya Shena berakhir di sandaran Glen. Senja telah terbenam. Setelah waktu yang Glen habiskan bersama dengan Shena, Glen banyak mengalami perubahan. Glen mulai serius memikirkan cita-citanya dan melanjutkan kuliah untuk mewujudkan cita-citanya. Glen benar-benar berubah menjadi orang yang dewasa.



Unsur Intrinsik Novel 12 Cerita Glen Anggara Tema Novel 12 Cerita Glen Anggara mempunyai tema utama percintaan. Namun uniknya tema percintaan ini dikombinasikan dengan tingkah absurd seorang Glen Anggara sehingga novel ini juga memiliki unsur komedi di dalamnya. Penokohan 1. Glen Anggara Glen adalah anak dari pengusaha kaya raya. Memiliki kepintaran dibawah rata rata, sikapnya absurd dan menyebalkan, sangat menyukai kebebasan dan juga sangat mencinta Shena. 2. Shena Rose Hunagadi Shena adalah mantan ketua osis di SMA Arwana. Gadis cantik berwajah pucat, sangat pintar, mengidap penyakit gagal ginjal setahun yang lalu. Selain pintar ia juga sangat percaya diri sehingga mampu meluluhkan hati seorang Glen Anggara. 3. Iqbal Guanna Freedy Iqbal adalah sahabat Glen sejak kecil, sikapnya sangat dingin dan sangat irit dalam berbicara. Tetapi walaupun begitu dia selalu memberikan nasehat terbaik untuk sahabatnya. 4. Natasha Kay Loovi Acha adalah gadis yang sangat cantik bak bidadari, kecantikannya sampai orangorang mengira Acha melalukakan operasi plastik. Jika sudah bertemu dengan Glen, mereka selalu beradu mulut layaknya anak kecil. Acha adalah pacarnya Iqbal. 5. Arian Rian adalah sahabat Glen sejak kecil, bersama dengan Iqbal. Mereka bertiga membuat geng yang disebut GENG MULTINASIONAL. Rian adalah sahabat Glen yang sangat mengkhawatirkan Glen. 6. Amanda



Amanda adalah pacar Rian sekaligus sahabat Acha. Amanda selalu membantu Glen bersama dengan Acha untuk memberikan ide-ide romantis ketika Glen merasa kebingungan dengan wish Shena. 7. Bu Anggara Bu Anggara adalah ibu dari Glen Anggara yang sangat menyayangi anak tunggalnya itu. Tidak pernah absen arisan ibu-ibu, dan bahkan sudah menganggap meng adalah anak keduanya. 8. Pak Anggara Pak Anggara adalah ayah dari Glen Anggara. Ia juga Sangat menyayangi Glen dan selalu menuruti segala permintaan Glen. Sama-sama memiliki sifat yang absurd. 9. Bu Huna Bu Huna adalah Ibu dari Shena, sangat menyayangi Shena. Sikap tegar dan penyabar juga sangat pekerja keras untuk membayar biaya rumah sakit dan cuci darah anaknya. 10. Dokter Andi Dokter Andi adalah dokter pribadi keluarga Anggara, ia juga dokter yang menangani Shena. Alur Alur yang digunakan dalam novel 12 Cerita Glen Anggara adalah alur maju. Amanat Amanat yang terkandung dalam novel ini yaitu kita harus bisa bersyukur setiap hari, tidak boleh gampang mengeluh dan tidak menyia-nyiakan hidup dengan hal yang tidak berguna. Kelebihan Novel 12 Cerita Glen Anggara adalah novel yang sangat sederhana, dengan alur narasinya yang mudah dipahami. Secara keseluruhan gaya bahasa dikemas dengan menarik, ringan, dan tidak terbelit atau menuangkan banyak istilah asing sehingga membuat para pembaca masuk dalam imajinasi. Selain itu, cover novel ini sangat



menarik karena terdapat dua warna sampul yang berbeda. Versi warna hijau dan biru, keduanya sama-sama disampuli cover bagian luar berwarna kuning sehingga dapat membuat pembaca jatuh cinta walaupun hanya melihat dari covernya. Kekurangan Beberapa saja kekurangan yang didapati dalam Novel 12 Cerita Glen Anggara. Novel ini menyajikan kisah cinta yang memang sangat umum, sehingga alurnya mudah ditebak. Selain itu juga masih ada beberapa typo yang terdapat dalam Novel 12 Cerita Glen Anggara. Namun, sebuah karya pasti memiliki kekurangan dan kelebihan. Hal itu tergantung dari bagaimana cara pandang seseorang. Kesimpulan Dari novel yang dibuat oleh Luluk HF ini, saya dapat mengambil beberapa pelajaran hidup yang penting, salah satunya kita harus benar-benar menghargai hidup, dan jangan terlalu mudah mengeluh. Disini saya dapat mengambil kesimpulan bahwa dalam hidup ada yang dilahirkan dengan fisik yang sempurna, tampan dan cantik, memiliki sebuah penyakit, dilahirkan dari keluarga yang kaya-raya, dan dari keluarga yang sangat kekurangan. Semuanya sudah ada yang mengatur, yaitu Tuhan. Kehidupan memang berjalan dengan sangat tidak seimbang. Tapi apapun itu kita tetaplah manusia yang menjadi pilihan Tuhan untuk hidup mengarungi samudera kehidupan ini. Kuncinya hanya satu, terimalah kenyataan hidup dan cintailah dirimu sendiri.