19 - Soal Uas MK Kep - Jiwa-Mt-05-Ners-2021 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Nama NIM KLS PRODI



: Ayu Dyah Kusumadewi Widiarsa : 019 : NERS 3A : Keperawatan SOAL UAS MK KEP. JIWA MATRIKULASI NERS



1. Hadir secara emosional dengan orang lain, mampu berbagi dengan klien dengan tulus dan membangun kepercayaan dengan klien merupakan komponen utama caring jenis.…. a. Enabling b. Knowing c. Doing for d. Being with e. Maintaining belief 2. Perawat A bekerjasama dengan dokter, fisioterapis, ahli gizi dan lain-lain dengan berupaya mengidentifikasi pelayanan keperawatan yang diperlukan termasuk diskusi atau tukar pendapat dalam penentuan bentuk pelayanan selanjutnya. Perawat A melakukan peran sebagai…. a. Sebagai konsultan b. Sebagai pembaharu. c. Sebagai koordinator. d. Sebagai kolaborator. e. Sebagai pemberi asuhan keperawatan. 3. Perawat A memberikan pemahaman klinis tentang kondisi dan situasi klien.perawat A melakukan proses caring yaitu: a. Knowing b. Enabling a. Being With b. Doing For c. Maintaining Belief 4. Tahap pertama dalam caring adalah attachment, pada tahap ini terjadi empat tugas yang menandai adanya suatu pertalian, salah satunya adalah Rekoginisi, yaitu.. a. Menjalin hubungan kepedulian b. Kehendak atau kekuatan untuk memajukan hubungan c. Memberikan persetujuan terhadap inormasi yang diberikan d. Membagi informasi yang beresiko rendah atau tidak mengancam e. Menyadari kehadiran orang lain dan menerima bahwa orang lain mempunyai arti 5. Seorang perempuan usia 28 tahun dirawat dengan Schizoprenia Paranoid. Berdasarkan pengkajian : klien sering mendengar suara-suara yang menyuruhnya untuk membunuh suaminya. Klien menceritakan semua hal tentang kehidupannya dahulu kepada perawat.



Setelah perawat selesai mendengarkan cerita klien, perawat menceritakan semua hal yang diceritakan oleh klien kepada temannya. Padahal klien berpesan agar rahasianya jangan diceritakan kepada siapapun. Prinsip etik yang dilanggar perawat adalah…. a. Confidentially b. Autonomy c. Veracity d. Fidelity e. Justice 6. Tahap caring ini merupakan tahap perhatian yang diteliti diberikan pada kerja menjalin hubungan kepedulian. Perilaku atau tugas dari tahap ini adalah respek, melibatkan, mengakui dan menerima keinginan, kebutuhan, kesukaan, perbedaan, dan permintaan orang lain. Tahap caring yang dimaksud adalah a. Tahap Konfirmasi b. Tahap Attachment c. Tahap Assiduity d. Tahap Intimacy e. Tahap educator 7. Seorang perawat sedang merawat anak dengan HIV yang sudah menganjak remaja. Anak sering mempertanyakan kemapa ia selalu minum obat, terus menerus. Nenek klien sebagai pelaku perawat melarang perawat untuk memberitahu penyakit anak tersebu. Issue etik apakah yang dihadapi anak tersebut? a. Justice b. Fidelity c. Beneficien d. Confendentiality e. Non malefencience 8. Dalam ilmu keperawatan jiwa model yang meyakini bahwa penyimpangan perilaku pada usia dewasa berhubungan pada perkembangan pada anak adalah….. a. Model Eksistensi b. Model Komunikasi c. Model Psikoanalisa d. Model Interpersonal e. Model Keperawatan 9. Dalam etik keperawatan jiwa pasien berhak menolak treatment, mencari saran/pendapat, memilih bentuk treatment lain, hal tersebut termask dalam….. a. Informed concent b. Self determination c. Least restrictive environment d. Hukum dan sistem perlindungan klien gangguan jiwa e. Keputusan berorientasi pada peningkatan kualitas kehidupan klien



10. Memperlakukan orang lain secara adil tanpa membedakan status social, ras dan agama termasuk dalam prinsip yang melandasi etik.. a. Justice b. Fidelity c. Otonomi d. Benefience e. Non maleficence 11. Ada beberapa model dalam keperawatan jiwa, salah satunya adalah gangguan prilaku terjadi apabila pesan tidak tersampaikan dengan baik. Pernyataan ini merupakan model... a. Model Eksistensi b. Model Komunikasi c. Model Psikoanalisis d. Model Interpersonal e. Model Keperawatan 12. Seorang anak laki laki usia 19 tahun merupakan anak yang tampan dan sangat mengikuti zaman, dia memiliki banyak teman yang terjun ke dunia malam, akhirnya terpaksa menggunakan Narkoba karena dianggap ketinggalan zaman. Kasus ini merupakan trend kesehatan jiwa dalam penggunaan narkoba bagi anak muda, yang termasuk dalam... a. Fasilitative/Permissieve Believe b. Anticipatory Believe c. Relieving Believe d. Real Believe e. Not Believe 13. Perawat harus mengemukakan jawaban yang spesifik, khususnya yang berkenaan dengan informasi kesehatan dan interpretasi (penilaian) pasien terhadap rencana perawatan dan pengobatan. Ini sesuai dengan Peran Perawat dalam Interpersonal Caring…... a. Stranger b. Surrogate Role c. Conseling Role d. Teaching Role e. Resource Person 14. Perawat membantu pasien dalam masalahnya dengan cara bekerjasama dan pastisipasi aktif melibatkan proses demokratis. Pernyataan tersebut merupakan peran perawat dalam Interpersonal Caring….. a. Stranger b. Leadership role c. Resource Person d. Teaching role e. Conseling Role 15. Dalam nilai-nilai yang melandasi etika keperawatan , Perawat menghormati dan mendorong agar keluarga memiliki otonomi serta membantu mereka untuk



mengekspresikan kebutuhan kesehatannya maupun nilai-nilai sehat serta memperoleh informasi dari pelayanan Kesehatan. Hal tersebut termasuk ke dalam nilai ….. a. Choise b. Dignity c. Fairness d. Confidentiality e. Health and well being 16. Pernyataan di bawah ini merupakan karakteristik prilaku normal dewasa muda, …. a. Kreatif dan inovatif b. Merasa nyaman dengan pasangan hidup c. Menerima perubahan fisik dan psikologis yang terjadi d. Perhatian dan peduli dengan orang lain : memperhatikan kebutuhan orang lain e. Menilai Diri sendiri, menyukai diri sendiri, memperlihatkan kemampuan, mempunyai rencana tentang masa depan. 17. Perubahan peran dan adaptasi psikologis selama masa kehamilan biasa terjadi pada ibu hamil, seiring dengan bertambahnya usia kehamilan, ibu akan mengalami perubahan psikologis dan pada saat ini pula wanita akan mencoba untuk beradaptasi terhadap  peran barunya salah satu tahapan yang dilakukan yaitu tahap honeymoon. Apakah yang dilakukan pada tahap ini ? a. Mengadakan perjanjian b. Mencari tahu informasi tentang persalinan. c. Merubah peran sosialnya melalui latihan formal d. Menerima peran barunya dengan cara mencoba menyesuaikan diri. e. Melakukan aktivitas-aktivitas yang bersifat positif dan berfokus untuk kehamilannya 18. Pada trimester I, ibu hamil sering mengalami perubahan psikologis, salah satu diantaranya adalah …… a. Libido menurun b. Libido meningkat. c. Menuntut perhatian untuk cinta. d. Perasaan mudah terluka atau sensitif. e. Selalu mencari tanda-tanda apakah ia benar-benar hamil. 19. Pada periode ini, individu mampu memisahkan diri dari pengharapan dan aturan-aturan orang lain, dan mendefinisikan moralitas terkait prinsip moral, merupakan tahap perkembangan ... a. Fisik b. Moral c. Kognitif d. Spiritual e. Psikososial 20. Karakteristik perilaku normal pada demasa muda adalah….. a. Merasa nyaman dengan pasangan hidup



b. c. d. e.



Menerima perubahan fisik dan psikologis yang terjadi Menyesuaikan diri dengan orang tuanya yang sudah lansia Membimbing dan menyiapkan generasi dibawah usianya secara arif dan bijaksana Mempunyai rencana tentang masa depan misalnya: kuliah, bekerja dan bergaul dengan teman teman



21. Pada individu dewasa muda, sering menghadapi sejumlah pengalaman serta perubahan gaya hidup yang baru saat beranjak dewasa, mereka harus membuat pilihan mengenai pendidikan, pekerjaan, perkawinan, memulai rumah tangga, dan untuk membesarkan anak, tanggungjawab sosial meliputi membentuk hubungan pertemanan yang baru dan menjelani beberapa kegiatan di masyarakat. Ini merupakan tahap perkembangan dewasa pada: a. Perkembangan moral b. Perkembangan cultural c. Perkembangan spiritual d. Perkembangan psikososial e. Perkembangan tanggung jawab 22. Suatu bentuk skizofrenia pada lansia, ditandai dengan waham (curiga), lansia sering merasa tetangganya mencuri barang- barangnya atau berniat membunuhnya. Biasanya terjadi pada lansia yang terisolasi/diisolasi atau menarik diri dari kegiatan sosial. Ini merupakan salah satu perubahan psikososial pada lansia dan termasuk dalam jenis…... a. Kesepian b. Duka cita c. Parafrenia d. Ganggian cemas e. Sindrom Diogenes 23. Gangguan ini sering timbul secara bergantian pada pasien yang mengalami gangguan afektif tipe depresi sehingga terjadi suatu siklus yang disebut…. a. Depresi b. Gangguan Kognitif c. Gangguan Afektif d. Gangguan afektif depresi e. Gangguan Afektif tipe Manik 24. Seorang anak mengajak neneknya untuk berlibur ke desa, Namun sesampainya di Desa, sang nenek ternyata sudah tidak terlalu mengingat cucunya., hal ini berarti lansia sudah mengalami perubahan…. a. Perubahan Gaya b. Perubahan Fisik c. Perubahan Mental d. Perubahan Keadaan e. Perubahan Kognitif.



25. Rumah atau kamar kotor dan bau karena lansia bermain-main dengan feses dan urinnya, sering menumpuk barang dengan tidak teratur. Suatu kelainan dimana lansia menunjukkan penampilan perilaku sangat mengganggu yang di lakukan oleh lansia disebut….. a. Depresi b. Parafrenia c. Duka cita d. Gangguan cemas e. Syndrome Diogenes 26. Gangguan jiwa yang ditandai dengan adanya gangguan emosi (afektif) sehingga segala perilaku diwarnai oleh ketergangguan keadan emosi disebut …… a. Gangguan Depresi b. Gangguan jiwa afektif c. Gangguan jiwa psikososial d. Gangguan Afektif tipe Manik e. Gangguan Afektif tipe emosi 27. Intervensi utama (Generalis) dalam pemeberian asuhan keperawatan sehat jiwa pada bayi yaitu a. Mengajak berbicara dengan bayi b. Memberi selimut saat bayi kedingingan c. Memanggil bayi sesuai dengan Namanya d. Memenuhi kebutuhan dasar bayi (lapar, haus, basah, sakit) e. Segera menggendong, memeluk dan membuai bayi saat bayi menangis 28. Dalam memberikan intervensi asuhan keperawatan jiwa pada bayi terdapat intervensi generalis dan intervensi spesialis. Salah satu intervensi spesialis yang bisa diberikan adalah? a. Mengajak berbicara dengan bayi b. Memberi selimut saat bayi kedingingan c. Memanggil bayi sesuai dengan Namanya d. Memenuhi kebutuhan dasar bayi (lapar, haus, basah, sakit) e. Terapi stimulasi perkembangan psikososial anak usia 0-12 bulan. 29. Masalah Keperawatan pada masa Toddler adalah Kesiapan peningkatan perkembangan. Intervensi generalis yang bisa diberikan adalah…. a. Beri pujian keberhasilan yang dicapai anak b. Membimbing anak untuk BAK/BAB di toilet. c. Dorong anak melakukan kegiatan secara mandiri d. Segera menggendong, memeluk dan membuai bayi saat bayi menangis e. Keluarga bersabar dan tidak melampiaskan kekesalan atau kemarahan pada bayi 30. Masa Toddler merupakan masa perkembangan anak pada usia? a. 0-28 hari



b. c. d. e.



3-6 bulan 1-3 tahun. 4-6 tahun 6-12 tahun



31. Karakteristik normal perilaku pada asuhan keperawatan jiwa pada bayi/infant adalah…. a. Anak mengenal namanya sendiri b. Menangis ketika ditinggalkan oleh ibunya c. Anak melakukan kegiatanya sendiri dan tidak mau dibantu d. Anak melakukan kegiatanya sendiri dan tidak mau dibantu e. Anak bertanya segala hal yang baru atau asing menurutnya 32. Intervensi generalis pada asuhan keperawatan jiwa pada masa Toddler adalah… a. Beri pujian keberhasilan yang dicapai anak b. Dorong anak melakukan kegiatan secara mandiri c. Tidakk menggunakan kata yang bersifat memerintah d. Hindari suasana yang membuatnya bersikap negative e. Melatih dan membimbing anak untuk melakukan kegiatan secara mandiri 33. Pada tahap ini wanita akan mengawali adaptasi peranya dengan merubah peran sosialnya melalui latihan formal (misal kelas-kelas khusus kehamilan) dan informasi elalui model peran (role model). Tahap ini termasuk kedalam tahap…. a. Tahap stabil b. Tahap akhir c. Tahap antisipasi. d. Tahap honeymoon e. Tahap perkembangan 34. Sering terjadi fluktuasi lebar aspek emosional sehingga perode ini mempunyai resiko tinggi untuk terjadi pertengkaran atau rasa tidak nyaman. Kondisi tersebut terjadi pada ibu hamil trimester ke…. a. Trimester 1 b. Trimester 2 c. Trimester 3 d. Trimester 1 dan 2 e. Trimester 2 dan 3 35. Hubungan episode kehamilan dengan reaksi psikologis yang terjadi pada trimester III adalah…. a. Menerima setiap perubahan yang terjadi selama kehamilan b. Sering terjadi fluktuasi lebar aspek emosional sehingga perode ini mempunyai resiko tinggi untuk terjadi pertengkaran atau rasa tidak nyaman.



c. Fluktuasi emosional sudah mulai mereda dan perhatian wanita hamil lebih terfokus pada berbagai perubahan tubuh. d. Mulai memperhatikan momen yang terjadi saat kehamilan, kehidupan seksual keluarga dan hubungan bathiniah dengan bayi yang dikandungannya. e. Bayangan resiko kehamilan dan proses persalinan sehingga wanita hamil sangat emosional dalam upaya mempersiapkan atau mewaspadai segala sesuatu yang akan dihadapi. 36. Pada tahap ini wanita hamil sudah mulai menerima peran barunya dengan cara mencoba menyesuaikan diri. Secara interval wanita akan mengubah posisinya sebagai penerima kasih sayang dari ibunya menjadi pemberi kasih sayang terhadap bayinya. Dari pernyataan di atas maka wanita beradaptasi dengan peran barunya sudah memasuki …. a. Tahap honeymoon b. Tahap antisipasi c. Tahap stabil d. Tahap akhir e. Tahap awal 37. Semua wanita hamil pasti memiliki gangguan kecemasan, salah satunya yang dirasakan oleh seorang wanita hamil usia 23 tahun karena tengah mengandung anak pertamanya Dia menjadi merasa tertekan dan ketakukan, dia juga selalu merasa bayinya tidak bergerak, dan ketika tidur selalu merasa air ketubannya pecah dan ia selalu ketakutan, hal ini merupakan salah satu ciri dari gangguan.. a. Gangguan Tidur b. Gangguan Panik. c. Gangguan Kehamilan d. Gangguan Kecemasan e. Gangguan Obsesif Kompulsif 38. Berpikir kritis merupakan komponen esensial dalam keperawatan jiwa. Salah satu karakteristiknya adalah Reflektif yang artinya…. a. Argument yang diberikan selalu berdasarkan analisis b. Menganalisis semua issue memutuskan secara benar dan dapat dipercaya c. Selalu menguji apakah sesuatu yang dihadapi lebih baik atau lebih buruk dibandingkan yang lain d. Mengevaluasi suatu argumentasi dan kesimpulan, mencipta suatu pemikiran baru dan alternative solusi tindakan e. Menyediakan waktu untuk mengumpulkan data dan menganalisisnya berdasarkan disiplin ilmu, fakta dan kejadian 39. Model THINK sering menjadi model dalam keperawatan termasuk dalam keperawatan jiwa. Bila seseorang mengingat beberapa fakta atau kemampuan untuk mengakses pengetahuan yang dipelajari dan disimpan dalam pikirannya, termasuk dalam…. a. Habits b. Inquiry



c. Total recall d. New ideas and creativity e. Knowing how you think 40. Penggunaan Evidance Based Practice (EBP) menjadi sangat penting akhir-akhir ini karena isu patient centered care yang semakin banyak digaungkan di dunia kesehatan dan keperawatan. Tujuan dari EBP adalah…. a. Meningkatkan hospital cost b. Meningkatkan kualitas pelayanan c. Meningkatkan efisiensi ketenagaan d. Mencapai RS bertaraf internasional e. Meningkatkan akreditasi fasilitas pelayanan Kesehatan 41. Dalam menerapkan EBP, perawat harus memahami konsep penelitian dan tahu bagaimana secara akurat mengevaluasi hasil penelitian. Tingkatan Hirarki dari penerapan EBP bisa mengukur kekuatan suatu evidence dari rentang tingkatan rendah menuju ke tingkatan tinggi. Hirakhinya adalah…. a. Laporan fenomena, Studi kasus, Studi lapangan atau laporan deskriptif, Studi percobaan. b. Studi kasus, Laporan fenomena, Studi lapangan atau laporan deskriptif, Studi percobaan c. Studi lapangan atau laporan deskriptif,, Laporan fenomena, Studi kasus, Studi percobaan d. Laporan fenomena, Studi lapangan atau laporan deskriptif, Studi kasus, Studi percobaan e. Studi kasus, Studi lapangan atau laporan deskriptif, Studi percobaan Laporan fenomena, 42. Dalam memulai sebuah penelitian, kita harus mengajukan pertanyyan klinis dalam bentuk…. a. PICT b. IOWA c. THINK d. PICOT e. Model Settler 43. Sistem keyakinan,seseorang bisa mempengaruhi atau berpotensi meningkatkan berkembangnya gangguan jiwa, mengurangi potensi penyembuhan atau keduanya. Hal hal yang tidak berkaitan dengan faktor resiko tersebut adalah…. a. Apa agama pasien di masa lalu b. Apa keyakinan spiritual pasien di masa lalu c. Apa keyakinan pasien tentang sehat dan sakit d. Siapa yang biasanya memberi perawatan Kesehatan e. Apa keyakinan pasien tentang peran spesifik gender



44. Kurangnya penghargaan terhadap perbedaan sosiokultural dapat menyebabkan asuhan keperawatan jiwa yang tidak adekuat. Salah satunya diuraikan ketika individu tidak bersedia untuk menerima perbedaan pendapat atau keyakinan orang lain atau latar belakang yang berbeda. Ini disebut dengan…. a. Stigma b. Rasisme c. Prasangka d. Stereotype e. Intoleransi 45. Komponen penting dalam membangun asuhan keperawatan jiwa berdasarkan Evidance Based Practice (EBP) adalah…. a. Caring b. Critical Attitude c. Critical thinking d. Social culture nursing e. Pengetahuan atau tingkat Pendidikan 46. Golongan narkoba ini tidak boleh digunakan untuk kepentingan apapun, kecuali untuk penelitian atau ilmu pengetahuan seperti ganja, heroin, kokain, morfin, opium, dan lainlain. Jenis zat ini termasuk Narkotika golongan… a. Narkotika golongan I b. Narkotika golongan II c. Narkotika golongan III d. Narkotika golongan IV e. Narkotika golongan V 47. Suatu keadaan bila berhenti menggunakan NAPZA tertentu, seseorang akan mengalami kerinduan yang sangat kuat untuk menggunakan NAPZA tersebut walaupun ia tidak mengalami gejala fisik. Ini merupakan salah satu ketergantungan terhadap NAPZA yaitu…. a. Ketergantungan fisik b. Ketergantungan sosial c. Ketergantungan biologis d. Ketergantungan psikologis. e. Ketergantungan sosial dan fisik 48. Pengaruh jangka pendek: hilangnya rasa nyeri, ketegangan berkurang, munculnya rasa nyaman (eforik) diikuti perasan seperti mimpi dan rasa mengantuk ,dan pemakai dapat meninggal karena overdosis. Berdasarkan kalimat diatas merupakan efek yang ditimbulkan oleh penggunaan a. Sabu b. Ganja c. Kokain d. Morfin e. Marijuana



49. Perkembangan karier merupakan tuntutan dan karakteristik utama dari perkembangan : a. b. c. d. e.



Lansia Remaja Dewasa Anak sekolah Anak pra sekolah



50. Gangguan jiwa yang paling banyak terjadi pada usia remaja : a. b. c. d. e.



Gangguan cemas Gangguan emosi Gangguan persepsi Ganggaun adaptasi Gangguan alam perasaan