Analisis SWOT Usaha Baju Muslimah [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Nama: Tri Widya Yulandari NIM: 20180128 Prodi: Ekonomi Syariah Mata Kuliah: Praktik Wirausaha



ANALISIS SWOT BAJU MUSLIMAH (Busana Syar'i Akhwat)



Busana muslimah adalah pakaian ciri khas seorang muslimah yang menutupi aurat seorang wanita dari seluruh tubuh kecuali wajah dan telapak tangan, dengan karakteristik yang longgar, tidak membentuk tubuh, tanpa hiasan yang dapat menarik perhatian dan juga simpel. Sejauh ini minat para muslimah terhadap pakaian cukup terbilang tinggi, ditambah lagi dengan banyaknya muslimah yang mulai hijrah kepada agama Allah ta'ala secara kaafah, diantara langkah awal yang ditempuhnya ialah dengan mengganti pakaiannya menjadi pakaian yang syar'i. Maka disinilah peran "Baju Muslimah" untuk membantu para muslimah memenuhi kebutuhan pakaiannya agar sesuai dengan ketentuan yang dibenarkan syariat. Berikut ini adalah analisis SWOT dari toko "Baju Muslimah".



STRENGHT (Kekuatan)        



Produksi sendiri sehingga konsumen dapat menyesuaikan dengan keinginannya akan tetapi dengan tetap memperhatikan batasan syariat. Jahitan rapi dan berkualitas. Menggunakan kain yang lembut dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan budget konsumen. Menyediakan berbagai pilihan pakaian mulai dari cadar, khimar, gamis, rok celana dan lain-lain. Menghasilkan produk yang simpel, longgar, tanpa renda, manik-manik atau tambahan lain yang dapat menarik perhatian. Sistem penjualan grosir dan eceran. Pemesanan dapat dilakukan secara online dan offline. Selektif dalam merespon trend fashion yang umumnya menarik perhatian ataupun tabarruj.



WEAKNESS (Kelemahan)    



Iklan dan promosi belum maksimal. Menggunakan sistem Pre Order sehingga konsumen harus menunggu beberapa waktu. Pangsa pasar belum terlalu luas. Tidak mengikuti trend fashion sehingga kurang menarik bagi muslimah yang fashionable.



OPPORTUNITY (Peluang)    



Indonesia memiliki penduduk muslim terbesar di dunia. Bertambahnya wanita muslimah yang hijrah menggunakan pakaian syar'i sehingga dapat menbah pangsa pasar. Promosi secara sukarela oleh para konsumen yang puas dengan pelayanan yang kami berikan sehingga dapat menarik konsumen baru. Dilengkapi dengan berbagai pilihan sosial media sehingga dapat memudahkan konsumen dalam konsultasi dan pemesanan.



THREAT (Ancaman)     



Kualitas kain yang kadang berubah-ubah. Perekonomian yang tidak stabil. Munculnya pesaing baru. Adanya persaingan harga. Pesaing melakukan endorsement dengan public figure untuk mempromosikan produknya.