Apa Yang Dimaksud Dengan Audio [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Modul 3 1. Apa yang dimaksud dengan audio? Audio adalah suara atau bunyi yang dihasilkan oleh getaran suatu benda, agar dapat tertangkap oleh telinga manusia getaran tersebut harus kuat minimal 20 kali/detik



2. Jelaskan parameter apa saja yang dinilai dari sebuah audio? - Loudness atau tingkat kekerasan suara - Pitch atau tinggi rendah nya nada suara – frekuensisuara. - Timbre atau warna suara - Modulation - Duration - Attack and decay. Attack adalah waktu yang diperlukan oleh sistem audio untuk mereproduksi suara secara utuh. Sementara decay adalah waktu yang diperlukan untuk menghilangkan suara tersebut.



3. Apa yang dimaksud audio multichanel? Audio multichannel adalah sistem audio yang menggunakan banyak kanal.



4. Apa yang membedakan antara sistem audio multichannel 2.0, 5.1, 7.1? Yang membedakannya adalah sumber dari suara tersebut. Kalau 2.0 berarti memiliki 2 sumber suaranya, atau 2 speaker, kalau 5.1 yaitu ada 5 sumber suaranya dari 5 speaker, dan 7.1 ada 7 sumber suaranya dari 7 speaker



5. Mengapa diperlukan audio multichannel? Untuk memperbagus suara yang dihasilkan dan akan membuat suara tersebut lebih terdengar nyata.



6. Sebutkan dan jelaskan aplikasi dari audio multichannel? Aplikasi dari audio multichannel adalah dari suara yang dihasilkan pada saat kita menonton di bioskop. Sumber suara di setting dari berbagai arah sehingga lebih terdengar suara dari film yang ditonton lebih nyata.



7. Apa itu audio coding? Audio coding adalah teknik untuk mereprentasikan atau menyimpan audio dalam bentuk digital.



8. Apa arti bitrate pada audio multichannel?



9. Apa itu kompresi audio dan jelaskan tujuannya ? merupakan salah satu solusi yang cukup populer untuk digunakan terkait dengan masalah storage dan akses real time. Teknik kompresi digunakan se-optimal mungkin dengan memperhatikan beberapa aspek sehingga menghasilkan teknik kompresi yang lossless dan lossy. Untuk kebutuhan sehari – hari teknik lossy banyak digunakan, mengingat rasio kompresi yang besar sehingga sangat berpengaruh pada aspek storage dan keterbatasan kemampuan telinga manusia.



10. Jelaskan macam-macam teknik kompresi audio? Kompresi Lossless dan Kompresi Lossy Pada kompresi lossless, hasil kompresi dapat dikembalikan ke data semula oleh itu rasio kompresi pada teknik kompresi lossless tidak terlalu besar atau cenderung kecil. Sedangkan pada teknik kompresi lossy memanfaat kan keterbatasan manusia misalnya pada pendengaran, maka dari itu ratio kompresi cukup besar.



11. Sebutkan dan jelaskan parameter yang digunakan dalam penilaian kualitas audio secara objektif dan subjektif? Listening position Listening position atau lokasi pendengat adalah karakter yang diciptakan oleh sebuah sistem audio beserta dengan keadaan ruang dengarnya. Stage width Stage width atau lebar panggung adalah ukuran lebar panggung virtual yang diciptakan oleh sebuah sistem audio. Stage height Stage height atau tinggi panggung relatif kepada pendengar. Sistem audio yang baik akan menempatkan panggung pada ketinggian yang sama dengan wajah pendengar. Stage depth Stage depth adalah kedalaman panggung, yaitu jarak antara pemain musik dalam sebuah panggung dilihat dari depan ke belakang. Ambience



Ambience atau keadaan suasana panggung adalah karakteristik rekaman yang bisa di reproduksi oleh sebuah sistem audio.