Bahan Ajar Rantai Makanan [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Nama: Hafiza sabilla Npm: 2002090106 Mata kuliah: Pendidikan ipa



BAHAN AJAR IPA SD MATERI RANTAI MAKANAN Penggolongkan Hewan Berdasarkan Jenis Makanannya



Rantai Makanan Rantai makanan adalah peristiwa makan dan dimakan dalam suatu ekosistem. Dalam rantai makanan terdapat produsen dan konsumen. Produsen adalah makhluk hidup yang dapat membuat makanan sendiri seperti tumbuhan dan fitoplankton. Konsumen adalah makhluk hidup yang memakan produsen atau konsumen lainnya.



Rumput dimakan oleh belalang. Kemudian belalang dimakan oleh ular. Selanjutnya ular akan dimakan oleh elang. Belalang, katak, ular, dan elang tidak dapat membuat makanan sendiri sehingga disebut konsumen. Pada peristiwa makan dan dimakan tersebut, rumput berperan sebagai produsen karena dapat membuat makanannya sendiri. Kemudian, belalang disebut konsumen tingkat I. Katak disebut Konsumen Tingkat II. Ular disebut konsumen tingkat III, sedangkan elang disebut konsumen tingkat IV. Apabila elang mati dan membusuk akan menjadi



humus yang menyuburkan tanah sehingga rumput akan tumbuh subur. Semua makhluk hidup yang mati apabila tidak dimakan oleh makhluk hidup yang lain akan diuraikan oleh bakteri atau jamur. Bakteri atau jamur disebut dekomoser/pengurai. Hasil penguraian tersebut bermanfaat bagi tumbuhan sebagai zat hara. Jaring-Jaring Makanan Jaring-jaring makanan adalah sekumpulan rantai makanan yang salin berhubungan. Peristiwa makan dan dimakan tidak sesederhana seperti yang telah dijelaskan pada bagian sebelumnya. Rumput sebagai produsen tidak hanya dimakan oleh belalang saja, tetapi juga dimakan oleh burung dan hewan lainnya. Ular tidak hanya memakan katak saja tetapi juga memakan tikus, ayam, dan hewan lainnya.



Pada jaring-jaring makanan tersebut terdapat beberapa rantai makanan di antaranya adalah sebagai berikut. 1. padi –> tikus –> elang –> pengurai 2. padi –> tikus –> musang –> elang –> pengurai 3. padi –> burung –> musang –> elang –> pengurai 4. padi –> burung –> elang –> pengurai Rantai makanan merupakan bagian dari jaring-jaring makanan. Rantai makanan hanya proses makan dimakan dengan skala lebih kecil. Sedangkan jaring-jaring makanan merupakan proses atau sekumpulan dari rantai makanan dengan skala yang lebih besar dan luas. Selain kebergantungan makhluk hidup melalui rantai makanan, banyak makhluk hidup lain yang berhubungan dengan cara yang khas. Hubungan dua makhluk yang berbeda dan sangat erat kaitannya disebut simbiosis. Terdapat tiga jenis simbiosis, yaitu simbiosis mutualisme, parasitisme, dan komensalisme.



Mutualisme adalah hubungan antara dua makhluk hidup yang saling menguntungkan. Contoh hubungan antara burung jalak dan kerbau. Kerbau mendapatkan keuntungan karena kutunya berkurang, sedangkan burung jalak mendapatkan makanan.



Komensalisme adalah hubungan antara dua makhluk hidup, dalam hal ini makhluk hidup yang satu mendapatkan keuntungan, sedangkan makhluk hidup yang lainnya tidak dirugikan. Contoh hubungan antara tumbuhan anggrek dan pohon yang ditumpanginya. Tumbuhan anggrek mendapat keuntungan karena dapat menumpang hidup pada pohon, dan selama menumpang tersebut, anggrek tidak merugikan pohon.



Parasitisme adalah hubungan antara dua makhluk hidup dalam hal ini makhluk hidup yang satu mendapatkan keuntungan, sedangkan makhluk hidup yang lain mendapatkan kerugian. Contoh hubungan antara pohon mangga dan benalu. Benalu dapat hidup subur karena menghisap zat makanan dari pohon mangga yang ditumpanginya sehingga pohon mangga lama-lama akan menjadi kurus dan lambat laun bisa mati.