BJU 042161656 Metode Penelitian Sosial [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

BUKU JAWABAN UJIAN (BJU) UAS TAKE HOME EXAM (THE) SEMESTER 2021/2022.2 (2022.1) Nama Mahasiswa



: Sova Solatun



Nomor Induk Mahasiswa/NIM



: 042161656



Tanggal Lahir



: 28 September 1993



Kode/Nama Mata Kuliah



: ISIP4216 / Metode Penelitian Sosial



Kode/Nama Program Studi



: 30 / Perpajakan



Kode/Nama UPBJJ



: 24 / Bandung



Hari/Tanggal UAS THE



: Minggu / 26 Juni 2022



Tanda Tangan Peserta Ujian



Petunjuk 1. Anda wajib mengisi secara lengkap dan benar identitas pada cover BJU pada halaman ini. 2. Anda wajib mengisi dan menandatangani surat pernyataan kejujuran akademik. 3. Jawaban bisa dikerjakan dengan diketik atau tulis tangan. 4. Jawaban diunggah disertai dengan cover BJU dan surat pernyataan kejujuran akademik.



KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI UNIVERSITAS TERBUKA



BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA



Surat Pernyataan Mahasiswa Kejujuran Akademik



Yang bertanda tangan di bawah ini: Nama Mahasiswa



: Sova Solatun



NIM



: 042161656



Kode/Nama Mata Kuliah



: ISIP4216 / Metode Penelitian Sosial



Fakultas



: FHISIP



Program Studi



: Perpajakan-D3



UPBJJ-UT



: Bandung



1. Saya tidak menerima naskah UAS THE dari siapapun selain mengunduh dari



aplikasi THE pada laman https://the.ut.ac.id. 2. Saya tidak memberikan naskah UAS THE kepada siapapun. 3. Saya tidak menerima dan atau memberikan bantuan dalam bentuk apapun dalam



pengerjaan soal ujian UAS THE. 4. Saya tidak melakukan plagiasi atas pekerjaan orang lain (menyalin dan



mengakuinya sebagai pekerjaan saya). 5. Saya memahami bahwa segala tindakan kecurangan akan mendapatkan hukuman



sesuai dengan aturan akademik yang berlaku di Universitas Terbuka. 6. Saya bersedia menjunjung tinggi ketertiban, kedisiplinan, dan integritas akademik



dengan tidak melakukan kecurangan, joki, menyebarluaskan soal dan jawaban UAS THE melalui media apapun, serta tindakan tidak terpuji lainnya yang bertentangan dengan peraturan akademik Universitas Terbuka. Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya. Apabila di kemudian hari terdapat pelanggaran atas pernyataan di atas, saya bersedia bertanggung jawab dan menanggung sanksi akademik yang ditetapkan oleh Universitas Terbuka. Cirebon, 26 Juni 2022 Yang Membuat Pernyataan



Sova Solatun



BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA



Jawaban : 1. Lakukan analisis yang berkaitan dengan permasalahan sosial di lingkungan sekitar tempat tinggal saudara, telusuri data permasalahan pendukungnya yang diperoleh dari sumber informasi yang terpercaya. Selanjutnya tentukan topik dan rumusan masalah serta metode pendekatan penelitian apa yang tepat bagi objek penelitian tersebut, yang sesuai dengan disiplin ilmu saudara dan jelaskan alasan saudara menggunakan metode pendekatan penelitian tersebut! Jawab : Pandemi covid-19 mulai masuk Indonesia kisaran awal bulan Maret 2020. Virus tersebut sangat mudah menyebar melalui udara, droplet dan penyebaran makin massif dalamtempat ramai, sempit dan tertutup. Dengan adanya kasus tersebut, Presiden Joko Widodo mengimbau agar masyarakat bekerja, belajar, beribadah di rumah melalui Surat Edaran nomor 19 Tahun 2020 tentang Penyesuaian Sistem Kerja Aparatur Sipil Negara dalam Upaya Pencegahan Covid-19 di Lingkungan Instansi Pemerintah. Dengan adanya edaran tersebut, kantor BPK Perwakilan Provinsi Jawa Barat mulai melakukan work from home dengan membagi proporsi pegawai yang bekerja di rumah dan yang tetap masuk ke kantor. Bidang pekerjaan utama pada kantor BPK adalah Pemeriksaan Keuangan Negara yang mana pekerjaan tersebut dikerjakan dalam bentuk tim dimana Sebagian besar proses kerjanya yaitu diskusi dan koordinasi dengan antar anggota tim. Dengan adanya kebijakan WFH, maka interaksi antar pegawai dalam berdiskusi dan berkoordinasi menjadi sangat terbatas. Dari uraian di atas, topik yang diangkat penulis berkaitan dengan hubungan antara pelaksanaan WFH dengan kinerja pegawai dalam lingkup BPK Perwakilan Provinsi Jawa Barat. Rumusan masalah : - Apa penyebab perubahan kinerja pegawai selama WFH? - Mengapa terjadi perubabhan kinerja pegwai selama WFH? - Siapa yang terdampak oleh perubahan kinerja pegawai? - Bagaimana mengatasi masalah perubahan kinerja pegawai selama WFH? Metode pendekatan penelitian yang tepat bagi objek penelitian ini yaitu pendekatan penelitian korelasional dimana penulis ingin mengetahui hubungan antara satu variabel dengan variabel yang lain dalam hal ini kinerja pegawai dengan pelaksanaan WFH. 2. Setelah masalah penelitian dirumuskan sesuai dengan jawaban soal sebelumnya, selanjutnya fahami dan tentukan desain penelitian dan operasionalisasi variabel mengacu kepada landasan teori yang dikemukakan oleh para ahli sesuai dengan penelitian yang akan saudara lakukan! Jawab : Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian korelasional dengan bertujuan untukmendeteksi sejauh mana suatu faktor mempengaruhi faktor lain. Desain ini memiliki beberapa kelemahan yaitu : - Hasilnya akan mengidentifikasi apa sejalan atau berhubungan dengan apa, tetapi tidak menunjukkan saling berhubungan yang bersifat klausal. - Penelitian tipe ini kurang tertib ketat apabila dibandingkan dengan tipe penelitian eksperimen untuk menentukan pengaruh, karena tidak dapat dilakukan control atau manipulasi terhadap peristiwa yang akan diteliti. - Penelitian korelasional cenderung akan mengidentifkasikan pola hubungan langsung



BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA



-



dan/atau unsur-unsur yang dipakai kurang andal belum canggih. Pola hubungan itu sering dibuat-buat dan kadang-kadang meragukan dan kabur. Sering merancang penggunaannya sebagai shotgun research, yaitu melakukan penelitian sekali tembak dengan memasukkan berbagai data tanpa pilihan yang mendalam dan tanpa menggunakan interpretasi yang berguna berdasarkan keadaan data yang telah dikumpulkan.



3. Berdasarkan pada langkah-langkah penelitian seperti pada modul dan buku pendukung lainnya dan menjawab soal-soal sebelumnya tentunya saudara telah memiliki rancangan penelitian dengan metode dan desain yang jelas. Selanjutnya tentukan langkah-langkah penelitian berikutnya yaitu pengumpulan data dari jumlah sampel yang ditentukan pada populasi penelitian dan lakukan analisis sesuai dengan jenis penelitian yang dipilih apakah kuantitatif atau kualitatif! Jawab : Penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat postpositivisme, digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah. Dengan tujuan untuk memahami suatu fenomena dalam konteks social secara alamiah dengan mengedepankan proses interaksi komunikasi yang mendalam antara peneliti dengan fenomena yang diteliti. Setidaknya terdapat lima tahapan sebagai patokan dalam penelitian, yaitu tergambar sebagai berikut : a) Mengangkat permasalahan. b) Memunculkan pertanyaan penelitian. c) Mengumpulkan data yang relevan. d) Melakukan analisis data. e) Menjawab pertanyaan penelitian. 4. Jelaskan dan uraikan secara singkat dan lengkap tentang sistematika penulisan laporan penelitian yang disesuaikan dengan langkah-langkah penelitian yang telah dilakukan pada jawaban soal-soal sebelumnya dengan mengacu kepada modul atau buku pendukung lainnya disertai sumber referensi yang jelas! Jawab : Laporan penelitian adalah tahap akhir dari proses penelitian dimana peneliti menyampaikan dan mengkomunikasikan kepada audiens hasil akhir riset melalui tulisan. Penelitian Ilmiah juga harus dilakukan dengan benar sesuai etika penelitian. Etika penelitian sosial penting diketahui karena penelitian ssosial berkaitan dengan atau melibatkan anggota masyarakat sebagai subjek penelitian. Penyimpangan terhadap kaidah-kaidah etika akan menyebabkan anggota masyarakat yang dilibatkan dalam penelitian terugikan baik materiil, moril ataupun fisik. Selain itu, pelanggaran terhadap kaidah-kaidah etika juga akan dapat memunculkan keraguan terhadap validitas hasil penelitian yang ditemukan. Dalam penulisan laporan penelitian terdapat yang namanya bagian di dalam sistem penulisan laporan penelitian dan bagian-bagian itu diantaranya sebagai berikut: 1. Bagian pembuka ( Judul penelitian, Halaman pengesahan, Halaman persetujuan, Kata pengantar, Abstrak, Daftar isi, Daftar gambar, Daftar tabel ) 2. Bagian isi ( Bab I Pendahuluan, Bab II Landasan Teori, Bab III Metode Penelitian, Bab IV Analisis Data ) 3. Bagian penutup ( Bab V Kesimpulan dan saran, Daftar Pustaka, Lampiran )



BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA



Secara umum sistematika penulisan laporan penelitian berisi : 1. Abstrak, yaitu berisi rangkuman singkat tentang isi laporan penelitian secara umum 2. Kata Pengantar yaitu berisi kalimat pembuka tentang tema laporan, ucapan syukur dan terima kasih penulis 3. Daftar Isi yaitu berisi daftar judul bab dan sub bab laporan 4. Daftar Grafik/ Tabel/ Gambar yaitu berisi daftar nama grafik, tabel atau gambar yang ada di laporan 5. BAB I PENDAHULUAN terdiri dari Latar Belakang Penelitian, Rumusan Masalah, Tujuan Penelitian dan Manfaat Penelitian 6. BAB II TINJAUAN PUSTAKA yaitu berisi teori-teori yang berkaitan dengan tema penelitian 7. BAB III METODE PENELITIAN terdiri dari Lokasi Penelitian, Variabel Penelitian, Populasi dan Sampel, Teknik Pengumpulan Data, dan Instrumen Penelitian 8. BAB IV PEMBAHASAN yaitu berisi tentang pembahasan rumusan masalah yang sudah dicantumkan di Bab I 9. BAB V PENUTUP terdiri dari Kesimpulan dan Saran 10. Daftar Pustaka yaitu berisi rujukan buku atau artikel yang dikutip di laporan). Sumber : - Modul ISIP4216 BAB I PENDAHULUAN - https://roboguru.ruangguru.com