Contoh Proposal Permohonan Air Bersih [PDF]

  • Author / Uploaded
  • USIE
  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

CONTOH PROPOSAL PERMOHONAN AIR BERSIH 09:31 Fajar tri



No Lamp Hal



: 04.20/1.033/PPMI/VII/2013 : 1 (satu) Bendel Proposal : Permohonan Bantuan Dana Pengadaan Air Bersih Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan



Kepada Yth. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Magelang Di Magelang Assalamu’alaikum Wr. Wb. Salam silaturahim kami sampaikan, semoga Bapak senantiasa dalam naungan dan Ridha Allah SWT. Sehingga selalu sukses menjalankan tugas keseharian. Amin. Dalam rangka meningkatkan kualitas kesehetan lingkungan Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang, khususnya kesehatan bagi santri dan bagi masyarakat sekitar pada umumnya, maka dengan ini kami atas nama Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan bermaksud mengajukan permohonan dana bantuan Pengadaan Air Bersih Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan. Bersama ini, sebagai bahan pertimbangan permohonan bantuan pembangunan gedung Pondok Pesantren kami lampirkan: 1. Bendel Proposal 2. Profil Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan 3. Dokumen Pendukung lain sebagai pelengkap Demikian surat ini kami sampaikan, sebelum dan sesudahnya kami menghaturkan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya. Wassalamu’alaikum Wr. Wb Mengetahui, Pengasuh Pondok Pesantren



Ketua Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan



KH. M Aliyyul Munief Qst



Muhamad Mubarrok



1. 2. 3.



Tembusan kepada Yth: Dinas Kesehatan Kab. Magelang Puskesmas Kec. Bandongan Arsip



HALAMAN PENGESAHAN PROPOSAL BANTUAN DANA PENGADAAN AIR BERSIH PONDOK PESANTREN MA’AHIDUL ‘IRFAN SOROPATEN GANDUSARI BANDONGAN MAGELANG JAWA TENGAH Bandongan, 17 Juli 2013 Atas Nama Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Ketua Pondok Pesantren Ketua Panitia



Muhamad Mubarrok



Muhammad Husaini Mengetahui,



Pengasuh Pondok Pesantren



Kepala Desa Gandusari



KH. M Aliyyul Munief Qst



………………………….



Kepala PUSKESMAS Kec. Bandongan



Camat Bandongan



Drg. Maya Christanti NIP : 19710519 200312 2 003



Mulyatno, S.Sos NIP. 19620502.198607.1.001



Daftar Isi



A. B. C. D. E. F. G. H. I. J.



Indeks Hal sampul ........................................................................................................... Lembar Judul ....................................................................................................... Lembar Permohonan ............................................................................................ Halaman Pengesahan Proposal ............................................................................ Daftar Isi .............................................................................................................. Proposal Permohonan Pengadaan Air Bersih ...................................................... Pendahuluan ......................................................................................................... Dasar ................................................................................................................ 1 Nama Program ..................................................................................................... Tujuan ................................................................................................................ 1 Hasil Yang Diharapkan ....................................................................................... Anggaran Biaya ................................................................................................... Tempat Tinggal/Asrama Santri ............................................................................ Keadaan Santri ..................................................................................................... Penanggung Jawab dan Kepanitiaan ................................................................... Penutup ................................................................................................................ 3 Lampiran ................................................................................. ........................... Profil Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan ........................................ Rencana Anggaran Biaya .................................................................. Susunan Pengurus Pondok Pesantren ................................................ Susunan Panitia .................................................................................. Fotokopi NPWP Pondok Pesantren .................................................. Fotokopi Piagam Pondok Pesantren ................................................. SK Kemenag ...................................................................................... Keterangan Domisili Pesantren .......................................................... Surat Pernyataan ................................................................................ Surat Pernyataan Tanggung Jawab .................................................... Pakta Integritas ................................................................................... Data Jumlah Guru/Ustadz Pondok Pesantren ................................... Data Jumlah Santri Pondok Pesantren .............................................. Fotokopi Rekening BRI Atas Nama Ponpes ..................................... Fotokopi Rekening BPD Atas Nama Ponpes .................................... Keterangan Tanah Milik Pondok Pesantren ...................................... Akte Notaris ......................................................................................



hal 1 1 1 2 2 2 2 3 -



PROPOSAL BANTUAN DANA PENGADAAN AIR BERSIH PONDOK PESANTREN MA’AHIDUL ‘IRFAN SOROPATEN GANDUSARI BANDONGAN MAGELANG JAWA TENGAH



A. PENDAHULUAN Lembaga Pendidikan Islam Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang hingga saat ini masih mempertahankan pendidikan Salafiyyah/Diniyyah. Akan tetapi di dalam pesantren telah diselenggarakan pendidikan Peket Wustha B Setara SMP/MTs dan Kejar Paket C Setara SMA/MA/SMK yang pada jadwal KBM-nya dibuat khusus agar kegiatan mengaji pesantren tidak terganggu. Hal ini sebagai suatu tanggung jawab sebuah lembaga pendidikan Pondok Pesantren lembaga pendidikan tentang ilmu Islam dan ilmu umum, khususnya Tafaqquh Fiddin. Untuk melestarikan dan mengembangkan nilai-nilai luhur pesantren Salafiyyah yang mengkhususkan Tafaqquh Fiddin agar dapat berfungsi dan mencapai hasil sesuai yang diharapkan maka perlu didukung oleh sarana dan prasarana yang memadai. Salah satu diantara kendala Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang adalah belum tersedianya sarana Pengairan yang bersih dan memadahi untuk kebutuhan MCK dan Air yang bersih, dan sehat. Hal ini sangat dibutuhkan, mengingat jumlah santri setiap tahunnya mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Dalam rangka memenuhi kebutuhan air bersih bagi santri, maka kami bermaksud mengajukan Proposal permohonan Bantuan Dana Pengadaan Air Bersih Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang. B. DASAR Dasar pelaksanaan Pembangunan Gedung Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan adalah 1. Undang-undang Dasar 1945 2. Undang-undang No 17 tahun 2003 tentang keuangan Negara 3. Peraturan pemerintah No 55 tahun 2007 tentang Pendidikan Agama Dan Pendidikan Keagamaan



C. NAMA PROGRAM



Nama Program yang dimaksudkan di atas Pengadaan Air Bersih Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang



D. TUJUAN



a. b. c. d. e.



Tujuan dari Pengadaan Air Bersih Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang adalah Tersedianya air yang bersih dan sehat bagi santri Terpenuhinya kebutuhan MCK dan Air Minum bagi santri Dengan adanya air yang bersih maka badan juga akan sehat yang pada prosesnya akan menjadikan santri menjadi semangat dalam menuntut ilmu Terbentuknya anak didik/santri yang memiliki keteguhan iman, pengetahuan agama Islam yang cukup dan berakhlaqul karimah. Meningkatnya Animo masyarakat untuk menyekolahkan putra-putrinya di pondok pesantren.



E. HASIL YANG DIHARAPKAN Hasil yang diharapkan dengan pengadaan Air Bersih Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan adalah Tersedia dan terpenuhinya kebutuhan air yang bersih dan sehat agar kegiatan di Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang.dapat berjalan dengan lancar



F. ANGGARAN BIAYA Program Pembangunan Gedung / Balai Kesehatan Pesantren dan Masyarakat Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang ini membutuhkan dana sebesar Rp.129.550.000,- (Seratus Dua Puluh Sembilan Juta Lima Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah). Dari rencana anggaran tersebut baru tersedia dana swadaya Pondok Pesantren sebesar Rp.10.000.000,- ( Sepuluh Juta Rupiah). Maka untuk merealisasikan Program tersebut masih dibutuhkan dana sebesar Rp.119.550.000,-( Seratus Sembilan Belas Juta Lima Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah ) yang diharapkan mendapatkan bantuan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Magelang. Dengan Rincian Sebagaimana Terlampir *



G. TEMPAT TINGGAL / ASRAMA SANTRI Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang mempunyai gedung sebagai sarana tempat tinggal para santri sebanyak sebagai berikut: 1.



1



Masjid



8.



2



Dapur



2.



21



Kamar Santri



9.



2



Gudang Peralatan



3.



2



Kamar Pengurus



10.



2



Halaman Jemur



4.



2



Ruang Koperasi.



11.



2



Ruang Tamu



5.



2



Ruang Kantor



12.



7



Ruang Kelas



6.



16



Kamar Mandi



13.



1



Unit Kandang Kambing



7.



4



Ruang Aula



14.



1



Toilet



0 Akan tetapi, semua sarana tersebut saat ini sudah tidak layak untuk dihuni, karena keadaannya sudah rusak dan kumuh.



H. KEADAAN SANTRI Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang hingga saat ini mempunyai santri + 250 Anak didik yang berasal dari berbagai daerah baik dari jawa maupun luar jawa. keseluruhannya menetap/bertempat tinggal di Pondok Pesantren.



I. PENANGGUNG JAWAB Penanggung Jawab : Nama Jabatan Dewan Asatidz Susunan Pengurus



: Muhamad Mubarok : Ketua Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan : terlampir. : terlampir



J. PENUTUP Demikian Proposal ini dibuat dan disampaikan , besar harapan kami akan terkabulnya permohonan ini dan atas terealisasinya Pengadaan Air Bersih Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan Soropaten Gandusari Bandongan Magelang Kami haturkan banyak terimakasih .Semoga usaha-usaha dan niatan kita ini senantiasa mendapatkan jalan kemudahan dan ridho Allah SWT, Amin.



Magelang, 17 Juli 2013 Ketua Pondok Pesantren Ma’ahidul ‘Irfan



Muhamad Mubarrok