Contoh Iklan Central Route & Peripheral Route (Ralat) [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Contoh iklan Peripheral Route



Iklan dari perusahaan minuman terkemuka, CocaCola. Dalam poster kali ini pihak CocaCola bersama penyanyi country popular yang disukai para remaja didunia, Taylor Swift. Iklan yang didominasi dengan warna silver, hitam dan merah ini menampilkan Taylor dengan gaun merah sedang menuang salah satu produk CocaCola yaitu Diet Coke. Di pojok kanan poster terdapat pesan “Entertain in style with Taylor Swift. Enter and you could win a $2,500 gift card and cool Diet Coke and Taylor Swift prizes to throw your own extraordinary party”. Di tahun 2014 saat Taylor Swift menjadi bintang iklan untuk produk Diet Coke ini, ia juga sedang melakukan tur dunia untuk albumnya yang bertajuk “RED”. Taylor meraih puncak kesuksesannya saat itu, tentu saja ini adalah peluang yang tepat bagi perusahaan CocaCola dalam memasarkan produknya. Dilengkapi dengan tema warna yang sama antara konsep Taylor dan CocaCola sendiri, yaitu warna merah seakan memberi kesan kalau ingat Diet Coke ingat Taylor, ingat Taylor ingat Diet Coke. Ditambah dengan hadiah dari pihak CocaCola dan dari Taylor Swift sendiri, iklan ini menjadi sangat menarik bagi penggemar setia Taylor Swift.



Kelompok kami mengambil contoh iklan ini, karena iklan ini cukup menarik penerima pesan disebut “peripheral cues”, berupa menghadirkan sosok public figure dalam iklan atau orang yang memiliki kredibilitas tinggi, pesan berupa penghargaan seperti hadiah atau bonus, atau pesan persuasi yang diulang secara terus-menerus. Disini pihak CocaCola membuat Taylor Swift sebagai brand ambassadornya. Taylor sendiri dikenal sebagai seorang penyanyi yang berjiwa muda dan bebas, sesuai dengan konsep dari CocaCola, sehingga pihak CocaCola menargetkan para penggemar Taylor untuk mengkonsumsi produknya. Selain itu CocaCola juga mengimpi-impi tiket konser Taylor gratis untuk beberapa fans beruntung yang membeli produk CocaCola. Ternyata strategi marketing ini disambut baik oleh para penggemar Taylor, bahkan mereka membeli produk CocaCola agar bisa mengambil lirik lagu Taylor yang ada di kemasannya tersebut.



Contoh Central Route



Contoh iklan layanan masyarakat oleh Polri tentang pentingnya keselamatan berkendara dengan menggunakan helm standar SNI beserta sanksinya apabila melanggar aturan. Iklan ini akan mendapat perhatian lebih bagi individu yang sering melakukan aktifitasnya dengan berkendara. Kemungkinan reaksi yang akan muncul setelah melihat iklan tersebut bisa berupa respon positif ( misalnya, ada perubahan sikap mendukung ), netral ( tidak ada perubahan sikap ) atau respon negatif ( menolak isi pesan ). Menurut kelompok kami, pada contoh ini pentingnya keselamatan berkendara menggunakan helm sudah kuat materi pesannya, karena diikuti dengan kampanye bertuliskan sanksi pelanggaran jika tidak menaati peraturan yang telah diatur oleh Undang-Undang.