Contoh Laporan Pembuatan Animasi [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

KATA PENGANTAR Puji Syukur kepada Allah SWT karena rahmat dan hidayahnya, akhirnya saya dapat menyelesaikan laporan hasil kegiatan UKK (Ujian Kompetensi Keahlian).Laporan ini sebagai bukti bahwa saya telah menyelesaikan kegiata UKK di SMK Negeri 4 Malang.Dan saya ucapkan terima kasih kepada : 



Orang tua yang telah mendukung saya selama ini.







Bapak Drs.H. Wadib Su’udi, MM selaku kepala sekolah SMKN 4 Malang.







Bu Siti Cholifah S.Sn selaku ketua program keahlian jurusan animasi.







Bu Noviar Dyah Sukma S.Sn dan Bu Zahro Swastika selaku guru pembimbing yang memberikan pengarahan, petunjuk dan saran.







Bapak dan ibu guru pengajar SMKN 4 Malang yang saya hormati.







Teman-teman yang telah memberikan semangat dan selalu mendukung selama ini.



Malang, 29 Agustus 2019



Ekky Ary Ardhani Styawan



DAFTAR ISI



KATA PENGANTAR............................................................................................................... BAB I PENDAHULUAN ......................................................................................................... 1.1 Latar Belakang............................................................................................................................ 1.2 Rumusan Masalah ...................................................................................................................... 1.3 Tujuan ........................................................................................................................................



BAB II IDENTIFIKASI ATAU OBSERVASI CLIENT.................................................................... 2.1 Data Client.................................................................................................................................. 2.2 Profil Usaha ................................................................................................................................ 2.3 Foto Produk................................................................................................................................ 2.4 Foto Proses Pembuatan ............................................................................................................. 2.5 Analisis SWOT ............................................................................................................................ 2.6 Perjanjian Kerjasama (MOU)......................................................................................................



BAB III PROSES KERJA .......................................................................................................... 3.1 Analisa Kebutuhan Alat dan Bahan ............................................................................................ 3.2 Proses Kerja / Bagan Produksi ................................................................................................... 3.3 Sistematika Kerja........................................................................................................................



BAB IV PERANCANGAN ....................................................................................................... 4.1 Cerita .......................................................................................................................................... 4.2 Characther Design ...................................................................................................................... 4.3 Background Concept .................................................................................................................. 4.4 Panel........................................................................................................................................... 4.5 Storyboard ................................................................................................................................. 4.6 Layout.........................................................................................................................................



PENUTUP .............................................................................................................................



BAB I PENDAHULUAN



1.1



LATAR BELAKANG Dunia usaha pada zaman sekarang sudah maju dan ketat dalam persaingan, sehingga semua pihak yang terkait di dalamnya harus berkompetisi secara ketat untuk mempertahankan usahanya, salah satunya adalah usaha penjualan barang seperti aksesoris. Terbukti dengan banyaknya orang yang membuka usaha menjual aksesoris seperti Tokotoko aksesoris yang berada di kota malang hingga toko online yang menjual barang serupa sehingga menimbulkan persaingan dagang semakin sengit. Salah satu contoh Toko “Griya Pernik” adalah salah satu usaha toko yang menjual aksesoris di kota malang, yang sudah berdiri mulai tahun 2013 dan sampai sekarang masih minim pelanggan, dikarenakan kurangnya promosi dan banyaknya usaha sejenis yang lebih dikenal masyarakat karena banyak promosi. Oleh karena itu, toko “Griya Pernik” membutuhkan promosi untuk meningkatkan pemasaran agar lebih dikenal masyarakat luar daerah, karena sebelumnya toko ini hanya dikenal masyarakat daerah sekitar saja dan tidak ada tindak pemasaran yang lebih lanjut.



1.2



RUMUSAN MASALAH Permasalahan yang dimiliki klien adalah tidak adanya promosi mengenai toko “Griya Pernik” sehingga belum dikenal masyarakat kota malang secara luas.



1.3



TUJUAN Tujuan pembuatan laporan ini adalah untuk memperkenalkan toko “GriyaPernik” dalam bentuk Short Animation Movie dan di media sosial juga, supaya mendapat perhatian masyarakat luas dan semakin banyak yang tertarik untuk membeli sesuatu dari toko ini sekaligus melengkapi nilai dalam pembuatan Laporan Tugas Akhir.



BAB II IDENTIFIKASI ATAU OBSERVASI CLIENT



2.1 Data Klien



Nama



: Dias Oktaviana



Jabatan



: Pemilik



Nama Perusahaan



: Griya Pernik



Alamat



: Jl. Danau Maninjau Selatan D1/D24 Sawojajar



No. Telepon



: 081217399949



2.2 Profil Usaha Dias oktaviana adalah seorang wirausaha lulusan universitas Ma Chung jurusan akutansi, mulai berjualan sejak kuliah semester 3 sekitar tahun 2012 sampai sekarang. Awal memulai usaha ini karena beliau ingin mencari uang saku sendiri dan mencari pengalaman baru dalam bidang perdagangan, awalnya ia memiliki usaha kecil-kecilan pada saat lulus SMA, yaitu berjualan makroni, es krim, bahkan permen coklat, dari situ akhirnya munculah ide untuk membuka jenis usaha baru. Dengan semangat yang tinggi dan modal yang ia kumpulkan sejak lulus SMA. Diawal tahun 2012 ia berani membuka sebuah toko yang menyediakan berbagai macam aksesoris seperti. Jepit rambut, karet gelang, cermin, dan juga tas, yang menjadi target sasaran dalam usaha ini adalah perempuan, biasanya adalah siswi sekolah SMA/SMP dan ibu ibu. Pembeli pelajar biasanya berasal



dari SMAN 10, SMKN 6, SMK Telkom, dan SMPN 21 karena lokasinya yang dekat dengan Griya Pernik. Barang yang paling laku disini adalah karet gelang, dan jepit rambut. Hal itu dikarenakan barang tersebut adalah barang yang mudah tertukar, hilang, bahkan rusak, dan akhirnya mereka membeli lagi, itulah alasan mengapa mereka sering membeli produk tersebut. Disamping itu juga karena harganya yang murah, juga karena setiap ada barang habis segera di stok kembali dengan model yang baru, sehingga tidak ketinggalan jaman, begitupun dengan barang lainnya. Barangbarang yang dijual disini bermacam-macam seperti : - Gelang yang harganya



Rp.2000 - Rp.50000



- Jepit dan Kuncit rambut yang harganya Rp.2000 - Rp.7000 - Kalung yang harganya



Rp.10000 - Rp.25000



- Bando yang harganya



Rp.4000 - Rp.10000



- Anting yang harganya



Rp.5000 - Rp25000



- Kutek yang harganya



Rp.5000 - Rp.10000



- Tas yang harganya



Rp.20000 - Rp.50000



- Cermin yang harganya



Rp.8000 - Rp.15000



- Manik manik yang harganya



Rp.5000 - Rp.15000



Dengan mengambil keuntungan 20% dari penjualan barang beliau dapat menghasilkan omset bersih sekitar 2 sampai 5 juta per bulannya.



2.3 Foto Dokumentasi



2.1 Foto Lokasi Toko Griya Pernik di Jl. Danau Maninjau Selatan D1/D24 Sawojajar



2.2 Foto Penandatanganan surat MOU.



2.3 Foto Bersama Klien (Owner Griya Pernik)



2.4 Foto Kegiatan Jual Beli di Griya Pernik



2.5 Foto Suasana Keramaian Pelanggan di Griya Pernik



2.4 Foto Produk



2.6 Foto Produk Aksesoris Gelang Rp.2000 – Rp.3000



2.7 Foto Produk Aksesoris Jepit dan Kuncit Rambut dengan harga yang bervarian mulai Rp.2000 – Rp.7000



2.8 Foto Produk Aksesoris Kalung Dengan harga Rp.10000 – Rp.25000



2.9 Foto Produk Aksesoris Bando Dengan harga Rp.4000 – Rp.10000



3.0 Foto Produk Aksesoris Anting dengan Harga Rp.5000 – Rp.25000



3.1 Foto Produk Kosmetik Kutek dengan Harga Rp.5000 - 10000



3.2 Foto Produk Aksesoris Tas dengan Harga Rp.20000 - 50000



3.3 Foto Produk Cermin dan Sisir dengan Harga Rp.8000-15000



3.4 Foto produk aksesoris Manik Manik dengan Harga Rp.5000 – 15000



2.5 Perjanjian Kerjasama (MOU)



2.6 Analisis SWOT 1. Strength (Kelebihan) 



Fasilitas ruko seperti (Parkir pelanggan, Speaker musik, Kamar mandi, kipas angin).







Harga barang yang lengkap murah meriah.







Barang yang datang selalu baru atau di stok ulang ketika habis dan barang yang dijual juga selalu mengikuti tren.



2. Weakness (kekurangan) 



Tidak adanya promosi sehingga tidak banyak masyarakat yang mengetahui usaha ini.







Tempatnya yang kurang luas atau terlalu padat karena ada banyak etalase sehingga jika ramai pelanggan harus berdesakan.



3. Opportunity (Peluang) 



Lokasinya yang berada di Sawojajar dan tepat di daerah pertokoan.







Lokasinya yang dekat dengan tempat kerja salah satunya adalah PT Seraya Nusantara sehingga sering dijangkau oleh pegawainya.







Lokasi yang berada di lingkup sekolah seperti STISP, STIBA, Univ.Wisnudharma, SMAN 10, SMKN 6, SMK TELKOM dan SMPN 21 sehingga sering dihampiri pelajar saat jam pulang sekolah.



4. Threat (Ancaman) 



Adanya toko sejenis seperti Toko RISKI yang lokasinya berada di JL. Danau Maninjau Selatan, menyediakan barang yang lebih lengkap, tempatnya lebih luas, banyak promosi, dan lebih dikenal oleh masyarakat lalu. Toko BUNDA yang lokasinya berada di JL.Danau Maninjau Raya, yang juga sama menjual aksesoris dan memiliki barang yang lengkap juga menyediakan pakaian anak- anak, ada juga Vauza Tamma Hijab yang tidak hanya menjual hijab, namun juga menjual aksesoris dan manik-manik untuk hijab.



BAB III PROSES KERJA



3.1 Analisa Kebutuhan Alat dan Bahan ALAT TULIS 



Pensil







Penghapus







Kertas



HARDWARE 



Laptop







Mouse







Pentab



SOFTWARE 



Blender







Microsoft Word







Adobe After Effect







Adobe Photoshop







Adobe Premiere Pro



3.2 Bagan Produksi PROSES KERJA



PRAPRODUKSI



PRODUKSI



PASCA PRODUKSI



RISET



ANIMATE



RENDERING



KONSEP CERITA



SOUND



BURNING



PREMIS



COMPILING



COMPOSITING



LOGLINE



SCRIPT



VOICE OVER



KONSEP VISUAL



ASET



LAYOUT



SET RENDER



PACKAGING



3.3 Sistematika Kerja PRA PRODUKSI Riset dan pengembangan 



Melakukan wawancara kepada klien







Menganalisis dan mencari tahu teknik dan jenis visual yang akan digunakan







Mencari tahu hambatan/kendala pada proses produksi



Konsep Cerita 



Mencari referensi ide cerita







Menentukan ide cerita



Premis 



Merangkai satu kalimat solid yang menjadi inti dari cerita.



Logline 



Mewujudkan premis cerita dari seorang karakter yang mendapatkan konflik dan apa yang dilakukannya untuk menghadapi konflik tersebut setelah itu akhir cerita.



Script 



Menyusun dan menulis script dari logline yang telah dibuat.







Menjelaskan setiap adegan dari setiap scene dengan script.



Voice Over 



Merekam suara dialog yang ada di script yang akan digunakan di proses produksi.



Konsep Visual 



Mencari referensi visual baik asset, karakter, latar tempat, pencahayaan dan visual akhir (render) kemudian digambarkan dalam bentuk gambar untuk memudahkan membuat asset 3D.







Membuat storyboard berdasarkan acuan script.



Produksi Aset 



Membuat model 3D berdasarkan konsep visual yang telah dibuat.







Membuat tekstur.







Rigging karakter.



Tata Letak (3D Layout) 



Meletakkan asset digital berdasarkan konsep visual dan script



Set Render 



Mengatur pencahayaan yang akan digunakan untuk visual akhir (Render) berdasarkan konsep visual dan kesan visual yang akan ditimbulkan.



PRODUKSI Animate 



Menggerakan objek dengan acuan storyboard.



Sound 



Memasukkan sound yang telah dibuat sebelumnya dan menyinkronkan berdasarkan visual yang telah dibentuk.



Compiling 



Menyusun semua data digital menjadi hasil akhir.



PASKA PRODUKSI Rendering 



Rendering semua asset 3D yang telah dibuat sebelumnya.



Burning 



Pemindahan file ke dalam media compact disk (DVD).



Compositing 



Menyatukan, memperbaiki, dan mengimprovisasi gambar sekuen 2D menjadi hasil visual akhir.



Packaging 



Pengemasan media DVD kedalam tempat DVD.