Doa Setelah Sholat Tarawih [PDF]

  • Author / Uploaded
  • opa
  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Doa Setelah Sholat Tarawih



1.



Asyhadu alla ilaha illa Allah



(aku bersaksi bahwa tiada Tuhan yang disembah melainkan Allah).



2. Astaghfirullah (aku mohon ampun kepada Allah)



3.



Allahumma inna as alukal jannata wa a’udzubika minan naar



(Wahai Tuhanku. sesungguhnya aku memohon surga kepadaMu dan aku berlindung kepadaMu dari siksa neraka) (Nomer : 1,2 dan 3 dibaca ulang 3X dan diikuti oleh jamaah)



4. Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu anna Yaa Kariim– (dibaca 3x dan diikuti oleh jamaah) (Ya Allah sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf yang menyukai permintaan maaf, maafkanlah aku Yang Maha Mulia)



5. Kemudian dilanjutkan bacaan doa yang diamini oleh jamaah (jangan lupa sebelumnya baca sholawat Nabi, misal “Allahumma sholi ‘ala Muhammad wa ‘ala ali Muhammad“) doanya sebagai berikut :



Dengan nama Allah, Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang Ya Allah, jadikanlah kami orang-orang yang sempurna imannya, yang melaksanakan kewajiban-kewajiban terhadap-Mu, yang memelihara shalat, yang mengeluarkan zakat, yang mencari apa yang ada di sisi-Mu, yang mengharapkan ampunan-Mu, yang berpegang pada petunjuk, yang berpaling dari kebatilan, yang zuhud di dunia, yang menyenangi akherat , yang ridha dengan ketentuan, yang ber¬syukur atas nikmat yang diberikan, yang sabar atas segala musibah, yang berada di bawah panji-panji junjungan kami, Nabi Muhammad, pada hari kiamat, sampai kepada telaga (yakni telaga Nabi Muhammad) yang masuk ke dalam surga, yang duduk di atas dipan kemuliaan, yang menikah de¬ngan para bidadari, yang mengenakan berbagai sutra ,yang makan makanan surga, yang minum susu dan madu yang murni dengan gelas, cangkir, dan cawan bersama orang-orang yang Engkau beri nikmat dari para nabi, shiddiqin, syuhada dan orang-orang shalih. Mereka itulah teman yang terbaik. Itulah keutamaan (anugerah) dari Allah, dan cukuplah bahwa Allah Maha Mengetahui. Ya Allah, jadikanlah kami pada malam yang mulia dan diberkahi ini tergolong orang-orang yang bahagia dan diterima amalnya, dan janganlah Engkau jadikan kami tergolong orang-orang yang celaka dan ditolak amalnya, Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam. ————————————–



Doa Setelah Sholat Witir



6. Subhanal malikil qudduus (Maha suci Tuhan Yang Merajai lagi Maha Suci)



7. Subbuhun quddusun rabbunaa wa rabbul malaa-ikati warruuh (Maha Suci lagi Quddus Tuhan Kami, Tuhan para Malaikat, dan Malaikat jibril) (Nomer 6 dan 7 dibaca ulang 3X dan diikuti oleh jamaah)



8.



Subhanallah walhamdu lillah wa laa ilaha illallah wallahu akbar, wa Laa haula wa laa quwwata illa billah. – dibaca 3X dan diikuti oleh jamaah



(Maha Suci Allah, segenap puji bagi Allah, tiada Tuhan melainkan Allah dan Allah adalah Maha Besar.dan Tiada daya dan tiada kekuatan, melainkan dengan pertolongan Allah) 9. Kemudian dilanjutkan dengan membaca Doa Sholat Witir dan diamini oleh jamaah, (jangan lupa sebelumnya baca sholawat Nabi, misal “Allahumma sholi ‘ala Muhammad wa ‘ala ali Muhammad“) doanya sebagai berikut :



“Wahai Allah! Sesungguhnya kami memohon kepada-Mu iman yang tetap, kami memohon kepada-Mu hati yang khusyu’, kami memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, kami memohon kepada-Mu keyakinan yang benar, kami memohon kepada-Mu amal yang shaleh, kami memohon kepada-Mu agama yang lurus, kami memohon kepada-Mu kebaikan yang banyak, kami memohon kepada-Mu ampunan dan afiat, kami memohon kepada-Mu kesehatan yang sempurna, kami memohon kepada-Mu syukur atas kesehatan, dan kami memohon kepada-Mu terkaya dari semua manusia. Wahai Allah, Tuhan kami! Terimalah dari kami shalat kami, puasa kami, shalat malam kami, kekhusyu’an kami, kerendahan hati kami, ibadah kami, Sempurnakanlah kelalaian (kekurangan) kami, wahai Allah, wahai Allah, wahai Allah, wahai Zat Yang Paling Penyayang di antara para penyayang, Semoga rahmat Allah tercurahkan kepada sebaik-baik makhluk-Nya, Muhammad, keluarga dan sahabatnya semua, dan segala puji milik Allah, Tuhan semesta alam”



1. Surat At-Takaatsur 2. Surat Al-Ashr 3. Surat Al-Humazah 4. Surat Al-Fiil 5. Surat Quraisy 6. Surat Al-Ma'uun 7. Surat Al-Kautsar 8. Surat Al-Kaafiruun 9. Surat An-Nashr 10. Surat Al-Lahab Bacaan dzikir sesudah sholat Bacaan dzikir sesudah sholat Berikut ini adalah Bacaan dzikir sesudah sholat / Doa Lengkap Sesudah Sholat yang sering di baca.



Astaghfirullaahal-`azhiim, alladzii laa ilaaha illaa huwal¬hayyul-qayyuum, wa atuubu ilaiih. 3x "Saya mohon ampun kepada Allah Yang Mahabesar, tidak ada tuhan melainkan Dia, Yang Mahahidup yang terus-menerus mengurus makhluk-Nya, dan saya bertobat kepada-Nya. "



Laa ilaaha illallaahu wahdahuu laa syarikalah, lahul-mulku wa lahul-hamdu yuhyii wa yumiitu wa huwa `alaa kulli syai'in qadiir. "Tidak ada tuhan yang wajib disembah kecuali Allah, Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nyalah segala kerajaan, dan bagi-Nya segala puji. Dialah yang menghidupkan dan memati¬kan, dan Dia Mahakuasa atas segala sesuatu."



Allaahumma antas-salaamu wa minkas-salaamu wa ilaika ya'uudus-salaamu fa hayyinaa rabbanaa bis-salaami wa adkhilnal-jannata daaras-salaami tabaarakta rabbanaa wa ta'aalaita yaa dzal-jalaali wal-ikraam.



"Ya Allah, Engkau adalah Zat yang mempunyai kesejahteraan dan daripada-Mulah kesejahteraan itu dan kepada-Mulah akan kembali Zagi segala kesejahteraan itu, maka hidupkanlah kami ya Allah dengan sejahtera. Dan masukkanlah kamz ke dalam surga kampung kesejahteraan. Engkaulah yang kuasa memberi berkah yang banyak dan Engkaulah Yang Mahatinggi, wahai Zat yang memiliki keagungan dan kemuliaan."



Bismillaahir-rahmaanir-rahiim. Al-hamdu lillaahi rabbil'aalamiin. Ar-rahmaanir-rahiim. Maaliki yaumid-diin. iyyaaka na'budu wa iyyaaka nasta'iin. Ihdinash-shiraathal-mustaqiim. Shiraathalladziina an'amta'alaihim ghairil-maghdhuubi 'alaihim wa ladh-dhaalliin. Aamiin. "Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan seluruh alam, Yang Maha Pengasih, Maha Pencayang, Pemilik hari pembalasan. Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan. Tunjukilah kami jalan yang Zurus, (yaitu) jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepadanya; bukan (jalan) mereka yang dimurkai, dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat. Semoga Allah memperkenankan."



Wa ilaahukum ilaahuw waahidun laa ilaaha illaa huwar-rahmaanur-rahiim. "Tuhanmu adalah Tuhan Yang Maha Esa, tidak ada tuhan melainkan Dia, Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. "



Allaahu laa ilaaha illaa huwal-hayyul-qayyuum, laa ta'¬khudzuhuu sinatuw wa laa nauum, lahuu maa fis-samaawaati wa maa fil-ardh, man dzal-ladzii yasyfa`u `indahuu illaa biidznih, ya'lamu maa baina aidiihim wa maa khalfahum wa laa yuhiithuuna bisyai'im min `ilmihii illaa bimaa syaa', wa¬si'a kursiyyuhus-samaawaati wal-ardh, wa laa ya'uuduhuu hifzhuhumaa wa huwal-`aliyyul`azhim. "Allah, tidak ada tuhan selain Dia. Yang Mahahidup, Yang terus-menerus mengurus (makhluk-Nya), tidak mengantuk dan tidak tidur. Milik-Nya apa yang ada di kmgit dan apa yang ada di bumi. Tidak ada yang dapat memberi syafaat di sisi-Nya tanpa izin-Nya. Dia mengetahui apa yang di iiadapan mereku dan apa yang di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui sesuatu apa pun tentang ilmu-Nya melainkan apa yang Dia kehendaki. Kursi-Nya meliputi langit dan bumi. Dan Dia tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Dia Mahatinggi, Mahabesar. "



Allaahumma laa maani'a limaa a'thaita wa laa mu'tiya limaa mana`ta wa laa raadda limaa qadhaita wa laa yanfa'u dzal¬jaddi minkal-jaddu. "Ya Allah, tidak ada yang menghalangi segala apa yang Engkau berikan. Dan tidak ada yang dapat memberikan segala yang Engkau larang. Dan tidak ada yang menolak segala apa yang Engkau putuskan. Dan tidak bermanfaat kepada orang yang kaya di sisi Engkau segala kekayaannya. "



Allaahumma laa maani'a limaa a'thaita wa laa mu'tiya limaa mana'ta wa laa raadda limaa qadhaita wa laa yanfa'u dzal jaddi minkal-jaddu. "Ya Allah, tidak ada yang menghalangi segala apa yang Engkau berikan. Dan tidak ada yang dapat memberikan segala yang Engkau larang. Dan tidak ada yang menolak segala apa yang Engkau putuskan. Dan tidak bermanfaat kepada orang yang kaya di sisi Engkau segala kekayaannya. "



Ilaahi yaa rabbii "Wahai Tuhan kami. "



Subhaanallaahi 33x "Mahasuci Allah," 33x



Al-hamdu lillaahi 33x "Segala puji bagi Allah, " 33x



Allaahu akbar 33x "Allah Maha besar," 33x



Allaahu akbar kabiiraw wal-hamdu lillaahi katsiiraw wa subhaanallaahi bukrataw wa ashilaa. Laa ilaaha illallaahu wahdahuu laa syariika lah, lahul-mulku wa lahul-hamdu yuhyi wa yumiitu wa huwa `alaa kulli syai'in qadiir. "Allah Mahabesar lagi sempurna kebesaran-Nya. Segala puji hanya bagi Allah dengan pujian yang banyak. Mahasuci Allah sepanjang pagi dan petang. Tidak ada tuhan melainkan Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya. Dialah yang me¬miliki kekuasaan dan bagi-Nyalah segala puji, Dialah Zat yang menghidupkan dan yang mematikan. Dia Mahakuasa atas segala sesuatu."