Identitas Trigonometri [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

IDENTITAS TRIGONOMETRI Dalam pasal ini dipelajari cara-cara membuktikan kebenaran suatu identitas trigonometri dengan menggunakan kembali rumus-rumus trigonometri jumlah dan selisih dua sudut, rumus trigonometri sudut ganda, dan rumus trigonometri untuk sudut



1 α 2



Selain itu, rumus-rumus trigonometri dasar yang akan sering digunakan adalah:  Rumus-rumus kebalikan: sec α =



1 1 1 , cosec α = , dan tan α = . cos α sin α cotan α



 Rumus-rumus perbandingan: tan α =



sin α cos α dan cotan α = . cos α sin α



 Rumus-rumus Pythagoras: Sin 2 α + cos 2 α = 1,1 + tan 2 α = sec 2 α , dan 1 + cotan 2 α = cosec 2 α .  Rumus-rumus trigonometri untuk sudut-sudut berelasi. Agar lebih memahami bagaimana membuktikan kebenaran identitas trigonometri, simaklah contoh di bawah ini. Contoh: 2



1. Untuk setiap sudut α , buktikan bahwa (sin α − cos α ) = 1 − sin 2α . Jawab:



Jabarkan ruas kiri:



(sin α − cos α )2



= sin 2 α − 2 sin α cos α + cos 2 α = (sin 2 α + 2 cos 2 α ) − 2 sin α cos α = 1 − sin 2α 2



Jadi, terbukti bahwa (sin α − cos α ) = 1 − sin 2α .



1



2. Untuk setiap sudut α , buktikan bahwa



2 tan α = sin 2α . 1 + tan 2 α



Jawab:



Jabarkan ruas kiri: sin α sin α 2 2 tan α cos α 2 sin α cos α cos α = = = = sin 2α 2 2 2 2 1 + tan α sin α cos α + sin α cos 2 α + sin 2 α 1+ cos 2 α cos 2 α 2



Jadi, terbukti bahwa



2 tan α = sin 2α . 1 + tan 2 α



3. Buktikan bahwa (sin 4 x − sin x) 2 + (cos 4 x + cos x) 2 = sin 2 4 x − 2 sin 4 x sin x + sin 2 x + cos 2 4 x + 2 cos 4 x cos x + cos 2 x = (sin 2 4 x + cos 2 4 x) + (sin 2 x + cos 2 x) + 2 (cos 4 x cos x − sin 4 x sin x) = 1 + 1 + 2 cos (4 x + x ) = 2 + 2 cos 5 x = 2 (1 + cos 5 x) Jadi, terbukti bahwa (sin 4 x − sin x) 2 + (cos 4 x + cos x) 2 = 2(1 + cos 5 x) .



2



GRAFIK FUNGSI TRIGONOMETRI



Fungsi-fungsi trigonometri f ( x°) = sin x°, f ( x°) = cos x° dan f ( x°) = tan x° mempunyai persamaan grafik berturut-turut adalah y = sin x°, y = cos x°, dan y = tan x° . Untuk menggambar grafik fungsi trigonometri dengan menggunakan tabel diperlukan langkah-langkah sebagai berikut: Langkah 1:



Buatlah tabel yang menyatakan hubugan antara x dengan y = f ( x°) . Pilihlah nilai sudut x sehingga nilai y = f ( x°) dengan mudah dapat ditentukan. Langkah 2:



Titik-titik (x,y) yang diperoleh pada langkah 1 digambar pada bidang Cartesius. Agar skala pada sumbu X dan pada sumbu Y sama, maka nilai 360 pada sumbu X dibuat mendekati nilai 6,28 satuan (mengapa?) Misalkan skala pada sumbu Y ditetapkan 1 cm maka nilai 360 pada sumbu X dibuat kira-kira mendekati nilai 6,28 cm. Langkah 3:



Hubungkan titik-titik yang telah digambar pada bidang Cartesius pada Langkah 2 tersebut dengan kurva yang mulus sehingga diperoleh sketsa grafik fungsi trigonometri y = f ( x°) . Berikut ini akan dijelaskan cara menggambar sketsa grafik fungsi trigonometri y = sin x° , y = cos x° , dan y = tan x° dengan menggunakan langkah-langkah



yang telah dibicarakan di atas. 1. Grafik Fungsi x



0



30



60



90



120



150



180



y = sin x 2



0



1 2



1 3 2



1



1 3 2



1 2



0



210







1 2



240 −



1 3 2



270 -1



300 −



1 3 2



330







1 2



360



0



Pilihlah sudut-sudut x : 0,30,60,90,120,150,180,210,240,270,330,360 ; kemudian dicari nilai y = sin x° . Hubungan antara x dan y = sin x° dibuat tabel seperti diperlihatkan pada gambar diatas.



3



Titik-titik ( x, y ) pada tabel di atas pada bidang Cartesius. Kemudian titik-titik itu dihubungkan dengan kurva yang mulus sehingga diperoleh grafik fungsi y = sin x° (perhatikan gambar berikut)



2. Grafik Fungsi x



0



30



60



90



120



y = cos x°



1



1 3 2



1 2



0







1 2



150 −



1 3 2



180



-1



210 −



1 3 2



240 −



1 2



270



0



300



330



360



1 2



1 3 2



1







Sudut-sudut yang dipilih seperti pada grafik y = sin x° . Hubungan antara x dengan y = cos x° diperlihatkan pada gambar di atas.



Titik-titik (x,y) pada tabel di atas pada bidang Cartesius. Kemudian titik-titik itu dihubungkan dengan kurva yang mulus sehingga diperoleh grafik fungsi y = cos x° (perhatikan gambar berikut).



4



3. Grafik Fungsi



Pilihlah sudut-sudut x : 0, 45, 90,135,180, 225, 270, 315, 360 ; kemudian dicari nilai y = tan x° . Hubungan antara x dengan y = tan x° . Perhatikan tabel di bawah ini.



x



0



45



90



135



180



225



270



315



360



y = tan x°



0



1







-1



0



1







-1



0



Titik-titik (x,y) pada tabel di atas pada bidang Cartesius. Kemudian titik-titik itu dihubungkan dengan kurva yang mulus sehingga diperoleh grafik fungsi y = tan x° .



Berdasarkan grafik fungsi sinus y = sin x° , grafik fungsi kosinus y = cos x° , dan grafik fungsi tangen y = tan x° dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut: 1. Fungsi-fungsi trigonometri sinus, kosinus, dan tangen merupakan fungsi periodic atau fungsi berkala. a) Fungsi sinus y = sin x° dan fungsi kosinus y = cos x° mempunyai periode 360° .



b) Fungsi tangen y = tan x° mempunyai periode 180° . 2. Fungsi sinus y = sin x° dan fungsi kosinus y = cos x° mempunyai nilai minimum -1 dan nilai maksimum 1, sedangkan fungsi tangen y = tan x° tidak mempunyai nilai minimum maupun nilai maksimum.



5



3. Khusus untuk fungsi tangen y = tan x° . a) Untuk x mendekati 90 atau 270 dari arah kanan, nilai tan x° menuju ke negatif tak-berhingga.



b) Untuk x mendekati 90 atau 270 dari arah kiri, nilai tan x° menuju ke positif tak-berhingga.



c) Garis-garis x = 90 dan x = 270 disebut garis asimtot. d) Fungsi tangen y = tan x° diskontinu atau tak-sinambung di x = 90 dan x = 270 .



6