MONAS [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

MONAS (MONUMEN NASIONAL)



NAMA: LISTYAN ANGGRAENI KELAS/NO ABSEN: VIII D /18 Pada hari jumat,13 oktober 2017 SMP Negeri 3 Pati mengadakan study tour dengan tujuan ke Jakarta-Bandung ,pada saat hari kedua kita melaksanakan study tour ke Jakarta tepatnya hari sabtu kita mempunyai tujuan utama ke Monas( Monumen Nasional) yang sebelumnya bersama-sama mandi dari masjid ISTIQLAL.



Monumen Nasional atau yang populer disingkat dengan Monas/Tugu Monas adalah monumen peringatan setinggi 132 meter (433 kaki) yang didirikan untuk mengenang perlawanan dan perjuangan rakyat Indonesia untuk merebut kemerdekaan dari pemerintahan kolonial Hindia Belanda. Pembangunan monumen ini dimulai pada tanggal 17 Agustus 1961 di bawah perintah presiden Sukarno, dan dibuka untuk umum pada tanggal 12 Juli 1975. Tugu ini dimahkotai lidah api yang dilapisi lembaran emas yang melambangkan semangat perjuangan yang menyala-nyala. Monumen Nasional terletak tepat di tengah Lapangan Medan Merdeka, Jakarta Pusat. Monumen dan museum ini dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 - 15.00 WIB. Pada saat kita sampai dikawasan Monas kita melewati berbagai penjual kuliner asli Jakarta yang berada dikawasan khusus kuliner yang telah disediakan oleh pengelola Monas. Setelah kita sampai dikawasan Monas kita harus berjalan cukup lama dan dengan cuaca yang sangat panas. Disekitar daerah tersebut terdapat taman yang begitu indah ,sangat bersih hingga tidak ada sampah disana.



Taman sekitar daerah Monas



Relief dan patung gajah mada dan majapahit



Lidah api berlapis emas



Sebelum memasuki Monas kita harus turun disebuah tempat agar langsung tertuju kedalam pintu utama Monas , kita disana dapat melihat pameran museum tentang sejarah Bangsa Indonesia dahulu sebelum merdeka. Banyak gambar yang menjelaskan tentang keadaan dahulu ketika detik-detik proklamasi kemerdekaan. Setelah itu kita menaiki tangga untuk menuju kedalam ruang kemerdekaan bangsa Indonesia ,disana terdapat suara bapak Soekarno yang sedang membacakan teks proklamasi kemerdekaan. Setelah itu kita menaiki tangga lagi dan menuju ditempat yang kita bisa melihat langsung kota Jakarta dengan ketinggian tertentu. Dicuaca yang sangat panas itu kita tidak merasakan lelah sama sekali karena kebahagian kita bersama-sama kawan membuat kita lupa akan rasa lelah yang kita derita.