Peluang Dan Tantangan Dalam Edupreneurship [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PELUANG DAN TANTANGAN DALAM EDUPRENEURSHIP Disusun guna memenuhi tugas mata kuliah Kewirausahaan Dosen Pengampu: Fanzal Pamungkas, M. Pd.



Disusun oleh: 1. Kusnul Umi Latifah 2. Dini Nur Cahyani 3. Ivan Kirana Syauqi Hilmi



23030200010 23030200022 23030200024



PROGRAM STUDI TADRIS BAHASA INGGRIS FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SALATIGA 2022



i



KATA PENGANTAR Puji syukur kita haturkan kepada Allah swt yang telah melimpahkan nikmat, hidayah, serta inayah-Nya kepada kita semua sehingga kita masih bisa merasakan kenikmatan sampai saat ini. Tak lupa sholawat dan salam semoga tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW yang ditunggu syafaatnya di yaumul akhir. Makalah ini disusun guna melengkapi tugas mata kuliah Kewirausahaan dengan dosen pengampu Bapak Fanzal Pamungkas, M. Pd. Adapun materi yang disampaikan dalam makalah ini bersumber dari website-website tentang peluang dan tantangan edupreneurship. Karena keterbatasan ilmu maupun pengetahuan, kami percaya bahwa banyak kekurangan dalam makalah ini. Oleh karena itu, selain berharap semoga makalah ini mampu menambah pengetahuan bagi para pembaca, kami juga sangat berharap kritik dan saran yang dapat menyempurnakan makalah ini.



Salatiga, 10 Oktober 2022



Penulis



ii



DAFTAR ISI KATA PENGANTAR..........................................................................................ii DAFTAR ISI.......................................................................................................iii BAB I....................................................................................................................4 PENDAHULUAN................................................................................................4 A. Latar Belakang............................................................................................4 B. Rumusan Masalah.......................................................................................4 C. Tujuan..........................................................................................................4 BAB II..................................................................................................................5 PEMBAHASAN...................................................................................................5 A. Peluang dan Tantangan dalam Dunia Usaha...............................................5 1. Peluang dalam usaha................................................................................5 2. Tantangan Dalam Usaha..........................................................................8 B. Contoh Kasus di Lapangan Peluang Usaha dan Tantangannya..................9 C. Analisis Permasalahan.................................................................................9 D. Strategi Pemecahan Masalah.....................................................................10 BAB III...............................................................................................................11 PENUTUP..........................................................................................................11 A. Kesimpulan................................................................................................11 B. Saran..........................................................................................................11 DAFTAR PUSTAKA.........................................................................................12



iii



BAB I PENDAHULUAN 1. Latar Belakang



Tantangan bisnis bagi usaha kecil dan menengah di Indonesia sekarang ini semakin meningkat. Bukan hanya dari jenis usaha apa yang dipilih untuk dapat bertahan pada bisnis yang akan ditekuni dan upaya untuk membuat usaha terlihat unik daripada yang lain. Penggunaan teknologi dalam dunia usaha sudah merupakan keharusan yang tidak dapat dihindari lagi. Arus informasi yang mengalir begitu cepat tiap berjalannya waktu menuntut adanya kesiapan dari perusahaan untu selalu meningkatkan kinerja dengan cepat, sehingga tidak tertinggal oleh pesaingnya.



2. Rumusan Masalah 1. 2. 3. 4.



Peluang dan tantangan dalam dunia usaha Apa saja contoh kasus di lapangan peluang usaha dan tantangannya Bagaimana analisis permasalahan Bagaimana strategi pemecahan masalah



3. Tujuan 1. 2. 3. 4.



Mengetahui pengertian peluang dan tantangan dalam dunia usaha Mengetahui contoh kasus di lapangan peluang usaha dan tantangannya Mengerti analisis permasalahan Mengetahui strategi pemecahan masalah



4



BAB II PEMBAHASAN A. Peluang dan Tantangan dalam Dunia Usaha 2. Peluang dalam usaha Pengertian Peluang Usaha Dalam Kewirausahaan Menurut Para Ahli Peluang usaha terdiri dari dua kata yaitu " peluang " dan " usaha ". Peluang yang dalam bahasa Inggris di sebut dengan opportunity memiliki arti sesuai dengan KBBI adalah kesempatan. Secara sederhana peluang di artikan sebagai kesempatan muncul atau terjadi pada satu peristiwa. Sementara itu, usaha memiliki pengertian berbagai daya untuk mendapatkan apa yang di inginkan. Sehingga secara terminologis pengertian peluang usaha adalah kesempatan yang dapat dimanfaatkan seseorang untuk mendapatkan apa yang di inginkannya ( keuntungan - kekayaan - uang ) dengan memanfaatkan berbagai faktor baik faktor eksternal maupun internal. Peluang usaha adalah sebuah kesempatan untuk kita dalam mengembangkan usaha dengan melihat hal-hal positif yang ada untuk dapat dimanfaatkan dalam pengmbangan usaha yang dimiliki. Dengan adanya peluang berarti adanya hal-hal positif yang mengarah pada kemajuan atau perkembangan suatu usaha yang sedang di bangun atau yang baru mulai di bangun dengan melihat prospek ke depan usaha nantinya akan menjadi lebih baik dan meningkatnya pendapatan usaha tersebut. > Ciri-ciri peluang usaha yang baik : 1. Peluang itu orisinil dan tidak meniru. 2. Peluang itu harus dapat mengantisipasi perubahan, persaingan, dan kebutuhan pasar dimasa yang akan datang. 3. Benar-benar sesuai dengan keinginan agar peluang bisa bertahan lama. 4. Tingkat visibilitas (kelayakkan usaha) benar-benar teruji untuk dilakukan riset dan trial. 5. Bersifat ide kreatif dan inovatif bukan tiruan dari orang lain. 6. Ada keyakinan untuk mewujudkannya. 7. Ada rasa senang dalam menjalankannya. > Unsur- unsur Peluang Kewirausahaan Sebelum memulai sebuah usaha, seorang wirausahaan haruslah memperhatikan beberapa unsur dalam membuka peluang usaha, yaitu : 1. Lihat karakter usaha anda dengan karakter pribadi anda. Tujuannya adalah melihat karakter dasar anda sesuai dengan karakter usaha anda. 5



2. Lihat apakah anda menyukai usaha tersebut. Karena rasa suka pada usaha akan membuat seseorang lebih giat, tekun, dan pantang menyerah dalam menjalankannya sehingga nantinya akan membuahkan hasil yang baik. 3. Lihat apakah anda mampu menjalankan usaha tersebut. Sangat penting bagi kita untuk mengukur kekuatan diri dengan tujuan apakah kita mampu menjalankan usaha tersebut. Selain dari unsur diatas, terdapat unsur- unsur lain yang dianggap penting dalam membuka peluang usaha. Berikut rinciannya : 1. Melakukan pengamatan tentang kebutuhan pasar terhadap produk yang kita geluti 2. Membuat inovasi baru 3. Sesuai dengan keahlian 4. Menyesuaikan dengan kebutuhan sekitar. Berpengaruh pada permintaan pasar, khususnya pasar-pasar terdekat yang murah digapai. 5. Memanfaatkan koneksi dan relasi. Dalam rangka promosi dan pengembangan usaha. 6. Mengamati kecendrungan- kecendrungan. Sehingga kita bisa memperbaiki kegiatan usaha yang baru saja dimulai.Mengamati kekurangan produk dan jasa yang ada. Agar kekurangan pada produk dan jasa yang dihasilkan dapat diperbaiki, sehingga hasil yang memuaskan dapat dihasilkan. 7. Pemanfaatan produk dari perusahaan lain. 8. Usaha Warisan. Sebuah usaha juga dapat merupakan sebuah usaha yang dilakukan secara turun- temurun. 9. Ikut- ikutan. Sebuah usaha yang ditekuni seorang wirausahawan juga dapat merupakan joinan bersama partner 10. Coba- coba. Usaha juga dapat ditemukan dengan cara coba-coba pada mulanya yang pada akhirnya dapat membawa pada kesuksesan. > Tips- tips menemukan ide Peluang Kewirausahawan 1. Mencari peluang melalui internet (Pemanfaatan IT) Tidak dipungkiri bahwa kemajuan teknologi membawa manusia kepada era serba digital, begitupula dengan berwirausaha. Banyak yang kita dengar, bahwa banyak orang yang sukses usahanya hanya melalui fasilitas internet atau lebih dikenal dengan dunia maya. Hal ini dapat kita jadikan sebagai peluang dalam berwirausaha. 2. Mencari Informasi Peuang Usaha melalui buku Saat ini sudah banyak buku yang bertema tentang bisnis dan menangkap berbagai peluang usaha yang dengan mudah biasanya dapat kita lakukan untuk menambah wawasan kita mengenai peluang usaha yang kemungkinan ada disekitar kita. 6



3. Menggali Peluang usaha melalui orang yang sukses sebelumnya Memanfaatkan kesempatan tersebut untuk menggali informasi dan pengalaman dari mereka. > Pemanfaatan Peluang Usaha Memang tidak lah mudah bagi seseorang untuk bisa memanfaatkan peluang usaha dengan cara memanfaatkannya atau mempraktekannya dalam dunia wirausaha yang sesungguhnya.Ini akan terasa berat karena selain membutuhkan ketekunan, tenaga juga modal yang jumlahnya relatif. Banyak peluang usaha yang tersia-siakan,sehingga berlalu begitu saja hal itu terjadi karena tidak semua orang atau manusia dapat melihat peluang dan jika mereka melihatpun belum tentu berani untuk memanfaatkan peluang tersebut. hanya seorang wirausahawan yang bisa berfikir kreatif serta berani dalam mengambil risiko dengan tanggap dan cepat untuk memanfaatkan peluang itu. Peluang usaha yang telah di ambil tentu akan terdapat konsekuensi oleh pengambil keputusan itu. namun jika berhasil dapat dikatakan mendapat keuntungan, dan jika gagal maka itu adalah bagian dari risiko yang harus dihadapi, meskipun demikian, hal itu dapat dijadikan pengalaman yang berharga bagi seorang wirausahawan agar dapat bekerja lebih baik sehingga mendapatkan keuntungan dari hasil kerja dan peluang yang telah ia manfaatkan tersebut. agar peluang-peluang dan kreativitas itu berhasil dibutuhkan komunikasi yang baik. Bagi seorang entrepreneur, keterampilan berkomunikasi itu sangat penting. Segala ide dan kreativitas yang ada pada diri seorang entrepreneur harus bisa dikomunikasikan dengan baik ke pasar. Seorang entrepreneur harus rajin pergi ke mana saja, untuk mengkomunikasikan ide dan kreativitasnya. Dengan komunikasi yang baik, seorang entrepreneur harus punya keyakinan bahwa ide dan kreativitasnya itu bisa diterima pasar,Memang tidak lah mudah bagi seseorang untuk bisa memanfaatkan peluang usaha dengan cara memanfaatkannya atau mempraktekannya dalam dunia wirausaha yang sesungguhnya.Ini akan terasa berat karena selain membutuhkan ketekunan, tenaga juga modal yang jumlahnya relatif. Berikut tips cara memanfaatkan peluang usaha : 1) Melakukan riset pasar 2) Mempersiapkan dan menyusun rencana 3) Patuh terhadap aturan 4) Strategi Pemasaran yang tepat sasaran 7



8



3. Tantangan Dalam Usaha Memulai wirausaha memang bukan hal yang mudah. Berbagai tantangan dan masalah pasti akan terus membayangi Anda ketika berniat mengawalinya. Meskipun keuntungan dalam berwirasuaha menggiurkan, tapi ada juga biaya yang berhubungan dengan kepemilikan bisnis tersebut. Memulai dan mengoperasikan bisnis sendiri membutuhkan kerja keras, menyita banyak waktu dan membutuhkan kekuatan emosi. Kemungkinan gagal dalam bisnis adalah ancaman yang selalu ada bagi wirausaha, tidak ada jaminan kesuksesan. Wirausaha harus menerima berbagai resiko berhubungan dengan kegagalan bisnis. Tantangan berupa kerja keras, tekanan emosional, dan risiko meminta tingkat komitmen dan pengorbanan jika kita mengharapkan mendapatkan keuntungan. Umumnya ada tiga tantangan besar yang dihadapi, yaitu: 1. Kurangnya pengetahuan Pendidikan formal seseorang secara tidak langsung akan mempengaruhi tingkat pengetahuan tentang wirausaha. Namun, untuk mengatasi keterbatasan informasi dan memacu kreativitas, Anda bisa mengikuti berbagai pelatihan wirausaha yang saat ini makin sering diadakan. Kurangnya kesempatan untuk mendapatkan pelatihan akan berpengaruh terhadap minimnya jaringan informasi untuk pemasaran dan distribusi produknya. 2. Keterbatasan dalam budaya. Sampai saat ini,masih banyak masyarakat yang beranggapan bahwa peran perempuan hanya sebatas di lingkup domestik, alias mengurus rumah dan keluarga. Persepsi ini secara tak langsung akan membatasi gerak perempuan untuk bisa mulai bekerja dan membantu perekonomian keluarga. Padahal sebenarnya perempuan tetap dapat menjalankan usaha di rumah, tanpa mengorbankan keluarga. 3. Kurangnya akses kelayanan pinjaman. Usaha memang tak dapat berjalan jika tak ada modal. Hal inilah yang sering menjadi hambatan besar bagi para perempuan wirausaha yang baru memulai usahanya. Kurangnya akses ke layanan pinjaman ini membuat para perempuan ini merasa jadi terbatas ruang geraknya. Padahal banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan modal usaha, misalnya dengan mengajukan pinjaman ke bank, atau ke koperasi yang memiliki bunga yang rendah Wirausaha mengharapkan hasil yang tidak hanya mengganti kerugian waktu dan uang yang diinvestasikan tetapi juga memberikan keuntungan yang pantas bagi resiko dan inisiatif yang mereka ambil dalam mengoperasikan bisnis mereka sendiri. Dengan demikian keuntungan berupa laba merupakan motifasi yang kuat bagi wirausaha tertentu.



9



4. Contoh Kasus di Lapangan Peluang Usaha dan Tantangannya Dengan berkembangnya era digital pada saat ini tentu saja akan ada banyak peluang dan juga tantangan bisnis yang akan dihadapi. Semakin bebas dan cepatnya informasi pada saat ini merupakan salah satu faktor penyebabnya. Contohnya, kini e-commerce mulai dikenal masyarakat, maka tidak heran banyak yang beralih penjualan melalui online. Berjualan online memang menjadi pilihan tepat di era digital sekarang ini. Tantangan dari perkmebangan teknologi dalam menjalankan sebuah usaha di era modern ini diantaranya: 1. Perkembangan teknologi. Salah satu tantangan bisnis atau usaha di era digital adalah harus bisa menyesuaikan diri dengan teknologi yang terus berkembang. Tentunya akan menguras tenaga jika kita harus terus belajar dan belajar untuk mengikuti perkembangan teknologi, tetapi apabila berhasil nantinya akan sangat mempermudah jalannya bisnis. 2. Kompetitor semakin banyak Tantangan selanjutnya adalah semakin banyak kompetitor. Teknologi canggih tentunya mampu mengintegrasikan saluran bisnis sehingga tidak ada batasan ruang dan waktu dalam melakukannya. Namun jika bisnis tidak disertai dengan ide kreatif baru, maka bisnis tentu tidak bertahan lama di pasar. Untuk itu selalu ciptakan sesuatu hal yang unik dan tidak pernah ditemui sebelumnya agar dapat menarik perhatian konsumen. 3. Semua serba cepat Masyarakat yang hidup di era digital tentu menginginkan sesuatu yang serba cepat dan praktis. Caranya yaitu dengan memanfaatkan teknologi dalam menjalankan bisnisnya. Jika pelaku bisnis tidak dapat menyeimbangi kecepatan bisnis digital, maka kemungkinan bisnisnya bisa saja kalah dari persaingan. 4. Pola masyarakat yang berubah Perubahan pola masyarakat sekarang tentu menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi pelaku bisnis. Contohnya masyarakat sekarang ini mudah sekali merasa bosan dengan satu hal dan mempunyai keinginan yang cukup kompleks. Selain itu masyarakat juga lebih pintar dalam memilih produk yang sesuai dan mana yang tidak sesuai dengan selera mereka. 5. Analisis Permasalahan Seorang wirausahawan harus mengidentifikasi semua cara pemecahan masalah yang dapat dilaksanakan. Seorang wirausahawan harus memandang 10



sebuah permasalahan dari berbagai sudut dan mencari cara baru untuk memecahkan masalahnya. Dalam menganalisis permasalahan, wirausahawan dapat melihat dari beberapa aspek, diantaranya: 1. Apakah pemecahan masalah itu dapat diterapkan dengan baik? 2. Apakah pemeahan masalah itu sudah logis? 3. Apakah persoalan-persoalan tambahan yang timbul dapat diselesaikan dengan baik? 6. Strategi Pemecahan Masalah Pemecahan masalah tidak selamanya menempuh pola pikir yang tertata dan tetap. Pengalaman tiap-tiap wirausahawan dalam memecahkan masalah yang sama terkadang berbeda-beda. Strategi atau langkah yang bisa digunakan dalam pemecahan masalah yaitu: 1. Menyadari dan merumuskan masalah. 2. Mengkaji masalah dan merumuskan masalah 3. Mengumpulkan data-data 4. Interpretasi dan verifikasi data.



11



BAB III PENUTUP A. Kesimpulan Edupreneurship merupakan bagian dari entrepreneurship yang dibidang Pendidikan. Enterpreneurhip adalah usaha kreatif dan inovatif dengan melihat atau menciptakan peluang dan merealisasikan menjadi sesuatu yang memiliki sesuatu yang memiliki nilai tambah. Sebagai produsen ilmu pengetahuan dan yang sekaligus pencetak ilmuwan, perguruan tinggi disarankan agar lebih mengintensifkan perhatiannya pada ilmu manajemen kewirausahaan dalam Pendidikan. Karena hal ini menjadi prasyarat tumbuh dan berkembangnya suatu ilmu baik secara teoritik maupun praktik. Keberhasilan edupreneurship juga dipengaruhi oleh perhatiannya membaca peluang dan tantangan yang ada, sehingga diharapkan dengan adanya kesiapan sebelum memulai berwirausaha maka akan lebih mudah berkembang dan meminimalisir adanya kerugian. 2. Saran Apabila dari hasil makalah yang penulis buat masih banyak kekurangan, kami berharap agar makalah ini dapat dilanjutkan dan dikembangkan dengan mencari materi dari referensi yang lain sehingga akan memberikan pengaruh yang lebih baik lagi terhadap pembaca.



12



DAFTAR PUSTAKA Shana Novak. 2019.http://teknikgigi1.blogspot.com/2019/01/peluang-dantantangan-dalam-berwirausaha.html?m=1, diakses pada 11 Oktober 2022 pukul 18.55. Pratama, Anang Aldi. 2017. Tantangan bisnis bagi wirausahawan. Repository.unika.ac.id. Fitasari. 2019. Peluang dan Tantangan teknikgigi1.blogspot.com. Januari 2019.



dalam



Berwirausaha.



Harmony. 2021. 10 Tantangan Bisnis yang Perlu Diketahui di Era Digital. harmony.co.id. Desember 2021. Eman, Suherman. Desain Pembelajaran Kewirausahaan.Bandung: Alfabeta, 2010.



13