Pengamatan Objek Langit Menggunakan Teleskop [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Pengamatan Objek Langit Menggunakan Teleskop A. Tujuan 1. Mengetahui bagian-bagian teleskop dan fungsinya 2. Mengetahui cara merangkai teleskop 3. Memahami cara penggunaan teleskop untuk mengamati objek langit B. Dasar Teori Teleskop adalah sebuah instrumen yang digunakan untuk membantu penginderaan jauh guna mengamati keberadaan benda-benda yang ada di angkasa. Dengan demikian, kita bisa melihat posisi sebuah benda di angkasa yang tidak bisa dilihat dengan menggunakan mata telanjang. Terdapat 3 jenis teleskop, yaitu teleskop reflektor, refraktor dan catadioptrik. a. Teleskop reflektor merupakan teleskop yang menggunakan cermin sebagai pengganti terhadap lensa untuk menangkap cahaya dan memantulkannya. b. Teleskop refraktor merupakan teleskop bias yang terdiri dari beberapa kaca lensa sebagai alat yang digunakan untuk menangkap cahaya dan menjalankan fungsi teleskop. c. Teleskop Catadioptrik merupakan teleskop yang mempunyai sistem kerja yang tidak jauh beda dengan dua jenis teleskop diatas. Karena teleskop ini merupakan penggabungan dari teleskop refraktor dan reflektor, yang menggunakan dua media untuk pengumpulan cahayanya, yaitu cermin dan lensa. Ada pun bagian-bagian teleskop yaitu: 1. Sistem Optik a. Tabung Utama (OTA: Optical Tube Assembly) b. Lensa Objektif c. Finderscope d. Lensa Okuler (Eyepiece) e. Cermin Diagonal f. Pengunci Fokus g. Pengatur Fokus 2. Sistem Penggerak (Mounting: Equatorial)



a. Sumbu RA mengarah dan sejajar dengan kutub langit (polar aligned). b. Klem RA c. Klem Deklinasi d. Skala RA e. Skala Deklinasi f. Penggerak Halus RA g. Penggerak Halus Deklinasi 3. Sistem Penyangga a. Tripod b. Tray C. Metode Percobaan 1. Alat dan Bahan a. Satu set teleskop Skywatcher BK90910EQ2 b. Satu set teleskp Celestron SC 203 c. Kompas d. Power tank 2. Prosedur Percobaan a. Mengatur posisi awal teleskop: 1. Tempatkan tripod di tempat yang datar, pastikan tripod seimbang. 2. Arahkan salah satu kaki tripod ke arah utara, gunakan kompas untuk memudahkan mendapat posisi arah mata angin. 3. Rangkai teleskop, dan arahkan lensa objektifnya ke arah selatan. 4. Atur keseimbangan pada tabung utama dan beban. 5. Atur ketinggian lintang sesuai lokasi pengamatan, karena pengamatan di Bandung, maka lintangnya sebesar 7o. b. Kalibrasi finderscope 1. Arahkan lensa objektif ke suatu benda. 2. Lihat melalui finderscope, jika apa yang dilihat pada lensa objektif dan finderscope belum sama, atur finderscope dengan mengendurkan dana tau mengencangkan skrupnya hingga apa yang dilihat pada finderscope sama dengan apa yang dilihat pada lensa objektif.



3. Jika sudah terkalibrasi, kembalikan lagi teleskop ke posisi awal, dan pengamatan pun siap untuk dilakukan. c. Mengamati objek langit. 1. Teleskop Skywatcher BK90910EQ2 a. Arahkan teleskop pada arah RA dan Deklinasi objek yang akan diamati. b. Gunakan Finderscope untuk memudahkan pencarian objek. c. Jika objek telah berada pada tengah medan pandang finderscope, gunakan penggerak halus untuk mengetengahkan objek pada medan pandang eyepiece. d. atur fokus dengan knop pemutar hingga didadapatkan fokus terbaik. Lalu kunci kembali. e. Baca skala RA dan Deklinasi. f. Ambil gambar objek dengan menggunakan kamera DSLR/Smartphone. 2. Teleskop Celestron SC 203 a. Atur Waktu dan tempat pengamatan pada remote control. b. Tentukan objek yang akan diamati. c. Tekan enter, dan teleskop akan mengarah ke objek yang dituju. d. Gunakan tombol arah (atas, bawah, kanan, kiri) jika teleskop belum tepat mengarah pada objek yang dituju. e. Ambil gambar objek dengan menggunakan kamera DSLR/Smartphone. D. Tugas Pendahuluan 1. Jelaskan sejarah mengenai teleskop! 2. Apa perbedaan teleskop reflektor dan teleskop refraktor? 3. Apa perbedaan lingkaran ekuator dan deklinasi? E. Tugas Akhir 1. Jelaskan prinsip kerja teleskop! 2. Termasuk dalam jenis apa teleskop yang digunakan? Jelaskan! 3. Sebutkan hal-hal yang tidak dibolehkan dalam penggunaan teleskop!