Sambutan Penutupan [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

SAMBUTAN ACARA PENUTUPAN “PELATIHAN PENYUSUNAN DATA PROFIL DESA/KELURAHAN” PEMATANG REBA, 10 JULI 2019



ASSALAMU’ALAIKUM WR. WB. SELAMAT SIANG DAN SALAM SEJAHTERA BAGI KITA SEMUA



YTH. BPK NARASUMBER DAN TENAGA PELATIH PEMERINTAH PROVINSI RIAU YTH. BPK/IBU KEPALA BIDANG DINAS PMD KAB. INHU YTH. PARA PEJABAT ESELON IV DI LINGKUNGAN DINAS PMD KAB. INHU SERTA PARA UNDANGAN DAN PESERTA PELATIHAN YANG BERBAHAGIA PERTAMA-TAMA MARI KITA UCAPKAN PUJI SYUKUR KEHADIRAT ALLAH SWT YANG SENANTIASA MELIMPAHKAN TAUFIK DAN HIDAYAH, RAHMAT DAN NIKMATNYA KEPADA KITA SEMUA, BAIK ITU NIKMAT KESEHATAN MAUPUN NIKMAT KESEMPATAN, SEHINGGA KITA MASIH DAPAT BERKUMPUL UNTUK MELAKSANAKAN ACARA PENUTUPAN PELATIHAN PENYUSUNAN DATA PROFIL DESA/KELURAHAN SE KABUPATEN INDRAGIRI HULU TH. 2019.



KEMUDIAN SHALAWAT SERTA SALAM TAK JEMU-JEMUNYA KITA SANJUNGKAN KEHARIBAAN JUNJUNGAN NABI BESAR MUHAMMAD SAW ...



HADIRIN DAN PESERTA YANG BERBAHAGIA, DALAM KESEMPATAN YANG BERBAHAGIA INI KAMI, BAIK SAYA PRIBADI MAUPUN ATAS NAMA PEMERINTAH KABUPATEN INDRAGIRI HULU MENGUCAPKAN TERIMA KASIH YANG SEBESAR-BESARNYA KEPADA BAPAK/IBU PARA PESERTA PELATIHAN, YANG TELAH MENGIKUTI PELATIHAN INI DARI AWAL HINGGA AKHIR. JUGA KEPADA BAPAK NARASUMBER DARI PEMERINTAH PROVINSI RIAU YANG TELAH MEMBERIKAN MATERI PELATIHAN SERTA MELATIH CARA PENGINPUTAN DATA PROFIL DESA MELALUI APLIKASI PRODESKEL. TAK LUPA PULA KAMI UCAPKAN KEPADA PANITIA PELAKSANA KEGIATAN YANG TELAH MENYELENGGARAKAN ACARA PELATIHAN INI.



MELALUI KEGIATAN INI DIHARAPKAN DAPAT MEMBERIKAN TAMBAHAN PENGETAHUAN TENTANG APLIKASI PROFIL DESA SEBAGAI UPAYA PENCAPAIAN KETERSEDIAAN PROFIL DESA DAN KELURAHAN, SESUAI DENGAN PERMENDAGRI NOMOR 12 TAHUN 2007, SERTA MENINGKATKAN KEMAMPUAN DAN KETERAMPILAN, SERTA WAWASAN BAGI OPERATOR PROFIL DESA. KEGIATAN INI SANGAT PERLU DILAKUKAN, MENGINGAT DESA DAN KELURAHAN ADALAH GARIS TERDEPAN DALAM HAL PENYEDIAAN DATA PROFIL DESA DAN KELURAHAN. PROFIL DESA PUN MENJADI DASAR PERENCANAAN PROGRAMPROGRAM



PEMBANGUNAN



DESA/KELURAHAN,



DAN



KECAMATAN,



PEMBERDAYAAN



DAN



KABUPATEN.



MASYARAKAT "TIDAK



ITU



DI SAJA,



KETERSEDIAAN PROFIL DESA JUGA MENCERMINKAN TINGKAT PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PEMBANGUNAN. SEDANGKAN RUANG LINGKUP PROFIL DESA TERDIRI DARI DATA DASAR KELUARGA YANG MELIPUTI IDENTITAS, POTENSI, SERTA PER-MASALAHAN YANG DIHADAPI. SETIAP DESA WAJIB MENYIAPKAN SERTA MENYAJIKAN DATA ATAU INFORMASI AKURAT SERTA AKUNTABEL YANG DITUANGKAN DALAM PROFIL DESA. HADIRIN DAN PESERTA YANG BERBAHAGIA, SEBELUM MENGAKHIRI SAMBUTAN INI, KAMI INGIN BERPESAN KEPADA PESERTA YANG TELAH MENYELESAIKAN PELATIHAN AGAR APA YANG TELAH DIDAPATKAN SELAMA PELATIHAN DAPAT DIPRAKTEKAN DENGAN BAIK DI DESANYA MASINGMASING. ATAS NAMA PRIBADI DAN PEMERINTAH KABUPATEN INDRAGIRI HULU MENYAMPAIKAN PERMOHONAN MAAF YANG SEBESAR-BESARNYA APABILA SELAMA KEGIATAN BERLANGSUNG TERDAPAT SESUATU YANG KURANG BERKENAN.



AKHIRNYA DENGAN MENGUCAPKAN ... ALHAMDULILLAHIRABBILALAMIN ... ACARA PELATIHAN PENYUSUNAN DATA PROFIL DESA/KELURAHAN SE KABUPATEN INDRAGIRI HULU TAHUN 2019 DENGAN RESMI SAYA TUTUP. SEMOGA ALLAH SWT SENANTIASA MEMBERIKAN BIMBINGAN DAN PETUNJUK BAGI KITA SEMUA, AAMIIN... WABILLAHI TAUFIQ WAL HIDAYAH WASSALAMMUALAIKUM WR. WB.