Soal Otkp Apbn [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

SOAL PRAKTIK LSP P1 SMK SEJAHTERA LEVEL II BIDANG KEAHLIAN OTOMATISASI DAN TATA KELOLA PERKANTORAN Alokasi Waktu Bentuk Soal



: 18 Jam : Penugasan Perorangan



I. PETUNJUK A. Anda adalah sekretaris PT MAKMUR VICTORY, sebuah perusahaan property yang beralamat di Jl. Pemuda No. 150 Surabaya, telepon: (031) 5942377, Fax: (031) 5944508, Email: [email protected]. Website: www.makmurvictory.com. Pimpinan Anda bernama Bagas Adijaya, SE,MM menjabat sebagai Direktur Utama. B. Dokumen soal ujian praktik ini terdiri dari 5 Cluster dan 6 pekerjaan, yaitu: 1. Mengelola Dokumen Kantor a. Membuat Surat Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris b. Menyusun Arsip 2. Melakukan Komunikasi di Tempat Kerja a. Melakukan panggilan telepon dan menerima telepon 3. Memberikan Pelayanan Prima a. Notula rapat C. Sebelum mengerjakan tugas, bacalah setiap item tugas dengan cermat dan teliti D. Periksa seluruh kelengkapan soal pada setiap tugas, jika tidak lengkap segeralah melapor kepada asesor E. Jangan lupa untuk selalu mencantumkan nama dan nomor ujian pada setiap hasil pekerjaan F.



Periksa kembali hasil pekerjaan sebelum menyerahkan kepada asesor



II. KESELAMATAN KERJA A. Perhatikan unsur-unsur keselamatan kerja selama asesi mengerjakan soal praktik ini. B. Laporkan jika terdapat kerusakan atau hal lain yang terjadi di luar semestinya kepada asesor



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



III.



DAFTAR PERALATAN, KOMPONEN, DAN BAHAN



No. 1 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10



Nama Alat/Komponen/Bahan 2 Alat Tes /Alat tangan Komputer Printer Internet Perforator Stapler LCD/Infocus Kalkulator Telepon Gunting Stempel agenda



1. 2.



Komponen Map Snelhecter Guide



3. 4.



Kalender Meja ATK



1.



Bahan Kertas HVS



2. 3. 4. 5. 6.



Kertas HVS Form Buku Agenda Tunggal Lembar Pesan Telepon Block Note Amplop Persegi Panjang



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



Spesifikasi 3



Jumlah 4



Pentium 4 Standar Jaringan Cepat



Disesuaikan Disesuaikan Jaringan Disesuaikan Disesuaikan 1 Disesuaikan Disesuaikan Disesuaikan Disesuaikan



Ukuran F4



1 13



Keterangan 5



Arsip Arsip



1 / siswa Disesuaikan



A4



5 lembar



F4



4 lembar 1 lembar 1 1 2



Untuk setiap siswa



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



I. TUGAS 1 a



CLUSTER PENGELOLAAN DOKUMEN KANTOR



: MEMBUAT SURAT BAHASA INDONESIA



1. Petunjuk Kerja a. Anda diminta untuk membuat surat balasan atas surat yang diterima. Surat dibuat menggunakan Bahasa Indonesia, tanggal surat hari ini, pengirim PT. TRIRAYA KURNIA, Jl. Djuanda Raya No. 8, Surabaya. b. Baca dan cermati makna surat yang disediakan. c. Ketikan menggunakan font Times New Roman dengan ukuran 12 d. Margin kanan dan kiri 2,5cm serta atas dan bawah 2cm e. Kop surat menggunakan picture 2. Alat dan Bahan a. Komputer b. Printer c. Kertas HVS ukuran A4 d. Amplop persegi panjang 3. Alur Kegiatan a. Mempersiapkan alat dan bahan yang diperlukan b. Buatlah balasan surat dalam bahasa Indonesia tersebut diketik dalam bentuk Indented Style c. Tanggal surat hari ini d. Nomor Surat ........................... e. Selesai dicetak, selanjutnya dilipat dengan model Accordian fold dan dimasukkan ke dalam amplop 4. Hasil yang diharapkan Surat Bahasa Indonesia dalam bentuk Indented Style, dilipat dalam lipatan Accordian Fold dan dimasukkan ke dalam amplop.



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT. TRIRAYA KURNIA Jl. Djuanda Raya No. 8 SURABAYA ( 60292 ) http://www.trirayakurnia.sch.id, E-mail : [email protected]



3 Februari 2020 Nomor



: 109/PM/IX/2020



Kepada PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya ( 60291 )



Hal : Permintaan Informasi



Dengan hormat, Perusahaan kami merupakan perusahaan yang bergerak sebagai distributor barang elektronik terbesar di Surabaya, banyak diantara karyawan kami yang berasal dari luar Surabaya sehingga mereka membutuhkan tempat tinggal yang layak. Berdasarkan referensi salah satu kolega kami, perusahan Bapak/Ibu merupakan perusahaan property terbaik di Surabaya. Untuk itu, untuk memenuhi kebutuhan tempat tinggal karyawan kami, kami membutuhkan informasi mengenai type rumah, fasilitas yang diberikan, harga yang ditawarkan, serta persyaratan yang dibutuhkan serta besarnya DP dan cicilan. Kami menunggu penawaran dari Bapak/Ibu secepatnya. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.



Hormat kami,



Anji Panjava, SE Manajer Keuangan



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



TUGAS 1b



: MEMBUAT SURAT BAHASA INGGRIS



1. Petunjuk Kerja a. Anda diminta untuk membuat surat balasan atas surat yang diterima, yaitu surat pesanan. b. Baca dan cermati makna surat yang disediakan. c. Ketikan menggunakan font Times New Roman dengan ukuran 12 d. Margin kanan dan kiri 2,5cm serta atas dan bawah 2cm e. Kop surat menggunakan picture 2. Alat dan Bahan a. Komputer b. Printer c. Kertas HVS ukuran A4 d. Amplop persegi panjang 3. Alur Kegiatan 1. Mempersiapkan alat dan bahan yang diperlukan 2. Buatlah surat dalam Bahasa Inggris tersebut diketik dalam bentuk block style 3. Tanggal Surat hari ini 4. Nomor Surat : .............................. 5. Cetak dengan menggunakan kertas berkop 6. Selesai dicetak, selanjutnya dilipat dengan model standard fold dan dimasukkan ke dalam amplop. 4. Hasil yang diharapkan Surat Bahasa Inggris dalam bentuk Block Style, dilipat dalam lipatan standard fold dan dimasukkan kedalam amplop.



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



UD.SINAR MULIA Jl. Kedondong Kidul Visi Surabaya 60255 Telepon: 031-70885007 HP: 081-231-3545 1 Faks. 031-5034950 Email: [email protected] Reff : 67/MKT/II/2020



3 Februari 2020



Kepada PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya ( 60291 ) Reply to your fax sent this morning, we submit the following special price for your project in Malang, as follows: No.



Description



Price (Rp)



1



Cement Tiga Roda/sak 50kg



56.000,-



2



Gypsum Merk Jaya 9 mm



84.000,-



3



Glue PVC Tropical Glue dan Cleaner/can 400 gr



27.500,-



4



Triplek meranti door size 3 mm/sheet 9 mm/sheet



49.000,83.000,-



5



White cement merk Black Bull/sak



60.000,-



We are waiting for news when we can send the materials.



Best regards,



Tirta Widya Permana Marketing Manager



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



TUGAS 2



: MENANGANI ARSIP



1. Petunjuk Kerja a. Saat ini di meja anda ada 7 surat masuk dan 8 surat keluar b. Baca soal dengan cermat c. Telitilah surat-surat tersebut untuk proses pencatatan d. Tanggal terima 3 hari dari tanggal surat 2. Bahan dan Alat a. Perangkat komputer dan printer b. 14 lembar surat c. Guide ( HVS Warna ) d. Kertas F4 e. 1 map snelhechter f. Perforator g. Stapler h. ATK 3. Alur Kegiatan a. Mempersiapkan alat dan bahan yang diperlukan b. Buatlah format buku agenda kembar di microsoft word c. Catatlah surat-surat tersebut di dalam format yang telah dibuat d. Lanjutkan untuk proses penyimpanannya (arsip) dengan menggunakan - Sistem Masalah (Subject Filing System) untuk surat masuk - Sistem Abjad (Alfabet Filling System) untuk surat keluar e. Siapkan guide untuk diberi kode sesuai dengan sistem yang digunakan f. Cetak buku agenda kembar di kertas F4 g. Selanjutnya susunlah guide dan simpanlah surat-surat/arsip tersebut dalam map snelhechter sesuai dengan sistem yang digunakan 4.



Hasil yang diharapkan a. Buku agenda kembar tercetak dan terisi dengan lengkap, benar dan rapi b. Surat-surat tersimpan dalam map snelhechter sesuai dengan sistem masalah (surat masuk) dan sistem abjad (surat keluar)



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya Telepon: (031) 5942377, Fax: (031) 5944508 Email: [email protected]. Website: www.makmurvictory.com. Nomor : 122/BH/II/2020 Hal : Penawaran Apartemen



10 Februari 2020



Kepada PT BUANA MAKMUR Jalan Rungkut Menanggal No. 25 Surabaya



Dengan Hormat, Bersama ini kami kirimkan brosur apartemen dengan perincian harga pertype sesuai Pesanan Bapak lewat pembicaraan minggu lalu. Harga sewaktuwaktu dapat berubah sesuai perkembangan dollar. Kami harap Bapak dapat mempelajari dengan senang hati, serta semoga puas dengan pelayanan kami. Atas perhatian Bapak kami ucapkan terima kasih



Hormat kami,



Bagas Adijaya, SE,MM Direktur Utama



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya Telepon: (031) 5942377, Fax: (031) 5944508 Email: [email protected]. Website: www.makmurvictory.com.



SURAT TUGAS Nomor : 053/BH/II/2020



Direktur PT MAKMUR VICTORY, dengan ini menugaskan kepada : Nama



: Ir. Husna Juniarti Widya



Jabatan



: Manager Pengembangan Mutu



Alamat



: Jalan Kartini No. 156 Surabaya



Untuk mengadakan perjalanan dinas dengan lokasi :



Tempat



: Bandung



Lamanya



: 4 hari, terhitung mulai tanggal 6-11 Februari 2020



Jenis Tugas



: Mengadakan survey lokasi dalam rangka perluasan kantor cabang perusahaan



Demikian Surat Tugas ini dibuat untuk dipergunakan seperlunya



Surabaya, 2 Februari 2020



Bagas Adijaya, SE,MM Direktur Utama



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya Telepon: (031) 5942377, Fax: (031) 5944508 Email: [email protected]. Website: www.makmurvictory.com. 11 Februari 2020 Nomor : 218/GP/ II/2020



Kepada Direktur PT TUNGGAL BRIGDSTONE Jalan Perserikatan No. 150 Surabaya



Dengan Hormat, Perkembangan hunian sudah demikian maju sangat pesat,untuk itu kami ingin menawarkan kepada Saudara sebuah hunian yang nyaman, aman, modern dan berkelas, yang dapat dipergunakan untuk tempat tinggal, maupun kegiatan kantor, spesifikasi yang telah dirancang untuk dapat langsung bisa ditempati apabila sudah membayar uang muka juga angsuran 40% dari harga yang kami tawarkan. Adapun lokasi apartemen kami sangat strategis dari pusat kota maupun pusat perbelanjaan. Harga yang kami tawarkan adalah Rp 3M,- sudah termasuk barang-barang perabot meubel, Televisi, mesin cuci dan alat-alat elektronik kebutuhan rumah tangga lainnya untuk kebutuhan hunian yang modern. Kami berharap Saudara tertarik dengan penawaran ini dan masa promosi dari penawaran ini sampai dengan tanggal 10 Maret 2020. Atas perhatian Bapak kami ucapkan terima kasih



Hormat kami,



Bagas Adijaya, SE,MM Direktur Utama



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya Telepon: (031) 5942377, Fax: (031) 5944508 Email: [email protected]. Website: www.makmurvictory.com. Nomor



: 094/BH/ I/ 2020



Hal



: Pesanan Semen



13 Januari 2020



Yth. Ibu Gina Fresna Manajer PT HUTAMA KARYA Jl. Merdeka No. 45 SEMARANG



Dengan Hormat,



Menyambung pembicaraan kita pada bulan yang lalu maka kami berharap mulai bulan depan Saudara sudah dapat mengirimkan semen sebanyak 500 sak untuk masing-masingnya: 



Semen Gresik



: 300 sak







Semen Putih



: 200 sak



Kiranya Saudara menerima dengan senang hati, serta dapat mengirimkan pesanan ini tepat waktu.



Atas perhatian bapak kami ucapkan terima kasih.



Hormat kami,



Bagas Adijaya, SE,MM Direktur Utama



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya Telepon: (031) 5942377, Fax: (031) 5944508 Email: [email protected]. Website: www.makmurvictory.com. Nomor Lampiran Perihal



: 101/PA/ I/ 2020 : : Order Penambahan Halaman Website



20 Januari 2020



Kepada u.p Web Designer PT SYSTEM WEB NASIONAL Jalan Gondangdia Raya No. 150 Surabaya



Dengan Hormat, Menyambung pembicaraan telepon dengan Sdr. Andre Hermawan pagi ini, dengan ini kami mengkonfirmasikan bahwa kami telah menyetujui pekerjaan penambahan halaman pace website kami yang biayanya merupakan harga paket. Kami juga menyetujui bahwa pekerjaan akan diselesaikan selambatlambatnya pada akhir Maret 2020. Apabila ada hal-hal yang kurang jelas menyangkut isi website, mohon segera menghubungi nama-nama staff pemasaran yang bertanggung jawab atas informasi tersebut sesuai daftar yang telah kami berikan.



Hormat kami,



Bagas Adijaya, SE,MM Direktur Utama



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya Telepon: (031) 5942377, Fax: (031) 5944508 Email: [email protected]. Website: www.makmurvictory.com. Nomor : 143/BP/ II/ 2020



15 Februari 2020



Kepada Direktur PT ABADI MULYA KARYA Jalan Juang Veteran No. 19 Surabaya



Hal



: Pesanan Alat Elektronik



Dengan Hormat, Surat Saudara No. 006/BH/II/2020 tentang penawaran berbagai peralatan elektronik telah kami terima, kami ucapkan terima kasih. Untuk itu kami harap saudara dapat mengirimkan :  20 unit Mesin Hitung merk “CASIO”  25 unit Mesin Foto Copy merk “XEROX”  10 unit Printer merk “EPSON” Harga seluruhnya setelah dikurangi rabat 10% dan ongkos angkut, akan kami bayar tunai pada waktu barang sampai di gudang kami. Kami harap minggu depan kiriman Saudara sudah dapat kami terima.



Hormat kami,



Bagas Adijaya, SE,MM Direktur Utama



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya Telepon: (031) 5942377, Fax: (031) 5944508 Email: [email protected]. Website: www.makmurvictory.com. No. : 15/BS/I/2020 Lamp. : 1 (Satu) Berkas Hal : Balasan Surat Permintaan Informasi



14 Januari 2020



Kepada Yth. Bapak Sony Suryo Direktur PT DELTA RAYA HARAPAN Jalan Pemuda No. 56 Malang



Dengan hormat, Kami mengucapkan terima kasih atas surat tertanggal 7 Januari 2020 mengenai permohonan informasi fasilitas gedung yang kami miliki, berkenaan dengan rencana kegiatan pameran alat-alat dan mesin-mesin kantor yang akan diselenggarakan perusahaan Bapak di tempat kami. Terlampir kami sampaikan informasi yang Bapak perlukan. Jika ada hal-hal yang perlu mendapat penjelasan, silakan menghubungi Customer Care kami: Sdr. Cindy di nomor telepon 08122122233 Kami berharap dapat membantu penyelenggaraan kegiatan perusahaan Bapak sebaik-baiknya.



Hormat kami,



Bagas Adijaya, SE,MM Direktur Utama



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



Kepada Direktur PT MAKMUR VICTORY Jalan Pemuda No. 150 Surabaya Hal : Lamaran Pekerjaan Dengan hormat, Yang bertandatangan di bawah ini: Nama : Ratih Pratiwi Asri Tempat, Tanggal Lahir : Surabaya, 16 Nopember 1997 Usia : 20 tahun Pendidikan Terakhir : SMK PERDANA Surabaya Program Keahlian : Administrasi Perkantoran Alamat : JL. Raya Ir. Soekarno 125 Surabaya Telepon : 085230023909 Berdasarkan Info Kerja yang dimuat di Website, saya bermaksud mengajukan lamaran kerja pada perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin untuk menempati posisi sebagai karyawati di bidang Administrasi. Dengan bekal kemampuan yang saya miliki diantaranya mampu mengoperasikan komputer, mengarsip dokumen, mail handling, correspondence, sedikit bisa bahasa Mandarin dan lain-lain. Saya dapat bekerja keras, rajin dan jujur, dapat bekerja secara mandiri maupun tim. Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan beberapa berkas sebagai berikut: 1. Foto Copy Ijazah terakhir 2. Daftar Riwayat Hidup 3. Foto Copy KTP 4. Foto ukuran 3 x 4 = 2 lembar 5. Sertifikat Ketrampilan Khusus 6. Sertifikat dari Lembaga Sertifikasi Profesi/ LSP Demikian surat permohonan pekerjaan ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Besar harapan saya untuk dapat diterima di perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.



Surabaya, 10 Februari 2020 Hormat Saya,



Ratih Pratiwi Asri



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



BIMA SAKTI



PT BIMA SAKTI Jl. Panglawungan No. 100



BANDUNG Nomor



: 005/BH/ I/ 2020



23 Januari 2020



Yth. Direktur PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya



Hal : Perabot Kantor



Dengan Hormat, Kami mengucapkan terima kasih atas pesanan Saudara tanggal 17 Januari 2020 melalui telepon. Dengan ini kami mengkonfirmasikan barang-barang yang Saudara pesan sebagai berikut : HARGA NO



NAMA BARANG



MERK/ TIPE



BANYAKNYA



SATUAN Rp



JUMLAH Rp



1



MEJA KERJA



Olimpic



15



2 000 000,-



30 000 000,



2



KURSI KERJA



Olimpic



15



800 000,-



12 000 000,



3



RAK ARSIP



Olimpic



5



2 000 000,-



10 000 000



4



FILLING CABINET



FC 200



5



1 000 000,-



5 000 000



JUMLAH



KET.



57. 000 000,-



Terbilang : ( Lima Puluh Tujuh Juta rupiah ) Pembayaran Penyerahan



: Cash on Delivery : Franco Pembelian



Setelah surat ini ditandatangai, harap lembar aslinya diserahkan kepada kami. Terima kasih



Hormat kami,



Mahendra Tirnadi Direktur



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PANIN BANK Jl. Kayu Putih Utara B/ No. 40 JAKARTA 10 Januari 2020 Nomor : 002/BH/I/2020 Lamp : 1 lembar brosur



Kepada PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya



Hal



: Penawaraan Produk Bank



Dengan Hormat,



Bank kami telah mengembangkan produk bank terbaru dengan pelayanan yang prima, serta dapat memberikan keputusan dalam melaksanakan transaksi. Untuk itu kami selama bulan Januari 2020 memberikan penawaran khusus kepada bapak, untuk mendapatkan pelayanan bank kami dengan fasilitas yang sangat memuaskan. Seluruh pelayanan yang dilakukan dalam bulan Januari ini kami akan memberikan potongan HARGA ADMINISTRASI sebesar 30%. Sambil menunggu kedatangan bapak pada bank kami, kami ucapkan terimakasih.



Hormat kami,



Bagus Herlambang, SE Manager



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT BUMI PERSADA Jl. Cilangkarang No. 17 Bandung Nomor : 100/BP/ I/ 2020 Lampiran : Rundown Acara Perihal : Undangan



21 Januari 2020



Kepada Direktur PT MAKMUR VICTORY Jalan Pemuda No. 150 Surabaya



Dengan Hormat, Menyambung surat kami terdahulu perihal undangan Diskusi Tebatas Manajemen, dengan ini kami informasikan bahwa pada umumnya waktu yang tersedia bagi para peserta diskusi adalah antara tanggal 15-19 Februari 2020. Berdasarkan hal tersebut maka diskusi rencananya akan diselenggarakan pada : Hari Waktu Tempat



: Selasa, 18 Februari 2020 : 14.00 s/d 21.00 WIB : Gedung Lembaga PPM, Jln. Menteng Raya No.9 Jakarta Pusat, Telp. 021-2875304



Bila ada hal-hal yang perlu diinformasikan dapat menghubungi sekretaris panitia pada jam kerja dari pukul 07.30 s/d 16.00 WIB kecuali hari Sabtu. Demikian atas kesediaan Bapak untuk berpartisipasi dalam diskusi, kami mengucapkan terima kasih.



Hormat kami,



Ratu Emilia Wardani, SE Manager HRD



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT MAKMUR VICTORY Jl. Pemuda No. 150 Surabaya Telepon: (031) 5942377, Fax: (031) 5944508 Email: [email protected]. Website: www.makmurvictory.com. Nomor



: 111/BH/II/2020



6 Februari 2020



Kepada Yth. Manager Pemasaran PT WAHANA ABADI Jalan Raya Darmo No. 40 Surabaya



Dengan Hormat, Kami beritahukan bahwa pada bulan Maret 2020, kami akan mengadakan renovasi ruangan sekaligus mengganti perabot yang sudah rusak. Untuk itu kami berharap Saudara dapat mengirimkan : - 40 Set meja kerja (ukuran setengah biro) - 5 Set meja rapat (untuk 20 orang) - 5 Set meja tamu Mengenai pembayaran akan segera kami kirimkan setelah barang tersebut kami terima. Atas perhatian dan kerjasama Saudara kami mengucapkan terima kasih



Hormat kami,



Bagas Adijaya, SE,MM Direktur Utama



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



FIESTA SERVICE Jl. Pemuda No. 100 SURABAYA Reff Attch



: 160/SS/ II/2020 : Invoice



2 February 2020



To: Director PT MAKMUR VICTORY Pemuda No. 150 street Surabaya



Dear Mr. Bagas, Our records show that your account is now 60 days past due. A statement of outstanding invoices is attached for your records. To keep your account in good standing, payment must be made immediately. If you have any questions or wish to make special arragements for payment, please contact our accounts rceivable departement at (021) 2523565 ext. 751. Your attention to this matter will be greatly appreciated.



Sincerely,



Rizal Alamsyah, ST Manager



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



PT PESONA PERMATA Jalan Pesona Raya II No. 355 DEPOK No. Hal



: 030/BH/K/II/2020 : Pembayaran Faktur No. 27/II/ 2020



18 Februari 2020



Kepada: PT MAKMUR VICTORY Jln. Pemuda No. 150 Surabaya



Dengan hormat, Sesuai dengan catatan kami ternyata Saudara masih belum melunasi faktur No. 27/XII/ 2019, tanggal 12 Desember 2019 sebesar Rp 28.000.000,00 (dua puluh delapan juta rupiah) yang sudah jatuh tempo pada tanggal 30 Januari 2020. Mengingat pembayaran tersebut telah lewat 2 minggu, kami harap saudara segera melunasi faktur tersebut sebelum tanggal 25 Februari 2020. Kami yakin Saudara akan dapat melunasi faktur ini, mengingat kerjasama kita yang sudah terjalin dengan baik. Atas perhatian dan pengertian saudara, kami ucapkan terima kasih.



Hormat kami,



M. Alby Davie, SE, MM Manager



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



TRADING DEVELOPMENT Develop your best personality! Raffles Buildings 2nd Floor 17, Orchard Road Singapore 048942 - Phone + 65 65598001 January 4th, 2019 Reff



: 43/PM/III/2019



Mr. Bagas Adijaya PT. MAKMUR VICTORY 150 Pemuda Street Surabaya (60291)



Dear Mr. Bagas, Thank you for your letter of Desember 15 inviting me to join the executive board of your fine organization. Unfortunately, i must decline because of other personal and professional commitments. I would like to commend your organization for the important contribution it makes to our community, and i wish you and the other board members continued success



Sincerely yours,



Gerald Anthony Managing Director



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



II.



CLUSTER MELAKUKAN KOMUNIKASI DI TEMPAT KERJA



TUGAS 3



: PENANGANAN TELEPON



1. Petunjuk Kerja a. Menerima panggilan telepon  Saat Anda sedang mengerjakan tugas, penguji akan menelepon Anda  Siapkan Lembar Pesan Telepon ( LPT ) serta hal lain yang diperlukan.  Berkomunikasi dengan menggunakan Bahasa Indonesia. b. Melakukan panggilan telepon  Anda akan diminta penguji untuk melakukan kegitan menelepon.  Siapkan Block Note serta hal lain yang diperlukan  Berkomunikasi dengan menggunakan Bahasa Inggris 2. Bahan dan Alat a. Pesawat Telepon b. Lembar Pesan Telepon ( LPT ) c. Block Note d. Alat tulis 3. Alur Kegiatan a. Menjawab segala informasi yang diperlukan sipenelepon b. Catat informasi / pesan yang diterima pada format Lembar Pesan Telepon (LPT) c. Membuat catatan hal – hal apa saja yang akan disampaikan ke relasi melalui telepon pada format block note. d. Melakukan panggilan telepon kepada relasi yang di minta pimpinan e. Berikan informasi kepada relasi yang ditelepon sesuai kebutuhan 4. Hasil yang diharapkan a. Dapat menerima telepon dengan baik dan benar, dengan sikap dan etika bertelepon yang sesuai dengan standar b. Lembar pesan telepon (LPT) dapat diisi dengan rapi dan benar c. Dapat melakukan panggilan telepon sesuai dengan aturan dan etika dalam bertelepon dan materi yang disampaikan sesuai dengan permasalahan yang diminta d. Penggunaan Block Note dilakukan dengan tepat dan isinya sesuai dengan permasalahan yang diminta



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



A. Menerima Panggilan Telepon Anda menerima panggilan telepon dari asisten Bapak Yudoyo Ghafi, S.E PT GRIYA PESONA Jl. Kayu Putih Utara B/ No. 40, Surabaya. bahwa Bapak Yudoyo Ghafi, S.E meminta kehadiran pimpinan untuk hadir dalam pembukaan Hotel baru yang akan diselenggarakan pada hari Sabtu, 7 Maret 2020 pukul 19.00-21.00 WIB di Hotel Hingland Regancy, Malang. Apabila berminat untuk hadir tolong konfirmasi secepatnya karena terbatasnya kouta undangan.



B. Melakukan Panggilan Telepon Untuk kali ini anda diminta pimpinan menghubungi Ibu Reyna Finedart, Delight Event Organizer. Guna mengkonfirmasikan kedatangan pimpinan Anda Bapak Bagas atas undangannya untuk hadir di acara pameran property. Pimpinan anda akan datang pada tanggal 1 Maret 2020 sekitar pukul 8:30 am waktu setempat, dengan pesawat Singapore Airlines 825 bersama dengan Manajer Pemasaran, bila memungkinkan mohon diaturkan penjemputannya.



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



III.



CLUSTER MEMBERIKAN PELAYANAN PRIMA



SOAL 4: Mengatur Rapat/Pertemuan



1.



Petunjuk Kerja a. b. c. d. e. f. g.



2.



Alat dan Bahan a. b. c. d.



3.



Buatlah notula rapat dari narasi terlampir Surat undangan Daftar Hadir Susunan Acara Format notula menggunakan pola resume Ketik dengan menggunakan komputer Tanggal rapat hari ini



Komputer Printer Kertas HVS ukuran A4 Alat tulis lainnya



Alur Kegiatan a. Mempersiapkan alat dan bahan yang diperlukan b. Baca narasi berupa konsep diskusi yang telah dilaksanakan. c. Membuat notula rapat dengan format yang sesuai dan informasi penting terkomunikasi di dalam notula. d. Membuat surat undangan rapat untuk Manajer Keuangan e. Daftar hadir f. Susunan Acara g. Sebelum dicetak simpan pada file anda h. Cetak hasil ketikan di kertas HVS A4



4.



Hasil yang diharapkan a. b. c. d.



Notula rapat yang baik dan benar Daftar hadir peserta rapat Surat Undangan Susunan Acara



SKENARIO RAPAT UNTUK DIBUAT NOTULEN Perusahaan Anda akan mengadakan rapat dalam rangka proyek pekerjaan membangun villa di Bali. Anda sebagai sekretaris diminta untuk menyusun notulen rapat.



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



Pihak Made Swarni selaku owner dari Hotel & Resort “KELAPA”, telah menghubungi atasan anda untuk meminta merancang dan membangun villa 2 lantai diatas tanah seluas 700 m2. Bapak Bagas Adijaya, SE,MM pimpinan anda mengadakan rapat dengan beberapa orang yang telah ditunjuk untuk menangani proyek ini. Rapatnya diadakan hari ini jam 13.30 diruang rapat. Anda sebagai sekretaris berada diruang rapat untuk menulis risalah/notulen rapatnya. Agenda Rapat : 1. Laporan kunjungan ke lokasi pembangunan villa di Bali 2. Tim arsitek 3. Penghitungan RAB 4. Lain-lain Yang dihadirkan dalam rapat adalah Erwin Anangga, arsitek yang sudah mengunjungi Hotel & Resort “KELAPA” satu minggu yang lalu juga hadir, Ary Mursalin selaku Insinyur sipil, Rany Asri selaku Design Interior, Arman selaku Design Eksterior dan Edward selaku ketua tim pelaksana. Bpk. Bagas Adijaya, SE,MM membuka rapat dan mengucapkan terimakasih atas kehadiran mereka yang telah diundang rapat. Erwin menceritakan hasil kunjungannya ke Bali, tentang pertemuannya minggu lalu dengan pimpinan Hotel & Resort “KELAPA” Bali, Ibu Made Swarni. Ibu Made Swarni menyampaikan keinginannya dalam membangun villa didaerah Nusa Dua, dan mengharapkan perusahaan kita menangani pekerjaan design dan pengadaan semua yang dibutuhkan untuk villa tersebut. Ibu Swarni juga menginginkan adanya desain alternatif. Ibu Swarni mengatakan bahwa ia ingin agar desain untuk villa tersebut dibuat nyaman dan minimalis sehingga akan membuat customer senang. Erwin telah berjanji untuk menyerahkan rancangannya dalam waktu 1 bulan. Pak Bagas Adijaya, SE,MM telah menunjuk Erwin sebagai ketua tim arsitek, menanyakan langkah-langkah apa yang telah dilakukan oleh Erwin. Kepada peserta rapat Erwin menyampaikan bahwa ia sudah membentuk sebuah team arsitek, terdiri dari Dimas, Bismo dan Alitya untuk menangani proyek tersebut. Sedangkan untuk perancangan interior dan eksterior Erwin meminta Rany dan Arman untuk menanganinya. Pak Edward minta dijelaskan pembagian tugas tim arsitek seperti apa. Erwin menjawab bahwa Dimas akan bertanggung jawab atas halaman, dapur, teras belakang, kolam renang, balkon dan garasi. Sedangkan Bismo bertanggung jawab untuk menangani seluruh kamar, bathroom, ruang tamu dan ruang keluarga. Sehubungan dengan biaya perhitungan Pak Bagas Adijaya, SE,MM telah menunjuk Ary, insinyur sipil, yang akan menghitung rancangan anggaran biaya. Ary akan menunggu selesainya perancangan Erwin. Ary menanyakan apakah klien (Hotel & Resort “KELAPA”) menginginkan tukang, mandor dari Bali, atau menyerahkan kepada Perusahaan? Untuk itu Erwin akan menanyakan pada klien di Bali. KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP



Sesuai keinginan klien, Pak Bagas Adijaya, SE,MM menanyakan sejauh mana kesiapan Rany menangani konsep interior yang merupakan harmonisasi antara kultur Bali dan minimalis, Rany menyampaikan bahwa ia sudah memiliki ide, dia ingin mengemas sebuah konsep yang akan dipresentasikan pada rapat yang akan datang. Pak Bagas Adijaya, SE,MM juga menanyakan kesiapan Arman untuk menangani eksterior villa. Arman mengatakan bahwa dia akan ikut dalam survey lokasi bersama tim arsitek yang akan dijadwalkan minggu depan, setelah itu dia akan dapat menuangkan ide-idenya. Pak Bagas Adijaya, SE,MM mengingatkan mengenai perancangan yang berbasis energy efisien, baik dari segi penerangan, air, pengunaan AC. Lebih lanjut Pak Bagas Adijaya, SE,MM meminta Erwin menyampaikan kepada Ibu Swarni mengenai pilihan peralataan untuk mendukung energi efisien tersebut. Harapan Pak Bagas Adijaya, SE,MM tim arsitek akan bekerja dengan baik dan agar klien selalu mendapat laporan kemajuan proyek yang sedang ditangani ini. Pak Bagas Adijaya, SE,MM minta Anda sebagai sekretaris mengatur penyiapan tiket perjalanan untuk Erwin dan tim arsitek untuk survey lokasi, yang waktunya akan disimpaikan oleh yang bersangkutan kepada Anda. Pak Bagas Adijaya, SE,MM mempersilahkan tim arsitek untuk melakukan pertemuan sendiri. Apabila ada hal-hal penting harap diinformasikan kepada beliau melalui email. Rapat berakhir jam 17.00



KOMISI SERTIFIKASI BNSP



SOAL PRAKTEK UJIAN LSP