SPO [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

RONDE PASIEN MULTIDISIPLIN



No. Dokumen Tanggal Terbit : Standar Prosedur Operasional



Pengertian



Tujuan



No. Revisi



Halaman 1/2 Ditetapkan Direktur



Tanggal Revisi :



Prosedur dimana PPA (DPJP, perawat, bidan, farmasi klinik, gizi klinik, fisioterapis) mengunjungi pasien untuk mendapatkan informasi yang akan membantu dalam merencanakan pelayanan medis dan keperawatan, memberikan kesempatan pada pasien untuk mendiskusikan masalah medis dan keperawatannya serta mengevaluasi pelayanan yang telah diterima pasien. 1. Menyelesaikan masalah-masalah pasien yang belum teratasi. 2. Mendiskusikan penyelesaian masalah dengan Profesional Pemberi Asuhan. 3. Melaksanakan pelayanan kesehatan dengan memberi kepuasan kepada konsumen sehingga melebihi apa yang diharapkan. 4. Menemukan masalah dan merumuskan intervensi medis dan keperawatan yang tepat sesuai dengan masalah pasien.



Kebijakan Prosedur



1. Persiapan a. Tetapkan kasus minimal 1 hari sebelum waktu pelaksanaan ronde pasien multidisiplin. b. Siapkan catatan keperawatan dan medis pasien. c. Berikan inform consent kepada pasien atau keluarga. d. Siapkan literature atau refrensi terkait dengan penyakit pasien. e. Siapkan buku dan alat tulis notulen ronde pasien multidisiplin



RONDE PASIEN MULTIDISIPLIN



No. Dokumen



No. Revisi



Halaman



2/2



Prosedur



Unit Terkait



2. Pelaksanaan a. Tentukan topik kasus yang akan dibahas dalam ronde pasien multidisiplin (ditetapkan paling lambat satu hari sebelum pelaksanaan). b. Langkah-langkah kegiatan 1) Setiap DPJP, perawat, bidan dan tim terkait lainnya (farmasi klinik, gizi klinik, fisioterapis) melakukan ronde pelayanan berupa visite pasien untuk membahas perkembangan pasien yang dirawat. 2) Berikan kesempatan pasien dan keluarga untuk bertanya dan menyampaikan permasalahannya. 3) Dokumentasikan hasil diskusi dalam lembar CPPT (terapi, tindakan, dan pemeriksaan penunjang yang perlu dilakukan). 4) Perawat pelaksana menjalankan terapi dan tindakan sesuai dengan hasil ronde pelayanan. c. Evaluasi kegiatan Tanyakan kembali kepada pasien dan keluarga apakah mengerti tentang kondisi serta penatalaksanaan medis yang sudah disampaikan. Instalasi Rawat Inap, Intensive Care Unit, Instalasi Gizi, Instalasi Farmasi Rumah Sakit, Instalasi Rekam Medis