Topik 3 Aksi Nyata [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Nama



: Muhammad Wildana Fikria Zulhidha



Nim



: 223128915162



Kelas



: Biologi Off. 02 AKSI NYATA 07.01. Pertanyaan Reflektif (Menjadi Bagian Portofolio)



1. Pengalaman menarik apa saja yang Anda dapatkan dari mengimplementasikan CT untuk menyelesaikan berbagai jenis persoalan? Anda bisa menceritakan keberhasilan dan kegagalan yang Anda alami dalam mempelajari topik ini. Pengalaman menarik yang saya alami ketika mengimplementasikan CT adalah penyelesaian berbagai jenis persoalan yang saya hadapi dengan menggukan urutan CT secara sistematis. Keberhasilan yang saya alami ketika mempelajari CT adalah saya bisa lebih berfikir sistematis dalam memecahkan sebuah permasalahan yang kompleks. Kegagalan yang saya alami adalah ketika saya tidak bisa memilah masalah melalui langkah-langkah dekomposisi, pengenalan pola, abstraksi, dan algoritma, akan tetapi setelah saya ulangi dan terus belajar saya menjadi paham dan terbiasa menggunakan berpikir komputasi dalam setiap persoalan yang saya hadapi. 2. Apakah terjadi perubahan cara berpikir yang Anda alami setelah mempelajari topik CT dalam problem solving? Iya, terjadi banyak perubahan dengan cara berpikir saya khususnya dalam hal problem solving. Saya bisa menyelesaikan permasalahan yang kompleks menjadi lebih runtut dan sistematis sehingga saya mampu menemukan solusi terbaik dalam penyelesaian. Sehingga saya tidak terburu-buru dalam mengambil kesimpulan dalam masalah yang sedang dihadapi. 3. Apakah ada perbaikan yang dapat Anda lakukan terhadap cara mengajar Anda nantinya setelah mempelajari topik CT dalam problem solving? Iya, ada yang perlu saya perbaiki terhadap cara mengajar yang akan saya lakukan nantinya. Salah satunya yaitu langkah-langkah dalam menyelesaikan persoalan. Dalam hal mengajar saya akan lebih membiasakan diri menyelesaikan masalah menggunakan cara berfikir komputasi, sehingga dapat diharapkan peserta didik dapat meniru cara berfikir komputasi.