KATA PENGANTAR Juz Amma Alama Bil Qolam [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

KATA PENGANTAR



Bismillahirrohmanirrohim. Syukur Alhamdulillah senantiasa kita persembahkan kehadirat Allah SWT yang telah mencurahkan rahmat dan karunia-Nya kepada kita semua. Shalawat dan salam kita limpahkan kepada junjungan Nabi Muhammad SAW utusan Allah rahmatan lil’alamin. Dunia semakin kecil terasa dalam genggaman kita seiring kemajuan teknologi informasi saat ini. Kejadian di belahan bumi lain sangat cepat diketahui di hadapan kita. Hal yang demikian dibutuhkan kepribadian yang kuat agar pengaruh budaya yang datang dari bangsa lain yang tidak cocok dengan budaya Indonesia pada umumnya dan umat Islam pada khususnya dapat kita meminimalisir dampak buruknya. Salah satu cara untuk meminimalisir dampak buruk dari kemajuan teknologi informasi adalah dengan cara membekali anak-anak dengan ilmu agama yang mumpuni/ cukup. Dengan selalu membaca Al-Qur’an setiap harinya diharapkan dapat menjadi benteng ampuh dari dampak era globalisasi saat ini. Guna memantau kegiatan anak yang saat ini masih belajar baik di Sekolah Dasar/MI, MDA, Sekolah Menengah Pertama / MTs, Sekolah Menengah Atas/ MAN, kami menyambut baik atas diterbitkannya buku “ Juz Amma Allama Bil Qolam”. Buku Juz Amma Allama Bil Qolam sangat bagus untuk membantu para siswa siswi/ anak didik untuk mampu menghafal dan menulis Al-Qur’an khususnya surat-surat pendek seperti yang ada di Juz Amma Allama Bil Qolam. Selain bermanfaat buat siswa, juga sangat bermanfaat untuk orangtua dan guru di sekolah, karena dengan adanya Juz Amma Allama Bil Qolam yang dilengkapi denga instrument penilaian terhadap pencapaian hasil menghafal dan menulis hasil yang dicapai siswa dapat terekam/ terukur dengan baik sehingga guru dan orangtua dapat mengetahui, seberapa besar kemajuan/ keberhasilan anak dalam menghafal dan menulis AlQor’an. Oleh karena itu buku Juz Amma Allama Bil Qolam sangat bagus dimiliki bagi anakanak saat ini. Semoga buku Juz Amma Allama Bil Qolam bermanfaat bagi siswa, guru, dan orang tua, Amin.



Kakanwil Kementrian Agama Prov. Riau



Drs. H. Achmad Supardi Hasibuan, M.A