Lingga Yoni [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

LINGGA & YONI



Dalam



mitologi Hindu, Lingga merupakan perwujudan Dewa Siwa (Simbol Keselamatan), sedang Yoni melambangkan Dewi Parwati (Simbol Kesuburan). Bila Lingga dan Yoni dipersatukan merupakan simbol kekuatan. Lingga Yoni digunakan sebagai salah satu perlengkapan upacara dalam agama Hindu. Tempat yang memiliki Lingga dan Yoni menandakan bahwa tempat itu dahulu adalah daerah yang subur. Lingga Yoni sering ditemukan di daerah dekat candi. Lingga berbentuk batu lurus tegak seperti kemaluan laki-laki. Arti Lingga sendiri dalam bahasa sansekerta adalah tanda, ciri, isyarat, bukti, dan keterangan. Sedangkan Yoni berbentuk bujur sangkar dan biasanya terdapat tonjolan di salah satu sisinya. Di tengah Yoni terdapat lubang untuk menanamkan Lingga. Permukaan Yoni pada bagian tepi lebih tinggi yang berfungsi agar air tidak keluar apabila di siram dari lingga dan hanya akan keluar melalui cerat. Pada masa Majapahit, tubuh Yoni terdapat hiasan naga seperti pada Yoni Klinterejo. Fungsi Lingga Yoni a. Mengukuhkan takhta seorang yang berjaya di suatu tempat b. Memperingati peristiwa penting Lingga Yoni dalam agama Hindu digunakan untuk mendapatkan minuman berenergi dewa dengan menuangkan lima jenis yaitu air bunga, susu, madu, ghee (mentega dari susu), serta susu asam. Campuran tersebut kemudian dituangkan dari atas lingga sambil mengucap mantra kepada dewa Siwa dan campuran cairan tersebut mengalir hingga ke ujung moncong Yoni dan kemudian dapat diminum. Upacara ini disebut dengan abhiseka.



Resha Widyanda DKV-3 51916094