Lkpd-8-Bidang Miring [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

LKPD 8 (BIDANG MIRING) Usaha dan Pesawat Sederhana dalam Kehidupan Sehari-hari NAMA :



1. Mata Pelajaran 2. Kelas/ semester 3. Kompetensi Dasar



4. Topik/ Pokok bahasan/tema Pokok Bahasan Materi



KELAS : : Ilmu Pengetahuan Alam : VIII /1 (Satu) : 3.3 Menjelaskan konsep pesawat sederhana, dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari termasuk kerja otot pada struktur rangka manusia 4.3 Menyajikan hasil penyelidikan atau pemecahan masalah tentang manfaat penggunaan pesawat sederhana dalam kehidupan sehari-hari : : Pesawat Sederhana : Bidang Miring



5. Tujuan



: 1. Melakukan percobaan sederhana tentang usaha pada bidang miring dan penerapannya dalam kehidupan seharihari 2. Membandingkan kecepatan benda



6. Materi Esensial



:



Bidang miring merupakan pesawat sederhana yang dapat menggunakan papan dimiringkan untuk mengangkat atau memindahkan benda (beban). Contoh bidang miring: paku sekrup, bor kayu, jalan menanjak yang berbelok – belok, tangga, dan papan yang dimiringkan pada tempat tinggi. Pada bidang miring berlaku:



Maka, didapat rumus:



Berdasarkan rumus di atas, maka gaya akan berbanding lurus dengan tinggi bidang miring. Semakin landai bidang miring tersebut, maka gaya yang dikerjakan akan semakin kecil. Sebaliknya, semakin curam bidang miring tersebut, maka gaya yang dikerjakan akan semakin besar. Selain kita bisa menghitung gaya dengan rumus bidang miring, kita juga bisa mengetahui keuntungan mekanisnya. Keuntungan mekanis (KM) adalah sebuah angka yang menunjukkan berapa kali pesawat sederhana dapat menggandakan gaya.



Prinsip bidang miring banyak diterapkan dalam pembuatan tangga yang bertingkat-tingkat atau berkelok-kelok, pembuatan jalan yang meliuk-liuk di daerah pegunungan, penggunaan papan yang dimiringkan saat ingin menaikkan atau menurunkan beban yang berat, dsb. Selain itu, prinsip bidang miring juga banyak diterapkan di berbagai alat dapur dan perkakas, seperti pisau, kapak, paku, alat pahat kayu, cutter, ulir pada sekrup, ujung pada obeng, dsb. Manfaat prinsip bidang miring tentunya untuk meringankan beban kerja kita. Misalnya, pada pembuatan jalan yang meliuk-liuk di area pegunungan. Hal ini bertujuan untuk meringankan beban yang dilalui oleh kendaraan yang sedang melaju. Kegiatan: a. Alat dan bahan : o Mobil mainan / kelereng/ bola pimpong o Papan kayu / talenan/ papan skener o Balok kayu o Penggaris atau meteran o Lintasan (Lantai) o Stopwatch pada Handphone



b. Prosedur Kerja : o Persiapkan buku dan alat tulis yang dibutuhkan o siapkan papan kayu dan ganjal papan dengan balok sesuai ukuran o Letakkan mobil mainan diatas papan kayu o Setelah itu lepaskan mobil mainan dari atas papan Amatilah secara seksama mobil mainan dari atas papan kayu sampai mobil mainan berhenti. o Hitung durasi waktu mobil mulai bergerak sampai berhenti o Ukur panjang lintasan yang dilalui mobil o Hitung kecepatan yang ditempuh mobil o Ulangi Kegiatan ini sebanyak 3 kali dengan kemiringan papan yang bervariasi o Catat hasil pengamatan kalian pada tabel Hasil Pengamatan di bawah ini o c. Hasil Pengamatan : No Pengamatan Hasil pengamatan Keterangan 1



t1 : t2 : t3



2



s1 : s2 : s3



3



v1 :v2 : v3



d. Kesimpulan …………………………………………………………………………………………………….…………………… …………………………………………………………………..…………………………………………………… …………………………………………………………………………………………………………………..…… ……………………………………………………………………………………………….



Evaluasi



1. Sebuah bidang miring dengan panjang lintasan 1,5 meter dan tinggi 50 cm. Digunakan untuk memindahkan benda dengan massa 30 kg. Tentukan : a. Gaya/Kuasa yang digunakan untuk memindahkan benda b. Keuntungan mekanis Bidang Miring tersebut



2. Dua orang pekerja akan memindahkan kotak yang beratnya 480 N ke bak mobil yang tingginya 1,2 m. Jika mereka memakai papan yang panjangnya 3 m dan gaya kuasa yang mereka berikan sama besar, berapa gaya yang masing-masing pekerja berikan? ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ………………………………



3. Perhatikan gambar berikut! Jika ketinggian bak mobil dari lantai adalah 3 meter dan panjang lintasan papan adalah 5 meter. Berapakah besar gaya minimum yang dibutuhkan untuk menaikkan beban w sampai ke puncak bidang miring? ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ……………………………………………………………………… ………………………………



Nama Siswa Kelas



Paraf Orang Tua



Paraf Guru



Tanggal Penilaian