LKPD Cermin [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK Pembentukan Bayangan Pada Cermin Datar Kelompok Nama Anggota A. B. C. D. E. F. G.



: :



A. Kompetensi Dasar 3.9 Menganalisis sifat-sifat cahaya, pembentukan bayangan pada bidang datar dan lengkung serta penerapannya untuk menjelaskan proses penglihatan manusia, mata serangga, dan prinsip kerja alat optik. B. Tujuan Menunjukkan adanya pembentukan bayangan antara dua cermin datar dan mengetahui jumlah bayangan yang dibentuk. C. Materi Pembelajaran Cermin datar adalah kaca yang salah satu permukaannya dilapisi amalgam perak. Cermin datar dapat memantulkan seluruh berkas cahaya yang jatuh kepadanya Hukum pemantulan cahaya menurut Snellius adalah sebagai berikut: 1. Sinar datang, garis normal dan sinar pantul terletak pada bidang datar 2. Sudut datang (i) sama dengan sudut pantul (r) Perhatikan pembentukan bayangan oleh cermin datar berikut :



1



Bentuk permukaan cermin datar berupa bidang yang lurus, tidak melengkung ataupun menggembung pada kedua sisinya. Sifat bayangan yang terbentuk pada cermin datar ini adalah maya, tegak, dan sama besar. Bayangan pada sebuah cermin datar akan dipantulkan sama persis dengan bendanya. Sehingga, mata kita dapat menangkap bayangan sama persis dengan benda aslinya, namun posisinya terbalik antara kanan dan kiri. Nilai fokus pada cermin datar adalah tak hingga. Dua cermin yang diletakkan berhadapan dan membentuk suatu sudut dan akan saling memantulkan bayangan benda yang ada di antaranya. Bayangan benda pada cermin pertama akan dipantulkan pada cermin kedua. Bayangan pada cermin kedua akan kembali dipantulkan ke cermin pertama, dan begitu seterusnya. Berapa banyak bayangan benda yang akan terbentuk? Banyaknya bayangan di antara dua buah cermin yang dipasang berhadapan dan membentuk sudut alpha dapat ditentukan melalui sebuah rumus. Sebelumnya, perhatikan ilustrasi pada gambar di bawah.



Rumus meghitung banykanya bayangan yang terbentuk dari dua cermin datar yang disusun dengan sudut :



Keterangan: n = banyaknya bayangan yang terbentuk = sudut yang dibentuk oleh dua cermin



D. Alat dan Bahan 1) Cermin datar 2) Busur 3) Kertas putih 4) Benda



2 buah 1 buah 1 buah 1 buah



2



E. Langkah Kerja Percobaan 1: 1. Menyiapkan alat dan bahan 2. Meletakkan busur di atas kertas putih 3. Menyusun dua buah cermin datar di atas busur membentuk sudut 1800 4. Meletakkan benda di depan cermin datar 5. Menghitung banyak bayangan yang terbentuk 6. Melakukan langkah 4 dan 5 dengan sudut yang berbeda yaitu 900, 600, 450, dan 300 7. Mencatat hasil pengamatan dalam Tabel 1. Tabel 1. Hasil pengamatan No.



Sudut



1



1800



2



900



3



600



4



450



5



300



Banyaknya Bayangan



Kesimpulan: Apabila dua buah cermin datar diletakkan saling berhadapan (bagian depan cermin menghadap ke ruang yang sama) dan mengapit besar sudut tertentu, maka kedua cermin ini akan membentuk bayangn yang banyaknya tergantung pada besar sudut antara dua cermin. Berdasarkan hasil dari percobaan yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa semakin kecil sudut antara dua cermin datar maka bayangan yang dibentuk semakin banyak.



3



Hitunglah jumlah bayangan yang terbentuk dari dua cermin datar yang disusun dengan sudut tertentu menggunakan rumus!



Buatlah kesimpulan berdasarkan percobaan yang kamu lakukan!



4