LPJ Kesiswaan 1213 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN PEMBANTU BIDANG KESISWAAN TAHUN PELAJARAN 2012-2013 SMP NEGERI 2 KEDUNGJATI



DINAS PENDIDIKAN PEMERINTAH KABUPATEN GROBOGAN SMP NEGERI 2 KEDUNGJATI 2013



LPJ Bidang Kesiswaan 1213 | 1



LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN BIDANG KESISWAAN SMP N 2 KEDUNGJATI Tahun Pelajaran 2012/2013 Bismillaahirrahmaanirrahiim Assalaamu’alaikum wr. Wb I.



MUQODIMAH Alhamdulillahirobbil’alamin, segala puji bagi Allah SWT, Tuhan semesta alam yang telah memberikan kepada kita kenikmatan iman dan Islam. Yang telah menjadikan sungaisungai terpancar dari bebatuan sebagai wujud rasa taat dan takut padaNya. Dialah yang menjadikan pepohonan bersujud sebagai wujud rasa cinta dan tunduk padanya, menjadikan sungai dan lautan tidak membangkang karena tunduk dan takzim pada-Nya. Dialah yang menjadikan burung-burung bertasbih di udara untuk menyanjungNya. Dia pula yang menjadikan gunung-gunung bergetar karena takut padaNya. Sholawat dan salam tercurahkan kepada Rosul Allah, suri tauladan kami, pemimpin dan kekasih kami beserta keluarga, shahabat dan para pengikut setianya sampai akhir zaman. Tak terasa satu tahun telah berlalu dalam masa kepengurusan ini. Maka tibalah saatnya kami Bid. Kesiswaan membuat Laporan pertanggungjawaban sebagai amanah yang diembankan kepada kami. A. Dasar/ Landasan Hukum 1. SK Kepala Sekolah Nomor 423.5/361/2012 jo. SK Nomor 423.5/ /2013 tentang pembagian tugas guru tahun elajaran 2012/2013 2. Tugas Pokok dan Fungsi Tenaga Pendidik dan Kependidikan 3. Program Kerja Pembantu Bidang Kesiswaan Tahun Pelajaran 2012/2013 B. Tujuan 1. Sebagai pertanggungjawaban kepada Kepala Sekolah 2. Sebagai bahan evaluasi program dan kinerja II.



KONDISI PERSONALIA Sesuai Kebijakan Kepala Sekolah bahwa Bidang Kesiswaan terdiri dari 1 (satu) orang tenaga pendidik yang sekaligus merangkap sebagai Pembina OSIS. Dalam tugasnya, Pembantu Kepala Sekolah Bidang kesiswaan berkoordinasi secara langsung dengan Staf TU bidang kesiswaan dan bekerja sama dengan guru BK dalam program-program tertentu.



III.



RENCANA PROGRAM KERJA Berikut rincian program kerja selama satu tahun:  Kegiatan awal tahun 1) Menyusun program kerja OSIS, dan Urusan Kesiswaan 2) Mengkoordinir para pembina ekskul dalam penyusunan program kerja tahunan 3) Melaksanakan rapat koordinasi kesiswaan. 4) Menyusun jadwal petugas upacara pengibaran bendera dan penurunan bendera serta Pembina upacara. 5) Mendata jadwal petugas piket OSIS. 6) Rapat koordinasi, pembentukan panitia dan pelaksanaan MOPDB (Masa Orientasi Peserta Didik Baru) sesuai juklak dan juknis. 7) Pengenalan dan pembinaan wawasan wiyata mandala, pengarahan dan pengendalian kegiatan kesiswaan/OSIS dalam rangka penegakan disiplin melalui penerapan tata tertib siswa LPJ Bidang Kesiswaan 1213 | 2



8) Membina dan melaksanakan koordinasi 7 K yakni kedisiplinan, kebersihan, ketertiban, keindahan, kekeluargaan, keamanan, dan kerindangan. 9) Mengarahkan siswa untuk memilih salah satu kegiatan ekstrakurikuler yang wajib diikuti sesuai minat dan bakat 10) Mempublikasikan para Pembina, pelatih dan koordinator kesiswaan. 11) Registrasi dan pencatatan anggota masing-masing ekskul 12) Melaksanakan uji kelayakan pengurus OSIS dan MPK 13) Mengadakan Latihan Dasar Kepemimpinan bagi siswa baru dan pengurus OSIS 14) Mempublikasian SK pengurus OSIS dan MPK 15) Pempublikasian jadwal kegiatan mencakup: syarat calon penerima beasiswa dan jenis beasiswa, calon siswa teladan serta karyawisata dan yang lainnya, 16) Pendataan biodata siswa diklasifikasikan sesuai minatnya dalam kegiatan ekskul 17) Mengirimkan Pembina atau pelatih guna membimbing atau mengikuti berbagai latihan atau perlombaan 



Kegiatan harian 1) Membina siswa untuk tetap disiplin dan patuh pada aturan vang berada di sekolah baik tertulis maupun tak tertulis 2) Mengamati dan mendata serta menggali informasi calon siswa berprestasi di SMP Negeri 2 Kedungjati. 3) Mendata dan memberikan point/nilai pelanggaraan bagi siswa yang melanggar peraturan 4) Mengontrol pelaksanaan 7K dilingkungan sekolah 5) Melaksanakan tugas-tugas pendelegasian dari kepala sekolah 6) Menandatangani penggunaan anggaran kesiswaan sesuai keperluan dan terdapat pada mata anggaran sekolah atas persetujuan pimpinan 7) Mewakili guru piket jika bersangkutan tidak hadir sesuai jadwal piket pimpinan 8) Melaksanakan piket pimpinan mengirimkan siswa untuk mengikuti undangan dan penataran atas persetujuan kepala sekolah







Kegiatan Mingguan 1) Mengawasi, mengontrol, dan mengecek presensi pelaksanaan kegiatan ekskul 2) Melaksanakan pengibaran dan penurunan bendera tiap dua minggu sekali 3) Pembinaan tentang perlunya siswa disiplin dan mentaati peraturan tata tertib sekolah dan melaksanakan 7 K







Kegiatan Bulanan 1) Membimbing pengurus OSIS untuk melaksanakan berbagai kegiatan OSIS sesuai jadwal kegiatan seperti hari besar agama atau nasional. 2) Menyiapkan, menyusun dan memberi SK kegiatan pada panitia yang sudah disetujui dan ditanda tangani kepala sekolah 3) Melaksanakan koordinasi dengan pengurus OSIS dan MPK dan para Pembina OSIS atau dengan para pembina lainnya. 4) Bersama para Pembina dan petugas piket mengadakan razia 5) Melaksanakan rapat koordinasi bidang kesiswaan (Ur. Kesiswaan, guru BK, dan wali kelas) LPJ Bidang Kesiswaan 1213 | 3



IV.







Kegiatan semester I 1) MOPDB 2) Pesantren Ramadhan dan Lomba-lomba keagamaan 3) Perkemahan Sabtu Minggu 4) Rapat MPK persiapan pergantian pengurus OSIS 5) Pemilihan Ketua OSIS periode 2012-2013 6) Kegiatan Idhul Adha 7) Menadakan kegiatan ekstra kurikuler Paskibra 8) Latihan Dasar Kepemimpinan bagi Pengurus OSIS, Pramuka, dan PMR. 9) Mengadakan kegiatan tengah semester dengan kegiatan utama: Dies Natalis SMP, Lomba poster, Parade ekstrakurikuler 10) Pengumuman berbagai hasil penilaian kreativitas siswa menyangkut 6 K, absensi dan pelaksanaan upacara pengibaran bendera 11) Mading (di serahkan pelaksanaannya pada ekskul Jurnalistik) 12) Mengadakan Class meeting dengan kegiatan lomba bidang seni dan olahraga







Kegiatan semester II 1) Mengadakan rapat koordinasi dengan pengurus OSIS dan para Pembina 2) Seleksi siswa teladan bidang Matematika, IPA, IPS, Bahasa Inggris, dan Bahasa Indonesia 3) Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 4) Mengadakan Karya Wisata bagi siswa kelas VIII 5) Mengadakan lomba gerak jalan antar kelas dalam rangka hari olahraga nasional 6) Mengirimkan delegasi olimpiade IPA, IPS, dan Matematika 7) Mengirimkan delegasi lomba bidang Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris 8) Mengirimkan delegasi lomba MAPSI 9) Mengumumkan juara 7 K absensi dan upacara pengibaran bendera. 10) Baksos 11) Menyiapkan dan melaksanakan perpisahan kelas IX 12) Mengadakan classmeeting dengan kegiatan lomba bidang seni dan olahraga







Kegiatan akhir tahun 1) Laporan evaluasi program 2) Menyerahkan rekomendasi program kegiatan kesiswaan untuk tahun ajaran 2013-2014



REALISASI PROGRAM KERJA Dalam melaksanakan program kerjanya, bidang kesiswaan bertindak sebagai pelaksana, koordinator, dan/atau sebatas pengawas kegiatan saja. Karena banyak dari program kerja tersebut dilaksanakan oleh panitia yang ditunjuk langsung oleh Kepala Sekolah, sehingga secara organisasi, hubungan panitia pelaksana dengan bidang kesiswaan hanya sebatas koordinatif dan panitia hanya bertanggung jawab melaporkan hasil kegiatan kepada Kepala Sekolah. Dari sekian banyak program kerja ada yang dapat terealisasi ada pula yang tidak dapat terlaksana dengan berbagai alasan. Untuk laporan rinci setiap proker terlaksana dapat melihat LPJ kegiatan. Secara garis besar, pelaksanaan proker yang dibawah tanggung jawab langsung pembantu bidang kesiswaan belum dapat berjalan secara optimal dan kontinyu. Contohnya: 1) pelaksanaan razia masih bersifat insidental (belum terjadwal), LPJ Bidang Kesiswaan 1213 | 4



2) pengawasan kegiatan K7 belum teradministrasikan dan Lomba K7 belum terlaksana secara kontinyu, 3) Rapat koordinasi bidang kesiswaan baru terlaksana du kali selama satu tahun, dll. Sementara itu proker yang tidak terlaksana diantaranya adalah: 1) Uji kelayakan pengurus OSIS dan MPK 2) Latihan Dasar Kepemimpinan bagi siswa baru dan pengurus OSIS 3) Mendata dan memberikan point/nilai pelanggaraan bagi siswa yang melanggar peraturan 4) Mengadakan lomba gerak jalan antar kelas dalam rangka hari olahraga nasional 5) Bakti Sosial



V.



HAMBATAN 1. Pemahaman Pembantu Bid. Kesiswaan terhadap tugasnya belum integral 2. Keterbatasan sumber daya 3. Kreatifitas dan inovasi Pembantu bid. kesiswaan yang minim 4. Kurangnya koordinasi antara kesiswaan dengan pengambil kebijakan dalam setiap kegiatan 5. Planning yang kurang matang. 6. Proses transfer informasi yang kurang lancar. 7. Kurang menjalin hubungan dengan pihak dan instansi lain 8. Kurang membangun jaringan antar pihak serta instansi lain. VI.



SOLUSI DAN REKOMENDASI 1. Melaksanakan workshop guru dan staf 2. Pengoptimalan kinerja pengurus OSIS 3. Konsultasi Informal 4. Memperbaiki koordinasi dan komunikasi baik formal ataupun informal terhadap masalah-masalah yang belum terselesaikan. 5. Melakukan perencanaan yang matang. 6. Berusaha membangun dan memperbaiki hubungan serta jaringan dengan pihak dan instansi lain. 7. Restrukturisasi bidang kesiswaan 8. Optimalisasi ekskul Pramuka, Drum Band, PMR, dan Paskibra 9. Optimalisasi fasilitas pendukung kegiatan siswa yang telah tersedia 10. Mengadakan ekskul Patroli Keamanan Sekolah (PKS)



LPJ Bidang Kesiswaan 1213 | 5



VII.



KHOTIMAH Demikian laporan pertanggungjawaban ini kami sampaikan dengan sebenar – benarnya dari pelaksanaan kegiatan yang telah kami laksanakan. Banyak sekali kekurangan dan tidak maksimalnya panitia didalam penyelenggaraan dikarenakan keterbatasan kami selaku panitia Mudah – mudahan laporan pertanggaungjawaban ini dapat digunakan dengan semestinya. Semoga Allah memberikan ridho-Nya atas segala yang telah kita buat dan memberikan ampunan atas segala kesalahan yang telah dilakukan.



Wassalamu’alaikum Wr. Wb. Kedungjati, 1 Juni 2013 Mengetahui Kepala Sekolah



Pembantu Bidang Kesiswaan



Drs. Marheni Hadi P., S.IP., MM NIP 19610220 198603 1 007



Robby Kadar S., S.Pd. NIP 19840101 200604 1 013



LPJ Bidang Kesiswaan 1213 | 6



LAMPIRAN 1



No 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9 10 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20. 21. 22. 23. 24. 25. 26. 26. 27. 28.



DAFTAR INVENTARISASI BARANG BIDANG KESISWAAN TAHUN 2012/2013 Keterangan Nama Barang Deskripsi Jumlah Lemari Kaca 1 buah Topi Drum Band 20 buah Peci Hitam Putri 22 buah Peci Hitam Putra 10 buah Topi PKS Putra 5 buah Topi PKS Putri 20 buah Baju PDU II Merah 20 buah Bendera Merah Putih Besar ~1,8 x 2,4 m 1 buah Bendera Merah Putih Kecil ~0,9 x 1,2 m 1 buah Bendera PMR Kecil ~0,6 x 0,9 m 2 buah Lencana MPG 45 buah Lencana Merah Putih 20 buah Lencana Garuda 45 buah Sarung Tangan Putih 45 buah Lencana Wing 2 buah Selempang merah putih 15 Buah Naskah untuk upacara 1 set Taplak bendera logo garuda 1 buah Baki melamin 1 buah Buku Tata Upacara bendera 1 buah Ban lengan hitam segi lima 40 buah Topi Latihan Paskibra Merah 5 buah Bendera latihan besar 1,2 x 1,8 m 1 buah Bendera latihan kecil 0,9 x 1,2 m 1 buah Kaset Tari Tradisional 2 buah Kostum Tari Kupu-kupu 4 buah Backdrop MMT OSIS 2x3m 1 buah Banner MMT himbauan 0,6 x 2 m 2 buah Backdrop MMT wisuda 3x5m 1 buah



LPJ Bidang Kesiswaan 1213 | 7