Makalah Kegunaan Penelitian - Kelompok7 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

MAKALAH KEGUNAAN PENELITIAN Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah Metodologi Penelitian Dosen Pengampu : Rany Tien Subarkah, M.H.Kes



Disusun oleh : Dede Intan Zaeni Dzunnurain



C1814201058



Icha Nurul Annisa



C18142010



Melinia Apritia Putri



C18142010



Qisthi Aulia Khoirunnisa



C18142010



PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH TASIKMALAYA 2021



KATA PENGANTAR



Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Kegunaan Penelitian”. Dalam penulisan ini penulis mengalami hambatan-hambatan, namun penulis menemukan solusinya dengan meninjau beberapa pustaka. Penyusunan makalah ini tidak lepas dari bantuan berbagai pihak, oleh karena itu penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak terkait dalam pembuatan makalah ini. Penulis juga menerima segala kritik dan saran dari semua pihak demi kesempurnaan makalah ini. Akhirnya penulis berharap, semoga makalah ini dapat bermanfaat.



Tasikmalaya, 14 maret 2021



Penulis



DAFTAR ISI



KATA PENGANTAR........................................................................................................... DAFTAR ISI.......................................................................................................................... BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah............................................................................................ B. Rumusan Masalah...................................................................................................... C. Tujuan........................................................................................................................ D. Manfaat...................................................................................................................... BAB II PEMBAHASAN A. Pengertian Kegunaan Penelitian................................................................................ B. Jenis-jenis Kegunaan Penelitian................................................................................ C. Cara Merumuskan Kegunaan Penelitian.................................................................... D. Contoh-contoh Kegunaan Penelitian......................................................................... BAB III PENUTUP A. Kesimpulan................................................................................................................ B. Saran.......................................................................................................................... DAFTAR PUSTAKA............................................................................................................



BAB I PENDAHULUAN



A. Latar Belakang Masalah Kegunaan penelitian atau biasa disebut dengan manfaat penelitian merupakan dampak dari pencapaian suatu tujuan dalam sebuah penelitian. Kegunaan penelitian ini merupakan urutan setelah tujuan penelitian, terurut dari judul, latar belakang masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian dan kemudian kegunaan atau manfaat penelitian sesuai dengan rancangan desain penelitian. Dalam penelitian, tujuan penelitian menekankan kepada sasaran yang ingin dicapai dari suatu penelitian. Rumusan dari tujuan ini hendaknya jelas dan kongkret sehingga memudahkan untuk dinilai ketercapaiannya pada akhir kegiatan penelitian. Setelah tujuan penelitian, selanjutnya adalah kegunaan



penelitian. Kegunaan penelitian disini menegaskan



manfaat atau sumbangan yang bisa diberikan dari hasil penelitian tersebut. Kriteria kegunaan penelitian yang baik adalah yang sesuai dengan aturan penyusunan penelitian yaitu merupakan pengembangan dari tujuan penelitian. Artinya kegunaan penelitian yang baik adalah yang sesuai dengan urutan dalam tata aturan pelaksanaan yang yang baik yang hasilnya nantinya akan dapat dimanfaatkan dan digunakan dengan baik oleh orang lain. Kegunaan atau manfaat hasil penelitian diharapkan dapat berguna secara langsung maupun tidak langsung



bagi bidang-



bidang atau lembaga tertentu. Berdasarkan uraian diatas, dapat disimpulkan bahwa dalam perumusan kegunaan penelitian yang baik adalah yang merupakan dampak dari pencapaian tujuan penelitian, dimana tujuan penelitian ini perumusannya adalah berdasarkan rumusan masalah yang telah dibuat. Jadi pada dasarnya kegunaan penelitian ini merupakan salah satu komponen yang tersusun sejak dibuatnya latar belakang masalah yang bertujuan memberikan ilustrasi tentang kedudukan masalah yang akan diteliti dalam konteks permasalahan yang lebih luas. Dari latar belakang ini kemudian dapat mengetahui apa yang harus dihadapi peneliti, masalah apa yang akan diselesaikan atau dipecahkan dan kemudian hasil dari rumusan masalah ini akan diketahui rencana pencapaian yang ingin dicapai yaitu pada tujuan penelitian dan



dampak dari pencapaian tujuan ini lah yang merupakan kegunaan atau manfaat penelitian. (Ine I Amirman Yousda : 1993) B. Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dibuat, terdapat beberapa rumusan masalah, diantaranya : 1. Apakah yang dimaksud dengan kegunaan penelitian? 2. Apa sajakah jenis-jenis kegunaan penelitian? 3. Bagaimana cara merumuskan kegunaan penelitian? 4. Bagaimanakah contoh kegunaan penelitian? C. Tujuan Berdasarkan rumusan masalah yang ada, tujuan penulisan makalah ini adalah untuk mengetahui : 1. Tentang kegunaan penelian 2. Apa saja jenis-jenis kegunaan penelitian 3. Bagaimana cara perumusan kegunaan penelitian 4. Bagaimanakah contoh kegunaan penelitian D. Manfaat Hasil penulisan makalah ini diharapkan dapat memberi manfaat : 1. Manfaat teoritis Bermanfaat sebagai pengembangan materi kegunaan penelitian 2. Manfaat praktis Bagi peneliti : bahan informasi dalam merumuskan kegunaan penelitian yang baik dan benar dalam penulisan laporan penelitian Bagi calon peneliti : sebagai tambahan informasi baru tentang kegunaan peneliti



BAB II PEMBAHASAN A. Pengertian Kegunaan Penelitian Kegunaan penelitian atau biasa disebut sebagai manfaat penelitian merupakan dampak dari tujuan yang ingin dicapai dalam sebuah penelitian. Kegunaan penelitian adalah



penggunaan



hasil



penelitian



yang



berupa



model/alat/teori/konsep/faktor-faktor yang berpengaruh, evaluasi, dan



informasi, peramalan



kejadian yang dapat digunakan oleh : 1. lembaga atau instansi dan program untuk perencanaan, pengambilan keputusan/ perumusan kebijakan : disekolah, perguruan tinggi, PT, dan lainlain. 2. masyarakat umum : guru, siswa, orang tua, masyarakat, pekerja, dan lain-lain. 3. masyarakat industri : para konsumen, produsen, masyarakat, dan lain-lain. 4. pengembangan ilmu pengetahuan, dan lain-lain. Pada intinya, kegunaan penelitian menguraikan seberapa jauh kebergunaan dan kontribusi dari hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti. Kegunaan penelitian/ penulisan dapat diuraikan secara terpisah. Maksudnya, kegunaan penelitian tersebut dapat diperinci lagi kepada pihak-pihak yang berkepentingan terhadap penelitian yang diteliti. Kegunaan penelitian dapat dibedakan menjadi kepentingan praktis dan kepentingan teoritis. Kepentingan-kepentingan ini meliputi kepentingan bidang keilmuan, atau kepentingan bidang profesi peneliti, instansi/organisasi, atau kelompok tertentu dan kepentingan terhadap lainnya tergantung penelitian yang dilakukan tujuannya bagaimana. Karena seperti yang dijelaskan kegunaan penelitian merupakan damapak darai pencapaian tujuan penelitian, yaitu seberapa jauh mana hasil yang dapat dicapai atau didapat dari tujuan penelitian yang telah dirumuskan. Pada penelitian itu sendiri, kegunaan penelitian juga masuk kedalam bahasan lain yaitu masuk kedalam karakteristik yang harus ada dalam penelitian, selain pada pokok intinya kegunaan penelitian yang masuk kedalam desain penelitian



Dalam karakteristik penelitian dijelaskan bahwa penelitian memiliki karakteristik yang khas dibandingkan dengan aktivitas pada umumnya. Karena itu dalam



membuat



proposal



maupun



laporan



penelitian,



peneliti



hendaknya



memperhatikan karakteristik yang terkandung di dalamnya, karakteristik-karakteristik tersebut antara lain : 1. penelitian harus sistematis 2. penelitian harus logis dan rasional 3. penelitian harus empiric 4. penelitian bersifat redukatif 5. penelitian bersifat replicable dan transmitable 6. penelitian harus memiliki kegunaan B. Jenis-jenis Kegunaan Penelitian Menurut Umar Husaini dan Purnomo Setiady Akbar (2009), berdasarkan tujuan penelitian, maka kegunaan atau manfaat penelitian hasil penelitian dapat dibagi atau diklasifikasikan menjadi dua jenis, yaitu : 1. Kegunaan Teoritis Kegunaan teoritis biasanya hasil penelitian diharapkan dapat memberikan sumbangan bagi pengembangan konsep atau teori administrasi pada umumnya dan konsep atau teori dan disiplin kerja pada khususnya. Contohnya : Hasil penelitian ini diharapkan sebagai sumbangan perkembangan ilmu administrasi pendidikan, khususnya motivasi kerja, kepuasan kerja, dan prestasi kerja guru, serta sebagai sumbangan pemikiran bagi peneliti yang akan melakukan penelitian lebih lanjut. 2. Kegunaan Praktis Kegunaan praktis hasil penelitian hendaknya disebutkan secara tersurat



bagi



siapa. Misalnya bagi responden ialah agar tejadi perubahan sikap karena responden merasa diperhatikan nasipnya. Bagi pimpinan di tingkan Kanwil, hasil penelitian diharapkan dapat dijadikan umpan balik dalam mengambil keputusan dan seterusnya. Contohnya : 



Bagi guru, hasil penelitian ini diharapkan sebagai masukan bagi guru untuk meningaktkan motivasi, kepuasan, dan prestasi kerjanya.







Bagi kepala sekolah, hasil penelitian ini diharapkan sebagai masukan bagi kepala sekolah dalam mengambil keputusan dalam pembinaan guru.







Bagi siswa







Bagi peneliti







Bagi calon peneliti







Dan lain-lain (tergantung tema penelitiannya



C. Cara Merumuskan Kegunaan Penelitian Menurut Ine I Amirman Yousda (1993) dalam merumuskan kegunaan penelitian secara umum, tentunya berurutan sesuai dengan model desain penelitian, langkahlangkahnya yaitu : 1. Latar Belakang Masalah Latar belakang masalah bertujuan memberikan ilustrasi tentang kedudukan maslah yang akan diteliti dalam konteks permasalahan yang lebih luas. Dalam latar belakang masalah ini tergambar dengan jelas kedudukan dan hubungan antara masalah yang diteliti dengan masalah-maslah yang lainnya dalam bidang yang sama. Hal itu bukan hanya akan memperjelas kedudikan maslah tetapi juga akan menunjukkan urgensinya. Latar belakang berisi gambaran dari masalah-maslah yang akan dibahas dalam masalah. Dengan demikian akan terlihat bahwa perlunya penelitian tentang masalah tersebut bukan sesuatu yang dicari-cari tetapi betul-betul bertolak dari kenyataan. 2. Identifikasi masalah a. Masalah Masalah dalam sebuah penelitian tidak semua perlu dimasukkan atau diteliti dalam sebuah penelitian. Hal-hal yang sudah jelas dan kurang sekali manfaatnya tidak perlu dikaji mealui prosedur penelitian. Masalah-maslah yang perlu dikaji atau ditelaan melalui penelitian, hanya ynag berisi teka-teki, sesuatu yang belum bisa dijawab dengan tegas dan sesuatu yang hasilnya punya kegunaan. b. Perumusan dan pembatasan masalah Perumusan dan pembatasan masalah ini perlu karena tidak semua masalah yang dihadapi peneliti untuk dipecahkan adalah sempit. Sanagt mungkin masalh yang dipecahkan adalah dalam cakupan yang sangat luas, contohnya rendahnya mutu



pendidikan, belum meratanya pendidikan, dan lain-lain.



Menimbang masalah yang luas tesebut maka sebuah penelitian harus dirumuskan dan dibatasi. Perumusan dan pembatasan ini menyangkut isi dan juga variabel-variabel yang terlibat didalamnya. Dalam suatu kegiatan penelitian, tidak mungkin peneliti meneliti semua variabel, dengan demikian perlu membatasinya. Pembatasan ini merupakan pembatasan variabel, yaitu memilih variabel mana yang akan diteliti dan varibel mana yang tidak. 3. Definisi operasional Definisi operasional merupakan penentu dari alat pengumpul data atau alat pengukuran. Ketidakjelasan definisi operasional akan mengakibatkan kelemahan pada alat. Kelemahan pada alat akan menyebabkan kekeliruan hasil. Definisi operasional ini bukan hanya variabel-veriabel tetapi juga istilah yang menunjukkan hubungan antarvariabel, seperti kata pengaruh, hubungan, konstribusi, dampak, dan sebagainya. 4. Tujuan penelitian Tujuan penelitian merupakan arah atau sasaran yang ingin dicapai dalam suatu penelitian yang kemudian dirumuskan dalam tujuan penelitian. Rumusan dari tujuan penelitian tersebut hendaknya jelas dan kongkret sehingga memudahkan untuk dinilai ketercapaiannya pada akhir kegiatan penelitian. 5. Kegunaan penelitian Kegunaan penelitian dalam sebuah penelitian perlu mendapat penegasan juga seperti tujuan penelitian. Kalau tujuan menekankan kepada sasaran yang ingin dicapai dalam sebuah penelitian, maka kegunaan menegaskan manfaat atau sumbangan yang akan diberikan dari hasil penelitian tersebut. Kegunaan penelitian ini bisa mengukur pengembangan atau penguatan suatu teori ataupun perbaikan atau penyempurnaan suatu kondisi kehidupan praktis,



pelaksanaan



program dan lain-lain D. Contoh-contoh Kegunaan Penelitian Kegunaan penelitian merupakan salah satu yang harus ada dalam penelitian sesuai dengan desain penelitian, sehingga kegunaan penelitian ini harus ada di setiap jenis penelitian, yaitu : 1. Penelitian Kualitatif Ada beberapa kegunaan atau manfaat dari penelitian kualitatif. Berikut beberapa kegunaannya : a. Sebagai pengembangan teori



b. Untuk penyempurnaan praktik c. Sumbangan dalam menentukan kebijakan d. Mengklarifikasi isu-isu serta tindakan social e. Sumbangan untuk studi-studi khusus Contoh kegunaan penelitian : Judul : Strategi pembelajaran pendidikan agama islam dalam pembinaan mental siswa disekolah luar biasa negri Pembina tingkat nasional malang. Rumusan Masalah : Merujuk dari pemaparan yang dikemukakan sebelumnnya maka rumusan masalah yang dikemukakan penulis adalah sebagai berikut : 1. Bagaimana kondisi mental siswa di SLB Negeri Pembina TingkatNasional Malang? 2. Bagaimana penerapan strategi pembelajaran Pendidikan Agama Islam dalam pembinaan mental siswa di SLB Negeri Pembina Tingkat Nasional Malang? Tujuan Penelitian : Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka tujuan dari penelitian ini adalah: 1. Mengetahui kondisi mental siswa di SLB Negeri Pembina Tingkat Nasional Malang 2. Mengetahui strategi pembelajaran Pendidikan Agama Islam yang diterapkan oleh guru di SLB Negeri Pembina Tingkat Nasional Malang. Kegunaan Penelitian : Berdasarkan tujuan penelitian diatas, diharapkan penelitian ini mempunyai kegunaan sebagai berikut: -



Bagi peneliti 1. Menambah pengalaman dan wawasan mengenai strategi pembelajaran Pendidikan Agama Islam dalam pembinaan mental siswa SLB Negeri Pembina Tingkat Nasional Malang 2. Mengetahui upaya-upaya guru Agama Islam dalam mengefektifkan strategi pembelajaran khususnya pelajaran Agama Islam untuk membina mental siswa di SLB Negeri Pembina Tingkat Nasional Malang



-



Bagi lembaga



1. Untuk mengetahui dan menilai kemampuan mahasiswa dalammenerapkan ilmu dan teori yang didapat di bangku kuliah 2. Sebagai bahan referensi bagi penelitian yang sejenis pada masa yang akan datang -



Bagi pihak sekolah 1. Untuk menjadikan bahan pertimbangan dalam penerapan Strategi yang tepat untuk pembinaan mental siswa di SLB Negeri Pembina di Malang 2. Untuk mengevaluasi kembali berhasil tidaknya strategi pembelajaran Pendidikan Agama Islam yang diterapkan oleh guru agama dalam pembinaan mental siswa di SLB Lawang selama ini



2. Penelitian Kuantitatif Tujuan dan manfaat penelitian, menyatakan: 



hal yang ingin dicapai melalui penelitian







bersifat jelas, spesifik, tepat







jika lebih dari satu, disusun menurut tingkat kepentingannya







memperhatikan lingkup: lebih sempit lebih baik







manfaat



menjelaskan



kontribusi/implikasi



terhadap



teori



atau



implementasi. Pada penelitian kuantitatif, tujuan dan manfaat penelitian kuantitatif adalah : 



Identifikasi teori, model, atau kerangka konseptual yang akan diuji







Identifikasi variabel terikat dan bebas, dan variabel control







Kata yang menjelaskan bentuk hubungan yang akan dieksplorasi : hubungan, perbandingan, menjelaskan respon







Jenis strategi yang akan digunakan secara spesifik







Mengutarakan para partisipan atau unit analisis dalam studi







Mengutarakan lokasi







Definisi umum untuk setiap variabel kunci



Contoh penelitian kuantitatif Judul : Pengaruh Hukuman Dalam Bentuk Bimbingan Jasmani Terhadap Peningkatan Kedisiplinan Belajar Siswa Di Ma Al Ibrohimy Rumusan Masalah :



Berdasarkan latar belakang di atas, maka dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut : 1. Bagaimana pelaksanaan hukuman dalam bentuk bimbingan jasmani di MA Al-Ibrohimy Galis Bangkalan? 2. Bagaimana kondisi kedisiplinan belajar siswa di MA Al-Ibrohimy Galis Bangkalan? 3. Adakah pengaruh hukuman dalam bentuk bimbingan jasmani terhadap kedisiplinanbelajar siswa di MA Al-Ibrohimy Galis Bangkalan Tujuan Penelitian : Tujuan penelitian dari rumusan masalah diatas adalah: 1. Untuk mengetahui pelaksanaan hukuman dalam bentuk bimbingan jasmani di MA Al-Ibrohimy Galis Bangkalan . 2. Untuk mengetahui kondisi kedisiplinan belajar siswa MA Al-Ibrohimy Galis Bangkalan 3. Untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan hukuman dalam bentuk bimbingan jasmani dengan kedisiplinan belajar siswa. Kegunaan Penelitian : Manfaat penelitian yang dapat diambil dari penelitian ini yaitu : -



Manfaat Teoritis



Untuk mengembangkan pengetahuan dan memperluas cakrawala berpikir penulis selama menempuh pendidikan yang berkaitan dengan masalah yang selalu timbul dalam lingkup pendidikan -



Manfaat Praktis 1. Bagi guru ataupun lembaga pendidikan sebagai kontribusi dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar. 2. Untuk bahan wacana bagi mahasiswa Fakultas Tarbiyah khususnya, umumnya bagi seluruh mahasiswa. 3. Bagi penulis sendiri sebagai persyaratan akademis untuk memperoleh gelar S1 dalam Fakultas Tarbiyah.



BAB III PENUTUP A. Kesimpulan B. Saran Bagi para calon peneliti diharapkan dapat memahami secara mendalam materi kegunaan penelitian agar nanti dalam penyusunan penelitian selanjutnya bisa lebih baik. Bagi pembaca diharapkan dapat mengetahui cara menyusun kegunaan penelitian yang benar dengan memperhatikan arah yang ingin dicapai dalam penelitian yaitu berpatok pada tujuan penelitian.



DAFTAR PUSTAKA