Manajemen Aset [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PENGARUH MANAJEMEN ASET TERHADAP TINGKAT OPTIMALITAS ASET TETAP (TANAH DAN BANGUNAN) PEMERINTAH KOTA BAUBAU



Tesis untuk memenuhi sebagian persyaratan mencapai derajat Sarjana S-2



Program Magister Ekonomika Pembangunan Bidang Ilmu-ilmu Sosial



Diajukan oleh: Jusmin 11/327184/PEK/16624



Kepada FAKULTAS EKONOMIKA DAN BISNIS UNIVERSITAS GADJAH MADA YOGYAKARTA 2013



iii



PERNYATAAN



Dengan ini saya menyatakan bahwa tesis ini tidak terdapat karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan di suatu perguruan tinggi, dan sepanjang pengetahuan saya juga tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara tertulis diacu dalam naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.



Yogyakarta, April 2013



Jusmin



iv



PERSEMBAHAN



Moto: “kesuksesan adalah pilihan, usaha adalah jalan, doa adalah keyakinan” Allahuakbar… (Lahaulawalaquwataillabillah) Kupersembahkan tesis ini untuk: Ayahanda tercinta La Ibara dan Ibunda tercinta Wa IGoso yang telah membiayai sarjana S2 saya pada kampus biru Universitas Gajah Mada Yogyakarta.



v



PRAKATA



Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat dan rahmantNnya penulis dapat menyelesaikan tesis yang berjudul “Pengaruh Manajemen Aset Terhadap Tingkat Optimalitas Aset Tetap (Tanah dan Bangunan) Pemerintah Daerah Kota Baubau”. Penyusunan tesis ini dimaksudkan untuk memenuhi sebagian persyaratan mencapai derajat Sarjana S-2 Program Studi Magister Ekonomika Pembangunan UGM Yogyakarta. Penulis menyadari sepenuhnya bahwa dalam penulisan tesis ini masih banyak terdapat kekurangan, mengingat keterbatasan kemampuan penulis. Namun demikian berkat adanya dukungan, petujuk, saran dan bimbingan dari berbagai pihak terutama pembimbing, akhirnya tesis ini dapat penulis selesaikan. Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada yang terhormat. 1. Bapak Prof. Dr. Samsubar Saleh, M. Soc.Sc. selaku pembimbing yang telah meluangkan waktunya memberikan arahan dan bimbingan dengan penuh perhatian dan kesabaran dalam penyusunan tesis ini. 2. Ibu Artidiatun Adji, M.Ec., M.A., Ph.D. selaku ketua pengelola dan para dosen pengajar serta seluruh staf sekretariat program MEP-UGM yang telah membantu penulis dalam berbagai hal menyangkut proses belajar mengajar. 3. Bapak Drs. A.S. Tamrin, M.H. selaku Walikota Baubau beserta seluruh jajaran organisasi dan stafnya, yang telah memberikan ijin dan membantu penulis dalam mendapatkan data dalam penyelesaian tesis ini.



vi



4. Ayahanda tercinta La Ibara dan Ibunda tercinta Wa Igoso, serta semua saudara-saudaraku tercinta yaitu kak Sugianto sekeluarga, kak Yurmanti sekeluarga, kak Jayanto sekeluarga, adik Yusnianti sekeluarga dan adik Ayu Widi serta seluruh keluarga besar yang kucintai semuanya yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu yang telah memberikan dukungan baik finansial, doa dan dorongan motivasi dalam menyelesaikan studi serta penulisan ini. 5. Teman-teman



mahasiswa-mahasiswi



MEP-UGM,



khususnya



personel



angkatan 47, yang telah mengukir berbagai kenangan manis dan terindah semasa pendidikan di kampus biru UGM. Tanpa kalian perkuliahan terasa sulit dan berat kujalani. Akhirnya suatu pepatah “tiada gading yang tak retak” selalu mengingatkan kita bahwa di dunia ini tiada yang sempurna. Demikian halnya dengan penulis sangat menyadari bahwa tesis ini masih jauh dari kesempurnaan, oleh karena itu segala bentuk, saran, kritik dan masukan yang membantu sangat diharapkan untuk perbaikan dan penyempurnaan. Semoga tesis ini dapat bermanfaat dan dipergunakan sebagaimana mestinya.



Yogyakarta, 1 April 2013 Penulis,



Jusmin



vii



DAFTAR ISI Halaman HALAMAN JUDUL.................................................................................



i



HALAMAN PENGESAHAN ...................................................................



ii



HALAMAN PERNYATAAN ..................................................................



iii



HALAMAN PERSEMBAHAN................................................................



iv



PRAKARTA .............................................................................................



v



DAFTAR ISI .............................................................................................



vii



DAFTAR TABEL .....................................................................................



ix



DAFTAR GAMBAR ................................................................................



x



DAFTAR LAMPIRAN .............................................................................



xi



INTISARI..................................................................................................



xii



ABSTRACT ................................................................................................



xiii



BAB I PENGANTAR .............................................................................. 1.1 Latar Belakang .............................................................................. 1.2 Keaslian Penelitian ........................................................................ 1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian ..................................................... 1.3.1 Tujuan penelitian .................................................................. 1.3.2 Manfaat penelitian ................................................................ 1.4 Sistematika Penulisan ....................................................................



1 1 5 10 10 10 11



BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN ALAT ANALISIS ................... 2.1 Tinjauan Pustaka .......................................................................... 2.2 Landasan Teori ............................................................................. 2.2.1 Pengertian aset ................................................................... 2.2.2 Konsep manajemen aset ..................................................... 2.2.2.1 Inventarisasi ........................................................... 2.2.2.2 Legal audit ............................................................. 2.2.2.3 Penilaian ................................................................ 2.2.2.4 Pengawasan dan pengendalian .............................. 2.2.3 Optimalitas aset .................................................................. 2.3 Hipotesis ...................................................................................... 2.4 Alat Analisis Data ........................................................................ 2.4.1 Skala likert ......................................................................... 2.4.2 Pengujian instrumen........................................................... 2.4.2.1 Uji validitas ........................................................... 2.4.2.2 Uji reliabilitas ........................................................ 2.4.3 Analisis regresi berganda ................................................... 2.4.4 Unstandardized beta coefficients ....................................... 2.4.4.1 Koefisien regresi parsial (uji t) ..............................



12 12 13 13 15 18 21 22 22 23 25 26 26 27 27 28 28 29 29 viii



2.4.4.2 Koefisien regresi secara menyeluruh (uji F) ......... 2.4.4.3 Uji koefisien determinasi (R2) ............................... 2.4.5 Uji ekonometrika (asumsi klasik) ...................................... 2.4.5.1 Uji multikolinearitas .............................................. 2.4.5.2 Uji normalitas ........................................................ 2.4.5.3 Uji autokorelasi ..................................................... 2.4.5.4 Uji heterokedastisitas.............................................



30 31 31 31 32 32 33



BAB III ANALISIS DATA ..................................................................... 3.1 Cara Penelitian ............................................................................. 3.1.1 Tempat dan waktu penelitian ............................................. 3.1.2 Jenis dan sumber data ........................................................ 3.1.2.1 Data primer ............................................................ 3.1.2.2 Data sekunder ........................................................ 3.1.3 Teknik pengambilan sampel .............................................. 3.1.3.1 Populasi ................................................................. 3.1.3.2 Sampel ................................................................... 3.1.4 Cara pengumpulan data...................................................... 3.1.4.1 Studi kepustakaan .................................................. 3.1.4.2 Penelitian lapangan ................................................ 3.1.5 Definisi operasional ........................................................... 3.2 Hasil Analisis Data dan Pembahasan ........................................... 3.2.1 Pengujian instrumen........................................................... 3.2.1.1 Uji validitas ........................................................... 3.2.1.2 Uji reliabilitas ........................................................ 3.2.2 Skala likert (hasil persepsi responden) .............................. 3.3 Hasil Regresi ................................................................................ 3.3.1 Unstandardized beta coefficients ....................................... 3.3.2 Uji ekonomika .................................................................... 3.3.3 Uji t (t-test)......................................................................... 3.3.4 Uji F (F-test) ...................................................................... 3.3.5 Koefisien determinan (R2) ................................................. 3.4 Uji ekonometrika (asumsi klasik) ................................................ 3.4.1 Uji normalitas..................................................................... 3.4.2 Uji multikolinearitas .......................................................... 3.4.3 Uji heterokedastisitas ......................................................... 3.4.4 Uji autokorelasi ................................................................. 3.5 Interprestasi hasil .........................................................................



34 34 34 34 34 34 35 35 35 37 37 37 41 42 42 42 44 44 48 49 50 50 51 52 53 53 55 57 58 60



BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN................................................. 4.1 Kesimpulan ........................................................................... 4.2 Saran ..................................................................................... 4.3 Keterbatasan penelitian .........................................................



63 63 64 65



DAFTAR PUSTAKA ..............................................................................



66



LAMPIRAN .............................................................................................



69



ix



DAFTAR TABEL Halaman Tabel 2.1 Uji Durbin-Watson (DW test) ................................................



33



Tabel 3.1 Distribusi Responden Berdasarkan Unit Kerja, ....................



36



Tabel 3.2 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Usia, Pendidikan dan Jabatan Eselon..............................................



39



Tabel 3.3 Hasil Perhitungan Uji Validitas .............................................



43



Tabel 3.4 Hasil Perhitungan Reliabilitas ................................................



44



Tabel 3.5 Rekapitulasi Jawaban Responden ..........................................



45



Tabel 3.6 Hasil Wawancara dan Observasi lapangan ............................



47



Tabel 3.7 Hasil Uji Arah Tanda .............................................................



50



Tabel 3.8 Uji t Signifikan Parameter Individual (Uji Statistik t) ...........



51



Tabel 3.9 Uji Signikansi Simultan (Uji Statistik F) ...............................



52



Tabel 3.10 Koefisien Determinasi...........................................................



53



Tabel 3.11 Uji Normalitas .......................................................................



54



Tabel 3.12 Uji Coeffecient Correlation ..................................................



56



Tabel 3.13 Coefficient .............................................................................



57



Tabel 3.14 Uji Glejser .............................................................................



58



Tabel 3.15 Uji Autokorelasi ....................................................................



59



Tabel 3.16 Durbin Watson Test Bound ...................................................



60



x



DAFTAR GAMBAR Halaman Gambar 2.1 Alur Manajemen Aset ........................................................



15



xi



DAFTAR LAMPIRAN



Halaman Lampiran 1 Surat Ijin Penelitian ..............................................................



68



Lampiran 2 Surat Keterangan Penelitian .................................................



69



Lampiran 3 Kartu Inventarisasi Barang ....................................................



70



Lampiran 4 Rekapitulasi Jawaban Responden ..........................................



85



Lampiran 5 Pengantar Kuesioner ..............................................................



87



Lampiran 5 Uji Validitas dan Uji Reliabilitas Hasil Pengolahan SPSS....



93



Lampiran 7 Analisis Regresi Linear Berganda .........................................



95



Lampiran 8 Hasil Uji Asumsi Klasik ........................................................



96



xii



INTISARI



Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh manajemen aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) pada Pemerintah Daerah di Kota Baubau. Dengan menggunakan metoda purposive sampling jumlah sampel penelitian yang diambil adalah sebanyak 48 responden. Variabelvariabel yang digunakan adalah inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset, serta pengawasan dan pengendalian aset. Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan alat uji Regresi Linear Berganda menunjukan bahwa secara individual inventarisasi aset terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) yang berarti sesuai dengan hipotesis, secara individual legal audit aset tidak terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) yang berarti tidak sesuai dengan hipotesis, secara individual penilaian aset terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat optimalitas aset tetap(tanah dan bangunan), pengawasan dan pengendalian aset terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan). Sedangkan hasil analisis secara serentak menunjukan bahwa ke-empat variabel yaitu inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset serta pengawasan dan pengendalian aset terbukti berpengaruh signifikan/positif terhadap tingkat optimalitas aset tetap tanah (tanah dan bangunan) hal ini dibuktikan dengan nilai F-hitung > F-tabel. Kata kunci: inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset, pengawasan dan pengendalian aset, optimalisasi aset tetap (tanah dan bangunan).



xiii



ABSTRACT



This research aims to analyze the impact of asset management towards optimality of fixed assets (land and buildings) in the Local Government in Baubau Regency. By using purposive sampling method the number of research samples was takenas much as 48 respondents. The variables used are assets inventory, audit legal of assets assessment, as well as supervision and asset control. Based on the analysis result using Multiple Linear Regression test indicated that the asset inventory individually are proven have positive and significant influence toward optimality of fixed assets (land and buildings) that means consistent with the hypothesis, individually the legal audit of assets are not proved have positive and significant influence to optimization of fixed assets (land and buildings) that means not consistent with the hypothesis, an individual assessment of the assets are indicated are proved has positive influence to optimality of fixed assets (land and buildings) that means consistent with the hypothesis, the supervision and asset control is proved have positive and significant influence to optimization of fixed assets (land and buildings) that means consistent with the hypothesis. While the analysis results together /simultaneously indicated that all four variables, namely the asset inventory, audit legal of assets, assets assessment as well as supervision and assets control are proved to have significant and positive influence to optimality of fixed assets (land and buildings) this is proved by the value of F count > F-table. Keywords: asset inventory, audit legal of assets, asset assessment, supervision and asset control, optimality of fixed assets (land and buildings).



xiv



BAB I PENGANTAR



1.1 Latar Belakang Sistem pemerintahan daerah di Indonesia dewasa ini memasuki paradigma baru di mana salah satu tujuan dari penyelenggaraan pemerintah adalah terciptanya good governance dengan cara melakukan perubahan yang mendasar dalam mengelola daerah serta mengoptimalkan sumber daya yang dimiliki. Hal ini dapat dicermati dengan semakin disempurnakannya peraturan perundangundangan pemerintah daerah dengan diterbitkannya undang-undang Nomor 32 tahun 2004 tentang Pemerintah daerah dan Undang-undang Nomor 25 Tahun 1999 yang kemudian diubah menjadi Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 merupakan



landasan



perubahan



sistem



pemerintahan



daerah



termasuk



perimbangan keuangan negara. Perubahan itu mengarah pada pelaksanaan desentralisasi atau otonomi daerah yang luas, nyata dan bertanggung jawab. Otonomi daerah dan perimbangan keuangan antara pusat dan daerah, secara implisit sebenarnya memposisikan pemerintah daerah agar mandiri dalam setiap aspek pembangunan, termasuk di dalamnya aspek pendanaan pembangunan daerah. Salah satu kriteria penting untuk mengetahui kemampuan daerah dalam mengatur dan mengurus rumah tangganya adalah kemampuan dalam bidang keuangan, oleh karena itu kemampuan untuk mengelola keuangan ini sangat besar pengaruhnya terhadap perkembangan suatu daerah. Pemerintah daerah dapat menciptakan sumber pendapatan dengan mengoptimalkan pengolahan terhadap aset milik pemerintah daerah dengan cara melakukan langkah strategis untuk



1



2



melakukan optimalisasi aset milik pemerintah daerah yang saat ini dikategorikan masih belum optimal serta mengevaluasi ketidakefisienan aset yang idle milik pemerintah daerah yang membutuhkan biaya operasional dan pemeliharaan yang besar. Kewenangan yang diberikan berkaitan pula dengan bagaimana pemerintah daerah mampu memaksimalkan kekayaan daerah yang dimiliki misalnya melalui pengelolaan aset. Aset disini dapat diartikan sebagai barang/benda yang dapat dimiliki dan mempunyai nilai ekonomis (economic value), nilai komersial atau nilai pertukaran yang dimiliki atau digunakan suatu badan usaha, lembaga atau perorangan. Aset negara adalah barang tidak bergerak (tanah dan/atau bangunan) dan barang bergerak (inventarisasi) yang dibeli atas beban APBN dan perolehan lain yang sah, yang dimiliki/dikuasai oleh instansi lembaga pemerintah non departemen, badan-badan, tidak termasuk kekayaan yang dipisahkan dan bukan kekayaan pemerintah daerah. Untuk itu, pemerintah daerah harus benar-benar memahami apa sajakah yang harus dilakukan sehingga dapat mengoptimalkan aset-aset yang dimiliki guna meningkatkan pendapatan asli daerah khususnya dalam hal ini adalah aset tetap tanah dan bangunan. Salah satu masalah utama pengelolaan barang (aset) daerah adalah ketidaktertiban dalam pengelolaan data barang (aset). Ini menyebabkan pemerintah daerah akan mengalami kesulitan untuk mengetahui secara pasti aset yang dikuasai/dikelolanya, sehingga aset-aset yang dikelola pemerintah daerah cenderung tidak optimal dalam penggunaanya. Menurut Siregar (2004: 518-519) ada beberapa tahap manajemen aset yang dapat dilakukan guna meningkatkan



2



3



aset-aset yang dimiliki yaitu inventarisasi aset, legal audit, penilaian aset, optimalisasi aset, serta pengawasan dan pengendalian aset. Di mana jika kelima tahapan manajemen aset ini dijalankan dengan baik maka akan memberikan manfaat yang besar bagi pemerintah dalam meningkatkan efisiensi, efektivitas dan menciptakan nilai tambah dalam mengelola aset yang tertib, akuntabel dan transparan. Kota Baubau adalah sebuah Kotamadya atau kota otonom dipulau buton, Sulawesi Tenggara. Kota Baubau memperoleh status kota pada tanggal 21 juni 2001 berdasarkan UU No. 13 Tahun 2001, dengan luas wilayah daratan 221,00 km2, luas laut mencapai 30 km2 merupakan kawasan potensial untuk pengembangan sarana dan prasarana transportasi laut. Secara geografis, kota Baubau terletak di bagian selatan garis khatulistiwa di antara 5,21 0 – 5,330 lintang selatan dan di antara 122,300 – 122,470 Bujur Timur, atau terletak di sebelah selatan Provinsi Sulawesi Tenggara. Batas wilayah kota Baubau adalah sebagai berikut:



sebelah utara berbatasan Selat Buton, sebelah selatan berbatasan



Kecamatan Pasar Wajo Kabupaten Buton, Sebelah timur berbatasan Kecamatan Kapuntori, Kabupaten Buton. Sebelah Barat berbatasan Kecamatan Kadatua Kabupaten Buton. Dengan wilayah yang terbilang cukup luas, Pemerintah Daerah kota Baubau harus dapat mengelola inventarisasi aset daerahnya sehingga sesuai dengan PP No 6 Tahun 2006 tentang pengelolaan barang milik negara/daerah sehingga dapat dipertanggungjawabkan kepada pemerintah pusat, dalam hal ini sarana dan prasarana yang merupakan aktiva tetap (fixed asset) tanah dan bangunannya. Akan



3



4



tetapi dalam prakteknya kota Baubau belum dapat menjalankan manajemen aset dengan baik, ini dapat dilihat dari laporan Badan Pemeriksa Keuangan bahwa hasil Laporan Keuangan Pemerintah Daerah kota Baubau masih menyandang predikat Wajar Dengan Pengecualian (WDP). Permasalahan yang muncul karena belum memaksimalkan aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah kota Baubau. Hal ini dapat dilihat dari beberapa kendala terutama masalah inventarisasi aset sebagaimana hingga sekarang belum ada data yang baku tentang jumlah luas tanah milik pemerintah Kota Baubau, termasuk masalah legal audit yang mana beberapa aset yang dimiliki pemerintah Kota Baubau yaitu sebanyak 146 bidang tanah, yang baru sertifikasi 40 bidang (27,39 persen) dan sisanya 106 bidang (72,60 persen) tidak memiliki status hukum yang jelas, kemudian belum ada penilai independen (sertifikasi) yang melakukan penilaian terhadap aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah kota Baubau sehingga sampai sekarang belum dapat diketahui berapa nilainya. Permasalahan aset tersebut yang menjadi kendala kota Baubau untuk meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Berkaitan permasalahan tersebut di atas adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini difokuskan pada. Faktor yang mempengaruhi tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah kota Baubau belum maksimal dipengaruhi oleh faktor inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset serta pengawasan dan pengendalian aset. Di mana dari permasalahan yang ada di atas timbul pertanyaan penelitian yang dibatasi sebagai berikut. 1. Apakah ada pengaruh yang positif antara inventarisasi aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah Kota Baubau?



4



5



2. Apakah ada pengaruh yang positif antara legal audit terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah Kota Baubau? 3. Apakah ada pengaruh yang positif antara penilaian terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah Kota Baubau? 4. Apakah ada pengaruh yang positif antara pengawasan dan pengendalian terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah Kota Baubau?



1.2 Keaslian Penelitian Penelitian mengenai pengaruh manajemen aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) Kota Baubau belum ada yang meneliti, namun sudah



ada literatur yang tersedia. Hal ini berpedoman dan mengacu pada



penelitian sebelumnya mengenai manajemen aset diantaranya adalah. 1. Dadson dan Ebenezer (2006)



menjelaskan tentang mengoptimalkan



manajemen aset tanah di Ghana dalam rangka menuju good governance. Beberapa langkah-langkah yang digunakan guna mencapai pemerintahan yang baik adalah berada di seputar legislasi, organisasi dalam sektor tanah, data base dan peta serta mekanisme sistem lahan yang berkelanjutan 2. Quertani, Parlikad dan Mcfarlane (2008), dalam penelitiannya mengusulkan suatu pendekatan guna mendukung para manajer aset mengembangkan suatu strategi manajemen informasi aset yang efektif. Informasi mengenai siklus hidup aset yang muncul pada tahap acquisition, deployment, usage, maintance dan disposal pada umumnya susah didapatkan dan biasanya informasi tersebut



5



6



hilang maka diperlukan adanya suatu strategi manajemen informasi aset yang terintegrasi. 3. Phelps (2009), meneliti hubungan antara pemikiran, praktek dan hasil dalam pengelolaan aset dalam rangka memahami faktor-faktor perubahan dari manajemen properti untuk manajemen aset yang terjadi di Inggris dan Rusia. Sebuah kerangka kerja analitis dikembangkan untuk mengukur mengapa organisasi melakukan manajemen aset; bagaimana mereka melakukannya dan apa yang mereka capai. Kesimpulannya manajemen aset di Inggris lebih maju dan disiplin dibandingkan Rusia, ini disebabkan adanya campur tangan pemerintah pusat dan keterlibatan aktif para pelaku manajemen aset. 4. Akbar dan Lukman (2010), Manajemen aset merupakan pendekatan yang awalnya diterapkan oleh sektor privat dan terbukti menghasilkan keuntungan yang signifikan, sehingga mulai diadopsi oleh pemerintah untuk mengelola aset-aset publik. Penerapan manajemen aset di sektor publik lebih banyak pada pengelolaan infrastruktur seperti jaringan jalan (roads), rel kereta api (railroads), drainase (drainage), gorong-gorong (culverts), jaringan listrik (electricity), dan mulai meluas ke aset real property seperti lahan (lands) dan bangunan (buildings). Salah satu aset penting perkotaan adalah taman. Taman sebagai salah satu bagian dari Ruang Terbuka Hijau (RTH) memiliki peran dan manfaat yang besar bagi masyarakat perkotaan. Namun, kebanyakan manfaat taman sifatnya berorientasi jangka panjang dan tidak secara langsung memberikan keuntungan ekonomi



yang besar seperti



halnya



mall,



permukiman, pertokoan, dan fasilitas sosial lainnya. Akibatnya, seringkali



6



7



keberadaan taman dikesampingkan. Beragam persoalan taman terkait kuantitas dan kualitas kerap dijumpai di kota-kota besar di Indonesia, salah satunya Kota Bandung. Untuk mengatasi persoalan-persoalan tersebut, pengelolaan taman dapat dilakukan dengan menerapkan konsep manajemen aset. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan model pendekatan manajemen aset terhadap taman berbasiskan Sistem Informasi Geografis (SIG) dalam rangka



mengoptimalkan



fungsi



taman.



Penelitian



ini



menggunakan



metodologi deskriptif melalui teknik wawancara dengan pihak-pihak terkait pengelolaan taman dan observasi lapangan pada taman-taman yang ada di wilayah penelitian. Hasilnya Manajemen aset merupakan salah satu pendekatan yang berperan penting dalam tahapan implementasi penataan ruang (pemanfaatan dan pengendalian). Penerapannya telah terbukti berhasil untuk pengelolaan aset publik seperti infrastruktur jalan, drainase, lahan, bangunan, dan sebagainya. 5. Hanis, Tringunarsyah, dan Susilawati (2011), melakukan penelitian untuk mengidentifikasi tantangan yang dihadapi oleh pemerintah daerah Indonesia ketika mengadopsi kerangka manajemen aset publik. Desain/metodologi/ pendekatan. Sebuah studi kasus dalam pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan digunakan sebagai pendekatan untuk mencapai tujuan penelitian. Studi kasus ini melibatkan dua teknik pengumpulan data wawancara dan analisis dokumen. Temuan Hasil penelitian menunjukkan terdapat tantangan yang signifikan bahwa pemerintah daerah Indonesia perlu mengelola ketika mengadopsi kerangka manajemen aset publik. Tantangan-tantangan tersebut:



7



8



tidak adanya kerangka kelembagaan dan hukum untuk mendukung penerapan manajemen aset, prinsip non-profit aset publik, beberapa yurisdiksi yang terlibat dalam proses manajemen aset publik, kompleksitas tujuan pemerintah daerah, ketersediaan-non Data untuk mengelola milik umum, dan sumber daya manusia yang terbatas. Penelitian keterbatasan/implikasi Penelitian ini terbatas pada satu studi kasus. Ini adalah studi pendahuluan dari penelitian yang lebih besar yang menggunakan studi kasus ganda. Penelitian utama juga menyelidiki peluang bagi pemerintah daerah dengan mengadopsi dan menerapkan manajemen aset publik. Orisinalitas/nilai Temuan kertas memberikan masukan yang bermanfaat bagi pembuat kebijakan, akademisi dan praktisi manajemen aset di Indonesia untuk membangun kerangka kerja manajemen aset publik sehingga organisasi yang efisien dan efektif, serta peningkatan kualitas pelayanan publik. Penelitian ini memiliki aplikasi potensial di negara-negara berkembang lainnya. 6. Wahyuni (2011), melakukan penelitian terkait pengaruh manajemen aset yang terdiri dari aspek inventarisasi, identifikasi, legal audit dan penilaian aset terhadap optimalisasi pemanfaatan aset tetap pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat. Sampel dipilih dengan menggunakan purposive sampling. Penelitian ini menggunakan 2 (dua) alat analisis yaitu analisis regresi berganda (multiple regression) dan Data Envelopment Analysis (DEA). Hasil analisisnya dengan menggunakan DEA menunjukan dari 8 Satuan Kerja Perangkat Daerah yang ditetapkan sebagai lembaga teknis daerah yang memiliki target pencapaian pendapatan asli daerah hanya 3 Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang



8



9



optimal dalam pemanfaatan aset tetapnya sedang 5 Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lainnya belum optimal dalam pemanfaatan aset tetapnya. Untuk hasil analisis pengujian regresi berganda menunjukkan bahwa variabel inventarisasi, identifikasi dan legal audit berpengaruh positif terhadap optimalisasi pemanfaatan aset tetap Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat, Sedangkan variabel penilaian aset berpengaruh negatif terhadap optimalisasi pemanfaatan aset tetap Pemerintah Daerah Kabupaten Sumbawa Barat. 7. Antoh (2012), melakukan penelitian tentang manajemen aset dalam rangka optimalisasi aset tetap (tanah dan bangunan) pada pemerintah daerah di Kabupaten Paniai. Dengan menggunakan metoda purposive sampling jumlah sampel penelitian yang diambil adalah sebanyak 50 responden. Variabelvariabel yang digunakan adalah inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset, serta pengawasan dan pengendalian aset. Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan alat uji Regresi Linear Berganda menunjukan bahwa secara individual inventarisasi aset tidak terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap optimalisasi aset tetap (tanah dan bangunan) yang berarti tidak sesuai dengan hipotesis. Secara individual legal audit aset terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap optimalisasi aset tetap (tanah dan bangunan, secara individual penilaian aset tidak terbukti berpengaruh positif terhadap optimalisasi aset tetap (tanah dan bangunan), pengawasan dan pengendalian aset terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap optimalisasi aset tetap (tanah dan bangunan). Analisis secara bersamasama/serempak menunjukan bahwa ke-empat variabel yaitu inventarisasi aset,



9



10



legal audit aset, penilaian aset serta pengawasan dan pengendalian aset terbukti berpengaruh signifikan/positif terhadap optimalisasi aset tetap (tanah dan bangunan) hal ini dibuktikan dengan nilai F-hitung > F-tabel. Keaslian



penelitian



ini



dibandingkan



dengan



beberapa



penelitian



sebelumnya adalah terletak dari aspek objek dan waktu penelitian. Persamaan penelitian ini dengan penelitian sebelumnya adalah tentang konsep pengelolaan aset dalam rangka optimalitas aset pemerintah daerah, dan alat analisis. Penelitian ini belum pernah dilakukan di objek penelitian yaitu Kota Baubau provinsi Sulawesi Tenggara, sehingga untuk dapat menjelaskan atas permasalahan pengelolaan manajemen aset atau pengelolaan barang milik pemerintah daerah diperlukan penelitian tersendiri.



1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian 1.3.1



Tujuan penelitian Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh inventarisasi aset,



legal audit aset, penilaian aset, serta pengawasan dan pengendalian aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) Pemerintah Daerah di Kota Baubau. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan yang baik terhadap pemerintah daerah dalam pemanfaatan asetnya. 1.3.2



Manfaat penelitian Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat.



1. Bagi pemerintah Kota Baubau hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai salah satu referensi dalam menentukan kebijakan untuk memperbaiki pengelolaan aset khususnya aset tetap (tanah dan bangunan).



10



11



2. Bagi pengembangan ilmu pengetahuan sebagai tambahan referensi, serta sumber penelitian selanjutnya, khususnya yang berkaitan dengan manajemen aset pemerintah daerah.



1.4 Sistematika penulisan Sistematika penulisan penelitian ini sebagai berikut: Bab I Pengantar, yang menguraikan latar belakang, keaslian penelitian, tujuan dan manfaat penelitian serta sistematika penulisan. Bab II Tinjauan Pustaka menguraikan tentang tinjauan pustaka, landasan teori, hipotesis, serta alat analisis yang digunakan dalam menganalisis penelitian ini. Bab III Analisis Data menguraikan bagaimana proses selama penelitian ini dijalankan serta pembahasan akan setiap analisis datadata yang telah didapatkan. Bab IV Kesimpulan dan Saran berisikan ringkasan singkat (kesimpulan) mengenai hasil analisis yang diperoleh, saran-saran yang diberikan kepada pemerintah Kota Baubau, serta keterbatasan penelitian.



11



12



BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN ALAT ANALISIS



2.1 Tinjauan Pustaka Penelitian ini menggunakan library research (tinjauan kepustakaan) guna melihat apa yang seharusnya dilakukan dalam pengelolaan aset pemerintah daerah khususnya pada Pemerintah Daerah Kota Baubau. Sehubungan dengan diberlakukanya Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 yang telah dirubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 17 Tahun 2007 tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Milik Daerah. Pengelolaan aset negara dalam pengertianya yang dimaksud dalam PP No.6/2006 tentang pengelolaan aset Pasal 1 ayat (1) dan ayat (2) adalah tidak sekedar administratif semata, tetapi lebih maju berfikir dalam menangani aset negara, bagaimana meningkatkan efisiensi, efektivitas dan menciptakan nilai tambah dalam mengelola aset. Oleh karena itu, lingkup pengelolaan aset negara mencakup perencanaan kebutuhan dan penganggaran, pengadaan, penggunaan, pemanfaatan, pengamanan dan pemeliharaan, penilaian, penghapusan, pemindahtanganan, penatausahaan, pembinaan, pengawasan dan pengendalian. Dalam perkembangannya, manajemen aset telah dicoba untuk ditelaah dalam berbagai penelitian di level pemerintah daerah. Lewes District Council (2005: 2) mengatakan bahwa tujuan dari perencanaan manajemen aset adalah.



12



13



1. Memastikan efektivitas dan koordinasi kegiatan manajemen aset yang disusun pemerintah. 2. Mengawasi penggunaan dana dalam proses manajemen serta penggunaan aset properti. 3. Memastikan bahwa permasalahan manajemen aset telah dibahas dalam pertemuan pengambilan keputusan sebagai dasar penyusunan rencana pelayanan. 4. Memahami batasan efektivitas, efisiensi serta mempertimbangkan kondisi ekonomi dalam menyusun manajemen/pengelolaan aset. 5. Membuat pola kerjasama pengelolaan aset dengan pihak ketiga atau organisasi lain yang mampu memenuhi kebutuhan masyarakat. Phelps (2009), meneliti hubungan antara pemikiran, praktek dan hasil dalam pengelolaan aset dalam rangka memahami faktor-faktor perubahan dari manajemen properti untuk manajemen aset yang terjadi di Inggris dan Rusia. Sebuah kerangka kerja analitis dikembangkan untuk mengukur mengapa organisasi melakukan manajemen aset; bagaimana mereka melakukannya dan apa yang mereka capai. Kesimpulannya manajemen aset di Inggris lebih maju dan disiplin dibandingkan Rusia, ini disebabkan adanya campur tangan pemerintah pusat dan keterlibatan aktif para pelaku manajemen aset.



2.2 Landasan Teori 2.2.1



Pengertian aset Pengertian yang umum dari suatu aset adalah bahwa aset merupakan sesuatu



yang memiliki nilai. Menurut buku Standar Penilai Indonesia (SPI, 2007: 3)



13



14



dalam terminologi akuntasi, aset dapat di artikan sebagai sumber daya yang dimiliki dan/atau dikuasai oleh suatu badan usaha atau pemerintah secara historis dan dari mana manfaat ekonomi dan/atau sosial di masa masa depan dapat diperoleh, serta dapat diukur dalam satuan uang. Jika dipandang dari aspek management & valuation aset diartikan sebagai sesuatu yang dimiliki secara sah dan mampu meningkatkan nilai dan pengembangan sumber daya. Siregar (2004: 178) menyatakan aset adalah barang (thing) atau sesuatu barang (anything) yang mempunyai nilai ekonomi (economic value), nilai komersial (commercial value) atau nilai tukar (exchange value) yang dimiliki oleh badan usaha, instansi atau individu (perorangan). Pengertian aset yang disebutkan di atas pada dasarnya berlaku pula untuk aset yang dikuasai atau dimiliki negara berdasarkan syarat-syarat tertentu. Menurut siregar (2004: 178) menyatakan aset adalah barang yang dalam pengertian hukum disebut benda, yang terdiri dari benda tidak bergerak dan benda bergerak. Barang yang dimaksud meliputi barang tidak bergerak (tanah dan bangunan) dan barang bergerak baik yang berwujud (tangible) maupun yang tidak berwujud (intangible), yang tercakup dalam aktiva/kekayaan atau harta kekayaan dari suatu perusahaan, badan usaha, institusi atau individu perorangan. Menurut Siregar (2004: 179) Aset Negara adalah bagian dari kekayaan negara atau harta kekayaan negara (HKN) yang terdiri dari barang bergerak atau barang tidak bergerak yang dimiliki, dikuasai oleh instansi pemerintah, yang sebagain atau seluruhnya dibeli atas beban Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) serta dari perolehan yang sah, tidak termasuk kekayaan negara



14



15



yang dipisahkan (dikelola BUMN) dan Kekayaan Pemerintah Daerah. Secara singkat dapat disebut sebagai “barang milik negara/kekayaan negara”. 2.2.2



Konsep manajemen aset Menurut Lukman dan Akbar (2010) konsep manajemen aset pertama kali



dicetuskan oleh industri privat. Penerapan konsep manajemen aset telah terbukti memberikan hasil positif dan menghasilkan keuntungan yang signifikan bagi perusahaan sektor privat. Kesuksesan sektor privat ini mulai dilirik oleh aparatur pemerintah dan perusahaan-perusahaan publik. Oleh karena itu, konsep manajemen aset mulai dikenali sebagai suatu cara yang dapat diterapkan oleh pemerintah dalam mengelola aset-aset yang dimiliki. Surminah (2008) menyatakan bahwa manajemen aset adalah suatu sistem penatalaksanaan atau suatu unit fungsional yang berfungsi/bertugas untuk mengoperasikan seperangkat sumber daya (sumber daya manusia, uang, mesin, barang, waktu) dan seperangkat instrument (metoda, standar/kriteria) untuk mencapai satu tujuan. Kebutuhan akan manajemen aset menjadi penting yang berhubungan dengan ketersediaan, efisiensi, mutu, kesinambungan perusahaan dan pemenuhan keselamatan lingkungan) aset fisik yang dimiliki perusahaan. Menurut Siregar (2004: 518-519) tahapan manajemen aset daerah sebagai berikut.



15



16



Gambar 2.1 Alur Manajemen Aset



1. Inventarisasi aset, yang terdiri atas dua aspek, yaitu inventarisasi fisik dan yuridis/legal. Aspek fisik terdiri atas bentuk, luas, lokasi, volume/jumlah, jenis, alamat dan lain-lain. Aspek yuridis adalah status penguasaan, masalah legal yang dimiliki, batas akhir penguasaan dan lain-lain. Proses kerja yang dilakukan



adalah



pendataan,



kodifikasi/labeling,



pengelompokan



dan



pembukuan/administrasi sesuai dengan tujuan manajemen aset. 2. Legal audit, merupakan satu lingkup kerja manajemen aset yang berupa inventarisasi status penguasaan aset, sistem dan prosedur penguasaan atau pengalihan aset, identifikasi dan mencari solusi atas permasalahan legal, dan strategi untuk memecahkan berbagai permasalahan legal yang terkait dengan penguasaan atau pengalihan aset. Permasalahan legal yang sering ditemui antara lain status hak penguasaan yang lemah, aset dikuasai pihak lain, pemindahtanganan aset yang tidak termonitor, dan lain-lain. 3. Penilaian aset, merupakan satu proses kerja untuk melakukan penilaian atas aset yang dikuasai. Biasanya ini dikerjakan oleh konsultan penilaian yang independen. Hasil dari nilai tersebut akan dapat dimanfaatkan untuk



16



17



mengetahui nilai kekayaan maupun informasi untuk penerapan harga bagi aset yang ingin dijual. 4. Optimalisasi aset, merupakan satu proses kerja dalam manajemen aset yang bertujuan untuk mengoptimalkan potensi fisik, lokasi, nilai, jumlah/volume, legal dan ekonomi yang dimiliki aset tersebut. Dalam tahapan ini, aset-aset yang dimiliki pemerintah daerah diidentifikasi dan dikelompokan atas aset yang memiliki potensi dan tidak memiliki potensi. Aset yang memiliki potensi dapat dikelompokan berdasarkan sektor-sektor unggulan yang menjadi tumpuan dalam strategi pengembangan ekonomi nasional, baik dalam jangka pendek, menengah maupun jangkan panjang. Tentunya kriteria untuk menentukan hal tersebut harus terukur dan transparan. Aset yang tidak dapat dioptimalkan, harus dicari faktor penyebabnya. Apakah faktor permasalahan legal, fisik, nilai ekonomi yang rendah ataupun faktor lainnya. Hasil akhir dari tahapan ini adalah rekomendasi yang berupa sasaran, stategi dan program untuk mengoptimalkan aset yang dikuasai. 5. Pengawasan dan pengendalian aset merupakan satu permasalahan yang sering menjadi hujatan kepada pemerintah daerah saat ini. Satu sarana yang efektif untuk meningkatkan kinerja aspek ini adalah pengembangan SIMA. Melalui SIMA, transparasi kerja dalam pengelolaan aset sangat terjamin tanpa perlu adanya kekhawatiran akan pengawasan dan pengendalian yang lemah. Dalam SIMA ini keempat aspek itu diakomodasi dalam sistem dengan menambahkan aspek pengawasan dan pengendalian, sehingga setiap penanganan terhadap satu aset, termonitor jelas, mulai dari lingkup penanganan hingga siapa yang



17



18



bertanggungjawab menanganinya. Hal ini yang diharapkan akan menimalkan KKN (Korupsi, Kolusi dan Nepotisme) dalam tubuh pemerintah daerah. 2.2.2.1 Inventarisasi. Menurut Siregar (2004: 518-519) tahapan manajemen aset daerah sebagai berikut. Inventarisasi aset, yang terdiri atas dua aspek, yaitu inventarisasi fisik dan yuridis/legal. Aspek fisik terdiri atas bentuk, luas, lokasi, volume/jumlah, jenis, alamat dan lain-lain. Aspek yuridis adalah status penguasaan, masalah legal yang dimiliki, batas akhir penguasaan dan lainlain. Proses kerja yang dilakukan adalah pendataan, kodifikasi/labeling, pengelompokan dan pembukuan/administrasi sesuai dengan tujuan manajemen aset. Berdasarkan peraturan



Menteri Dalam Negeri Nomor 17 tahun 2007



tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Daerah menyatakan inventarisasi adalah kegiatan atau tindakan untuk melakukan perhitungan, pengurusan, penyelenggaraan, pengaturan, pencatatan data dan pelaporan barang dalam pemakaian. Barang inventarisasi adalah seluruh barang yang dimiliki/dikuasai oleh pemerintah daerah yang penggunaanya lebih dari satu tahun dan dicatat serta didaftar dalam buku Inventarisasi. Agar buku inventarisasi dapat digunakan sesuai dengan fungsi dan perananya, maka pelaksanaanya harus lebih tertib, teratur, dan berkelanjutan, berdasarkan data yang benar, lengkap, dan akurat sehingga dapat memberikan informasi yang tepat. Berdasarkan Permendagri Nomor 17 tahun 2007 tentang Pedoman Pengelolaan Barang Daerah, dapat dibagi menjadi dua kegiatan yaitu: kegiatan



18



19



atau pelaksanaan pencatatan, dan kegiatan atau pelaksanaan pelaporan. Dalam pencatatan dimaksud dipergunakan buku-buku dan kartu-kartu sebagai berikut. 1. Buku Induk Inventarisasi (BII). 2. Buku Inventarisasi (BI). 3. Kartu Inventarisasi Barang (KIB). 4. Kartu Inventarisasi Ruangan (KIR). Dalam pelaksanaanya pelaporan dipergunakan daftar-daftar yaitu. 1. Daftar rekapitulasi (jumlah barang hasil sensus, daftar mutasi barang). 2. Daftar mutasi barang. Buku induk inventarisasi adalah merupakan gabungan/kompilasi dari buku inventarisasi. Buku inventarisasi adalah himpunan catatan data teknis dan administrasi yang diperoleh dari catatan kartu-kartu inventarisasi barang sebagai hasil sensus ditiap-tiap unit/satuan kerja yang dilaksanakan secara serempak pada waktu tertentu. Untuk mendapatkan data barang dan pembukuan buku inventarisasi yang benar, dapat dipertanggungjawabkan dan akurat (up to date) maka dapat dilakukan melalui sensus barang daerah setiap 5 (lima) tahun sekali. Buku inventarisasi barang adalah kartu untuk mencatat barang-barang inventarisasi secara tersendiri atau kumpulan/kolektif dilengkapi data asal, volume, kapasitas, merk, type, nilai/harga dan data lain mengenai barang tersebut, yang diperlukan untuk inventarisasi maupun tujuan lain dan dipergunakan selama barang itu belum dihapuskan. Kartu inventarisasi barang terdiri dari: 1. kartu inventarisasi tanah; 2. kartu inventarisasi gedung;



19



20



3. kartu inventarisasi kendaraan; 4. kartu inventarisasi lainnya. Kartu inventarisasi ruangan adalah kartu untuk mencatat barang-barang inventaris yang ada dalam ruangan kerja. Kartu inventarisasi ruangan ini harus dipasang disetiap ruangan kerja. Pemasangan maupun pencatatan inventarisasi menjadi tanggung jawab pengurus barang setiap unit/satuan kerja. Daftar rekapitulasi inventarisasi disusun oleh Kepala Daerah selaku kuasa/ordonatur barang dengan mempergunakan bahan berasal dari rekapitulasi inventarisasi barang yang disusun oleh pengurus barang unit. Daftar mutasi barang memuat data barang yang berkurang dan atau bertambah dalam jangka waktu tertentu (1 semester dan 1 tahun). Mutasi barang bertambah dapat disebabkan oleh pengadaan baru karena pembelian/pembangunan, sumbangan/ hibah, tukar-menukar dan perubahan peningkatan kualitas (guna susun). Mutasi barang berkurang dapat disebabkan oleh dijual/dihapuskan,musnah/hilang/mati, di hibahkan/disumbangkan, dan tukar menukar/tukar guling/dilepaskan dengan ganti rugi. Untuk mengurus dan menertibkan pencatatan barang dalam proses pemakaian maka Kepala Daerah menunjuka/menetapkan kembali pengurus barang pada masing-masing unit. Dengan mengingat prinsip organisasi dalam rangka tercapainya efektivitas dan efisiensi penyelenggaraan pemerintah di daerah, maka fungsi atau wewenang pengurusan tersebut dilimpahkan kepada aparat pembantunya tanpa mengurangi tanggungjawab Kepala Daerah. Dengan demikian mekanisme pengelolaan barang daerah yaitu adanya fungsi otorisator



20



21



(Kepala Daerah), ordonatur (Unit Kerja yang berwenang/dilimpahi tugas) dan bendaharawan. Kodefikasi adalah pemberian pengkodean barang pada setiap barang inventaris milik pemerintah daerah yang menyatakan kode lokasi dan kode barang. Tujuan pemberian kodefikasi adalah untuk mengamankan dan memberikan kejelasan status kepemilikan dan status penggunaan barang pada masing-masing pengguna. 2.2.2.2 Legal audit. Siregar (2004: 519) menyatakan bahwa legal audit merupakan satu lingkup kerja manajemen aset yang berupa inventarisasi status penguasaan aset, sistem dan prosedur penguasaan atau pengalihan aset, identifikasi dan mencari solusi atas permasalahan legal, dan strategi untuk memecahkan berbagai permasalahan legal yang terkait dengan penguasaan atau pengalihan aset. Permasalahan legal yang sering ditemui antara lain status hak penguasaan yang lemah, aset dikuasai pihak lain, pemindahtanganan aset yang tidak termonitor, dan lain-lain. Berdasarkan Perpmendagri Nomor 17 tahun 2007 tentang Pedoman Teknis Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Daerah, Legal audit juga merupakan tindakan pengamanan atau tindakan pengendalian, penertiban dalam upaya pengurusan barang daerah secara fisik, administrasi dan tindakan hukum. Pengamanan tersebut menitikberatkan pada penertiban pengamanan secara fisik dan secara administrasi, sehingga barang daerah tersebut dapat dipergunakan/dima nfaatkan secara optimal serta terhindar dari penyerobotan pengambil alihan atau klaim dari pihak lain. Pengamanan secara fisik terhadap barang tidak bergerak



21



22



(tanah dan bangunan) dapat dilakukan dengan pemagaran, pemasangan papan tanda kepemilikan dan penjagaan. Pengamanan secara administratif dapat dilakukan dengan cara penyelesaian bukti kepemilikan seperti IMB, berita acara serah terima, surat perjanjian, akte jual beli, dan dokumen pedukung lainnya. 2.2.2.3 Penilaian. Penilaian adalah satu proses kerja untuk melakukan penilaian atas aset yang dikuasai. Biasanya ini dikerjakan oleh konsultan penilaian yang independen. Hasil dari nilai tersebut akan dapat dimanfaatkan untuk mengetahui nilai kekayaan maupun informasi untuk penerapan harga bagi aset yang ingin dijual. Berdasarkan Perpmendagri Nomor 17 tahun 2007 tentang Pedoman Teknis Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Daerah, penilaian barang milik daerah dilakukan dalam rangka penyusunan neraca pemerintah daerah, pemanfaatan dan pemindahtanganan barang milik daerah. Pelaksanaan penilaian barang milik daerah dilakukan oleh tim yang ditetapkan dengan Keputusan Kepala Daerah dan dapat melibatkan dengan lembaga independen bersertifikat dibidang penilaian aset; penilaian barang milik daerah khusus untuk tanah dan/atau bangunan, dilakukan dengan estimasi terendah menggunakan Nilai Jual Objek Pajak (NJOP) sehingga diperoleh nilai wajar. 2.2.2.4 Pengawasan serta pengendalian. Pengawasan dan pengendalian adalah satu permasalahan yang sering menjadi hujatan kepada pemerintah daerah saat ini. Satu sarana yang efektif untuk meningkatkan kinerja aspek ini adalah pengembangan SIMA. Melalui SIMA, transparasi kerja dalam pengelolaan aset sangat terjamin tanpa perlu adanya kekhawatiran akan pengawasan dan



22



23



pengendalian yang lemah. Dalam SIMA ini keempat aspek itu diakomodasi dalam sistem dengan menambahkan aspek pengawasan dan pengendalian, sehingga setiap penanganan terhadap satu aset, termonitor jelas, mulai dari lingkup penanganan hingga siapa yang bertanggungjawab menanganinya. Hal ini yang diharapkan akan menimalkan KKN (Korupsi, Kolusi dan Nepotisme) dalam tubuh pemerintah daerah. Berdasarkan Perpmendagri Nomor 17 tahun 2007 tentang Pedoman Teknis Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Daerah, pengawasan dan pengendalian barang milik daerah dilakukan untuk menjamin kelancaran penyelenggaraan pengelolaan barang milik daerah secara berdayaguna dan berhasilguna, maka fungsi pembinaan, pengawasan dan pengendalian sangat penting untuk menjamin tertib administrasi pengelolaan barang milik daerah. Pengendalian merupakan usaha atau kegiatan untuk menjamin dan mengarahkan agar pekerjaan yang dilaksnakan berjalan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan. Pengawasan merupakan usaha atau kegiatan untuk mengetahui dan menilai kenyataan yang sebenarnya mengenai pelaksanaan tugas dan/atau kegiatan, apakah dilakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan. 2.2.3



Optimalitas aset Aliasuddin (2002), menyatakan bahwa optimalitas adalah salah satu usaha



yang ingin dicapai oleh setiap unit bisnis. Ada dua segi optimalitas yaitu memaksimalkan



keuntungan



dan



meminimalkan



pengeluaran.



Produksi



maksimum tidak menjamin keuntungan maksimum. Untuk itu, produksi optimal



23



24



lebih baik daripada produksi maksimal karena produksi optimal menjamin keuntungan maksimal. Boediono (1999: 2) menyatakan bahwa hasil akhir dari model matematika berkaitan erat dengan beberapa variabel, kendala, dan fungsi tujuan, solusi dari model yang kemudian akan menghasilkan sebuah nilai dari beberapa variabel keputusan yang optimum (maksimasi dan minimasi) menunjukan nilai fungsi tujuan yang memuaskan seluruh kendala. Solusi tersebut sering diistilahkan dengan solusi kelayakan optimum (optimum feasible solution); lebih lanjut dijelaskan bahwa feasible solution adalah suatu yang memenuhi seluruh kendala (constraints) yang ada dalam persoalan tersebut, istilah optimum solution adalah feasible solution yang memberikan nilai “terbaik” bagi fungsi tujuan. Terbaik diartikan sebagai nilai terbesar apabila tujuannya maksimisasi, dan diartikan sebagai nilai terkecil apabila fungsi tujuannya minimasi. Maksimalisasi adalah usaha yang dilakukan untuk memaksimumkan total penerimaan atau total keuntungan pada kendala sumber daya yang terbatas (Husaini, 2005: 13). Jadi maksimalisasi aset adalah usaha organisasi untuk meningkatkan daya saing untuk meningkatkan nilai, untuk pencapaian tersebut dibutuhkan penerapan manajemen aset secara konsisten. Menurut Siregar (2004: 519) optimalisasi aset adalah satu proses kerja dalam manajemen aset yang bertujuan untuk mengoptimalkan potensi fisik, lokasi, nilai, jumlah/volume, legal dan ekonomi yang dimiliki aset tersebut. Dalam tahapan ini, aset-aset yang dimiliki pemerintah daerah diidentifikasi dan dikelompokan atas aset yang memiliki potensi dan tidak memiliki potensi. Aset



24



25



yang memiliki potensi dapat dikelompokan berdasarkan sektor-sektor unggulan yang menjadi tumpuan dalam strategi pengembangan ekonomi nasional, baik dalam jangka pendek, menengah maupun jangkan panjang. Tentunya kriteria untuk menentukan hal tersebut harus terukur dan transparan. Aset yang tidak dapat dioptimalkan, harus dicari faktor penyebabnya. Apakah faktor permasalahan legal, fisik, nilai ekonomi yang rendah ataupun faktor lainnya. Hasil akhir dari tahapan ini adalah rekomendasi yang berupa sasaran, stategi dan program untuk mengoptimalkan aset yang dikuasai.



2.3 Hipotesis Hipotesis adalah suatu dugaan sementara yang merupakan harapan yang diinginkan oleh seseorang, sehubung dengan penelitian yang dilakukanya. Adapun hipotesis penelitian ini yaitu: 1. diduga ada pengaruh yang positif antara inventarisasi aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah Kota Baubau; 2. diduga ada pengaruh yang positif antara legal audit terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah Kota Baubau; 3. diduga ada pengaruh yang positif antara penilaian terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah Kota Baubau; 4. diduga ada pengaruh yang positif antara pengawasan dan pengendalian terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah Kota Baubau.



25



26



2.4 Alat Analisis 2.4.1



Skala Likert Untuk menganalisis data yang diperoleh melalui kuesioner, maka teknik



analisis data yang digunakan melalui pola pikir reflektif deduktif. Data tersebut dianalisis dengan menggunakan skala Likert. Menurut Sugiyono (2008: 86) skala Likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi seseorang atau kelompok orang tentang fenomena sosial. Dalam penelitian sosial ini ditetapkan secara spesifik oleh peneliti, yang selanjutnya disebut variabel penelitian. Dalam skala Likert, variabel yang akan diukur dijabarkan menjadi indikator variabel. Kemudian indikator tersebut dijadikan sebagai titik tolak untuk menyusun item-item instrument yang dapat berupa pernyataan atau pertanyaan. Jawaban setiap item instrument yang menggunakan skala Likert mempunyai gradasi dari sangat positif sampai sangat negatif, yang dapat berupa kata-kata. Item instrument yang digunakan adalah sebagai berikut: SS = sangat setuju diberi skor



= 5;



S = setuju diberi skor



= 4;



N = netral diberi skor



= 3;



TS = tidak setuju diberi skor



= 2;



STS = sangat tidak setuju diberi skor



= 1.



Teknik perhitungan sebagai berikut: 1. jumlah responden yang memilih suatu item dikalikan skor item yang dipilih; 2. hasil perkalian dijumlahkan; 3. hasil penjumlahan tersebut yang menentukan posisi item.



26



27



Semakin tinggi hasil penjumlahan akan menggambarkan pelaksanaan manajemen aset semakin baik, maka rumus untuk memperoleh prosentase manajemen aset berdasarkan item-item pertanyaan adalah.



Tingkat Persepsi Responden =



x 100



Dari penjumlahan skor tersebut, dapat ditentukan kriteria pelaksanaan manajemen aset dengan menggunakan skala yang ditentukan 0



20%



40%



Sangat kurang kurang



sedang



60%



80%



baik



100%



sangat baik



Keterangan : kriteria interprestasi skor Angka 0 persen – 20 persen



= sangat kurang



Angka 21 persen – 20 persen



= kurang



Angka 41 persen – 60 persen



= sedang



Angka 61 persen – 80 persen



= baik



Angka 81 persen – 100 persen



= sangat baik.



Tujuan daripada penggunaan skala Likert adalah untuk menganalisis apakah pelaksanaan manajemen aset sesuai dengan kaidah yang berlaku, meliputi inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset, serta pengawasan dan pengendalian aset. 2.4.2 Pengujian instrumen 2.4.2.1 Uji validitas. Uji validitas adalah prosedur pengujian untuk melihat apakah pertanyaan yang dipakai dalam kuesioner dapat mengukur dengan tepat atau tidak. Analisis ini digunakan untuk mengetahui seberapa cermat suatu tes dapat mengetahui fungsi ukurnya. Uji validitas ini menggunakan product moment. 27



28



Pada perthitungan koefisen product moment atau r hasilnya lebih besar dari r tabel, maka alat ukur ini dinyatakan valid atau sebaliknya. Singarimbun dan Effendi (1989) menyatakan bahwa dengan menggunakan rumus korelasi product moment (lihat Anto, 2002 : 31) : rxy =



( √



(



)



)(



)







……………..……...(2.1) (



)



keterangan: rxy



= koefisien korelasi;



X



= nilai dari skor;



Y



= nilai dari total skor;



N



= jumlah sampel atau responden.



2.4.2.2 Uji reliabilitas. Reliabilitas adalah tingkat kestabilan dari suatu alat ukur dalam mengukur suatu gejala. Tingkat reliabilitas diukur dengan menghitung koefisien cronbach alpha (α) (Nunnally,1994). Semakin besar koefisien alpha semakin tinggi tingkat kepercayaan alat ukur tersebut. Suatu konstruk atau variabel dikatakan reliable jika memberikan nilai Cronbach Alpha > 0,70 (lihat Ghozali, 2012: 48 ). 2.4.3 Analisis regresi berganda Untuk menguji hipotesis penelitian digunakan analisis regresi linier berganda dikarenakan dalam penelitian ini menggunakan variabel bebas (independent) lebih dari satu. Regresi linear berganda digunakan untuk mengetahui pengaruh dari variabel terikat (dependen), terhadap variabel bebas (independen). Rumus analisis regresi berganda sebagai berikut: (Widarjono, 2009:



28



29



59) Y = β0 + β1X1 + β2X2 + β3X3 + β4X4 + e ………………….……….………... (2.2) Keterangan: Y β0



= optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan); = konstanta;



β1, β2, β3, β4



= koefisien regresi;



X1



= inventarisasi aset;



X2



= legal audit aset;



X3



= penilaian aset;



X4



= pengawasan dan pengendalian aset;



e



= suku kesalahan, berdistribusi normal dengan rata-rata 0 untuk tujuan perhitungan, e diasumsikan 0.



2.4.4 Unstandardized Beta Coefficients Untuk data persepsi menggunakan unstandardized beta coefficients karena ukuran variabel independen sama atau satuan variabel independen sama (kg, Rp, liter, persen dll). Keuntungan menggunakan unstandardized beta coefficients adalah mampu mengeliminasi unit ukuran pada variabel independen yang sama (Ghozali, 2012: 102) 2.4.4.1 Koefisien regresi parsial (uji t). Uji-t digunakan untuk membuktikan apakah ada pengaruh secara parsial/individual dari masing-masing variabel independen yaitu inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset, serta pengawasan dan pengendalian aset terhadap variabel dependent optimalisasi aset



29



30



tetap (tanah dan bangunan). Adapun langkah-langkah dalam uji-t adalah sebagai berikut (Widarjono, 2009: 65). 1. Merumuskan hipotesis H0 = β1 = 0



(tidak ada pengaruh variabel independent terhadap variabel dependent)



Ha = β1 ≠ 0



(ada



pengaruh



variabel



independent



terhadap



variabel



dependent) 2. Keputusan menolak atau menerima H0 sebagari beriktu. a. Jika nilai t hitung > nilai t kritis maka H0 ditolak atau menerima Ha. b. Jika nilai t hitung < nilai t kritis maka H0 diterima atau menolak Ha. 2.4.4.2 Koefisien regresi secara menyeluruh (uji F). dilakukan untuk mengetahui apakah variabel-variabel independent yaitu inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset, serta pengawasan dan pengendalian aset secara keseluruhan signifikan secara statistik dalam mempengaruhi variabel dependen. Adapun langkah-langkah dalam uji-F adalah sebagai berikut. 1. Merumuskan hipotesis a. H0 : β1 = β2 = β3 = β4 = 0 (secara keseluruhan tidak ada pengaruh yang signifikan antara independent variable terhadap dependent variable). b. Ha : selain H0 (secara keseluruhan ada pengaruh yang signifikan antara independent variable terhadap dependent variable). 2. Keputusan menolak atau menerima H0 sebagai berikut a. Jika F-statistik > F-tabel, maka H0 ditolak, artinya secara keseluruhan independent variabel berpengaruh terhadap dependent variabel.



30



31



a. Jika F-statistik < F-tabel, maka H0 diterima, artinya secara keseluruhan independent variabel tidak berpengaruh terhadap dependent variabel 2.4.4.3 Uji koefisien determinasi (R2). Nilai R2 menunjukan sejauh mana hubungan antara variabel dependent dengan variabel independent. Dengan kata lain koefisien determinasi digunakan untuk mengukur seberapa besar proporsi variasi variabel dependent dijelaskan oleh semua variabel independent secara bersama-sama (Widarjono, 2009: 66). 2.4.5 Uji ekonometrika (asumsi klasik) 2.4.5.1 Uji multikolinearitas. Suatu model regresi dikatan terkena multikolinearitas bila terjadi hubungan linear yang sempurna (perfect) atau mendekati sempurna di antara beberapa atau semua variabel bebas dari suatu model regresi. Multikolinearitas dapat juga dapat dilihat dari (1) nilai tolerance dan lawannya (2) variance inflation faktor (VIF). Kedua ukuran ini menunjukkan setiap variabel independen manakah yang dijelaskan oleh variabel independen yang lainnya. Dalam pengertian sederhana setiap variabel independen menjadi variabel dependen (terikat) dan diregres terhadap variabel independen lainnya. Tolerance mengukur variabilitas variabel independen yang terpilih yang tidak dijelaskan oleh variabel independen lainnya. Jadi nilai tolerance yang rendah sama dengan nilai VIF tinggi (karena VIF = 1/Tolerance). Nilai cutoff yang umum dipakai untuk menunjukkan adanya multikolinearitas adalah nilai Tolecance ≤ 0,10 atau sama dengan nilai VIF ≥ 10. Setiap peneliti harus menentukan tingkat kolonieritas yang masih dapat ditolerir. Sebagai missal nilai tolerance = 0,10 sama dengan tingkat kolonieritas 0,95 (Ghozali, 2012: 105).



31



32



2.4.5.2 Uji normalitas. Uji normalitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi variabel pengganggu atau residual memiliki distribusi normal. Seperti diketahui bahwa uji t dan F mengasumsikan bahwa nilai residual mengikuti distribusi normal. Kalau asumsi ini dilanggar maka uji statistic menjadi tidak valid untuk jumlah sampel kecil. Ada dua cara untuk mendeteksi apakah berdistribusi normal atau tidak yaitu dengan analisis grafik dan uji statistik. Adapun uji statistik yang digunakan untuk menguji residual adalah uji statistik non-parametrik Kolmogorov-Smirnov (K-S). Uji K-S dilakukan dengan membuat hipotesis: H0 : Data residual berdistribusi Normal Ha : Data residual tidak berdistribusi Normal (Ghozali, 2012: 160). 2.4.5.3 Uji autokorelasi. Autokorelasi bertujuan menguji apakah dalam model regresi linear ada korelasi antara kesalahan pengganggu pada periode t dengan kesalahan pengganggu pada periode t-1 (sebelumnya). Jika terjadi korelasi maka dinamakan ada problem autokorelasi. Pada data crossection (silang waktu), masalah autokorelasi relatif jarang terjadi karena “gangguan” pada observasi yang berbeda berasal dari individu, kelompok yang berbeda. Uji Durbin Watson hanya digunakan untuk autokorelasi tingkat satu (first order autocorrelation) dan mensyaratkan adannya intercept (konstanta) dalam model regresi dan tidak ada variabel lagi diantara variabel independen. Hipotesis yang diuji adalah. H0 : tidak ada autokorelasi (r = 0) Ha : ada autokorelasi (r ≠ 0) (Ghozali, 2012: 110). Pengambilan keputusan ada tidaknya autokorelasi 32



33



Tabel 2.1 Uji Durbin-Watson (DW test) Hipotesis nol



Keputusan



Jika



Tidak ada autokorelasi positif



Tolak



0 < d < dl



Tidak ada autokorelasi positif



No desicison



dl ≤ d ≤ du



Tidak ada korelasi negatif



Tolak



4 – dl < d < 4



Tidak ada korelasi negatif



No decision



4 – du ≤ d ≤ 4 –



Tidak ada autokorelasi, positif atau Tidak ditolak



dl



negative



du < d < 4 - du



(Ghozali, 2012: 111). 2.4.5.4 Uji heterokedastisitas. Heteroskedastisitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu pengamatan ke pengamatan yang lain. Kebanyakan data crossection mengandung situasi heteroskesdatisitas karena data ini menghimpun data yang mewakili berbagai ukuran (kecil, sedang, dan besar). Adapun cara untuk mendeteksi ada atau tidaknya heteroskedastisitas yaitu jika variabel independen signifikan secara statistik



mempengaruhi



variabel



dependen,



maka



ada



indikasi



terjadi



heteroskedastisitas. Gujarati (2003) dari hasil pengujian regresi dengan menggunakan Uji Glejser mengusulkan nilai absolut residual terhadap variabel independen (lihat Ghozali, 2012: 143) dengan persamaan regresi: ǀUt| = α + βXt + vt ……………………………………….. .………………… (2.3)



33



34



BAB III ANALISIS DATA



3.1 Cara Penelitian 3.1.1 Tempat dan waktu penelitian Penelitian ini dilakukan di Instansi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Baubau. Waktu penelitian dikeluarkan sejak dikeluarkannya surat permohonan penelitian pada tanggal 5 februari sampai dengan 20 februari 2013. 3.1.2 Jenis dan sumber data Pengumpulan data dapat dilakukan dalam berbagai sumber dan berbagai cara. Bila dilihat dari sumber data maka pengumpulan data dapat menggunakan sumber primer dan sekunder. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder yang berhubungan dengan objek penelitian. 3.1.2.1 Data primer. Data primer adalah sekumpulan data diperoleh secara langsung oleh peneliti dari responden melalui wawancara dan penyebaran kuesioner pada pegawai negeri sipil yang berhubungan langsung dengan pengelolaan aset daerah. Data yang diperoleh adalah data kualitatif (persepsi). Data primer tersebut berasal dari Kasubag Umum, dan Pengurus Barang. 3.1.2.2 Data sekunder. Data sekunder adalah data yang dikumpulkan dan disatukan oleh studi sebelumnya atau yang diterbitkan oleh instansi lainnya dan bisa diperoleh melalui catatan, arsip, jurnal, situs internet dan buku referensi yang dapat menunjang penelitian. Data sekunder diperoleh dari Sekretariat Daerah Kota Baubau khususnya Bagian Perlengkapan.



34



35



3.1.3 Teknik pengambilan sampel Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu (Sugiyono, 2012: 122). Jadi



peneliti



mempunyai



pertimbangan-pertimbangan



tertentu



di



dalam



pengambilan sampelnya atau penentuan sampel di mana terbatas pada jenis orang tertentu yang dapat memberikan informasi yang diinginkan serta yang mengerti dan mampu memberikan gambaran sesuai dengan tujuan penelitian. 3.1.3.1 Populasi. Populasi adalah keseluruhan kelompok orang, kejadian, atau hal minat yang ingin peneliti investigasi (Sekaran, 2006: 121). Adapun yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang berkompoten dalam pengelolaan aset aset daerah. Seluruh populasi berasal dari 24 Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Baubau. 3.1.3.2 Sampel. Sampel adalah sebagian dari populasi yang terdiri atas sejumlah anggota yang dipilih dari populasi (Sekaran, 2006: 123). Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, yaitu terbatas pada jenis orang tertentu yang dapat memberikan informasi yang diinginkan serta yang mengerti dan mampu memberikan gambaran sesuai dengan tujuan penelitian. Adapun sampel dalam penelitian ini berjumlah 48 orang yang terdiri dari Kasubag Umum berjumlah 24 orang dan Pengurus Barang berjumlah 24 orang. Karena penelitian ini bersifat korelasional maka dibutuhkan minimal 30 sampel untuk menguji ada tidaknya hubungan. Pada penelitian ini diambil 48 sampel, dengan mempertimbangkan keterlibatan responden/sampel dalam hal pengelolaan aset tanah dan bangunan. Di mana, setiap instansi Satuan Kerja



35



36



Perangkat Daerah (SKPD) besar proporsi sampel diambil masing-masing dua responden yang dianggap terlibat langsung dalam pengelolaan aset tanah dan bangunan dalam hal ini Kasubag Umum dan Pengurus barang. Adapun distribusi responden pada tiap unit kerja, dapat dilihat pada tabel berikut. Tabel 3.1 Distribusi Responden Berdasarkan Unit Kerja No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24



Unit Kerja Sekda Badan Komunikasi, Informasi Dan Pengolahan Data Badan Kepegawaian & Diklat Daerah Badan Keluarga Berencana Dan Pemberdayaan Perempuan Badan Pemberdayaan Masyarakat Badan Pengendalian Dan Dampak Lingkungan Daerah Badan Kesbang Dan Linmas Bappeda Inspektorat Badan Pelayanan Perizinan Dinas Pertambangan Dinas Tata Kota Dinas kelautan dan Perikanan Dinas Pariwisata Dinas Kebersihan Dinas Pertanian Dan Kehutanan Dinas Pendapatan Dinas perindankop dan UKM Dinas PU Dinas Perhubungan Dinas Pencapil Dinas Sosial Dinas Kesehatan Dinas Pendidikan



Jumlah Responden 2 2



% 4,17% 4,17%



2



4,17%



2



4,17%



2



4,17%



2



4,17%



2 2 2 2 2 2 2



4,17% 4,17% 4,17% 4,17% 4,17% 4,17% 4,17%



2 2 2



4,17% 4,17% 4,17%



2 2



4,17% 4,17%



2 2 2 2 2 2



4,17% 4,17% 4,17% 4,17% 4,17% 4,17%



36



37



Jumlah Sumber: Data primer, hasil olahan



48



100%



Dari tabel di atas besar proporsi sampel diambil masing-masing dua responden yang dianggap terlibat langsung dalam pengelolaan aset tanah dan bangunan. Di mana dapat dilihat dari 24 unit kerja yang dijadikan objek pengambilan sampel, terdapat 2 responden (4,17)



setiap unit Satuan Kerja



Perangkat Daerah (SKPD). 3.1.4 Cara pengumpulan data Cara pengumpulan data merupakan langkah yang paling utama dalam penelitian, karena tujuan utama dari penelitian adalah untuk mendapatkan data. Tanpa mengetahui cara pengumpulan data, maka peneliti tidak akan mendapatkan data yang memenuhi standar data yang ditetapkan. Dalam pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan dengan 2 pendekatan yaitu studi kepustakaan dan penelitian lapangan. 3.1.4.1 Studi kepustakaan. Studi kepustakaan ini dilakukan untuk memperkuat landasan teori yang mendukung penelitian yang disajikan dari berbagai literature atau buku-buku, artikel ilmiah maupun dari berbagai hasil penelitian yang berkaitan dengan permasalahan yang ada di dalam penelitian ini. Studi kepustakaan ini dilakukan dengan mempelajari buku-buku, karya ilmiah, serta dokumen-dokumen yang berkaitan dengan permasalahan yang akan dibahas di dalam penelitian. 3.1.4.2 Penelitian lapangan. Pengamatan dilapangan dilakukan untuk pengumpulan data primer dan sekunder. Pengumpulan data primer dilakukan dengan cara memberikan daftar pertanyaan (kuesioner) kepada pegawai negeri



37



38



sipil yang berhubungan langsung dengan pengelolaan aset daerah. Kuesioner dilakukan dengan cara memberi daftar pertanyaan kepada responden yang selanjutnya responden diminta untuk mengisi daftar pertanyaan tersebut. Jenis kuesioner yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner tertutup yaitu responden menjawab pertanyaan-pertanyaan yang sudah disediakan jawabannya sehingga responden tinggal memilih alternatif jawaban. Pengamatan dilakukan dengan mendatangani langsung obyek penelitian yang berada pada Kota Baubau. Pengumpulan data sekunder yang dilakukan dengan mengumpulkan data aset tetap (tanah dan bangunan) berasal Sekretariat Daerah Kota Baubau khususnya bagian Perlengkapan. Adapun profil 48 responden yang menjawab pertanyaan dari kuesioner yang telah disiapkan, dapat dilihat pada tabel berikut ini.



38



39



Tabel 3.2 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin, Usia, Pendidikan, dan Jabatan/Eselon No



SKPD



J ml



Sex L



Usia (Thn) P



1



Sekda



2



2



2



Bappe da



2



1



3



Inspek torat



2



2



4



BKDD



2



5



BPM



2



6



Kesba ng



2



7



Pencap il



2



2



8



Perta mbang an Kelaut an dan perika nan



2



2



2



2



10



Badan KB



2



11



Dinkes



2



2



12



Dinas Perhu bunga n Dinas Tata kota



2



1



1



2



1



1



Dinas Kebud ayaan & pariwi sata Dinas kebersi han



2



1



2



2



Dinas Pertan ian.



2



2



9



13



14



15



16



< 3 0



41 50



1



Pe ng ur us br g 1



IV



III



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



2



1



1



1



1



1



2



1



1



1



1



1



2



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



2



1



1



1



1



1 1



1



1 1



2



1 1



2 1



1



1



1



1



1



1



1



1



D 1 D 3



S1



S2



1



1



1



1



1



1



1



1



1



2



1



1



1



1



1



2



2



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



2



1



1



II



1



2



1



1



SL T A



1 1



1



>5 1



Jabatan/Eselon Ka su b u m u 1



1



2 1



31 40



Pendidikan



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



39



40



17



Dinas Sosial



2



2



18



Badan Pelaya nan dan perizin an & PM



2



1



1



19



Dinas Pendid ikan



2



1



1



20



Badan Koinfo



2



21



Dinas Perind agkop



2



2



1



22



Dinas PU



2



2



2



2



1



1



2



1



1



48



31



17



23



Badan Pengen dalian Dampa k Lingku ngan 24 Dinas Penda patan Jumlah



1



2



1



1



1



1



10



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



5



1



1



1 1



1



2



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



1



18



15



21



13



24



24



16



31



14



1



Sumber: data primer hasil olahan 2013 Berdasarkan tabel di atas dari 48 responden diklasifikasikan menjadi empat aspek yaitu, berdasarkan jenis kelamin terdapat 31 responden (64 persen) laki-laki dan 17 responden (35 persen) perempuan. Dari komposisi usia yang terbagi menjadi empat kelompok terdapat 5 responden (10 persen) yang berusia < 30 tahun, 10 responden (20 persen) berusia 31-40 tahun, 18 responden (37 persen) berusia 41-50 tahun dan 15 responden (31 persen) berusia > 51 tahun. Dari komposisi pendidikan terdapat 21 responden (43 persen) yang memiliki pendidikan akhir SLTA, 14 responden (29 persen) dengan pendidikan Sarjana S1, dan 13 responden (27 persen) dengan pendidikan akhir S-2. Dari komposisi jabatan/eselon, dikelompokan dalam Eselon IV sebanyak 16 responden (33 persen), Eselon III sebanyak 31 responden (64 persen), Eselon II sebanyak I 40



41



responden (2 persen), dan Kasubag Umum sebanyak 24 responden (50 persen) ditambah dengan Pengurus Barang sebanyak 24 responden (58 persen). 3.1.5 Definisi operasional Untuk mengukur variabel yang digunakan dalam penelitian ini serta untuk menguji hipotesis dan mendefinisikan variabel-variabel yang akan dianalisis, maka penelitia memberikan definisi operasional sebagai berikut. 1. Inventarisasi aset (X1) adalah proses kerja yang terkait dengan dengan cara pendataan, kodefikasi/labeling, pengelompokan dan pembukuan/administrasi baik fisik maupun legal. Misalnya dalam pendataan mengenai bentuk, luas, volume/jumlah, jenis, alamat dari suatu aset dalam hal ini aset tetap tanah dan bangunan. 2. Legal audit aset (X2) adalah proses kerja yang terkait dengan cara pengaturan yang jelas mengenai status penguasaan aset tanah berupa sertifikat, penggunaan dan pengalihan aset. Di mana legal audit lebih terkait dengan tindakan hukum. 3. Penilaian aset (X3) adalah suatu proses kerja untuk melakukan penilaian atas aset yang dimiliki oleh pemerintah dalam hal ini pemerintah daerah. yang biasanya dilakukan oleh konsultan penilaian independen (sertifikasi) dengan mencantumkan nilai aset dalam rupiah. Hasil penilaian dimanfaatkan untuk mengetahui nilai kekayaan aset tersebut. 4. Pengawasan dan pengendalian aset (X4) adalah proses kerja yang dilakukan dengan cara pengembangan Sistem Informasi Manajemen (SIMA). Karena dengan pengawasan dan pengendalian dengan Sistem Informasi Manajemen



41



42



akan meminimalkan kesalahan-kesalahan yang dilakukan dalam suatu pemerintahan, misalnya KKN (Kolusi, Korupsi, Nepotisme).



3.2 Hasil Analisis Data dan Pembahasan 3.2.1



Pengujian instrumen 3.2.1.1 Uji validitas. Uji ini digunakan untuk melihat apakah pertanyaan



yang dipakai dalam kuesioner dapat mengukur dengan tepat atau tidak. Analisis ini digunakan untuk mengetahui seberapa cermat suatu tes dapat mengetahui fungsi ukurnya. Dengan bantuan program SPSS 17.0 for windows diperoleh hasil bahwa semua pertanyaan valid. Hal ini dapat dilihat dari koefisien corrected item total corelation yang lebih besar dari nilai kritis koefisien korelasi (r tabel).



42



43



Tabel 3.3 Hasil Perhitungan Uji Validitas Pernyataan



Corrected Item Total Correlation



Inventarisasi 1 .448 Inventarisasi 2 .328 Inventarisasi 3 .435 Inventarisasi 4 .507 Legal audit 1 .360 Legal audit 2 .469 Legal audit 3 .372 Legal audit 4 .383 Penilain 1 .449 Penilaian 2 .427 Penilaian 3 .337 Penilaian 4 .328 Pengawasan 1 .371 Pengawasan 2 .291 Pengawasan 3 .337 Optimalisasi 1 .385 Optimalisasi 2 .297 Optimalisasi 3 .419 Optimalisasi 4 .336 Sumber: Data primer hasil olahan 2013



Nilai r tabel Keterangan 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284 0,284



Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid



Hasil uji validitas terhadap jawaban kuesioner ini menunjukan bahwa semua item pertanyaan dalam kuesioner dinyatakan valid. Hal ini karena item memiliki koefisien corrected item total correlation yang lebih besar daripada nilai kritis koefisien korelasi dapat dilihat pada tabel r product moment dengan derajat signifikansi 5 persen. Dengan sampel sebanyak 48 responden, maka didapat nilai kritis koefisien korelasinya sebesar 0,284. Tabel 3.3 menunjukan bahwa semua item (butir) pernyataan dinyatakan valid. Pernyataan dinyatakan valid karena memiliki r hitung ≥ r tabel (0,284).



43



44



3.2.1.2 Uji reliabilitas. Uji reabilitas ini digunakan untuk menunjukan sejauh mana hasil pengukuran mampu menghasilkan data yang reliable (relatif sama) apabila alat ukur tersebut digunakan berulang-ulang terhadap objek yang sama (Nunnally,1994). Dengan bantuan program SPSS 17.0 for windows diperoleh hasil bahwa semua pertanyaan variabel (variabel inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset, pengawasan dan pengendalian aset serta optimalisasi aset) reliable karena memiliki nilai cronbach alpha lebih besar dari 0,70 (lihat Ghozali, 2012: 48). Hasilnya adalah sebagai berikut. Tabel 3.4 Hasil Perhitungan Reliabilitas Reliability Statistics Cronbach's Alpha



N of Items .809



19



Sumber: Data primer hasil olahan 2013 Berdasarkan hasil uji reliabilitas dalam penelitian ini menunjukan bahwa nilai cronbach alpha (a) = 0,809. Hal ini berarti 0,809 lebih besar dari pada kriteria Nunnaly,1994 yaitu 0,70 (lihat Ghozali, 2012: 48). Dengan demikian keseluruhan item pernyataan yang digunakan dalam penelitian di Kota Bauabau adalah kuesioner reliabel dan dapat digunakan untuk memperoleh data yang digunakan. 3.2.2 Skala Likert (hasil persepsi responden) Skala Likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi seseorang atau kelompok orang tentang fenomena sosial. Berdasarkan kuesioner



44



45



yang telah disebarkan kepada 48 responden jumlah skor ideal atau skor tertinggi (SS) untuk seluruh item adalah sebesar 4560 (5 x 19 x 48) dan jumlah skor terendah (STS) sebesar 912 (1 x 19 x 48). Jawaban-jawaban yang telah diberikan oleh responden umumnya berada pada kriteria setuju. Hal ini dapat ditunjukan pada tabel. Tabel 3.5 Rekapitulasi Jawaban Responden Variabel 1 2 Inventarisasi 1 19 Legal audit 12 Penilaian 4 Pengawasan 2 &pengendalian Jumlah 1 37 Total (skor x jumlah) 1 74 % 0,03 2,73 Sumber: Data primer hasil olahan 2013



Skala likert 3 48 51 38 14



Total 4 108 125 131 117



5 16 4 19 11



192 192 192 144



151 453 16,76



481 1924 71,20



50 250 9,25



720 2702 100



Tabel 3.5 menunjukan frekuensi pilihan jawaban tertinggi dari responden adalah pilihan jawaban empat atau setuju sebesar 1924 (71,20 persen), kemudian diikuti pilihan jawaban tiga



atau netral sebesar 453 (16,76 persen), pilihan



jawaban lima atau sangat setuju 250 (9,25 persen), pilihan jawaban dua atau tidak setuju sebesar 74 (2,73 persen) dan terakhir pilihan jawaban satu sebesar 1 (0,03 persen) Tahapan



selanjutnya



adalah



menghitung



prosentase



pelaksanaan



optimalitas aset berdasarkan item-item pertanyaan yang diukur dari tingkat persepsi responden terhadap faktor-faktor manajemen aset. Kriteria skala pelaksanaan adalah sebagai berikut.



45



46



0



20%



40%



Sangat kurang kurang



60%



sedang



80%



baik



100%



sangat baik



Keterangan : kriteria interprestasi skor Angka 0 persen – 20 persen



= sangat kurang



Angka 21 persen – 20 persen



= kurang



Angka 41 persen – 60 persen



= sedang



Angka 61 persen – 80 persen



= baik



Angka 81 persen – 100 persen



= sangat baik.



Hasil perhitungan prosentase tingkat persepsi responden adalah sebesar 59,25 persen (2702/4560x100 persen). Angka ini jika di plot pada skala pelaksanaan maka terletak pada rentang 40-60 persen. Atinya pelaksanaan optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah Kota Baubau masih berada pada kondisi sedang atau biasa-biasa saja. Hasil wawancara dan observasi lapangan yang dilakukan terhadap beberapa pejabat setempat dapat disimpulkan sebagai berikut.



46



47



Tabel 3.6 Hasil Wawancara dan Observasi Lapangan variabel Inventarisasi



Nara sumber Kepala Sub Bagian Perlengkapan pada Sekretariat Daerah



Pendapat Inventarisasi aset sejauh ini telah dilaksanakan namun belum optimal dikarenakan kurangnya kemampuan dari SDM yang ada. Legal Audit Kepala Bagian Pelaksanaan legal audit pada kota Umum pada Badan Baubau belum dilaksanakan dengan Perencanaan baik, karena masih ada tanah milik Pembangunan Kota pemerintah Kota Baubau belum Baubau memiliki sertifikat dikarenakan kurangnya dana untuk melakukan sertifikasi tanah. Penilaian Kepala Sub Bagian Aset-aset yang dimiliki Pemnda kota Umum Dinas Baubau pernah dinilai oleh suatu Pengelolaan lembaga penilai (independen) namun Keuangan sayangnya setelah Pemnda memberikan uang kepada penilai independen belum sempat mengeluarkan nilai asetnya tim penilai independenya sdh kabur. Pengawasan Kepala Sub Bagian Masih banyak kekurangan dalam dan Umum Inspektorat pengawasan, baik Waskat maupun pengendalian fungsional Optimalitas Kepala Sub Bagian Untuk pengoptimalan aset sedang Pengelolaan dilakukan dan mulai berangsur-angsur Keuangan menunjukan peningkatan. Sumber: wawancara dan observasi diolah 2013 1. Inventarisasi. Untuk pelaksanaan inventarisasi aset tetap (tanah dan bangunan) di Kota Baubau sudah dijalankan dengan baik di mana pemnda setempat sudah membuat pencatatan inventarisasi aset yang dimiliki. Namun demikian, dalam pencatatan inventarisasi masih terdapat beberapa kekurangan. Ini terlihat pada kartu inventarisasi barang yang dimiliki oleh pemerintah daerah. Di mana, dari sejumlah aset tanah yang dimiliki masih banyak yang belum tercatat dengan baik. Misalnya pada kolom luas tanah, dari 146 bidang tanah yang tersebar di seluruh wilayah Kota Baubau terdapat 22 bidang (15,06 47



48



persen) yang belum diketahui luasnya, dan 20 bidang (13,69 persen) tidak dicatat alamat lokasi aset tersebut. 2. Legal audit. Permasalahan yang sering terjadi di Kota Baubau adalah terkait status hak penguasaan aset yang masih lemah. Masalah utama di Kota Baubau adalah masalah legal. Dari jumlah luas tanah yang dimiliki yaitu sebanyak 146 bidang, yang baru sertifikasi 40 bidang (27,39 persen) dan sisanya 106 bidang (72,60 persen) tidak memiliki status hukum yang jelas. 3. Penilaian. Proses penilaian aset tetap (tanah dan bangunan) pada Pemerintah kota Baubau dicatat berdasarkan harga perolehan. Hasil dari nilai tersebut dimanfaatkan untuk mengetahui nilai kekayaan maupun informasi untuk penetapan harga bagi aset yang ingin dijual oleh pemerintah daerah. 4. Pengawasan dan pengendalian. Proses pelaksanaan pengawasan dan pengendalian aset tetap (tanah dan bangunan) merupakan satu permasalahan yang sering terjadi pada Kota Baubau. Dengan jumlah aset yang terbilang cukup banyak, Kota Baubau masih memiliki pengawasan yang lemah. Ini disebabkan karena kurangnya kemampuan dari sumber daya manusia yang ada. Oleh sebab itu, diperlukan sarana yang efektif untuk meningkatkan kinerja pemerintah daerah yaitu pengembangan SIMA (sistem informasi manajemen aset) agar terjadi transparansi kerja dalam pengelolaan aset.



3.3 Hasil Regresi Analisis regresi adalah studi bagaimana satu variabel dependen dipengaruhi oleh satu atau lebih dari variabel lain yaitu variabel independen dengan tujuan untuk mengestimasi dan atau mempengaruhi nilai variabel dependen didasarkan



48



49



pada nilai variabel independen yang diketahui (Widarjono, 2009: 59). Penelitian ini berfungsi untuk mengetahui pengaruh dari inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian



aset,



serta



pengawasan



dan



pengendalian



aset



baik



secara



individual/parsial maupun secara serentak/berasama-sama terhadap optimalisasi aset tetap (tanah dan bangunan) di Kota Baubau. Model yang digunakan adalah sebagai berikut. OPT = β0 + β1 INV + β2 LA + β3PEN + β4PP + ϵ …………………….. (3,1) Di mana: OPT



= optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan);



β0



= konstanta;



β1, β2, β3, β4



= koefisien regresi;



INV



= inventarisasi aset;



LA



= legal audit aset;



PEN



= penilaian aset;



PP



= pengawasan dan pengendalian aset;



ϵ



= variabel gangguan.



dengan menggunakan program SPSS 17.0 diperoleh hasil sebagai berikut. 3.3.1 Unstandardized Beta Coefficients Untuk data persepsi menggunakan unstandardized beta coefficients karena ukuran variabel independen dalam penelitian ini sama atau satuan variabel independen sama (kg, Rp, liter, persen dll). Keuntungan menggunakan unstandardized beta coefficients adalah mampu mengeliminasi unit ukuran pada variabel independen yang sama (Ghozali, 2012: 102)



49



50



3.3.2 Uji ekonomika Pengujian ekonomika dengan melihat arah tanda dan intesitas hubungan ekonomi dengan membandingkan kesesuaian tanda koefisien variabel bebas hasil estimasi model yang digunakan dengan hipotesis penelitian. Hasil uji tanda secara ringkas sebagai berikut. Tabel 3.7 Hasil Uji Arah Tanda Variabel bebas Inventarisasi Legal Audit Penilaian



Tanda menurut hipotesis + + +



Pengawasan & + pengendalian Sumber :data primer, hasil olahan 2013



Hasil Estimasi



Kesimpulan



+ +



Sesuai Tidak sesuai Sesuai



+



Sesuai



3.3.3 Uji t (t-test) Pengujian ini bertujuan untuk menguji signifikan hubungan antara variabel X (independen) dan variabel Y (dependen), atau menguji apakah variabel-variabel independen yaitu inventarisasi aset (X1), legal audit aset (X2), penilaian aset (X3), serta pengawasan dan pengendalian aset (X4) berpengaruh secara individu/parsial terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) pemerintah daerah Kota Baubau. Uji t dilakukan dengan membandingkan nilai tstatistik hasil perhitungan masing-masing variabel bebas terhadap nilai t tabel. Ketentuan dalam uji t adalah jika nilai t hitung > nilai t kritis maka H0 ditolak atau menerima Ha, sebaliknya jika nilai t hitung < nilai t kritis maka H0 diterima atau menolak Ha.



dengan menggunakan SPSS 17.0 diperoleh hasil sebagai



berikut. 50



51



Tabel 3.8 Uji Signifikan Parameter Individual (Uji Statistik t) Coefficientsa Unstandardized Coefficients Model



T



Sig.



2.885



.006



.554



4.862



.000



.137



-.225



-1.513



.138



.157



.462



3.001



.004



PP .261 .128 a. Dependent Variable: OPT Sumber: Data primer hasil olahan 2013



.190



2.035



.048



1



B



Std. Error



(Constant)



4.268



1.480



INV



.369



.076



LA



-.207



PEN



.471



Standardize d Coefficients Beta



Dari hasil uji statistis t terlihat bahwa koefisien variabel bebas (independen) dengan menggunakan unstadardized koefisien dari ke empat variabel independen yang dimasukan ke dalam model regresi pada tingkat kepercayaan 95 persen, variabel inventarisasi aset, penilaian aset, serta pengawasan dan pengendalian aset berpengaruh signifikan terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan), sementara variabel legal audit aset tidak signifikan mempengarui optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan). 3.3.4 Uji statistik F (F-test) Pengujian ini bertujuan untuk mengetahui apakah inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset, serta pengawasan dan pengendalian aset secara serentak/bersama-sama



mempunyai



pengaruh



yang



signifikan



terhadap



optimalisasi aset tetap (tanah dan bangunan). Ketentuan dalam uji F adalah jika Fstatistik > F-tabel, maka H0 ditolak, artinya secara keseluruhan independent variable



51



52



berpengaruh terhadap dependent variable, sebaliknya jika F-statistik < F-tabel, maka H0 diterima, artinya secara keseluruhan independent variable tidak berpengaruh terhadap dependent variable. Hasil uji F dapat ditampilkan pada tabel sebagai berikut. Tabel 3.9 Uji Signifikansi Simultan (Uji Statistik F) ANOVAb



1



Model



Sum of Squares



Df



Mean Square



F



Sig.



Regression



57.398



4



14.349



28.590



.000a



Residual



21.582



43



.502



Total 78.979 47 a. Predictors: (Constant), PP, INV, LA, PEN b. Dependent Variable: OPT Sumber: Data primer hasil olahan 2013 Dari hasil Uji ANOVA atau F test didapat nilai F hitung sebesar 28,590 dengan probabilitas 0,000. F tabel sebesar 2,82 dengan α = 5 persen. Dengan demikian F hitung lebih besar dari F tabel atau dengan kata lain H0 ditolak dan menerima Ha, dapat disimpulkan bahwa semua variabel independen yaitu inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset, serta pengawasan dan pengendalian aset secara bersama-sama mempengaruhi variabel dependen yaitu optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan). 3.3.5 Koefisien determinasi (R2) Koefisien determinasi menyatakan berapa besar proporsi variasi variabel dependen dapat dijelaskan oleh variabel independen.



52



53



Tabel 3.10 Koefisien Determinasi Model Summary Model



R



R Square



Adjusted R Square



Std. Error of the Estimate



1



.852a



.727



.701



.70845



a. Predictors: (Constant), PP, INV, LA, PEN Sumber: Data primer hasil olahan 2013 Dari tampilan output SPSS model summary



dapat dilihat besarnya R-



squared = 0,727 yang berarti bahwa 72,7 persen variasi variabel optimalitas aset dapat dijelaskan oleh variasi dari ke empat variabel independen inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset, serta pengawasan dan pengendalian aset, sedangkan sisanya 27,3 persen dijelaskan oleh variabel lain diluar model.



3.4 Uji Ekonometrika (Asumsi Klasik) Pengujian ekonometrika dilakukan untuk menjamin bahwa model yang diestimasi bebas dari gangguan asumsi klasik berupa multikolinearitas, heteroskedastisitas, autokorelasi dan residual berdistribusi normal. Gangguan asumsi klasik akan menyebabkan penaksiran OLS (Ordinary Least Square) menjadi tidak BLUE (Best Linear Unbiased Estimator). Pengujian terhadap gangguan asumsi klasik dilakukan sebagai berikut. 3.4.1 Uji normalitas Uji normalitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi variabel pengganggu atau residual memiliki distribusi normal. Seperti diketahui bahwa uji t dan F mengasumsikan bahwa nilai residual mengikuti distribusi normal. Kalau asumsi ini dilanggar maka uji statistic menjadi tidak valid untuk 53



54



jumlah sampel kecil. Ada dua cara untuk mendeteksi apakah berdistribusi normal atau tidak yaitu dengan analisis grafik dan uji statistik. Adapun uji statistic yang digunakan



untuk



menguji



residual



adalah



uji



statistic



non-parametrik



Kolmogorov-Smirnov (K-S). Uji K-S dilakukan dengan membuat hipotesis: H0 : data residual berdistribusi Normal; Ha : data residual tidak berdistribusi Normal; Berikut ini disajikan cara mendeteksi uji normalitas dengan menggunakan uji statistic non-parametrik Kolmogorov-Smirnov (K-S) Tabel 3.11 Uji Normalitas One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test Unstandardized Residual N Normal Parametersa,,b Most Extreme Differences



Mean Std. Deviation Absolute Positive Negative



Kolmogorov-Smirnov Z Asymp. Sig. (2-tailed) a. Test distribution is Normal. b. Calculated from data. Sumber: Data primer hasil olahan 2013



48 .0000000 .67762905 .081 .081 -.072 .564 .908



Dari hasil estimasi pada lampiran didapatkan besarnya nilai kolmogorovsmirnov adalah 0,564 dan tidak signifikansi pada 0,908. Hal ini berarti H0 tidak dapat ditolak yang berarti data residual terdistribusi normal, atau dengan kata lain



54



55



model yang digunakan memiliki residual yang berdistribusi normal, sehingga memenuhi asumsi linear klasik. 3.4.2 Uji multikolinearitas Suatu model regresi dikatan terkena multikolinearitas bila terjadi hubungan linear yang sempurna (perfect) atau mendekati sempurna di antara beberapa atau semua variabel bebas dari suatu model regresi. Multikolinearitas dapat juga dapat dilihat dari (1) nilai tolerance dan lawannya (2) Variance Inflation Faktor (VIF). Kedua ukuran ini menunjukkan setiap variabel independen manakah yang dijelaskan oleh variabel independen yang lainnya. Dalam pengertian sederhana setiap variabel independen menjadi variabel dependen (terikat) dan diregres terhadap variabel independen lainnya. tolerance mengukur variabilitas variabel independen yang terpilih yang tidak dijelaskan oleh variabel independen lainnya. Jadi nilai tolerance yang rendah sama dengan nilai VIF tinggi (karena VIF = 1/tolerance). Nilai cutoff yang umum dipakai untuk menunjukkan adanya multikolinearitas adalah nilai tolecance ≤ 0,10 atau sama dengan nilai VIF ≥ 10. Setiap peneliti harus menentukan tingkat kolonieritas yang masih dapat ditolerir. Sebagai misal nilai tolerance = 0,10 sama dengan tingkat kolonieritas 0,95. Walaupun multikolinearitas dapat dideteksi dengan nilai tolerance dan VIF. Berikut ini disajikan cara mendeteksi multikolonieritas dengan menganalisis matrik korelasi antara variabel independen dan perhitungan nilai tolerance dan VIF. Dengan melihat (1) nilai tolerance dan lawannya.



55



56



Tabel 3.12 Coefficient Correlation Coefficient Correlationsa Model 1



Correlations



Covariances



PP



INV



LA



PEN



PP



1.000



.006



.083



-.382



INV



.006



1.000



-.356



-.210



LA



.083



-.356



1.000



-.643



PEN



-.382



-.210



-.643



1.000



PP



.016



6.110E-5



.001



-.008



INV



6.110E-5



.006



-.004



-.003



LA



.001



-.004



.019



-.014



-.003



-.014



.025



PEN -.008 a. Dependent Variable: OPT Sumber: data primer, hasil olahan 2013



Melihat hasil besaran korelasi antara variabel independen tampak bahwa hanya variabel Penilaian yang mempunyai korelasi cukup tinggi dengan variabel legal audit dengan tingkat korelasi sebesar -0,643 atau sekitar 64,3 persen. Oleh karena korelasi ini masih di bawah 95 persen, maka dapat dikatakan tidak terjadi multikolinearitas. Berikut ini disajikan cara mendeteksi multikolonieritas dengan menganalisis matrik korelasi antara variabel independen dan perhitungan nilai tolerance dan VIF. Dengan melihat (2) Variance Inflation Faktor (VIF).



56



57



Tabel 3.13 Coefficient Coefficientsa Unstandardized Coefficients Model 1



B



Std. Error



(Constant)



4.268



1.480



INV



.369



.076



LA



-.207



PEN PP



Standardized Coefficients Beta



Collinearity Statistics t



Sig.



Tolerance VIF



2.885



.006



.554



4.862



.000



.489



2.043



.137



-.225



1.513



.138



.286



3.494



.471



.157



.462



3.001



.004



.268



3.729



.261



.128



.190



2.035



.048



.728



1.373



a. Dependent Variable: OPT Sumber: Data primer hasil olahan 2013 Hasil perhitungan nilai tolerance juga menunjukkan tidak ada variabel independen yang memiliki nilai tolerance kurang dari 0,10 yang berarti tidak ada korelasi antar variabel independen yang nilainnya lebih dari 95 persen. Hasil perhitungan nilai Variance Inflation Factor (VIF) juga menunjukkan hal yang sama tidak ada satu variabel independen yang memiliki niali VIF lebih dari 10. Jadi dapat disimpulkan bahwa tidak ada multikolonieritas antar variabel independ en dalam model regresi. 3.4.3 Uji heteroskedastisitas Heteroskedastisitas bertujuan menguji apakah dalam model regresi terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu pengamatan ke pengamatan yang lain. Kebanyakan data crossection mengandung situasi heteroskesdatisitas karena data ini menghimpun data yang mewakili berbagai ukuran (kecil, sedang, dan besar). Adapun cara untuk mendeteksi ada tidaknya heteroskedastisitas yaitu Jika variabel independen signifikan secara statistik mempengaruhi variabel dependen, maka ada indikasi terjadi heteroskedastisitas. Gujarati (2003) dari hasil pengujian regresi 57



58



dengan menggunakan Uji Glejser mengusulkan nilai absolut residual terhadap variabel independen (lihat Ghozali, 2012: 143) dengan persamaan regresi: ǀUt| = α + βXt + vt ……………………………………………………... (3,2) Jika variabel independen signifikan secara statistik mempengaruhi variabel dependen, maka ada indikasi terjadi heteroskedastisitas. Hasil output SPSS dengan menggunakan uji Glejser pada lampiran didapatkan hasil sebagai berikut. Tabel 3.14 Uji Glejser Coefficientsa Unstandardized Coefficients Model



T



Sig.



1.532



.133



.068



.316



.754



.087



.025



.088



.930



.101



-.076



-.261



.795



PP -.073 .082 a. Dependent Variable: ABSUT Sumber: Data primer hasil olahan 2013



-.158



-.895



.376



1



B



Std. Error



(Constant)



1.451



.947



INV



.015



.049



LA



.008



PEN



-.026



Standardized Coefficients Beta



Berdasarkan tabel di atas menunjukkan dengan jelas bahwa tidak ada satupun variabel independen yang signifikan secara statistic mempengaruhi variabel dependen nilai Absolut Ut (AbsUt). Hal ini terlihat dari probabilitas signifikansinnya di atas tingkat kepercayaan 5 persen. Jadi dapat disimpulkan model regresi tidak mengandung adannya heteroskedastisitas. 3.4.4 Uji autokorelasi Autokorelasi bertujuan menguji apakah dalam model regresi linear ada korelasi antara kesalahan pengganggu pada periode t dengan kesalahan



58



59



pengganggu pada periode t-1 (sebelumnya). Jika terjadi korelasi maka dinamakan ada problem autokorelasi. Pada data crossection (silang waktu), masalah autokorelasi relatif jarang terjadi karena “gangguan” pada observasi yang berbeda berasal dari individu, kelompok yang berbeda. Uji Durbin Watson hanya digunakan untuk autokorelasi tingkat satu (first order autocorrelation) dan mensyaratkan adannya intercept (konstanta) dalam model regresi dan tidak ada variabel lag diantara variabel independen. Hipotesis yang diuji adalah. H0 : Tidak ada autokorelasi (r = 0). Ha : Ada autokorelasi (r ≠ 0). Dari hasil pengujian regresi dengan menggunakan Uji Durbin Watson pada lampiran didapatkan hasil sebagai berikut. Tabel 3.15 Uji Autokorelasi Model Summaryb Model



R



R Square



Adjusted R Square



1 .852a .727 .701 a. Predictors: (Constant), PP, INV, LA, PEN b. Dependent Variable: OPT Sumber: Data primer hasil olahan 2013



Std. Error of the Estimate



DurbinWatson



.70845



1.790



Berdasarkan tabel di atas didapatkan hasil bahwa nilai DW sebesar 1,790, nilai ini akan kita bandingkan dengan nilai tabel dengan menggunakan nilai signifikan 5 persen, jumlah sampel 48 (n) dan jumlah variabel independen 4 (k = 4), maka tabel Durbin Watson akan didapatkan nilai sebagai berikut:



59



60



Tabel 3.16 Durbin Watson Test Bound N



K=4



Du



15 48



Dl 0,69 1,33



1,79 1,72



Sumber: Data primer hasil olahan 2013 Oleh karena nilai DW 1,790, nilai ini akan dibandingkan dengan tabel DW dengan jumlah observasi (n) = 48, jumlah variabel independen (k) =4 dan tingkat signifikansi 0,05 didapat nilai du = 172, dengan demikian DW 1,79 lebih besar dari batas atas (du) 1,72 dan DW 1,79 kurang dari 4 – 1,72 (4 – du) = 2,21, maka dapat disimpulkan bahwa kita tidak bisa menolak H0 yang menyatakan bahwa tidak ada autokorelasi positif atau negatif (lihat tabel keputusan) atau dapat disimpulkan tidak terdapat autokorelasi. 3.5 Interprestasi Hasil Persamaan yang dihasilkan pada tabel 3.8 dapat disimpulkan sebagai berikut. OPT = 4,268 + 0.369 (INV)i + 0.471 (PEN)i + 0,261 (PP)i + ei …………..…(3,3) 1. Konstanta (C) Konstanta bernilai 4,268 dan signifikan memiliki arti jika semua variabel inventarisasi, legal audit, penilaian, serta pengawasan dan pengendalian sama dengan nol (tanpa ada variabel tersebut) maka variabel lain di luar model



60



61



masih berpotensi cukup besar mempengaruhi optimalisasi aset tetap (tanah dan bangunan) yakni terjadi kenaikan sebesar 4,26 persen. 2. Pengaruh inventarisasi aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan). Dari hasil uji t tabel 3.8 koefisien variabel inventarisasi aset mempunyai arah positif dan signifikan terhadap optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,369 yang menunjukan bahwa jika pelaksanaan inventarisasi aset meningkat sebesar 1 persen, maka secara rata-rata, optimalitas aset akan naik sebesar 0,36 persen dengan anggapan variabel lain tetap (cateris paribus). Hal ini membuktikan dengan adanya pelaksanaan inventarisasi meliputi pendataan, kodifikasi/labeling, pengelompokan



dan



pembukuan/administrasi



yang



baik



maka



akan



memberikan prediksi adanya tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) yang baik pula. 3. Pengaruh penilaian aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan). Dari hasil uji t tabel 3.8 koefisien variabel penilaian aset mempunyai arah yang positif dan signifikan terhadap optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,471 yang menunjukkan bahwa jika pelaksanaan penilaian aset meningkat sebesar 1 persen, maka secara rata-rata optimalitas aset akan naik sebesar 0,47 persen dengan anggapan variabel lain tetap (cateris paribus). Hal ini membuktikan dengan adanya penilaian yang baik dalam hal ini yang dilakukan oleh penilai independen (yang sertifikasi) dengan mencantumkan nilai aset tersebut dalam



61



62



satuan rupiah maka akan memberikan prediksi adanya tingkat optimalitas aset yang baik pula. 4. Pengaruh pengawasan dan pengendalian aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) dengan nilai koefisien sebesar 0,261 yang menunjukkan bahwa jika pelaksanaan pengawasan dan pengendalian aset meningkat sebesar 1 persen, maka secara rata-rata optimalitas aset akan naik sebesar 0,26 persen dengan anggapan variabel lain tetap (cateris paribus). Hal ini membuktikan dengan adanya pelaksanaan pengawasan dan pengendalian yang baik melalui pengembangan SIMA (Sistem Manajemen Aset) maka akan memberikan prediksi adanya tingkat optimalitas aset yang baik.



62



63



BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN



4.1 Kesimpulan Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan penelitian tentang pengaruh manajemen aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) pada Pemerintah Daerah Kota Baubau yang meliputi inventarisasi aset, legal audit aset, penilaian aset serta pengawasan dan pengendalian aset dapat disimpulkan bahwa. 1. Hipotesis pertama yang menyatakan bahwa ada pengaruh yang positif dan signifikan antara inventarisasi aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) dalam penelitian ini terbukti, karena memiliki pengaruh yang positif dan signifikan. 2. Hipotesis kedua yang menyatakan bahwa ada pengaruh yang positif dan signifikan antara legal audit aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) dalam penelitian ini tidak terbukti, karena memiliki pengaruh yang negatif dan tidak signifikan. 3. Hipotesis ketiga yang menyatakan bahwa ada pengaruh yang positif dan signifikan antara penilaian aset terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) terbukti karena memiliki pengaruh yang positif dan signifikan. 4. Hipotesis keempat yang menyatakan bahwa ada pengaruh yang positif antara pengawasan dan pengendalian aset terhadap optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) dalam penelitian ini terbukti, karena memiliki pengaruh yang positif dan signifikan.



63



64



4.2 Saran Berdasarkan hasil penelitian maka saran yang dapat diberikan adalah sebagai berikut. 1.



Jika dilihat dari signifikansi variabel yang paling berpengaruh terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) adalah inventarisasi. Karena memiliki signifikan yang paling kecil, maka pemerintah daerah Kota Baubau harus lebih meningkatkan kinerja inventarisasi. Dalam hal ini pendataan, kodefikasi/labeling, pengelompokan dan pembukuan/administrasi sehingga dapat memberikan informasi yang tepat dalam penilaian, pengawasan dan pengendalian aset Kota Baubau.



2.



Hasil dari tanggapan responden menunjukkan legal audit aset tidak berpengaruh terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan). Tetapi alangkah baiknya variabel legal audit tetap diperhatikan secara khusus sebagai salah satu tahapan manajemen aset selain inventarisasi, tidak bisa dilakukan penilaian, pengawasan dan pengendalian, karena tahapan ini saling berhubungan dan terintegrasi. Legal audit aset pada pemerintah daerah Kota Baubau harus tetap diperhatikan karena menyangkut status penguasaan aset sehingga barang daerah tersebut dapat dipergunakan/dimanfaatkan secara optimal serta terhindar dari penyerobotan pengambil alihan atau klaim dari pihak lain.



3.



Hasil dari tanggapan responden menunjukkan penilaian aset berpengaruh terhadap tingkat optimalitas aset tetap (tanah dan bangunan) pemerintah kota Baubau. Oleh karena itu pemerintah daerah Kota Baubau harus melakukan



64



65



penilaian atas aset yang dikuasai melalui konsultan penilaian yang independen untuk mengetahui nilai kekayaan maupun informasi untuk penetapan harga bagi aset yang ingin dijual. 4.



Pengawasan dan pengendalian aset tetap yang telah dijalankan oleh pemerintah pada daerah Kota Baubau harus lebih ditingkatkan lagi dengan cara pemantauan, investigasi dan pengamanan terhadap aset tetap (tanah dan bangunan), sehingga penanganan aset termonitor jelas mulai dari lingkup penanganan hingga siapa yang bertanggungjawab menanganinya. Hal ini akan meminimalkan adanya kolusi, korupsi dan nepotisme dalam tubuh pemerintah daerah.



4.3 Keterbatasan Penelitian Meskipun penelitian ini telah dilakukan dengan sebaik-baiknya, namun tetap memiliki keterbatasan yang memerlukan penelitian selanjutnya dimasa yang akan datang. Beberapa keterbatasan dalam penelitian ini yaitu. 1. Karena keterbatasan waktu dan jumlah sampel serta kemampuan lain, sehingga mengakibatkan dari empat variabel bebas terdapat satu variabel yang tidak signifikan yaitu legal audit aset. 2. Penelitian dilakukan hanya dalam cakupan wilayah yang sempit yaitu satu kota. Untuk selanjutnya perlu kiranya dilakukan penelitian sejenis dibeberapa tempat/kota bahkan provinsi dalam cakupan wilayah yang lebih luas.



65



66



DAFTAR PUSTAKA Aliasuddin, 2002, “Produksi Optimal dan RTS: Industri Besar dan Sedang di Provinsi NAD”, Jurnal Riset Ekonomi dan Manajemen, vol. 2, No. 2, 2002, hal. 1-7. Antoh, Ester Agustina, 2012, “Manajemen Aset Dalam Rangka Optimalisasi Aset Tetap (Tanah dan Bangunan) Pemerintah Daerahndi Kabupaten Paniai”, Tesis S2. Program pascasarjana UGM, Yoyakarta, (tidak dipublikasikan). Boediono, 1999, Ekonomi Mikro, BPFE, Yogyakarta. Dadson, James, and Ebenezer, Kobina, 2006, “Optimizing Land Asset Management in Ghana a Shared Responsibility and recipe for good Governance”, Shaping the Change XXIII FIG Congress, Munich, Germany. Ghozali, Imam. H, 2011. “Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM SPSS 19”, Edisi 5, Badan Penerbit Universitas Diponegoro, semarang. Ghozali, Imam. H. 2012. “Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS 20”, Edisi 6, Badan Penerbit Universitas Diponegoro, Semarang. Hanis, H.M., Trigursyah, B., and Susilawati, C, 2011, “The Application of Public Asset Management in Indonesian Local Government,” Queensland University of Technology, Brisbane, Australia Husaini, 2005, “Maksimalisasi Keuntungan Lumbung Desa Modern Studi Kasus di Kabupaten Cirebon”, Tesis S2, Program Pascasarjana UGM Yogyakarta (tidak dipublikasikan). Komite Penyusun Standar Penilai Indonesia. 2007, ”Standar Penilai Indonesia”. Jakarta Lewes District Council, 2005, Aset Management Plan.www:Lewes.gov.uk. Lukman Azhari dan Akbar Roos, dan, 2010, “Manajemen Taman Milik Pemerintah Kota Bandung Berbasiskan Pendekatan Manajemen Aset”, Jurnal Teoritis dan Terapan Bidang Rekayasa Sipil, Volume 17, Nomor 3, Desember 2010. Phelps, Alan James, 2009, “An Ekamination of the Relationship Between Rationale, Practice and Outcomes in Municipal Property Asset Management,” International Development Department School of



66



67



Government and Society University of Birmingham, A comparative Study of the UK and Russia. Quertani, M.Z., Parlikad, A.K., and Mcfarlane, D, 2008, “Towards An Approach To Selected An Asset Information Management Strategy,” International Journal of Computer Science and Application. Vol 5. No. 3b, PP 25-44. Riduwan, 2009, “Metode dan Tehnik Menyusun Tesis”, penerbit Alfabeta Bandung. Sekaran, Uma, 2006, “Metode Penelitian Untuk Bisnis”. Salemba Empat. Jakarta. Singarimbun, Masri dan Effendi, Sofyan. 1989. “Metode Penelitian Survey, Edisi satu”, PT Pustaka LP3ES, Jakarta. Siregar, D. D. (2004). “Manajemen Aset Strategi Strategi Penanataan Konsep Pembangunan Berkelanjutan secara Nasional Dalam Konteks Kepala Daerah Sebagai CEO’s Pada Era Globalisasi dan Otonomi Daerah”. Jakarta : PT. Gramedia Pustaka Utama. Sugiono, 2007, “Metode Penelitian Bisnis”. Cetakan keduabelas, penerbit CV Alfabeta-Bandung. Sugiono, 2008, “Metode Penelitian Bisnis”, Penerbit CV Alfa Beta. Bandung. Sugiono, 2012, “Metode Penelitian Bisnis”, Cetakan keenambelas. Penerbit CV Alfa Beta. Bandung. Surminah, Lin, 2008, “Manajemen Aset di Lembaga Litbang”, Warta Kebijakan Iptek & Manajemen Litbang, penerbit Papiptek-LIPI, Jakarta, 2008:77-94. Wahyuni, Ary, (2011), “Pengaruh Manajemen Aset Terhadap Optimalisasi Pemanfaatan Aset Tetap Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat”, Tesis S2. Program Pascasarjana UGM, Yogyakarta, (tidak dipublikasikan). Widarjono, Agus, 2009, Ekonometrika Pengantar dan Aplikasinya, Ekonisia, Yogyakarta. -------, Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah -------, Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah -------, Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Daerah



67



68



-------, Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 17 Tahun 2007 tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Milik Daerah



68



70



KARTU INVENTARISASI BARANG Daftar tanah



No Urut Barang



Nama/Jenis Barang



Alamat Lokasi



1



2



3



4



Volume/sat uan (M2) 5



Setda



0001



Tanah Lapangan Olah Raga



Jln. RA. Kartini



206



Setda



0002



Tanah Lapangan Olah Raga



-



Setda



0003



Tanah Lapangan Olah Raga



Jl. Jend. Sudirman



1,207



Setda



0004



Tanah Lapangan Olah Raga Tenis



Jl. Sultan Hasanuddin



3,415



Setda



0005



Tanah Lapangan Olahraga Sepak Bola



Jln. Muh. Husni Thamrin



0006



Tanah Bangunan Ged. Perdagangan / Perush. Bangunan Terminal Darat



Jln. RA. Kartini



613



Hak milik



Setda



0007



Tanah Bangunan Ged. Perdagangan / Perush. Bangunan Terminal Darat



Jln. Bakti ABRI



21,192



Hak milik



Setda



0008



Tanah Bangunan tempat kerja / jasa Bangunan Lain-Lain



Jln. RA. Kartini



340



Setda



0009



Tanah Monumen



Jln. Yos Sudarso



3



Setda



0010



Tanah Lapangan Olahraga Sepak Bola



Jln. Betoambari



23,465



Setda



0011



Tanah Bangunan Tempat Kerja / Jasa Bangunan Rumah Sakit



-



Setda



0012



Tanah Bangunan Instalasi Listrik



Desa Kolose



Setda



503



27,591



24,059



120,093



Status tanah 6 -



-



-



-



-



Hak milik



-



70



71



0013



Tanah Bangunan tempat kerja / jasa Bangunan Kantor Pemerintah



Kel. Lipu



Setda



0014



Tanah Bangunan Perumahan / Gedung Tempat Tinggal Untuk Bangunan Rumah Negara Tanpa Gol.



-



Setda



0015



Tanah sekolah



SMK 4, Kel. Sukanayo



-



-



Setda



0016



Tanah PLTU



Kec. Bungi



-



-



Setda



0017



Tanah



-



-



-



Setda



0018



Tanah PLTU



Kec. Bungi



-



-



Setda



0019



Tanah pasar



-



-



-



Setda



0020



Tanah



Kel. Liabuku, Kec. Bungi



567



Setda



0021



Tanah



-



Setda



0022



Tanah



-



Setda



0023



Tanah untuk PLTU



Kec. Bungi



-



-



Setda



0024



Tanah untuk jalan baru



-



-



-



Setda



0025



Tanah sekolah SMP 9



SMP 9, Kel. Liabuku, Kec. Bungi



3,813



Hak milik



Setda



0026



Tanah



Kel. Lipu



Setda



0027



Tanah Bangunan kantor



Kel. Baadia



-



-



Setda



0028



Tanah



Kec. Bungi



-



-



Setda



0029



Tanah



Kel. Kaisabu, Kec. Sorawo



32,665



Setda



0030



Tanah kosong



-



Setda



0031



Tanah Bangunan Kantor Asisten II



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



Setda



64,319



85,982



6,000 6,000



6,548



10,865 300



-



-



-



-



Hak milik



71



72



Setda



0032



Tanah Bangunan Gedung Kantor Permanen



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



300



Hak milik



Setda



0033



Tanah Gedung Pertokoan/Koperasi/ Pasar Permanen



Kel. Wameo



3288



-



Setda



0034



Tanah Bangunan Gedung Hiburan/Kesenian Permanen



Jln. RA. Kartini



50



-



Setda



0035



Tanah Bangunan Aula Kantor Walikota



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



201.3



-



Setda



0036



Tanah Bangunan Kantor Semi Permanen



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



154



-



Setda



0037



Tanah Bangunan Gedung Pertemuan Permanen



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



96



-



Setda



0038



Tanah Bangunan Tempat Ibadah Permanen



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



84



-



Setda



0039



Tanah Bangunan Gudang Tertutup Semi Permanen



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



24



-



Setda



0040



Tanah Bangunan Gedung Kantor Semi Permanen



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



54.9



-



Setda



0041



Tanah Bangunan Pos Jaga



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



6



-



Setda



0042



Tanah bangunan Tempat Parkir



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



24



-



Setda



0043



Tanah Bangunan Penampung Air Baku



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



4



-



Setda



0044



Tanah Bangunan Guess House



-



167.5



-



Dispenda



0045



Tanah Bangunan Kantor Permanen



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69,



192



Hak milik



72



73



Dispenda



0046



Tanah Gedung Pos Jaga Permanen



-



4.5



-



Dispenda



0047



Tanah bangunan Pos Jaga Permanen



Pasar Wameo



6



-



Dispenda



0048



Tanah bangunan Pos Jaga Permanen



-



6



-



DPRD



0049



Tanah bangunan kantor Pemerintah



9,100



Hak milik



DPRD



0050



Tanah Bangunan Rumah Jaga



44,00



-



DPRD



0051



Tanah Bangunan pos Jaga



18.03



-



Bappeda



0052



Tanah bangunan kantor Pemerintah



750



Hak milik



Bappeda



0053



Tanah bangunan Gudang



35



-



Bappeda



0054



Tanah bangunan Pramuka



99



-



Inspektorat



0055



Tanah bangunan Tempat Kerja



473



-



BKD



0056



Tanah Bangunan Kantor BKD



54.9



-



BPM



0057



Tanah Bangunan Kantor BPM



900



-



Kesbang



0059



Tanah Bangunan Kantor Kesbang



128



Hak milik



Dukcapil



0060



Tanah Bangunan Kantor Dukcapil



5,934



Hak milik



Dukcapil



0061



Tanah Bangunan Permanen



119.04



-



Dukcapil



0062



Tanah Bangunan Permanen



44.98



-



Dukcapil



0063



Tanah Bangunan Selasar



75



-



Jl. Sirkaya No. kel. Bukit wolio indah Jl. Sirkaya No. kel. Bukit wolio indah Jl. Sirkaya No. kel. Bukit wolio indah Jln. Tjuk Nyak Dien No.1 Jln. Tjuk Nyak Dien No.1 Jln. Tjuk Nyak Dien No.1 Jln. Jendral Sudirman No. 20 Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.69, Jln. Sipanjonga No. 17 Jln. Muh.Thamrin No. 20 A Jln. Jendral Sudirman No. 20 Jln. Jendral Sudirman No. 20 Jln. Jendral Sudirman No. 20 Jln. Jendral Sudirman No.



73



74



20



Kelautan



0064



Tanah Bangunan Permanen



Kel. Wameo



405



-



Kelautan



0065



Tanah Bangunan Permanen



Kel. Wameo



54



-



Kelautan



0066



Tanah Bangunan Gudang



-



135



-



Kelautan



0067



Tanah Bangunan Mandi Cuci Kakus



Kel. Wameo



13,5



-



Kelautan



0068



Tanah Bangunan Penampung Air Baku



Kel. Wameo



200



-



Kelautan



0069



Tanah Bangunan instalasi Permanene



-



-



-



Kelautan



0070



Tanah Bangunan Menara



Kel. Wameo



-



-



Kelautan



0071



Tanah Bangunan Beku TPI



Kel. Wameo



-



-



Dinkes



0072



Tanah Bangunan Kantor Dinkes



102



Hak milik



Dinkes



0073



Tanah Bangunan Gudang Farmasi



300



Hak milik



Dinkes



0074



Tanah Bangunan Aula Pertemuan



-



-



Dinkes



0075



Tanah Bangunan Tempat Parkir



-



-



Dinkes



0076



Tanah Bangunan Puskesmas Induk Sulaa



-



-



-



Dinkes



0077



Tanah Bangunan



-



-



-



0078



Tanah Bangunan Rumah Dinas Paramedis Puskesmas-1



-



-



-



Dinkes



Jln. Bakti Abri, Kel. Bukit Wolio Indah Jln. Bakti Abri, Kel. Bukit Wolio Indah Jln. Bakti Abri, Kel. Bukit Wolio Indah Jln. Bakti Abri, Kel. Bukit Wolio Indah



74



75



Dinkes



0079



Tanah Bangunan Rumah Dinas Paramedis Puskesmas-2



Tata Kota



0080



Tanah bangunan kantor Pemerintah



Tata Kota



0081



Tanah Bangunan Tempat Parkir



Kebersihan



0082



Tanah Bangunan Work shop



Kebersihan



0083



Tanah Bangunan Pos Jaga



Kebersihan



0084



TanahBangunan Bengkel Pemadam Kebakaran



Kebersihan



0085



Kebersihan



-



-



236.9



-



40



-



154



-



4



-



Jl. Ahmad Yani Kel. Tomba



220



-



Tanah Bangunan Tempat Parkir Mobil Pemadam



Jl. Ahmad Yani Kel. Tomba



126



-



0086



Tanah Bangunan Tempat Parkir



Jl. Ahmad Yani



180



-



Kebersihan



0087



Tanah Bangunan Pos jaga



80



-



Kebersihan



0088



Tanah Bangunan Kantor



80



-



Kebersihan



0089



Tanah Bangunan Taman



Betoambari



38.50



-



Kebersihan



0090



Tanah Bangunan Kantor Pemadam Kebakaran



Jl. Ahmad Yani



60.00



-



0091



Tanah Bangunan Kandang Hewan/Ternak Semi Permanen



Jln. Poros Pasar Wajo Ds. Kaisabu Baru



778



-



Pertanian



0092



Tanah Bangunan Pundkeswan



Jln. Poros Pasar Wajo Ds. Kaisabu Baru



48



-



Pertanian



0093



Tanah Bangunan Kantor Permanen



Jln. Dayanu Ikhsanuddin



192



Hak milik



Pertanian



-



Jl. Jend.sudirma n No, 20 Jl. Jend.sudirma n No, 20 Jl. Pahlawan Kel. Kadolokatapi Jl. Pahlawan Kel. Kadolokatapi



Jl. Ahmad Yani Kel. Tomba Jl. Jend. Sudirman Kec. Wolio



75



76



0094



Tanah Bangunan Pemotongan Hewan Permanen



Jln. Anoa Kel. Kadolomoko



150



-



0095



Tanah Bangunan Kandang Hewan/Ternak LainLain



Jln. Anoa Desa Kampeonaho



160



-



Pertanian



0096



Tanah Bangunan Gedung Kantor Permanen



Jln. Poros Pasar Wajo Ds. Gonda Baru



54



-



Pertanian



0097



Tanah Bangunan Gedung Kantor Permanen



Jln. Dayanu Ikhsanuddin Kel. Lipu



300



Hak milik



Pertanian



0098



Tanah Bangunan Fermentasi Pakan



70



-



Pertanian



0099



Tanah Bangunan Prosesing Kompos



40



-



Pertanian



0100



Tanah Bangunan Kandang Perawatan



Jln. Anoa Desa Kampeonaho



18



-



Pertanian



0101



Tanah Bangunan Pengepakan kompos



Jln. Anoa Desa Kampeonaho



40



-



Pertanian



0102



Tanah bangunan Keswan/RPH



Jln. Anoa Desa Kampeonaho



30



-



Pertanian



0103



Tanah Bangunan Pemotongan Hewan Permanen



Kel. Kadolomoko



94,3



-



0104



Tanah Bangunan Kandang Hewan/Ternak Permanen



Kel. Sorawolio



94,4



-



Pertanian



0105



Tanah Bangunan Kandang Hewan/Ternak Permanen



Kel. Bungi



94,5



-



Din Sosial



0106



Tanah Bangunan Kantor Dinsosial



331.78



Hak milik



RSUD



0107



Tanah Bangunan Radiologi



245.52



Hak milik



Pertanian



Pertanian



Pertanian



Jln. Anoa Desa Kampeonaho Jln. Anoa Desa Kampeonaho



Jln. Jend. Sudirman No. 20 Jln. Drs. H. Laode Manarfa



76



77



RSUD



0108



Tanah Bangunan Bersalin



RSUD



0109



Tanah Bangunan Perawatan Umum



RSUD



0110



Tanah Bangunan Perawatan Jiwa



RSUD



0111



Tanah Bangunan Fisioterapi



RSUD



0112



Tanah Bangunan Perawatan Anak



RSUD



0113



Tanah Bangunan Perawatan/VIP



RSUD



0114



0Tanah Bangunan Perawatan 0Kelas III



RSUD



0115



Tanah Bangunan Loundry/Gizi



RSUD



0116



Tanah Bangunan Isolasi



RSUD



0117



Tanah Bangunan Apotek



RSUD



0118



Tanah Bangunan Kamar Operasi



RSUD



0119



Tanah Bangunan ICU



RSUD



0120



Tanah Bangunan UGD



RSUD



0121



Tanah Bangunan Poliklinik



RSUD



0122



Tanah Bangunan Musholah



RSUD



0123



Tanah Bangunan Rumah Dinas



Din Perizinan



0124



Tanah Bangunan Gedung Kantor Permanen



Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Drs. H. Laode Manarfa Jln. Jend. Sudirman



407.836



Hak milik



431.65



Hak milik



239.32



Hak milik



208.28



Hak milik



334.15



Hak milik



276.135



Hak milik



166.945



Hak milik



158.4



Hak milik



150



Hak milik



240.4



Hak milik



180



Hak milik



220,5



Hak milik



-



-



-



Hak milik



64



Hak milik



-



-



215.94



-



77



78



0125



Tanah Bangunan Gedung Kantor Permanen



Dispendidika n



0126



Tanah Bangunan Kantor Permanen



Dispendidika n



0127



Tanah Bangunan SKB



Dispendidika n



0128



Tanah Bangunan Kantor



Dispendidika n



0129



Tanah Bangunan ICT depan



Dispendidika n



0130



Tanah Bangunan Kantor



Dinas PU



0131



Dinas PU



Jln. Kapten Tendean No. 15



508



Hak milik



438.75



-



123.42



Hak milik



124.76



Hak milik



80



-



Jln. Dayanu Ikhsanuddin No.59 A



-



-



Tanah Bangunan Pos Jaga



Bhakti ABRI



2



-



0132



Tanah Bangunan Gedung Kantor Permanen



Bhakti ABRI



288



Hak milik



Dinas PU



0133



Tanah Bangunan Kantor Tertutup Permanen



Bhakti ABRI



207



-



Dinas PU



0134



Tanah Bangunan Air Laut



-



25



-



Dinas PU



0135



Tanah Bangunan Pengamanan



Kalia-Lia, Pajalele



600



-



Dinas PU



0136



Tanah Bangunan Penampung Air Baku



Lakologou



10



-



Dinas PU



0137



Tanah Bangunan Talang



Liabuku



20



-



Dinas PU



0138



Tanah Bangunan Bengkel



Gedung workshop PU



54



Hak milik



Dinas Perhubungan



0139



Tanah lapangan parkir Pavling block



Kel. Bataraguru



790



-



Satpol PP



Jln. Diponegoro No. 12 A Baubau Jln. Diponegoro No. 12 A Baubau Jln. Diponegoro No. 12 A Baubau Jln. Diponegoro No. 12 A Baubau



78



79



0140



Tanah lapangan parkir Tanah Keras



Sorawolio



1,336



-



0141



Tanah Bangunan Ged. Perdagangan/Perush. Bangunan Pasar



Kel. Wameo



9,123



-



Dinas Perhubungan



0142



Tanah Bangunan Ged. Perdagangan/Perush. Bangunan Pasar



Jl. Wakaaka Kel Wameo



1,787



-



Din Kebudayaan



0143



Tanah Bangunan Kantor Permanen



Jl. La Buke Kel. Melai



108



Hak milik



Din Kebudayaan



0144



Tanah Bangunan Rumah Adat



Jl. La Buke Kel. Melai



96



-



Din Kebudayaan



0145



Tanah Bangunan Kantor



Jl. La Buke Kel. Melai



21



Hak milik



Din Kebudayaan



0146



Tanah Bangunan Sejarah (Masuk Gua Lakasa)



-



5



-



Dinas Perhubungan



Dinas Perhubungan



% penyusutan 9



kondisi



Gol



Nilai perolehan



Nilai penyusutan



7



8



10



11



B



-



110,622,000



B



-



80,480,000



B



-



193,120,000



B



-



546,400,000



B



-



11,615,811,000



B



-



329,181,000



B



-



762,912,000



B



-



54,400,000



B



-



1,611,000



B



-



3,754,400,000



B



-



146,352,460



B



-



420,308,008



akumulasi penyusutan 12



79



80



B



-



321,595,000



B



-



171,964,000



B



-



720,000



B



-



1,500,000



B



-



2,500,000



B



-



7,500,000



B



-



9,000,000



B



-



10,000,000



B



-



21,000,000



B



-



21,000,000



B



-



23,857,840



B



-



24,500,000



B



-



59,195,000



B



-



62,000,000



B



-



64,520,000



B



-



90,000,000



B



-



130,258,000



B



-



162,975,000



B



-



300,000,000



B



-



300,000,000



B



-



2,086,000,000



B



-



150,000,000



B



-



200,000,000



B



-



360,000,000



B



-



75,000,000



B



-



67,000,000



B



-



30,000,000



B



-



50,000,000



B B



-



20,000,000 20,000,000



B



-



10,000,000



B



-



149,970,000



B



-



76,800,000



B



-



13,636,000



80



81



B



-



18,182,000



B



-



18,182,000



B



-



327,600,000



B



-



B



-



B



-



343,242,000



B



-



12,961,000



B



-



12,265,000



B



-



820,528,800



B



-



50,000,000



B



-



B



-



173,056,000



B



-



199,912,860



B



-



206,415,360



B



-



77,995,320



B



-



200,000,000



B



-



634,230,000



B



-



84,564,000



B



-



21,141,000



B



-



53,000,000



B



-



62,800,000



B



-



87,600,000



B



-



12,500,000



B



-



630,000,000



B



-



96,520,000



B



-



311,696,000



B



-



294,826,000



B



-



31,570,000



B



-



395,114,000



B



-



218,320,000



81



82



B



-



199,609,000



B



-



199,384,000



B



-



410,784,600



B



-



25,000,000



B



-



15,400,000



B



-



50,834,000



B



-



139,769,000



B



-



80,050,000



B



-



114,357,000



B



-



50,824,000



B



-



10,000,000



B



-



24,888,000



B



-



57,012,000



B



-



1,195,786,000



B



-



73,776,000



B



-



522,084,000



B



-



275,000,000



B



-



367,680,000



B



-



124,092,000



B



-



120,000,000



B



-



161,000,000



B



-



92,000,000



B



-



41,400,000



B



-



92,000,000



B



-



69,000,000



B



-



59,355,000



B



-



180,374,000



B



-



179,381,000



82



83



B



-



575,306,520



B



-



1,530,000,000



B



-



675,000,000



B



-



675,000,000



B



-



625,000,000



B



-



500,000,000



B



-



500,000,000



B



-



1.000,000,000



B



-



550,000,000



B



-



550,000,000



B



-



550,000,000



B



-



550,000,000



B



-



500,000,000



B



-



500,000,000



B



-



500,000,000



B



-



2.500,000,000



B



-



82,000,000



B



-



500,000,000



B



-



374,439,960



B



-



705,000,000



B



-



B B



-



B



-



B



-



B



-



3,816,000



B



-



235,000,000



B



-



149,300,000



B



-



4,000,000



195,222,000



83



84



B



-



257,150,288



B



-



35,900,000



B



-



20,000,000



B



-



70,000,000



B



-



64,946,300



B



-



25,000,000



B



-



2,700,000,000



B



-



185,848,000



B



-



146,016,000



B



-



70,000,000



B



-



25,000,000



B



-



15,000,000



Jumlah



Rp. 48,077,094,316



84



85



REKAPITULASI JAWABAN RESPONDEN Inventarisasi



Legal Audit



Penilaian



Pengawasan



Optimalisasi aset



(X1)



(X2)



(X3)



(X4)



(X5)



N o



1



2



3



4



Tot al



1



2



3



4



Tot al



1



2



3



4



Tot al



1



2



3



Tot al



1



2



3



4



Tot al



1



2



4



4



4



14



4



4



3



3



14



4



4



4



3



15



4



4



4



12



5



5



4



3



17



2



1



2



4



3



10



4



4



4



3



15



3



4



5



3



15



4



4



4



12



4



4



3



4



15



3



4



4



4



4



16



4



4



3



4



15



5



5



3



4



17



4



5



5



14



5



5



4



5



19



4



5



4



3



4



16



4



4



4



4



16



4



5



5



4



18



5



4



5



14



5



5



5



5



20



5



4



3



4



4



15



3



4



4



4



15



3



4



4



5



16



4



4



3



11



5



4



4



5



18



6



5



3



4



3



15



3



4



4



4



15



5



4



4



4



17



4



4



5



13



5



4



4



5



18



7



4



4



4



4



16



4



4



4



3



15



4



4



4



5



17



4



4



4



12



4



4



5



5



18



8



4



4



4



4



16



4



4



4



4



16



4



4



4



4



16



4



4



4



12



4



4



5



4



17



9



3



3



3



4



13



4



3



4



4



15



4



2



4



5



15



4



4



4



12



3



5



4



4



16



4



2



2



2



10



2



4



3



3



12



3



4



2



4



13



4



3



3



10



4



4



4



4



16



4



4



4



3



15



4



4



4



4



16



4



4



4



4



16



4



4



4



12



4



4



5



4



17



2



4



4



4



14



4



4



4



3



15



4



4



4



4



16



4



4



4



12



4



3



4



4



15



3



3



4



3



13



3



4



3



3



13



3



4



3



4



14



4



4



4



12



3



5



4



4



16



3



2



3



4



12



4



2



3



4



13



4



3



3



4



14



3



4



4



11



4



3



3



5



15



4



3



5



4



16



3



4



4



4



15



4



5



4



4



17



4



3



3



10



5



5



4



4



18



4



4



3



5



16



4



4



4



3



15



4



4



4



5



17



4



4



4



12



5



4



4



5



18



4



4



4



3



15



4



4



4



4



16



4



4



4



4



16



2



4



4



10



4



4



5



4



17



5



4



4



3



16



4



4



4



3



15



4



4



4



4



16



4



4



4



12



4



5



5



4



18



4



2



3



4



13



4



2



4



4



14



4



2



5



4



15



3



4



4



11



4



4



4



3



15



4



3



3



4



14



4



4



4



3



15



4



4



4



4



16



4



5



4



13



5



4



4



4



17



2



3



2



2



9



4



4



3



2



13



4



4



3



4



15



4



4



4



12



4



3



4



4



15



4



4



4



2



14



4



2



4



3



13



4



2



4



3



13



3



4



4



11



3



4



4



5



16



3



4



2



3



12



4



2



3



2



11



3



3



3



3



12



2



4



4



10



4



3



3



4



14



4



3



4



4



15



4



3



2



4



13



4



3



4



3



14



4



4



3



11



3



4



5



4



16



4



3



4



4



15



4



3



2



3



12



4



3



4



4



15



4



4



4



12



5



3



4



5



17



4



4



4



3



15



4



3



4



4



15



4



3



4



4



15



4



4



4



12



4



5



3



4



16



4



4



5



5



18



5



4



4



4



17



4



4



4



4



16



4



4



4



12



4



5



5



5



19



4



4



2



2



12



3



4



3



3



13



4



4



3



3



14



4



4



4



12



4



5



3



4



16



5



4



4



5



18



5



4



4



4



17



4



4



4



5



17



4



4



4



12



5



5



5



5



20



1 0 1 1 1 2 1 3 1 4 1 5 1 6 1 7 1 8 1 9 2 0 2 1 2 2 2 3 2 4 2 5 2 6 2 7 2 8 2 9



85



86



3 0 3 1 3 2 3 3 3 4 3 5 3 6 3 7 3 8 3 9 4 0 4 1 4 2 4 3 4 4 4 5 4 6 4 7 4 8



3



3



2



3



11



3



2



3



3



11



3



3



3



4



13



4



4



4



12



3



4



5



4



16



4



3



4



4



15



4



4



4



3



15



4



4



4



4



16



4



4



4



12



4



4



5



4



17



3



4



4



2



13



4



4



4



2



14



4



4



4



3



15



4



4



4



12



5



4



4



4



17



5



3



4



3



15



3



4



4



4



15



3



4



4



5



16



3



4



4



11



4



4



5



4



17



4



3



3



4



14



4



4



3



3



14



4



4



3



4



15



4



5



4



13



4



5



4



5



18



4



3



4



3



14



3



4



4



4



15



4



4



4



4



16



4



4



4



12



4



4



4



5



17



5



4



3



4



16



5



4



3



4



16



5



5



3



4



17



4



4



4



12



4



5



4



4



17



4



3



4



4



15



4



4



3



4



15



4



4



3



5



16



4



4



5



13



5



4



5



3



17



3



4



3



4



14



3



4



4



4



15



3



4



4



4



15



3



4



4



11



4



4



4



4



16



4



4



4



4



16



4



4



4



4



16



4



4



4



4



16



4



4



4



12



5



4



4



5



18



4



3



4



4



15



4



4



4



3



15



4



4



5



4



17



4



4



4



12



4



4



5



5



18



3



4



4



5



16



3



4



4



3



14



3



4



4



4



15



4



4



4



12



4



4



4



5



17



4



4



4



4



16



3



4



4



4



15



3



4



4



4



15



4



4



4



12



4



4



4



5



17



5



3



4



5



17



5



4



4



3



16



5



4



4



4



17



4



5



5



14



5



4



5



5



19



4



2



4



4



14



3



4



3



2



12



3



4



3



4



14



3



4



4



11



5



5



4



3



17



4



4



3



4



15



3



4



4



4



15



3



4



4



4



15



3



4



4



11



4



3



4



5



16



2



3



5



4



14



3



4



4



3



14



3



4



4



4



15



3



4



4



11



4



5



4



4



17



4



4



4



5



17



4



4



4



4



16



4



4



4



4



16



4



5



4



13



4



5



4



5



18



4



3



4



4



15



4



4



4



3



15



4



4



4



3



15



4



4



4



12



4



4



5



4



17



86



87



PENGANTAR KUESIONER Kepada Yth. Bapak/Ibu/Saudara(i) di – Baubau Dalam rangka penyelesaian tugas akhir S-2 pada Program Studi Magister Ekonomika Pembangunan (MEP) Universitas Gadjah Mada Yogyakarta, maka bersama ini saya mohon kesediaan Bapak/Ibu/Saudara(i) untuk berkenan kiranya membantu dalam mengisi kuesioner penelitian tesis yang berjudul “Pengaruh Manajemen Aset Terhadap Tingkat Optimalitas Aset Tetap (Tanah dan Bangunan) Pemerintah Kota Baubau.” Tujuan penelitian ini hanya semata-mata untuk kepentingan akademisi. Setiap jawaban yang diberikan akan dijaga kerahasiaanya. Untuk itu jawaban yang sejujurnya dan yang sesuai dengan kondisi yang dirasakan oleh Bapak/Ibu/Saudara(i) sangat diharapkan dalam pengisian kuesioner ini. Sebagai bahan pertimbangan, berikut disampaikan identitas peneliti : Nama



: Jusmin, S.Sos



Nomor Mahasiswa



: 11/327184/PEK/16624



Studi S-2



: Program Studi Magister Ekonomika Pembangunan Universitas Gadjah Mada



Konsentrasi



: Manajamen Aset dan Penilaian Properti



Akhirnya atas perhatian dan partisipasinya saya ucapkan terima kasih. Bantuan Bapak/Ibu/Saudara(i) sangat besar nilainya dalam membantu proses penyelesaian penelitian ini. Hormat Saya,



Jusmin, S.Sos



87



88



A. IDENTITAS RESPONDEN Nama



: ……………………………………………………………………………….



Jenis Kelamin



: …………………………………………………………………………………



Umur



: ………………………………………………………………………………..



Pendidikan Terakhir



: ………………………………………………………………………………..



Pangkat/Gol Ruang



: ……………………………………………………………………………….



Jabatan/Eselon



: ………………………………………………………………………………..



Instansi



: ………………………………………………………………………………..



B. PETUNJUK PENGISIAN KUESIONER a. Mohon dengan hormat, bantuan dan kesediaan Bapak/Ibu/Saudara(i) untuk menjawab setiap pertanyaan yang ada. b. Memilih salah satu dari lima alternatif jawaban dengan memberikan tanda Checklist (√) pada kolom alternatif jawaban yang dianggap paling tepat. Ada lima alternatif jawaban : Sangat Tidak Setuju (STS)



diberi skor



=1



Tidak Setuju (TS)



diberi skor



=2



Netral (N)



diberi skor



=3



Setuju (S)



diberi skor



=4



Sangat Setuju (ST)



diberi skor



=5



Contoh kuesioner dan cara menjawabnya. No



Alternatif Jawaban Pernyataan



1



Aset tetap (tanah dan bangunan) yang dimiliki Pemerintah Kota Baubau penting untuk dioptimalkan pemanfaatanya.



STS



TS



N



S



SS



1



2



3



4



5







88



89



C. PERTANYAAN PENELITIAN 1. Variabel Inventarisasi (X1) (Bagaimana persepsi/pandangan, Bapak/Ibu/Sdr(i) terhadap inventarisasi) No



Alternatif Jawaban Pertanyaan



1



2



3



4



5



STS



TS



N



S



SS



1



2



3



4



5



Setujukah bapak/ibu bahwa Proses inventarisasi/pendataan aset tetap (tanah dan bangunan) di lingkungan Pemerintah Kota Baubau sudah dilakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Setujukah bapak/ibu bahwa kegiatan inventarisasi aset tetap (tanah dan bangunan) di lingkungan Pemerintah Kota Baubau sudah dilakukan kodifikasi/labeling menurut jenisnya Setujukah bapak/ibu bahwa dalam rangka inventarisasi aset tetap (tanah dan bangunan) di lingkungan pemerintah kota Baubau sudah mengelompokan menurut jenis barangnya. Setujukah bapak/ibu bahwa aset tetap (tanah dan bangunan) dilingkungan pemerintah kota Baubau sudah dilakukan pembukuan/administrasi sesuai peraturan perundangundangan. Setujukah bapak/ibu bahwa Proses inventarisasi aset tetap (tanah dan bangunan) yang telah dilaksanakan saat ini dapat meningkatkan optimalitas dan pemanfaatan dari aset tersebut



89



90



2. Variabel Legal Audit (X2) (Bagaimana persepsi/pandangan, Bapak/Ibu/Sdr(i) terhadap legal audit) No



Alternatif Jawaban Pertanyaan



1



2



3



4



5.



STS



TS



N



S



SS



1



2



3



4



5



Setujukah bapak/ibu bahwa proses legal audit aset tetap (tanah dan bangunan) di lingkungan Pemerintah Kota Baubau sudah dilakukan sesuai dengan peraturan perundangundangan yang berlaku. Setujukah bapak/ibu bahwa kegiatan legal audit aset tetap (tanah dan bangunan) sudah dilakukan oleh suatu badan/unit kerja yang khusus menangani masalah legal audit aset. Setujukah bapak/ibu bahwa pemerintah kota Baubau sudah melakukan kegiatan pengurusan sertifikat kepemilikan aset tanah dimaksudkan untuk mencegah terjadinya kehilangan aset yang dapat menimbulkan kerugian finansial bagi Pemerintah Kota Baubau. Setujukah bapak/ibu bahwa pemerintah kota Baubau sudah melakukan pengaturan yang jelas mengenai penguasaan, penggunaan dan pengalihan aset tetap (tanah dan bangunan). Setujukah bapak/ibu bahwa proses legal audit aset tetap (tanah dan bangunan) yang telah dilaksanakan saat ini dapat mempengaruhi peningkatan optimalitas dari nilai aset tersebut.



90



91



3. Variabel Penilaian (X3) (Bagaimana persepsi/pandangan, Bapak/Ibu/Sdr(i) terhadap penilaian) No



Alternatif Jawaban Pertanyaan



1



2



3



4



5



STS



TS



N



S



SS



1



2



3



4



5



Setujukah bapak/ibu bahwa proses penilaian aset tetap (tanah dan bangunan) di lingkungan Pemerintah Kota Baubau sudah dilakukan sesuai dengan peraturan perundangundangan yang berlaku. Setujukah bapak/ibu bahwa pemerintah kota Baubau sudah melakukan proses penilaian yang dilakukan oleh suatu lembaga penilai yang independen (bersertifikat), sesuai dengan amanat undangundang. Setujukah bapak/ibu bahwa kegiatan penilaian terhadap aset tetap (tanah dan bangunan) di lingkungan pemerintah kota Baubau sudah dilakukan, agar diketahui secara pasti informasi nilai kekayaan yang terkandung di dalam aset tersebut. Setujukah bapak/ibu bahwa pemerintah kota Baubau sudah melakukan proses penilaian terhadap aset tetap (tanah dan bangunan) dengan mencantumkan nilai aset dalam rupiah Setujukah bapak/ibu bahwa Proses penilaian terhadap aset tetap (tanah dan bangunan) milik Pemerintah kota Baubau jika dilaksanakan dengan baik, maka akan dapat mempengaruhi peningkatan optimalitas dari nilai aset tersebut



91



92



4. Variabel Pengawasan dan Pengendalian (X4) (Bagaimana persepsi/pandangan, Bapak/Ibu/Sdr(i) terhadap pengawasan dan pengendalian) No



Alternatif Jawaban Pertanyaan



1



2



3



4



STS



TS



N



S



SS



1



2



3



4



5



Setujukah bapak/ibu bahwa Proses pengawasan dan pengendalian aset tetap (tanah dan bangunan) milik Pemerintah Kota Baubau sudah dilakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Setujukah bapak/ibu bahwa kegiatan pengawasan dan pengendalian aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah kota Baubau sudah dilakukan oleh suatu badan/unit kerja yang khusus menangani masalah pengawasan dan pengendalian aset. Setujukah bapak/ibu bahwa kinerja pengawasan dan pengendalian aset tetap (tanah dan bangunan) milik Pemerintah Kota Baubau sudah ditingkatkan melalui pengembangan Sistem Informasi Manajemen Aset (SIMA) Setujukah bapak/ibu bahwa proses pengawasan dan pengendalian terhadap aset tetap (tanah dan bangunan) milik pemerintah daerah jika dilaksanakan dengan baik, maka akan dapat mempengaruhi peningkatan optimalitas dari nilai aset tersebut.



92



93



UJI VALIDITAS Item-Total Statistics Corrected Item-



Squared



Cronbach's



Scale Mean if



Scale Variance



Total



Multiple



Alpha if Item



Item Deleted



if Item Deleted



Correlation



Correlation



Deleted



INV1



69.5208



28.212



.448



.645



.797



INV2



69.8750



30.324



.328



.325



.804



INV3



69.6250



29.090



.435



.517



.797



INV4



69.5833



28.078



.507



.562



.792



LA1



69.5208



30.297



.360



.662



.802



LA2



69.5625



29.485



.469



.798



.795



LA3



69.6250



30.580



.372



.587



.801



LA4



69.8542



30.085



.383



.511



.800



PEN1



69.4583



30.083



.449



.687



.797



PEN2



69.4375



29.698



.427



.795



.798



PEN3



69.4583



30.594



.337



.667



.803



PEN4



69.2917



30.849



.328



.561



.803



PP1



69.5000



30.638



.371



.480



.801



PP2



69.2083



31.828



.291



.509



.805



PP3



69.2500



31.383



.337



.444



.803



OPT1



69.0625



30.230



.385



.624



.800



OPT2



69.0625



30.656



.297



.478



.805



OPT3



69.0417



29.956



.419



.623



.798



OPT4



68.9375



30.485



.336



.523



.803



Scale Statistics Mean 73.2708



Variance 33.223



Std. Deviation 5.76394



N of Items 19



93



94



UJI RELIABILITY



Scale: ALL VARIABLES Case Processing Summary



N Cases



Valid



% 48



100.0



0



.0



48



100.0



a



Excluded Total



a. Listwise deletion based on all variables in the procedure.



Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Cronbach's



Standardized



Alpha



Items .809



N of Items .809



19



94



95



REGRESI LINEAR BERGANDA Uji Signifikan Parameter Individual (Uji Statistik t). Coefficients



Model 1



a



Unstandardized



Standardized



Coefficients



Coefficients



B



Std. Error



(Constant)



4.268



1.480



INV



.369



.076



LA



-.207



PEN PP



Beta



t



Sig.



2.885



.006



.554



4.862



.000



.137



-.225



-1.513



.138



.471



.157



.462



3.001



.004



.261



.128



.190



2.035



.048



a. Dependent Variable: OPT



Uji Signifikan Simultan (Uji Statistik F) b



ANOVA



Sum of Model 1



Squares



df



Mean Square



F



Sig.



Regression



57.398



4



14.349



28.590



.000a



Residual



21.582



43



.502



Total



78.979



47



a. Predictors: (Constant), PP, INV, LA, PEN b. Dependent Variable: OPT



Koefisien Determinasi Model Summary



Model 1



R



R Square a



.852



Adjusted R



Std. Error of the



Square



Estimate



.727



.701



.70845



a. Predictors: (Constant), PP, INV, LA, PEN



95



96



UJI ASUMSI KLASIK UJI NORMALITAS One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test Unstandardized Residual N



48



Normal Parameters



a,,b



Most Extreme Differences



Mean



.0000000



Std. Deviation



.67762905



Absolute



.081



Positive



.081



Negative



-.072



Kolmogorov-Smirnov Z



.564



Asymp. Sig. (2-tailed)



.908



a. Test distribution is Normal. b. Calculated from data.



UJI AUTOKORELASI Model Summaryb Model 1



R .852a



Adjusted R Std. Error of R Square Square the Estimate .727



.701



.70845



DurbinWatson 1.790



a. Predictors: (Constant), PP, INV, LA, PEN b. Dependent Variable: OPT



96



97



UJI MULTIKOLINEARITAS Coefficient Correlationsa Model 1



Correlations



Covariances



PP



INV



LA



PEN



PP



1.000



.006



.083



-.382



INV



.006



1.000



-.356



-.210



LA



.083



-.356



1.000



-.643



PEN



-.382



-.210



-.643



1.000



PP



.016



6.110E-5



.001



-.008



INV



6.110E-5



.006



-.004



-.003



LA



.001



-.004



.019



-.014



-.008



-.003



-.014



.025



PEN a. Dependent Variable: OPT



Coefficients



Unstandardized Coefficients Model 1



B



Std. Error



(Constant)



4.268



1.480



INV



.369



.076



LA



-.207



PEN



.471



PP .261 a. Dependent Variable: OPT



a



Standardized Coefficients Beta



Collinearity Statistics t



Sig.



Tolerance VIF



2.885



.006



.554



4.862



.000



.489



2.043



.137



-.225



1.513



.138



.286



3.494



.157



.462



3.001



.004



.268



3.729



.128



.190



2.035



.048



.728



1.373



97



98



UJI HETEROSKEDASTISITAS Coefficientsa Unstandardized Coefficients Model 1



B



Std. Error



(Constant)



1.451



.947



INV



.015



.049



LA



.008



PEN



-.026



PP -.073 a. Dependent Variable: ABSUT



Standardized Coefficients Beta



t



Sig.



1.532



.133



.068



.316



.754



.087



.025



.088



.930



.101



-.076



-.261



.795



.082



-.158



-.895



.376



98