Modul Ajar 8 Pemeliharaan Komponen [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

MODUL AJAR DASAR-DASAR OTOMOTIF KELAS X



ELEMEN:



Pemeliharaan komponen



Pada akhir fase E, peserta didik mampu mengidentifikasi komponen utama dan menjelaskan proses kerja motor 2 langkah dan 4 langkah, menerapkan persiapan form pemeriksaan, manual perbaikan, tools, dan SST di tempat kerja, menerapkan pemeriksaan komponen dengan alat sesuai dengan manual perbaikan serta menyimpan hasil pemeriksaan.



Rustianah, S.Pd.



2



MODUL AJAR DASAR-DASAR OTOMOTIF



1. Informasi Umum a. Identitas Nama Penyusun Sekolah Tahun Jenjang Sekolah Kelas Alokasi Waktu Jumlah Pertemuan b. Kompetensi Awal c. Profil Pelajar Pancasila



: : : : : : :



Rustianah, S.Pd SMK Negeri 1 Wirosari 2022 SMK X Teknik Otomotif 12 JP (12 x 45 menit) 4 Pertemuan @ 12 JP



e. Target Peserta Didik



Memahami pemeliharaan komponen otomotif Beriman dan Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan Berahlak Mulia, Kreatif, Bernalar Kritis, Berkebhinekaan Global, Mandiri, Bergotong royong Buku Teks, PPT, Google Meet, Grup WhatsApp, Laptop, HP Android, Internet, LCD Projector Modul ini dapat digunakan oleh siswa reguler,



f. Model Pembelajaran



Tatap Muka



d. Sarana dan Prasarana



2. Komponen Inti a. Tujuan Pembelajaran



1. Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat mengidentifiksi komponen utam motor bakar bidang otomotif dengan benar 2. Setelah mengikuti pembelajaran,peserta didik diharapkan dapat Menjelaskan proseskerja motor pembakaran dalam (motor 2 langkah dan 4 alngkah) dengan benar 3. Setelah megikuti pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat Menerpakan persiapan pemeriksaan kendaraan, menggunakan alat-alat perbaikan dan alat khusus di bengkel



3



a) Kegiatan Inti (1) Mulai Dari Diri : Guru mengajukan pertanyaan pemantik. Siswa menjawab pertanyaan pemantik otomotif dengan tepatoleh guru. Guru yang disampaikan 4. Setelah memberikan mengikuti gambaran pembelajaran materi , pembelajaran secara umum peserta didik diharapkan dapat tentang Mengidentifikasi komponen utama Menerapkan pemeriksaan komponen motor bakar otomotif dengan alat yang sesuai dengan bidang otomotif. dan manual perbaikan (2) Ruang Kolaborasi: Melakukan penyimpananGuru hasil membentuk kelompok siswa, setiap pemeriksaan dengan tepat kelompok mendiskusikan tentang Pemahaman tentang pemeliharaan dan b. Pemahaman Bermakna Mengidentifikasi komponen utama penggantian komponen motor bakar otomotifmencakup dan tidak (3) Elaborasi Pemahaman: Setiap terbatas pada engine, chasis kelistrikan, dan kelompok mempresentasikan hasil bodi kendaraan. diskusi. (4) yang Koneksi Antar Materi: setiap Apa pernah kalian lakukan /kerjakan c. Pertanyaan Pemantik kelompok menyusun laporan hasil pada diskusi saat sepeda motor kalian tiba tiba dengan menghubungkan mati,tidak bisa dinyalakan? beberapa materi yang sudah mereka pelajari. d. Kegiatan Pembelajaran Pertemuan 1 (5)Pembukaan Aksi Nyata : Peserta didik a) (1) Guru mengucapkan mengumpulkan laporansalam hasil diskusi ke mengecek pada guru kehadiran (2) Guru dan siswa berdoa bersama (3) Guru menyampaikan tujuan b) Kegiatan Penutup: pembelajaran dan garis besar (6) Memberikan kesimpulan dari kegiatan pembelajaran dan serangkaian kegiatan teknik penilaian (7) Refleksi terhadap (4) Apersepsi dengan memberikan pembelajaran yang dilakukan pertanyaan pertanyaan pemantik (8) Memberikan informasi Penugasan Pertemuan 2 a)Pembukaan (1) Guru mengucapkan salam mengecek kehadiran (2) Guru dan siswa berdoa bersama (3) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan garis besar kegiatan pembelajaran dan teknik penilaian (4) Apersepsi dengan memberikan pertanyaan pertanyaan pemantik b) Kegiatan Inti (5) Mulai Dari Diri : Guru mengajukan pertanyaan pemantik. Siswa menjawab pertanyaan pemantik yang disampaikan oleh guru. Guru memberikan gambaran materi proseskerja motor pembakaran dalam (motor 2 langkah dan 4 alngkah) (6) Ruang Kolaborasi: Guru meminta siswa untuk mempresentasikan hasil penugasan (7) Elaborasi Pemahaman: siswa lain diberi kesempatan mengajukan pertanyaan ke kelompok yang



4



5



e. Asesmen



f. Pengayaan dan Remidial



g. Refleksi



Jenis: Asesmen Diagnostik Asesmen Formatif Asesmen Sumatif Teknik: Observasi Penugasan Tes Tertulis Instrume n: Lembar Observasi/catatan anekdot Lembar Kerja Peserta Didik Soal Uraian Memberikan Bimbingan bagi siswa yang belum memahami materi. Dan Pengayaan informasi bagi siswa yang sudah memahami materi.



 Materi pembelajaran atau topik mana yang menurut kalian paling sulit dipahami? Jelaskan!  Materi pembelajaran atau topik mana yang paling kalian suka? Sebutkan alasanya!



Mengetahui : Kepala SMK N 1 Wirosari



Wirosari, Mei 2022 Guru Mapel



Daryono, S.Pd., M.T. NIP 19690207 199003 1 008



RUSTIANAH, S.Pd NIP. 19780223 202221 2 0006



6



LAMPIRAN MOTOR BAKAR Pengertian Motor bakar (combustion engine) adalah suatu alat yang mengubah energy panas hasil pembakaran diubah menjadi energy mekanik / energy gerak. Kendaraan baik mobil maupun sepeda motor menggunakan motor bakar sebagai penggeraknya. Prinsip Kerja Proses pembakaran bisa terjadi harus ada tiga unsur pokok yaitu udara (oksigen), bahan bakar dan temperature. Terdapat system bahan bakar, system pemasukan dan pengeluaran udara dan system penyedia temperature tinggi atau system pengapian (misal pada motor bensin). Macam-macam Mesin pembakaran terdiri dari dua macam yaitu motor pembakaran dalam (internal combustion) dan motor pembakaran luar (external combustion). 1) Mesin pembakaran dalam Energi yang dihasilkan melalui proses pembakaran di dalam silinder mesin itu sendiri dan gas pembakaran yang terjadi sebagai penggerak mekanis. Contoh pada motor bensin dan motor diesel.



2) Mesin pembakaran luar Proses pembakaran untuk menghasilkan panas dilakukan di luar konstruksi mesin, dari ruang bakar yang berada di luar mesin panas dialirkan masuk ke dalam mesin. Contoh pada turbin uap / mesin uap dan turbin nuklir. 7



Motor Bakar Torak Mesin pembakaran dalam yang biasa digunakan pada kendaraan adalah jenis motor bakar torak. Konstruksi motor bakar torak baik motor bensin maupun motor diesel terdapat dua macam yaitu motor 2 langkah / 2 tak dan motor 4 langkah / 4 tak. Perbedaan dari motor 2 langkah dan motor 4 langkah dilihat dari prinsip kerjanya adalah jika motor 2 langkah setiap satu kali putaran poros engkol 2 kali langkah atau gerakan naik turun piston menghasilkan satu kali langkah usaha. Sedangkan pada motor 4 langkah setiap 2 kali putaran poros engkol 4 kali langkah atau gerakan naik turun piston menghasilkan satu kali langkah usaha. Perbandingan Motor 4 Langkah dan 2 Langkah Motor 4 Langkah Keuntungan a. Efisien dalam penggunaan bahan bakar, karena kerugian gas yang terbuang kecil sekali dibandingkan mesin 2 langkah. b. Motor bekeja lebih halus pada putaran rendah c. Perolehan tenaganya maksimum karena proses kerja setiap langkah berlangsung satu langkah penuh, yang menghasilkan tenaga maksimum d. System pelumasan relative lebih sempurna sehingga lebih awet Kerugian a. Konstruksinya rumit karena komponennya lebih banyak b. Memerlukan silinder yang lebih banyak agar mesin bekerja lebih halus Motor 2 langkah Keuntungan a. Mesin bekerja lebih halus dengan jumlah sinder yang sedikit b. Konstruksinya lebih sederhana Kerugian a. Pembuangan gas kurang sempurna, karena langkah buang berlangsung kira-kira setengah dari motor 4 langkah b. Motor bekerja tidak teratur pada putaran rendah c. Pelumasan kurang sempurna pada dinding silinder, karena letak saluran buangnya yang panas berada di bagian tengah silinder d. System pelumasannya relative kurang sempurna, sehingga komponen-komponennya 8



tidak awet e. Jadwal perawatannya lebih singkat, karena efek pembakaran yang tidak sempurna memudahkan timbulnya penumpukan karbon pada ruang bakar dan saluran buang. Motor Bensin Motor Bensin 2 langkah / 2 tak



Langkah kerja motor dua langkah adalah sebagai berikut.



1. Langkah I (piston bergerak dari TMB ke TMA) a. Kejadian di atas piston Campuran udara dan bensin yang sudah ada diruang bakar di kompresikan sampai bertekanan tinggi. Pada saat piston berberapa saat sebelum mencapai TMA busi mengeluarkan bunga api sehingga api merambat ke seluruh campuran bahan bakar dan terbakar semua. b. Kejadian di bawah piston Ruang di bawah piston membesar sehingga tekanan di dalam ruang poros engkol lebih rendah daripada udara luar. Udara masuk melalui karburator dan masuk ke dalam ruang poros engkol bersama-sama dengan bensin dalam bentuk kabut. 2. Langkah II ( piston bergerak dari TMA ke TMB )



9



a. Kejadian di atas piston Pada saat piston mulai membuka saluran buang gas sisa pembakaran yang bertekanan tinggi keluar dengan sendirinya melalui saluran buang. b. Kejadian di bawah piston Ruang di bawah piston semakin sempit tekanan meningkat pada saat saluran bilas terbuka gas baru masuk ke dalam ruang bakar. Masuknya gas baru ke dalam ruang bakar membantu proses pengeluaran gas sisa pembakaran



Motor Bensin 4 langkah / 4 tak



Cara kerja motor bensin empat langkah adalah sebagai berikut. 1. Langkah hisap Piston bergerak dari Titik Mati Atas (TMA) ke Titik Mati Bawah. Langkah hisap adalah langkah pemasukan campuran bahan bakar dengan udara dari karburator ke dalam silinder, pada langkah ini katup masuk(IN) terbuka dan katup buang(EX) tertutup. 2. Langkah kompresi Piston bergerak dari TMB ke TMA, kabut udara dan bensin yang telah masuk pada langkah hisap ditekan oleh piston dengan tekanan yang sangat tinggi. Pada saat piston hampir mencapai TMA busi mengeluarkan bunga api. Api merambat ke seluruh campuran udara dan bensin hingga semua terbakar habis. Akhir pembakaran terjadi pada saat langkah usaha. Katup IN dan EX pada saat langkah ini semua tertutup.



1



3. Langkah usaha Setelah terjadi pembakaran tekanan gas hasil pembakaran sangat besar sehingga piston terdorong dari TMA ke TMB. Katup IN dan EX tertutup rapat agar tidak terjadi kebocoran tenaga. Tenaga yang dihasilkan pada saat langkah usaha ini yang digunakan untuk menggerakkan mobil. 4. Langkah buang Piston bergerak dari TMB ke TMA katup EX terbuka sehingga gas sisa pembakaran yang bertekanan tinggi keluar dengan sendirinya. Langkah piston ke TMA membantu pengeluaran gas sisa pembakaran.



Motor Diesel Perbedaan mendasar antara siklus kerja motor bensin dan motor diesel adalah pembakaran yang terjadi pada motor bensin berasal dari percikan bunga api busi tetapi pada motor diesel pembakaran di dalam silinder berasal dari terbakarnya campuran bahan bakar akibat tekanan dan temperature yang tinggi akibat kompresi motor diesel yang jauh lebih tinggi dari tekanan kompresi motor bensin. Pada motor diesel pencampuran bahan bakar dan udara terjadi di dalam ruang bakar karena yang dihisap masuk ke silinder hanya udara sedangkan pada motor bensin pencampuran bahan bakar terjadi di karburator. Motor Diesel 2 Langkah / 2 tak



1



Motor diesel 2 tak umumnya dilengkapi dengan pompa pembilas tersendiri untuk memenuhi banyaknya udara bilas yang diperlukan dan untuk pengisian silinder. Pompa pembilas ini berfungsi untuk menghisap udara, mengkompresikan dan mengalirkannya ke saluran udara pembilas yang dihubungkan dengan lubang pembilas pada setiap silinder motor.



Langkah 1 Torak bergerak dari TMA ke TMB. Sesaat sebelum torak mencapai TMA injektor menyemprotkan bahan bakar dalam bentuk kabut ke dalam silinder yang berisi udara yang sangat panas karena kompresi sehingga bahan bakar tersebut terbakar dengan sendirinya. Setelah pembakaran dan terjadi ekspansi gas pembakaran mendorong piston bergerak turun. Gas bekas akan keluar saat torak mencapai sisi atas lubang pembuangan dan apabila torak sudah mencapai sisi atas lubang pembilas maka pembilasan dimulai. Pada akhir langkah lubang pembuangan dan lubang pembilas terbuka penuh. Udara pembilas masuk ke silinder melalui lubang pembilas mendesak gas bekas melalui lubang pembuangan ke saluran pembuangan. Langkah 2 Torak bergerak dari TMB ke TMA. Pada awal langkah torak menuju TMA pembilasan masih berlangsung sampai sisi atas dari lubang pembilas tertutup oleh torak. Selanjutnya lubang pembuangan tertutup dan dimulai awal kompresi sampai torak mencapai TMA. Beberapa saat sebelum akhir langkah kompresi injektor menyemprotkan kabut bahan bakar ke dalam silinder yang berisi udara yang bertekanan dan temperatur tinggi. Tekanan mencapai lebih dari 3 bar dan setelah pembakaran meningkat menjadi 50 bar dengan suhu diatas 550 oC . Tekanan besar pembakaran mendorong piston turun dan terjadi langkah kerja. Peristiwa ini berulang terus selama mesin hidup. Motor Diesel 4 langkah / 4 tak Siklus kerja motor 4 langkah adalah motor yang menyelesaikan satu siklus kerjanya dalam 1



empat langkah piston (dua putaran poros engkol). Cara kerja dari motor diesel empat langkah terdiri dari langkah hisap, langkah kompresi, langkah usaha dan langkah buang. 1. Langkah Hisap Piston bergerak mulai dari TMA(Titik Mati Atas) menuju TMB(Titik Mati Bawah). Di dalam silinder terjadi penambahan volume ruangan sehingga tekanan udara luar lebih rendah dari pada tekan udara di dalam silinder. Katup masuk dibuka beberapa derajat sebelum masuk langkah hisap sehingga pada saat langkah hisap pembukaan katup masu telah maksimal. Hal ini bertujuan agar udara yang masuk ke dalam silinder dapat maksimal. Pada saat ini katu buang tertutup rapat. 2. Langkah kompresi Langkah ini di mulai saat langkah hisap berakhir, piston bergerak dari TMB ke TMA. Katup masuk menutup beberapa derajat setelah piston melewati TMB dan piston melanjutkan langkah kompresi. Udara murni di tekan dengan tekanan yang sangat tinggi mencapai 35 40 atm sehingga temperaturnya meningkat drastis mencapai 500 0 – 6000C. Pada saat piston berada pada sekitar 7o – 270 ignition nosel mengijeksikan bahan bakar ke dalam silinder sehingga mulailah terjadi pembakaran. 3. Langkah usaha Langkah usaha dimulai setelah piston melewati TMA dan menuju TMB. Katup masuk dan katup buang pada saat ini masih dalam kondisi tertutup rapat. Piston terdorong oleh tekanan gas akibat pembakaran. Pada saat piston mencapai 30 0 – 600 sebelu TMB katup dbuang terbuka untuk mempersiapkan pembuangan gas sisa sehingga pada saat langkah buang katup buang telah membuka maksimal. 4. Langkah buang Langkah buang dimulai setelah piston melewati TMB dan menuju TMA. Begitu nkatup buang terbuka gas sisa pembakaran yang bertekanan tinggi keluar dari silinder karena memiliki tekanan yang lebih tinggi dari tekanan udara luar dan langkah piston menuju TMA membantu membersihkan gas sisa pembakaran dari silinder.



Soal 1. Apa yang dimaksud dengan motor bakar? 2. Berilah contoh motor pembakaran dalam dan motor pembakaran luar! 3. Apakah perbedaan motor 2 tak dan motor 4 tak? 1



4. Jelaskan perbedaan motor bensin dan motor diesel! 5. Jelaskan siklus kerja motor bensin 4 langkah JAWABAN



1. Motor bakar (combustion engine) adalah suatu alat yang mengubah energy panas hasil pembakaran diubah menjadi energy mekanik / energy gerak. Kendaraan baik mobil maupun sepeda motor menggunakan motor bakar sebagai penggeraknya. 2. Inter:motor bensin dan motor diesel



Eksternal:turbin uap / mesin uap dan turbin nuklir 3. Perbandingan Motor 4 Langkah dan 2 Langkah Motor 4 Langkah Keuntungan o Efisien dalam penggunaan bahan bakar, karena kerugian gas yang terbuang kecil sekali dibandingkan mesin 2 langkah.  Motor bekeja lebih halus pada putaran rendah  Perolehan tenaganya maksimum karena proses kerja setiap langkah berlangsung satu langkah penuh, yang menghasilkan tenaga maksimum  System pelumasan relative lebih sempurna sehingga lebih awet Kerugian  Konstruksinya rumit karena komponennya lebih banyak  Memerlukan silinder yang lebih banyak agar mesin bekerja lebih halus Motor 2 langkah Keuntungan  Mesin bekerja lebih halus dengan jumlah sinder yang sedikit  Konstruksinya lebih sederhana Kerugian  Pembuangan gas kurang sempurna, karena langkah buang berlangsung kira-kira setengah dari motor 4 langkah  Motor bekerja tidak teratur pada putaran rendah  Pelumasan kurang sempurna pada dinding silinder, karena letak saluran buangnya yang panas berada di bagian tengah silinder  System pelumasannya relative kurang sempurna, sehingga komponen-komponennya tidak awet  Jadwal perawatannya lebih singkat, karena efek pembakaran yang tidak sempurna memudahkan timbulnya penumpukan karbon pada ruang bakar dan saluran buang. 4. pembakaran yang terjadi pada motor bensin berasal dari percikan bunga api busi tetapi pada motor diesel pembakaran di dalam silinder berasal dari terbakarnya campuran bahan bakar akibat tekanan dan temperature yang tinggi akibat kompresi motor diesel yang jauh lebih tinggi dari tekanan kompresi motor bensin. Pada motor diesel pencampuran bahan 1



5.



bakar dan udara terjadi di dalam ruang bakar karena yang dihisap masuk ke silinder hanya udara sedangkan pada motor bensin pencampuran bahan bakar terjadi di karburator.



1. Langkah hisap Piston bergerak dari Titik mati Atas (TMA) ke Titik Mati Bawah. Langkah hisap adalah langkah pemasukan campuran bahan bakar dengan udara dari karburator ke dalam silinder, pada langkah ini katup masuk(IN) terbuka dan katup buang(EX) tertutup. 2. Langkah kompresi Piston bergerak dari TMB ke TMA, kabut udara dan bensin yang telah masuk pada langkah hisap ditekan oleh piston dengan tekanan yang sangat tinggi. Pada saat piston hampir mencapai TMA busi mengeluarkan bunga api. Api merambat ke seluruh campuran udara dan bensin hingga semua terbakar habis. Akhir pembakaran terjadi pada saat langkah usaha. Katup IN dan EX pada saat langkah ini semua tertutup. 3. Langkah usaha Setelah terjadi pembakaran tekanan gas hasil pembakaran sangat besar sehingga piston terdorong dari TMA ke TMB. Katup IN dan EX tertutup rapat agar tidak terjadi kebocoran tenaga. Tenaga yang dihasilkan pada saat langkah usaha ini yang digunakan untuk menggerakkan mobil. 4. Langkah buang Piston bergerak dari TMB ke TMA katup EX terbuka sehingga gas sisa pembakaran yang bertekanan tinggi keluar dengan sendirinya. Langkah piston ke TMA membantu pengeluaran gas sisa pembakaran.



1



LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK



Amatilah beberapa jenis kendaraan kemudian klasifikasikan berupa motor 2 tak, 4 tak, motor bensin maupun motor diesel, Buat laporan hasil pengamatan



1



RUBRIK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN: PROSES DAN PRODUK



ASPEK



Belum Kompeten (060) Proses presentasi Peserta didik tidak mampu mempresentasikan hasil observasi



Cukup Kompeten (6179) Peserta didik mampu mempresentasikan hasil observasi namun kurang dipahami audien



Laporan hasil observasi



Peserta didik mampu menyusun laporan hasil observasi namun kurang lengkap



Peserta didik tidak menyusun laporan hasil observasi



Kompeten (80-90) Peserta didik mampu mempresentasikan hasil observasi dengan sikap yang baik dan dipahami oleh audiens. Peserta didik mampu menyusun laporan hasil observasi secara lengkap



Sangat Kompeten (100) Peserta didik mampu mempresentasikan hasil observasi dengan sikap yang baik, dipahami audiens dan mampu berdiskusi Peserta didik mampu mampu menyusun laporan hasil observasi secara lengkap dan memenuhi tata tulis penyusunan laporan hasil observasi



LEMBAR OBSERVASI/CATATAN ANEKDOT No



Hari/Tanggal



Catatan Kejadian



Solusi/Tindak Lanjut



8



ASESMEN DIAGNOSTIK Jenjang/ Kelas



SMK/ X Otomotif



Mata Pelajaran



Dasar-Dasar Otomotif



Capaian Pembelajaran



Pada akhir fase E, peserta didik mampu mengidentifikasi komponen utama dan menjelaskan proses kerja motor 2 langkah dan 4 langkah, menerapkan persiapan form pemeriksaan, manual perbaikan, tools, dan SST di tempat kerja, menerapkan pemeriksaan komponen dengan alat sesuai dengan manual perbaikan serta menyimpan hasil pemeriksaan.



Tujuan Pembelajaran



1. Siswa menjelaskan Mengidentifikasi komponen utama motor bakar otomotif 2. Siswa Menjelaskan proseskerja motor pembakaran dalam (motor 2 langkah dan 4 alngkah) 3. Siswa Menerpakan persiapan pemeriksaan kendaraan, menggunakan alat-alat perbaikan dan alat khusus di bengkel otomotif 4. Siswa Menerapkan pemeriksaan komponen dengan alat yang sesuai dengan manual perbaikan dan Melakukan penyimpanan hasil pemeriksaan



A. Asesmen Non-Kognitif Informasi apa saja yang ingin digali? Aktivitas peserta didik selama belajar di rumah



Pertanyaan kunci yang ingin ditanyakan 1. Apa saja kegiatanmu sepanjang hari di rumah? 2. Apakah memiliki waktu cukup untuk belajar? 3. Sebutkan 5 hal dari yang paling menyenangkan sampai yang paling tidak menyenangkan ketika sedang belajar. 4. Apa yang menjadi harapan dan mimpimu ? Dst….



Informasi apa saja yang ingin digali?



Pertanyaan kunci yang ingin ditanyakan



Aktivitas di rumah mendukung minat dan bakat peserta didik



1. Apak hobimu? 2. Apakah hobimu berkaitan dengan program keahlian yang dipilih (Teknik Otomotif) ? 3. Apakah kamu pernah ke AHASS atau bengkel umum untuk memperbaiki sepeda motormu yang rusak?



Langkah-langkah apa saja yang akan dilakukan?



Alat bantu apa yang dibutuhkan?



Persiapan



Link Google Form



1. Menyiapkan panduan pertanyaan 2. Menyusun pertanyaan kunci Pelaksanaan 1. Siswa mengisi link yang sudah dishare guru 2. Beri waktu peserta didik untuk menjawab pertanyaan 3. Siswa membimbing siswa, jika siswa merasa kesulitan untuk memahami pertanyaan. 4. Berikan penguatan dan umpan balik bagi siswa yang sudah menjawab pertanyaan.



-



Tindak lanjut 1. Analisa hasil isian peserta didik 2. Jika peserta didik menyampaikan masalah, ajak berdikusi untuk menentukan penyelesaiannya 3. Jika diperlukan komunikasikan permasalahan tersebut dengan orang tua 4. Lakukan asesmen diagnostik non kognitif secara berkala sesuai kebutuhan



-



10



B. Asesmen Kognitif Waktu Asesmen



Awal Kegiatan Pembelajaran



Identifikasi materi yang akan diujikan Siswa mengetahui pemeliharaan dan penggantian komponen mencakup dan tidak terbatas pada engine, chasis kelistrikan, dan bodi kendaraan.



Pertanyaan



Jelaskan pengertian motor bakar 4 langkah!



Durasi Asesmen 15 menit



Kemungkinan Jawaban



Skor (Kategor i)



Rencana Tindak Lanjut



Motor 4 langkah Paham utuh Pembelajaran dapat merupakan jenis motor dilanjutkan ke bakar torak dimana materi berikutnya setiap 2 kali putaran sesuai ATP poros engkol 4 kali langkah atau gerakan naik turun piston menghasilkan satu kali langkah usaha. Motor 4 langkah merupakan jenis motor bakar torak dimana setiap 2 kali putaran poros engkol



Paham sebagia n



Motor yang mempunyai Tidak piston dan poros engkol paha m



Pembelajaran dengan diberikan pendampingan



Pembelajaran dengan diberikan pendampingan



11



12



Langkah-langkah apa saja yang akan dilakukan? Persiapan dan pelaksanaan : 1. Menyusun jadwal pelaksanaan 2. Mengidentifikasi materi uji yang mewakili keseluruhan materi pembelajaran 3. Menyusun 2 pertanyaan sederhana sesuai kelasnya 4. Asesmen diberikan seluruh peserta didik baik daring maupun luring.



Alat bantu apa yang dibutuhkan? Link Google Form / Quiz Di LMS



Tindak lanjut : 1. Melakukan pengolahan hasil asesmen dan hitung rata-rata kelas 2. Bagi peserta didik yang memperoleh nilai rata-rata akan mengikuti pembelajaran unit berikutnya 3. Bagi peserta didik yang memperoleh nilai dibawah ratarata akan memperoleh pendampingan/ bantuan dari guru 4. Bagi siswa yang memperoleh nilai di atas rata-rata akan memperoleh pengayaan dari guru. 5. Ulangi proses asesmen diagnosis ini sesuai dengan kebutuhan di kelas.



13



ASESMEN SUMATIF Pilihan Ganda 1. Sebuah motor dimana energi yang dihasilkan melalui proses pembakaran di dalam silinder mesin itu sendiri dan gas pembakaran yang terjadi sebagai penggerak mekanis disebut … a. motor pembakaran luar d. motor pembakaran bantu b. motor pembakaran dalam e. motor pembakaran ganda c. motor pembakaran sendiri 2. Motor bakar torak yang setiap satu kali putaran poros engkol 2 kali langkah atau gerakan naik turun piston menghasilkan satu kali langkah usaha disebut… a. motor 2 langkah d. motor diesel b. motor 4 langkah e. motor rotari c. motor bensin 3. Langkah hisap pada motor diesel yang dihisap masuk ke ruang bakar adalah … a. campuran bahan bakar dan udara d. udara saja b. campuran bahan bakar dan oli e. oli saja c. bahan bakar saja 4. Turbin uap merupakan salah satu contoh dari jenis motor … a. motor pembakaran luar d. motor pembakaran bantu b. motor pembakaran dalam e. motor pembakaran ganda c. motor pembakaran sendiri 5. Gambar berikut merupakan konstruksi motor bakar torak jenis …. a. motor diesel b. motor bensin c. motor uap d. motor 2 tak e. motor 4 tak



14



6. Sebuah peralatan yang mengubah energi listrik menjadi energi mekanik adalah a. motor bakar d. kompresor b. motor listrik e. pompa fluida c. generator listrik 7. Komponen untuk membalikan arah arus listrik dalam dinamo pada motor listrik adalah … a. kutub medan d. magnet b. brush e. holder c. comutator 8. Motor DC dengan daya sendiri disebut juga … a. dinamo d. motor induksi b. motor kompon e. motor shunt c. motor sinkron 9. Motor AC yang bekerja pada kecepatan tetap dengan sistem frekwensi tertentu disebut … a. dinamo d. motor induksi b. motor kompon e. motor shunt c. motor sinkron 10. Jenis motor listrik yang paling banyak digunakan pada industri karena konstruksinya yang sederhana, murah dan mudah didapat serta dapat langsung disambungkan sumber arus AC adalah … a. dinamo d. motor induksi b. motor kompon e. motor shunt c. motor sinkron 11. Berikut ini adalah salah satu contoh gerator listrik arus bolak-balik, yaitu … a. dinamo d. regulator b. alternator e. stator c. turbin 12. Generator dimana sistem lilitannya hanya terdiri dari satu kumpulan kumparan yang hanya dilukiskan dengan satu garis dan dalam hal ini tidak diperhatikan banyaknya lilitan adalah jenis... a. generator 1 fasa d. Generator 4 fasa b. generator 2 fasa e. Generator 5 fasa c. generator 3 fasa



15



13. Sebuah peralatan untuk menggerakkan atau memindahkan fluida dari satu tempat ke tempat yang lain dengan cara menghisap dan menekan fluida tersebut adalah ... a. kompresor d. Generator listrik b. pompa fluida e. AC c. motor listrik 14. Gambar berikut ini adalah jenis pompa ... a. sentrifugal b.hidraulik c. desak d. jet pump e. air pump



15. Udara bertekanan yang dihasilkan kompresor mempunyai beberapa kelebihan dibandingkan dengan tenaga listrik dan hidrolik, yang antara lain adalah : a) Konstruksi dan operasi mesin serta fasilitasnya adalah sangat sederhana b) Pemeliharaan, pemeriksaan mesin dan peralatan dapat dilakukan dengan mudah c) Energi dapat disimpan d) Kerja dapat dilakukan dengan cepat e) Harga mesin dan peralatan relatif lebih mahal Uraian 1. 2. 3. 4. 5.



Apa yang dimaksud dengan sistem refrigerasi? Sebutkan 3 contoh penggunaan kompresor di dalam pekerjaan bengkel otomotif? Jelaskan perbedaan pokok motor listrik dan generator listrik! Sebutkan perbedaan motor bensin dan motor diesel! Jelaskan pengertian motor bakar 4 langkah!



SOAL LISAN



16



1. Sebutkan 2 jenis motor bakar dan contohnya! 2. Jelaskan prinsip kerja generator listrik! 3. Sebutkan nama – nama komponen pada gambar berikut ini!



4. Sebutkan komponen utama kompresor torak! 5. Jelaskan prinsip kerja sistem refrigerasi! SOAL PERBUATAN Carilah 3 jenis sepeda motor dan 6 macam mobil kemudian kelompokkan termasuk jenis motor 2 tak atau 4 tak. SOAL REMIDI 1. 2. 3. 4. 5.



Jelaskan pengertian motor bakar! Apakah fungsi generator listrik? Sebutkan 2 jenis motor listrik! Apakah kegunaan dari kompresor pada sistem refrigerasi? Sebutkan macam-macam pompa fluida!



SOAL PENGAYAAN Buatlah salah satu gambar skema instalasi AC pada kendaraan!



17



ULANGAN HARIAN Pilhan Ganda 1. 2. 3. 4. 5.



B A D A E



6. B 7. C 8. E 9. C 10.D



11.B 12.A 13.B 14.A 15.E



Uraian 1. Sistem refrigerasi merupakan sebuah sistem yang menjadikan temperatur suatu ruangan berada di bawah temperatur semula. 2. Proses pengecatan, proses pengisian udara bertekanan dan membantu membersihkan komponen. 3. Motor listrik merubah energi listrik menjadi energi mekanik sedangkan generator listrik merubah energi mekanik menjadi energi listrik. 4. Motor bensin: - menggunakan bahan bakar bensin - memakai istem karburator untuk mencampur bahan bakar dan udara - saat langkah isap yang dihisap masuk adalah campuran gas bensin dan udara Motor diesel - Menggunakan bahan bakar solar - Penyemprotan bahan bakar dilakukan oleh injektor - Saat langkah isap yang dihisap masuk adalah udara saja 5. Motor 4 langkah merupakan jenis motor bakar torak dimana setiap 2 kali putaran poros engkol 4 kali langkah atau gerakan naik turun piston menghasilkan satu kali langkah usaha. Soal Lisan 1. Macam motor bakar : 1) Mesin pembakaran dalam Energi yang dihasilkan melalui proses pembakaran di dalam silinder mesin itu sendiri dan gas pembakaran yang terjadi sebagai penggerak mekanis. Contoh pada motor bensin dan motor diesel. 2) Mesin pembakaran luar Proses pembakaran untuk menghasilkan panas dilakukan di luar konstruksi mesin, dari ruang bakar yang berada di luar mesin panas dialirkan masuk ke dalam mesin. Contoh pada turbin uap / mesin uap dan turbin nuklir. 2. Prinsip kerja generator listrik 18



Di dalam sebuah generator terdapat rotor yang berputar dan lilitan kawat. Bilamana rotor diputar maka lilitan kawatnya akan memotong gaya-gaya magnit pada kutub magnit, sehingga terjadi perbedaan tegangan, dengan dasar inilah timbullah arus listrik, arus melalui kabel/kawat yang ke dua ujungnya dihubungkan dengan cincin geser. Pada cincin-cincin tersebut menggeser sikat-sikat, sebagai terminal penghubung keluar 3. Nama komponen A. Stuffing box B. Packing C. Shaft D. Shaft Sleeve E. Vane F. Casing G. Eye of impeler H. Impeler I. Casing wear ring J. Impeler K. Discharge Nozzle 4. Bagian-bagian utama kompresor torak a) Silinder dan Kepala Silinder b) Torak dan cincin torak c) Katup-Katup d) Poros Engkol dan Batang Torak e) Kotak Engkol f) Pengatur Kapasitas g) Pelumasan h) Peralatan Pembantu 5. Pada prinsipnya kondisi temperatur rendah yang dihasilkan oleh sebuah sistem refrigerasi diakibatkan oleh penyerapan panas pada reservoir dingin yang merupakan salah satu bagian dari sistem refrigerasi. Panas yang diserap bersama dengan energi yang diberikan kerja luar dibuang pada bagian reservoir panas.



Nilai



= Perolehan Skor/Skor maksimal x 100 = ....................... 19



RINGKASAN MATERI



BAHAN BACAAN GURU DAN PESERTA DIDIK



EKNOLOGI DASAR OTOMOTIF Penulis : M. SYARIF



38



GLOSARIUM Teknik : seperangkat kemampuan tertentu yang idasari oleh pengetahuan dan keterampilan Teknologi : suatu cabang antropologi budaya yang berhubungan dengan studi terhadap kebudayaan materi (alat2, pakaian, Gedung, kendaraan, dan proyek Mekanik : orang ahli mesin, hub antara mesin dan engine Teknologi mekanik : suatu ilmu yang mempelajari semua usaha (operation) untuk mengubah bahan mentah (raw material) menjadi bahan jadi dengan tidak mengubah sifat-sifat kimia dari pada material tersebut. Mesin : alat mekanik atau elektrik yang mengirim atau mengubah energi untuk melakukan atau alat membantu mempermudah pekerjaan manusia Machine: adalah alat mekanik atau elektrik yang mengirim atau mengubah energi untuk melakukan atau membantu pelaksanaan tugas manusia, yang beroprasi di tempat (diam). Engine adalah komponen pada suatu alat yang berfungsi sebagai penggerak utama dari alat tersebut. Mesin adalah semua komponen yang mencakup semua bagian dari suatu alat termasuk bagian penggerak dan bagian-bagian yang lainnya.. Motor listrik : alat untuk mengubah energi listrik menjadi energi mekanik Generator atau dynamo alat yang berfungsi mengubah energi mekanik menjadi energi listrik. as : benda yang digunakan untuk mempermudah pekerjaan kita sehari-hari. Beberapa contoh alat adalah palu, tang, gergaji, dan cangkul. Konvensional : proses pemotongan bahan keras dengan alat potong yang lebih keras (pisau segitiga2 buah) Nonkonvensinal : proses pemotongan bahan keras dengan alat potong yang lebih lunak (ai, api, laser dll) Produksi : suatu kegiatan yang dikerjakan untuk menambah nilai guna suatu barang atau menciptakan hal baru, sehingga lebih bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan . Sekrup : paku besi yang bagian ujungnya runcing dan tubuhnya berulir. Baut : batangan yang berulir dibagian luar Mur : pasangan dari baut yang berulir didalamnya Roda : objek berbentuk lingkaran yang bergerak berputar pada porosnya Poros : suatu bagian stasiomer yang berputar Automotive : berhubungan dengan kendaraan/mobil Mesin bubut : suatu mesin perkakas yang digunakan untuk memotong/menyatat benda yang diputar. Mesin drilling (bor) : alat yang digunakan untuk melubangi benda. Alat potong : suatu alat yang digunakan untuk menyayat benda kerja 39



Trasmisi : suatu system yang berfungsi untuk konversi torsi dan kecepatan putaran dari mesin menjadi torsi dan kecepatan yan gberbeda – beda untuk diteruskan ke penggerak kerja Mesin frais : mesin perkakas yang dalam proses kerja pemotongannya dengan menyayat atau memakan benda kerja menggunakan alat potong bermata banyak yang berputar (multipoint cutter). Mesin bor : suatu jenis mesin gerakanya memutarkan alat pemotong yang arah pemakanan mata bor hanya pada sumbu mesin tersebut (pengerjaan pelubangan). Pengeboran : operasi menghasilkan lubang berbentuk bulat dalam lembarankerja dengan menggunakan pemotong berputar yang disebut BOR. Alat ukur : alat untuk membandingkan besaran yang tergantung oada suatu benda dengan besaran standar Pengukuran : cara/metode yang digunakan untuk mengetahiu besaran yang terkandung dalam benda dengan cara membandingkan suatu besaran pada benda ukur dengan besaran standar sebagai acuan/referensi. Syarat alat ukur :*memiliki skala ukur * memiliki satuan ukur standar ( metrik (mm) – imperal (inchi) *mampu dikalibrasi (bisa diriset kembali ) / diteral



40



DAFTAR PUSTAKA Umaryadi, S.Pd, (2007), Pendidikan Dasar Teknik Mesin 1, Surakarta, Yudistira Umaryadi, S.Pd, (2007), Pendidikan Dasar Teknik Mesin 2, Surakarta, Yudistira Umaryadi, S.Pd, (2007), Pendidikan Dasar Teknik Mesin 3, Surakarta, Yudistira Kasbollah M P, Drs, Salipun T S, Drs, Pengetahuan Bahan Dan Perkakas Otomotif , Jakarta, Direktorat Pendidikan Menengah Kejuruan 5. Astra International Tbk, Teknik Servis Dasar. Jakarta: Toyota Astra Motor. 6. Astra International Tbk,. (1990). New Step Training Manual 1. Jakarta: Toyota Astra Motor. 7. Boentarto Drs, (2006). Panduan Praktis Tune Up Mesin Mobil , Kawan Pustaka. 8. Indomobil Suzuki Internasional. Pedoman Pelatihan Teknis Sepeda Motor Tingkat Dasar. Jakarta. 9. Direktorat Menengah Kejuruan. nPraktek Servis dan Pengujian Otomotip 1dustri dan Konsual Kualitas. Departemen Pendidikan dan Kebudayaan 10. Waluyanti Sri,dkk, (2008) Alat Ukur dan Teknik Pengukuran Jilid 1, Buku Sekolah Elektronik (BSE) 11. Maryono Budi S.Pd, S.T, (2008). Penggunaan Pemeliharaan dan Perlengkapan 1. 2. 3. 4.



Tempat Kerja , Yogyakarta: LP2IP Yogyakarta 12. Komunitas Honda Tiger, Penggunaan Treker, www.motorplus-online.com, 2009 13. hondamotocare.blogspot.com/, Special service Tools, www.google.com, 2009 14. Indoteknik, Macam-macam Treker, www.google.com, 2009 15. Hidayat Dadang, Drs, Usep Saepudin, Drs, M.Pd, Penggunaan dan Pemeliharaan dan Perlengkapan Tempat Kerja, Jakarta, Direktorat Pendidikan Menengah Kejuruan Direktorat Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah Departemen Pendidikan Nasional, 2004



http://bse.ictcenter-llg.net/files/TEKNIK%20PRODUKSI%20MESIN %20INDUSTRI%201/Bab%20II%20Memahami%20Proses%20Dasar %20Kejuruan%20lar%20maneh.pdf 17. http://www.energyefficiencyasia.org/docs/ee_modules/indo/Chapter %20-%20Electric%20motors%20(Bahasa%20Indonesia).pdf 41



https://putaranrodadragster.blogspot.com/2013/07/buku-korekmesin-2-tak-dan-4-tak.html



42