Proposal Merti Dusun 2018 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PENDAHULUAN A. LATAR BELAKANG Acara Merti Dusun (bersih dusun) merupakan salah satu warisan budaya nenek moyang. Substansi dari acara tersebut adalah rasa syukur masyarakat pada Tuhan yang telah memberikan segala kenikmatan serta sebagai doa permohonan agar selalu diberikan keselamatan dan kemudahan dalam segala aktifitas sekaligus sebagai rasa penghargaan manusia dengan alam semesta. Tradisi budaya ini menyimpan kearifan lokal tentang pentingnya nilai-nilai



kebersamaan, kekeluargaan serta



gotong royong dalam



bermasyarakat tanpa membeda-bedakan status sosial warganya. Meninggalkan semua bentuk perbedaan untuk berselaras dalam satu kesatuan inilah yang patut kita teladani dalam kehidupan nasional dan berbangsa. Dengan selalu menghadirkan kesenian tradisional dalam acaranya, bersih dusun telah ikut memberikan andil dalam melestarikan kesenian-kesenian adiluhung warisan nenek moyang. Dapat diambil kesimpulan bahwa bersih dusun telah menarik garis vertikal dan horisontal secara bersamaan yakni ungkapan doa dan rasa syukur masyarakat kepada Tuhan dan harmoni antar warga masyarakat tanpa memandang latar belakang sosialnya. Dalam perkembangan zaman yang semakin maju dan diiringi dengan perkembangan teknlogi yang semakin pesat, banyak kebudayaan-kebudayaan warisan nenek moyang yang telah dilupakan bahkan ditinggalkan oleh kawula muda. Dengan latar belakang tersebut, kami warga Dusun Kabrokan Kulon merasa terpanggil untuk ikut melestarikan budaya-budaya nenek moyang tersebut. Salah satunya yaitu dengan menyelenggarakan kegiatan “Merti Dusun Kabrokan Kulon 2018”.



B. DASAR KEGIATAN 1. Musyawarah Dusun bersama LPMD 2. Musyawarah Dusun dan Tim Musrenbang Desa Sendangsari



C. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN Kegiatan ini kami selenggarakan dengan tujuan antara lain : 1.



Melestarikan warisan budaya nenek moyang.



2.



Menciptakan rasa kekeluargaan antar warga, khususnya di Dusun Kabrokan Kulon.



3.



Memperkenalkan dan mengembangkan berbagai potensi yang ada di Dusun Kabrokan Kulon.



4.



Mendukung pemerintah dalam rangka pengembangan Desa Wisata



5.



Sarana hiburan masyarakat



6.



Menumbuh kembangkan sikap cinta budaya pada generasi muda.



7.



Wujud rasa syukur kepada Tuhan YME



E. MANFAAT 1.



Meningkatkan kepedulian serta partisipasi masyarakat dalam pelestarian budaya



2.



Promosi budaya dalam taraf nasional



3.



Peningkatan potensi kunjungan wisatawan



KEGIATAN A. NAMA KEGIATAN Merti Dusun Kabrokan Kulon



B. RANGKAIAN KEGIATAN Tanggal



Acara



Waktu



Minggu,



Jalan Sehat



06.00 – selesai



16 September 2018 Kamis,



23 September 2018



Depan



rumah



Bapak



rumah



Bapak



rumah



Bapak



Dukuh Pengajian



20.00 – selesai



20 September 2018 Minggu,



Tempat



Depan Dukuh



Kirab Gunungan dan Upacara Umbul Dongo Pujo Basuki.



13.00 – selesai



Depan Dukuh



C.



TARGET PESERTA 1. Seluruh warga masyarakat dusun kabrokan kulon 2. Perwakilan instansi wisatawan 3. Wisatawan



D. MATERI KEGIATAN 1. Jalan Sehat & Senam Acara ini sebagai sarana memperat persatuan masyarakat dan sebagai wadah melanjutkan kegiatan bina Remaja dan Lansia. Menuju masyarakat yang aktif, produktif dan Pola Hidup Sehat. Jalan sehat akan ditempuh dengan jarak kurang lebih 2 Km. Senam sehat akan dilaksanakan setelah jalan sehat dengan durasi kurang lebih 90 menit. Acara akan dimeriahkan dengan hiburan Organ Tunggal dan pembagian doorprise.



2. Mujahaddah dan Pengajian Pengadaan acara ini sebagai wadah silaturakhim masyarakat dengan warga sekitar dusun secara religious. Selanjutnya sebagai sarana pemenuhan kebutuhan rohani masyarakat untuk menjadi masyarakat yang lebih Agamis. Acara ini akan dimulai dengan kesenian Hadroh dilanjutkan Mujahaddah dan dilajutkan dengan Mau’ido Khasanah.



3. Kirab Gunungan dan Ritual Merti Dusun Prosesi acara dimulai dengan kirab gunungan dari Tempat wisata Banyunibo menuju plataran panggung utama, yang akan diiringi pasukan bregodo seperti layaknya prajurit kraton. Kirab ini diikuti oleh seluruh Kepala Keluarga di Dusun Kabrokan Kulon dengan jumlah kurang lebih 150 Orang, dan membawa ubo rampe yang berisi Nasi Tumpeng, pisang, apem, ketan, kolak, dan sesajian kembang. Kemudian akan dilaksanakan prosesi serah terima gunungan dan ritual Merti Dusun Umbul Donga Puja Basuki. Acara ini dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala nikmat yang telah diberikan melalui hasil bumi di Dusun Kabrokan Kulon. Kirab ini akan dilaksanakan setip tahunnya karna sudah menjadi agenda tahunan di Dusun Kabrokan Kulon.



E. KEPANITIAAN Rangaian acara dalam rangka Merti Dusun Kabrokan Kulon ini dilaksanakan oleh Pokgiat LPMD Dusun Kabrokan Kulon yang merupakan institusi resmi wilayah. Susunan kepanitiaan terlampir F. ANGGARAN KEGIATAN ( Terlampir )



PENUTUP Demikian proposal ini kami susun dengan harapan bahwa semua pihak yang terkait dapat mendukung dan berpartisipasi dalam pelaksanaan acara ini. Maka dengan ini besar harapan kami bahwa kegiatan ini akan terlaksana serta mendapat dukungan dari semua pihak yang terkait .



Kabrokan Kulon, 2 September 2018



Ketua Pokgiat LPMD Dusun Kabrokan Kulon, Sendangsari, Pajangan, Bantul



(Adi Purwanta)



Lampiran 1. Susunan Panitia



SUSUNAN PANITIA MERTI DUSUN KABROKAN KULON 2018



Penangung jawab



: Jumeno



Ketua



: Adi Purwanta Himawan Ardhi Suhendra



Sekretaris



: Sulamtri Findia M. Rindi Hendrik



Bendahara



: Andi Susilo Adi Waluyo



Seksi Dan Penanggung Jawab Kegiatan 1. Konsumsi



: Anik Nuryani Arofah Kartini Nur Khasanah Priyanti Siti



2. Perlengkapan



: Ikhsan Widodo Andi S Ngadiman



3. PDD



: Himawan Ardhi S Joko Ardianto



4. Pj. Jalan Sehat



: Dini Cahyana Ria Aprillia



5. Pj. Pengajian



: Mahmudi Anwar



6. Pj. Genduri dan Gunungan



: Nur Samsuri



7. Humas



: Mulyono Winarno Juwain Adi P



Lampiran 2. RAB Kegiatan



RENCANA ANGGARAN BIAYA KEGIATAN MERTI DUSUN KABROKAN KULON 2018 Kegiatan “ Merti Dusun Kabrokan Kulon 2018 “ ini memerlukan anggaran biaya sebesar Rp 30.475.000,00. Adapun rincian dananya adalah sebagai berikut : NO 1



KEGIATAN



2 3 4 5 8



Kesekretariatan & PDD Sound System Panggung & Tenda Kursi & Meja Kerja Bakti Persiapan JALAN SEHAT



9



10



RINCIAN KEGIATAN ATK,Fotocopy & cetak, Publikasi, Dokumentasi, Dekorasi,



SATUAN



Konsumsi Kupon Doorprise Snack Peserta Hiburan



1 Paket 1 Paket 200 x 2.000 1 Paket



Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp



PENGAJIAN



Bisaroh Hadroh Tenaga Masak Air Plastik Air Minum Konsumsi



1 OK 1 Paket 3 OK 1 Paket 300 pack



Rp Rp Rp Rp Rp



500.000 400.000 300.000 50.000 2.400.000



GUNUNGAN & KIRAB



MC Gunungan & Uborampe Bregodo Snack Tamu Undangan Tenaga Masak Air



1 Ok



Rp



300.000



1 Paket 1 Paket



Rp Rp



6.425.000 1.500.000



1 Paket 3 Ok



Rp Rp



500.000 300.000



Konsumsi



1 Paket



Rp



1.000.000



Rp Rp Rp



30.475.000 12.200.000 18.275.000



11



Kerja Bakti Pembongkaran



12



TOTAL



13 14



SWADAYA DANA KURANG



1 Paket 1 Paket 1 Paket 1 Paket



BIAYA



5.000.000 3.000.000 2.000.000 2.500.000 1.500.000 200.000 1.500.000 400.000 700.000



Untuk itu kami mohon partisipasi dari semua pihak demi terlaksananya kegiatan tersebut.



PROPOSAL PENYELENGGARAAN MERTI DUSUN DAN PENGEMBANGAN POTENSI WISATA DI DUSUN KABROKAN KULON



Umbol Donga Puja Basuki



Diselenggarakan Oleh: Pokgiat LPMD Dusun Kabrokan Kulon Desa : Sendangsari Kecamatan : Pajangan Kabupaten : Bantul Provinsi : Daerah Istimewa Yogyakarta



Contact Person: Anik Nuryani (085727771305)