Proposal Pelatihan k3 Puskesmas Watubaing [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PEMERINTAH KABUPATEN SIKKA DINAS KESEHATAN KABUPATEN SIKKA PUSKESMAS WATUBAING KEC. TALIBURA - KAB. SIKKA - NTT ======================================================= PROPOSAL PELATIHAN K3 PUSKESMAS WATUBAING A. Latar Belakang Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dan Penanggulangan Bencana di Rumah Sakit maupun di Puskesmas merupakan bidang yang spesifik, berbeda dengan K3 pada umumnya, sebab bertumpu pada jenis-jenis risiko yang dapat diterima oleh 3 kelompok manusia yaitu pasien, pengujung, dan pegawai itu sendiri. Konteks K3 RS/Puskesmas dalam masa sekarang adalah perlindungan menyeluruh terhadap berbagai paparan risiko (4 faktor), yaitu dari faktor fisika, biologi, kimia, dan ergonomi. Perlindungan bagi sistem kerja di Rumah Sakit/Puskesmas terkait dengan situasi normal maupun abnormal (bencana). Program perlindungan terhadap seluruh manusia dan asset, tentunya harus dibentuk sedemikian rupa melalui penerapan manajemen K3 yang terintergrasi. Pada saat ini dengan penerapan akreditasi, bidang K3 di Indonesia telah menjadi kebutuhan mendasar yang diperlukan oleh setiap rumah sakit ataupun Puskesmas, sehingga dasar pelaksanaan dari hal tersebut (yaitu berupa pelatihan K3 bagi segenap pengelola Puskesmas) menjadi wajib dilakukan secara bertahap dan terprogram sesuai rencana strategis Puskesmas. B. Tujuan Pelatihan Pelatihan ini dilakukan untuk membekali para staf Puskesmas, khususnya bagi para pekerja yang langsung berhubungan dengan pekerjaan berisiko tinggi. Pelatihan diharapkan dapat menggali masalah dalam konteks K3 RS yang spesifik dan substantif. 1.2 Tujuan 1. Agar para tenaga kesehatan khususnya pelayanan klinis sadar akan bahaya potensial yaitu penyakit akibat kerja atau kecelakaan kerja yang dapat mereka jumpai. 2. Membentuk sikap waspada terhadap kejadian / bahaya di tempat kerja. 3. Mengetahui pencegahan bahaya di tempat kerja 4. Perawat melaksanakan pekerjaan secara aman.



1.3 Manfaat 1. Mengurangi angka kecelakaan dan penyakit akibat kerja, dan meningkatkan performa kerja tenaga klinis. 2. Memberikan pengetahuan tentang bahaya – bahaya dan resiko dalam pekerjaan serta menjelaskan cara untuk mengurangi resiko dan bahaya tersebut. 3. Memberikan rasa aman terhadap tenaga klinis maupun pasien. 4. Meningkatkan profit dan pendapatan Puskesmas, karena dapat mencegah dan mengurangi kerugian akibat penyakit akibat kerja atau kecelakaan kerja. C. Materi Pelatihan Materi pelatihan K3RS/PKM meliputi: 1. Keselamatan dan Kesehatan Kerja di RS/Puskesmas 2. Kesehatan dan Penyakit Akibat Kerja 3. Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran 4. Evakuasi dan Tanggap Darurat Bencana 5. Alat Perlindungan Diri dan Perlengkapannya 6. Ergonomi, Tata Letak, dan Pemindahan Bahan 7. Peraturan, Perundangan, & Manajemen K3 Rumah Sakit/ Puskesmas 8. Akreditasi Bidang K3 (Organisasi PK3RS) 9. Praktik Pemadaman Api (Jenis 1 dan 2) 10. Praktik Evakuasi Pasien 11. Praktik Pembuatan Prosedur Operasi Standar D. Waktu dan Tempat Pelatihan Pelatihan K3 dilaksanakan selama 1 hari pada tanggal ........................ 2017 E. Peserta Pelatihan Peserta pelatihan adalah semua staf Puskesmas Watubaing terutama para tenaga klinis (Dokter,Perawat, Bidan) F. Pemateri Pelatihan



Pemateri adalah Ahli K3 yang berpengalaman di bidangnya



G. Metode Pelatihan



Pelatihan diberikan dengan metode ceramah, tanya-jawab, diskusi, studi kasus, H. Fasilitas Pelatihan 1. Materi 2. Makan Siang dan Snack



I. Jadwal Pelatihan JAM 08.00 – 08.30 08.30 – 09.30



MATERI



13.00 – 13.45



Pembukaan Materi I Materi 2 Materi 3 Materi 4 ISHOMA



17.00 -



Penutup



KETERANGAN Kepala Puskesmas Pemateri



Kepala Puskesmas



J. Pendanaan Pendanaan Pelatihan K3 diambil dari dana akreditasi Puskesmas Watubaing



K. PENUTUP Demikian Proposal kegiatan ini dibuat dan kami mengharapkan saran, usul dan dukungan baik moril maupun materi, dari bapak/ibu/sdr/i dan pihak – pihak yang terlibat di dalam penyelenggaraan kegiatan ini. Atas perhatian, kerjasama dan partisipasi dari semua pihak yang ikut membantu kelancaran kegiatan ini kami ucapkan terima kasih.