Proposal Penelitian Pemanfaatan Sistem Informasi Geografis (Sig) Dalam Pemetaan Kawasan Rawan Banjir [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PEMANFAATAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (SIG) DALAM PEMETAAN KAWASAN RAWAN BANJIR DI KECAMATAN JATIASIH



PROPOSAL SKRIPSI



Diajukan untuk memenuhi salah satu syarat dengan memperoleh gelar sarjana (S1) pada program studi pendidikan geografi fakultas keguruan dan ilmu pendidikan universitas islam “45” bekasi



Oleh MARUF ISLAMUDIN 41182170180015



PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GEOGRAFI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS ISLAM “45” BEKASI 2022



LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING



Proposal ini berjudul “pemanfaatan sistem informasi geografis (SIG) dalam pemetaan kawasan rawan banjir di kecamatan jatiasih“ Telah disetujui untuk mengikuti ujian proposal. Fakultas keguruan dan ilmu pendidikan (fkip) universitas islam “45 bekasi, guna menempuh salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana pendidikan (program s1) program studi pendidikan geografi.



Pembimbing I



Pembimbing II



Adrian, S.Pd., M.Si.



Ardi, S.Pd., M.Si.



Disahkan oleh: Ketua program studi pendidikan geografi



Yoga candra maulana, S.Pd., M.Pd.



1



DAFTAR ISI PROPOSAL SKRIPSI .......................................................................................... 1 LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING ..................................................... 1 DAFTAR GAMBAR ............................................................................................. 4 DAFTAR TABEL ................................................................................................. 5 BAB I PENDAHULUAN .................................................................................... 6 A.



Latar belakang .......................................................................................... 6



B.



Identifikasi Masalah ............................................................................... 11



C.



Batasan masalah ..................................................................................... 11



D.



Rumusan Masalah .................................................................................. 12



E.



Tujuan Penelitian .................................................................................... 12



F.



Manfaat penelitian .................................................................................. 12



G.



Definisi Operasional ............................................................................... 13



BAB II LANDASAN TEORI DAN KERANGKA BERPIKIR ...................... 15 A.



Banjir ...................................................................................................... 15



B.



Bentuk Lahan ......................................................................................... 18



C.



Kemiringan Lereng ................................................................................. 19



D.



Penutupan Lahan .................................................................................... 19



E.



Buffer Sungai .......................................................................................... 20



F.



Curah Hujan ........................................................................................... 21



G.



Elevasi/Ketinggian ................................................................................. 21



H.



Frekuensi Banjir ..................................................................................... 22



I.



Sistem Informasi Geografis .................................................................... 22



J.



Kerangka Berpikir .................................................................................. 24



BAB III METODOLOGI PENELITIAN ......................................................... 25 A.



Lokasi dan Waktu Penelitian .................................................................. 25



2



1.



Lokasi Penelitian................................................................................. 25



2.



Waktu Penelitian ................................................................................. 27



B.



Alat dan Bahan Penelitian ...................................................................... 27 1.



Alat dan Bahan Penelitian................................................................... 27



2.



Metode Penelitian ............................................................................... 28



3.



Subjek Penelitian ................................................................................ 28



C.



Teknik Pengumpulan Data ..................................................................... 28 1.



Data Primer ......................................................................................... 29



2.



Data Sekunder ..................................................................................... 30



D.



Populasi Dan Sampel.............................................................................. 31 1.



Populasi............................................................................................... 31



2.



Sampel ................................................................................................ 32



E.



Teknik Analisis Data .............................................................................. 33



1.



Analisis Citra Landsat dan DEM SRTM ................................................ 35



2.



Analisis Data Curah Hujan ..................................................................... 36



3.



Analisis Peta Tematik ............................................................................. 36



4.



Pembobotan dan Skoring........................................................................ 38



a.



Skor Kelas Curah Hujan ......................................................................... 38



b.



Skor Kelas Kemiringan Lereng .............................................................. 39



c.



Skor Kelas Bentuk Lahan ....................................................................... 39



d.



Skor Kelas Buffer Sungai ....................................................................... 40



e.



Skor Kelas Penutupan Lahan.................................................................. 40



f.



Skor Pembobotan Elevasi/ Ketinggian Lahan ........................................ 41



g.



Skor Pembobotan Frekuensi Banjir ........................................................ 42



DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 46



3



DAFTAR GAMBAR Gambar 2. 1 Kerangka Berpikir ............................................................................ 24 Gambar 3. 1 Lokasi Penelitian .............................................................................. 26 Gambar 3. 2 Alur penelitian .................................................................................. 45



4



DAFTAR TABEL Tabel 1. 1 Jumlah kk terdampak banjir di wilayah kecamatan Jatiasih tahun 2021 8 Tabel 2. 1 Klasifikasi frekuensi banjir .................................................................. 17 Tabel 3. 1 Waktu penelitian .................................................................................. 27 Tabel 3. 2 Alat yang digunakan dalam penelitian ................................................. 27 Tabel 3. 3 Kisi-kisi pertanyaan kuesioner ............................................................. 30 Tabel 3. 4 Komponen data .................................................................................... 31 Tabel 3. 5 Populasi penelitian kecamatan Jatiasih ................................................ 32 Tabel 3. 6 Skoring curah hujan ............................................................................. 38 Tabel 3. 7 Skoring kemiringan lereng ................................................................... 39 Tabel 3. 8 Skoring kemiringan lereng ................................................................... 40 Tabel 3. 9 Skoring buffer sungai ........................................................................... 40 Tabel 3. 10 Skoring penggunaan lahan ................................................................. 41 Tabel 3. 11 Skoring ketinggian (elevasi) .............................................................. 42 Tabel 3. 12 Skoring frekuensi banjir ..................................................................... 42 Tabel 3. 13 Tabel Klasifikasi kelas banjir ............................................................. 44



5



BAB I PENDAHULUAN



A. Latar belakang Lingkungan dapat merupakan sumber daya maupun bahaya (hazards). Kondisi lingkungan mengalami perubahan baik secara cepat maupun perlahanlahan, oleh berbagai faktor penyebab, dan berbagai dampaknya. Perubahan pada salah satu atau lebih dari komponen lingkungan akan mempengaruhi komponen lainnya dari lingkungan tersebut dengan intensitas yang berbeda. Hal itu yang membuat terjadinya bencana, baik yang terjadi secara alamiah atau yang disebabkan oleh manusia. Bencana merupakan suatu kejadian atau peristiwa yang memberikan kerugian yang besar pada masyarakat, yang bersifat merusak, merugikan, dan mengambil waktu yang panjang untuk pemulihannya (sugiantoro dan purnomi, 2010). Pengertian ini lebih diperjelas dalam uu nomor 24 tahun 2007 tentang penanggulangan bencana, bencana merupakan rangkaian peristiwa yang memberikan dampak langsung berupa ancaman terhadap kehidupan masyarakat, yang disebabkan oleh faktor alam atau non alam seperti banjir. Banjir merupakan salah satu bencana alam yang sering terjadi dan dapat menimbulkan kerugian. Salah satu faktor yang menyebabkan terjadinya banjir adalah curah hujan yang tinggi. Banjir umumnya terjadi di dataran rendah dan pada bagian hilir dari suatu das yang memiliki pola aliran rapat. Dataran yang menjadi langganan banjir umumnya memiliki kepadatan penduduk yang tinggi dan lembah atau bentuk cekungan bumi lainnya dengan porositas rendah. Sebagai contoh kota bekasi jawa barat, sebagai salah satu kota besar di jawa barat kota bekasi juga tidak bisa terlepas dari bencana banjir karena beberapa faktor. Kota bekasi terletak pada tiga daerah aliran sungai (das) utama, yaitu das sunter, das cakung, dan das bekasi. Kali bekasi diprediksi memiliki kontribusi besar terhadap kemungkinan terjadinya daerah-daerah rawan genangan dan banjir di wilayah yang dilintasinya. Selain itu, perkembangan di kota bekasi identik



6



dengan pembangunan yang menyebabkan semakin sedikit lahan terbuka hijau dan membuat kota bekasi rawan terhadap bencana banjir (hafizhan & priyana, 2020). Bencana banjir di kota bekasi selalu datang di musim penghujan terutama pada saat hujan dengan curah hujan yang tinggi dengan durasi yang cukup lama. Banjir yang melanda kota bekasi sebagian melanda pemukiman penduduk yang dulunya merupakan rawa-rawa maupun perkebunan. Banjir di kota bekasi terjadi di seluruh kecamatan di kota bekasi yang tentunya menyebabkan kerusakan. Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, selama musim hujan seperti bulan januari-februari, semua pihak (baik pemerintah maupun masyarakat) biasanya khawatir datangnya bencana banjir. Curah hujan pada periode tersebut biasanya lebih tinggi dari bulan lainnya (bmkg, 2013). Oleh karena itu masyarakat yang bertempat tinggal di kawasan rawan banjir (bantaran sungai, dataran banjir, pantai, dll) atau yang rutin mengalami banjir, biasanya sudah siap dengan kemungkinan terburuk mengalami banjir, apalagi bila tempat tinggalnya berada dekat tubuh perairan khususnya sungai. Banjir yang terjadi di kota bekasi merupakan banjir lokal dan banjir kiriman. Banjir lokal terjadi akibat hujan yang jatuh di daerah itu sendiri yang disebabkan hujan yang berlangsung lama dengan curah hujan tinggi sehingga tidak tertampung oleh saluran drainase karena melebihi kapasitas dari drainase yang ada. Banjir kiriman terjadi akibat di daerah lain terjadi hujan dengan curah hujan yang tinggi yang mengalir melalui kali bekasi, kemudian kali bekasi mengalami kenaikan volume air hingga meluap dan membanjiri daerah yang ada disekitarnya. Salah satu kecamatan yang dilintasi oleh kali bekasi adalah kecamatan jatiasih. Secara geografi kecamatan jatiasih berada pada posisi 106,56 – 106,58 bujur timur dan 6,16 – 6,20 lintang selatan, dengan ketinggian 30,6 – 83,7 m diatas permukaan laut (dilihat dari stasiun cakung dan stasiun bekasi). Letak kecamatan jatiasih yang sangat strategis merupakan keuntungan bagi kecamatan jatiasih terutama dari segi komunikasi dan perhubungan dan hal tersebut menjadi penyebab banyak penduduk yang memilih tinggal di kawasan kecamatan jatiasih. Sesuai dengan perda kota bekasi nomor 04 tahun 2004 tentang pembentukan wilayah administrasi kecamatan dan kelurahan, kecamatan jatiasih



7



terbagi menjadi 6 kelurahan. Kecamatan jatiasih memiliki luas wilayah sekitar 24,27 km² (2.427 ha). Batas-batas wilayah administrasi yang mengelilingi wilayah kecamatan jatiasih adalah sebelah timur berbatasan kabupaten bogor, sebelah utara berbatasan kecamatan bekasi selatan, sebelah selatan berbatasan kecamatan jatisampurna, dan sebelah barat berbatasan dengan kecamatan pondok melati (bps kota bekasi). Menurut data yang ada dari kecamatan jatiasih, di tahun 2021 terdapat laporan jumlah kk yang terdampak banjir di wilayah kecamatan jatiasih sebagai berikut. Tabel 1. 1 Jumlah kk terdampak banjir di wilayah kecamatan Jatiasih tahun 2021 NO



LOKASI BANJIR



I.



KELURAHAN JATIKRAMAT 1. PERUMAHAN IKIP



JUMLAH KK 4014 407



KELURAHAN



2. PERUMAHAN CAHAYA KEMANG



JATIKRAMA



PERMAI



128



3. KOMP. JATIKRAMAT INDAH



701



4. PAMJAYA



452



5. KOMP. AL



307



6. KOMP. CLUSTER PLATINUM



140



7. KOMP. GRAHA INDAH



130



8. GG. SALON RW.01



187



9. JL. TRAVO BUNTU RW.08



216



10. JL. H. JEIN RW.08



172



11. KP. CAKUNG RW. 02 A



291



12. JATIKRAMAT 2



793



T



II.



KELURAHAN JATIMEKAR 1. PERUM NASIO INDAH RW.15 2. JL. SALAK BAWAH RW.12



KELURAHAN JATIMEKAR



1138 306 79



3. PERUM GRAHA INDAH RW.14



244



4. PERUM NASIO INDAH RW.16



132



5. BUANA JAYA RW.012



8



38



6. PERUM GRAHA INDAH RW.13 III.



KELURAHAN JATILUHUR



340 257



1. PURI NUSAPALA RW.12



50



2. CLUSTER GRAHA NIRWANA RW.11



37



KELURAHAN



3. GG. KUJANG RW.11



10



JATILUHUR



4. JL. H. YASIM RW.11



20



5. JL. H. TEKEL RT.01 RW.0RT11



10



6. GG. ABDUL ROJAK RW.11



10



7. JL. H. TEKEL RT.03 RW.011



17



8. PERUM. SAPTA PESONA RW.08



80



9. GG. J. MISAN RT.03 RW.06



3



10. RT.04 RW.01



4



11. JL. ABDUL ROJAK RW.5 12. RW.02 IV. 1.



RT.002/004



JATISARI



2.



RW.19



V.



KELURAHAN JATIASIH



JATIRASA



187 78 150



KELURAHAN JATIASIH



187



1. RW.02



5



2. RW.03



120



3. RW.04



3



4. RW.06



15



5. RW.10



3



6. RW.12



5



7. RW.13



6



8. RW.14



10



9. PERUM MANDOSI RW.15



20



VI.



KELURAHAN



6



KELURAHAN JATISARI



KELURAHAN



10



KELURAHAN JATIRASA



1273



1. PERUM VILLA JATIRASA RW.11



120



2. PERUM VILA JATIRASA RW.12



105



3. PERUM PONDOK GEDE PERMAI RW,.07



200



9



4. PERUM PONDOK GEDE PERMAI RW.09



85



5. PERUM PONDOK GEDE PERMAI RW.10



150



6. PERUM SINAR PONDOK BENDA AL RW.07



38



7. PERUM KEMANG IFI GRAHA RW.14



60



8. PERUM PRATITA INDAH RW.06



50



9. PERUM PONDOK MITRA LESTARI RW.13



315



10. PERKAMPUNGAN RW.02 PONDOK BENDA



110



11. PERKAMPUNGAN RW.05 PONDOK BENDA



40



Sumber : kecamatan jatiasih Karakteristik sosial budaya masyarakat dalam kesiapsiagaan dan mitigasi bencana di setiap daerah bencana juga pasti memiliki perbedaan, dalam hal ini peneliti juga ingin melihat dari segi adaptasi non struktural dari warga kecamatan jatiasih melalui kuesioner mengenai karakteristik sosial budaya masyarakat dalam kesiapsiagaan dan mitigasi bencana. Upaya untuk mengantisipasi banjir perlu diketahui sebab-sebab terjadinya banjir dan daerah sasaran banjir, tergantung pada karakteristik klimatologi, hidrologi dan kondisi fisik wilayah. Salah satu metode untuk menganalisis masalah banjir adalah dengan bantuan aplikasi sistem informasi geografis (SIG). Dengan SIG dapat dilakukan identifikasi dan pemetaan kawasan yang berpotensi banjir. SIG dapat diartikan sebagai komponen yang terdiri dari perangkat keras, perangkat lunak, data geografis dan sumber daya manusia yang bekerja sama secara efektif untuk menangkap, menyimpan, memperbaiki, memperbaharui, mengelola, memanipulasi, mengintegrasikan, menganalisa, dan menampilkan data dalam suatu informasi berbasis geografi. SIG memiliki kelebihan yaitu menghubungkan berbagai data pada suatu titik tertentu di bumi. Oleh karena itu SIG menjadi salah satu alat bedah untuk menganalisis



10



pemetaan kawasan rawan banjir dengan segala kelebihannya. Salah satu ilmu yang sangat berpengaruh dalam penanggulangan masalah banjir adalah dengan bantuan aplikasi sistem informasi geografis (SIG) dan penginderaan jauh yang berfungsi untuk menganalisa pemetaan kawasan yang berpotensi banjir, maka peneliti tertarik untuk mengangkat judul “pemanfaatan sistem informasi geografis (SIG) dalam pemetaan kawasan rawan banjir di kecamatan jatiasih”.



B. Identifikasi Masalah Sesuai dengan judul serta latar belakang masalah yang ada, dan untuk memperjelas pokok permasalahan, maka penelitian ini dapat diidentifikasikan permasalahan sebagai berikut : 1. Bagaimana pengaruh faktor curah hujan, kemiringan lereng, penggunaan lahan serta terdapat peluang kejadian banjir di kecamatan jatiasih. 2. Bagaimana persebaran kerawanan kawasan rawan banjir di kecamatan jatiasih berdasarkan tingkat kerawanannya. 3. Bagaimana karakteristik sosial budaya masyarakat jatiasih dalam kesiapsiagaan dan mitigasi bencana di kecamatan jatiasih. 4. Bagaimana adaptasi struktural dan non struktural masyarakat kecamatan jatiasih terhadap bencana banjir.



C. Batasan masalah Dalam penelitian ini, penulis membatasi permasalahan hanya pada menganalisis kawasan banjir di kecamatan jatiasih, kota bekasi dengan menggunakan metode skoring dan pembobotan terhadap 7 parameter penyebab potensi banjir di kecamatan jatiasih yaitu, kemiringan lereng, bentuk lahan, curah hujan, elevasi/ketinggian, penggunaan lahan, buffer sungai dan frekuensi banjir.



11



D. Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masalah dan identifikasi masalah yang dikemukakan diatas maka rumusan masalah yang ada pada penelitian ini adalah: 1. Bagaimana pengaruh faktor kemiringan lereng, bentuk lahan, curah hujan, elevasi/ketinggian, penggunaan lahan, buffer sungai dan frekuensi banjir? 2. Bagaimana memetakan kawasan rawan banjir di kecamatan jatiasih? 3. Bagaimana karakteristik sosial budaya masyarakat jatiasih dalam kesiapsiagaan dan mitigasi bencana banjir di kecamatan jatiasih?



E. Tujuan Penelitian Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Mengetahui pengaruh faktor kemiringan lereng, bentuk lahan, curah hujan, elevasi/ketinggian, penggunaan lahan, buffer sungai dan frekuensi banjir. 2. Bagaimana klasifikasi kerawanan kawasan rawan banjir di kecamatan jatiasih berdasarkan tingkat kerawanannya. 3. Mengetahui karakteristik sosial budaya masyarakat jatiasih dalam kesiapsiagaan dan mitigasi bencana banjir di kecamatan jatiasih.



F. Manfaat penelitian Berdasarkan rumusan tujuan diatas, maka manfaat dari penelitian ini adalah sebagai berikut:



1) Manfaat Praktis 1. Memberikan informasi persebaran kawasan rawan banjir pada daerah yang rentan terhadap bencana banjir sehingga dapat dijadikan pertimbangan dalam perencanaan dan pengembangan wilayah secara optimal dan berkelanjutan. 2. Membangun SIG dengan bantuan software arcgis dan metode scoring dan pembobotan untuk menganalisis banjir.



12



3. Memberikan informasi spasial (peta) mengenai daerah bahaya banjir di kecamatan jatiasih yang nantinya dapat digunakan oleh instansi terkait. 4. Memberikan informasi kepada masyarakat sekitar sekaligus peringatan bahwa kecamatan jatiasih merupakan kawasan rawan banjir.



2) Manfaat Teoritis 1. Untuk memberikan landasan dalam melakukan penelitian lain yang sejenis dalam menganalisis sebaran kawasan rawan banjir dengan menggunakan SIG (sistem informasi geografis). 2. Untuk menambah wawasan kajian ilmiah bagi mahasiswa geografi terkait pemanfaatan aplikasi SIG sistem informasi geografis) terhadap bencana banjir.



G. Definisi Operasional Skripsi ini berjudul “Pemanfaatan SIG Dalam Pemetaan Kawasan Rawan Banjir Di Kecamatan Jatiasih“. Untuk menghindari kesalahpahaman makna, maka penulis menjelaskan hal-hal berkenaan dengan judul skripsi sebagai berikut:



1) Sistem Informasi Geografis (SIG) Sistem informasi geografis adalah suatu kesatuan yang saling terkait satu dengan lainnya yang merupakan kesatuan formal yang terdiri dari berbagai sumber daya fisik dan logika yang berkaitan dengan objek-objek yang ada dipermukaan bumi dan juga merupakan sejenis perangkat lunak (software) yang dapat dimanfaatkan untuk,penyimpanan, pemasukan, manipulasi, menampilkan, dan keluaran informasi geografis berikut atribut-atributnya (eddy prahesta, 2002:49). Sistem informasi geografis adalah suatu sistem yang berbasis digital melalui komputer digunakan dalam menangani data bereferensi geografi yaitu pemasukan data, manajemen data, manipulasi dan analisis data, serta keluaran sebagai hasil akhir (output). Hasil akhir (output) dapat dijadikan



13



acuan dalam pengambilan keputusan pada masalah yang berkaitan dengan kegeografian. (aronoff, 1989). 2) Pemetaan Pemetaan adalah pekerjaan yang memiliki suatu rangkaian yang menggunakan berbagai



disiplin ilmu



seperti,



pemotretan udara,



fotogrametri, geodesi, kartografi, dan juga teknik pencetakan peta (subagia, 2010:5).



3) Kawasan Kawasan yaitu memiliki luasan tertentu dan dibatasi oleh batas administrasi. Menurut kamus besar bahasa indonesia (kbbi) kawasan merupakan daerah yang memiliki unsur tertentu seperti, pertokoan, tempat tinggal, industri, dan perkotaan. Secara operasional kawasan yang dimaksud dalam penelitian ini batas wilayah administrasi kawasan perkotaan pangkep yang menjadi titik fokus kawasan dalam penelitian ini.



4) Rawan Banjir Menurut erlangga (2006: 126) banjir adalah genangan air yang mengalir deras dengan ketinggian melebihi tingkat normal. Pada saat banjir, air akan menggenangi sebagian besar daratan yang biasanya tidak tergenangi air. Ketika musim hujan tiba, sebagian wilayah ada yang mengalami banjir. Curah hujan yang tinggi membuat beberapa wilayah tergenang air. Banjir yang sangat berbahaya adalah banjir dahsyat yang terjadi dengan tiba-tiba dan bersifat menghanyutkan. Kerawanan banjir adalah keadaan yang menggambarkan mudah atau tidaknya suatu daerah terkena banjir dengan didasarkan pada faktorfaktor alam yang mempengaruhi banjir antara lain faktor meteorologi (intensitas curah hujan, distribusi curah hujan, frekuensi dan lamanya hujan berlangsung) dan karakteristik daerah aliran sungai (kemiringan lahan/kelerengan, ketinggian lahan, tekstur tanah dan penggunaan lahan) (darmawan et al., 2017).



14



BAB II LANDASAN TEORI DAN KERANGKA BERPIKIR



A. Banjir 1) Definisi Banjir Banjir merupakan salah satu bencana alam yang sering terjadi di berbagai negara terutama di negara berkembang. Seperti pada gambar 1 yang memperlihatkan sebaran bencana alam di asia tenggara dalam periode 1975-2001, banjir termasuk yang dominan. Di indonesia tercatat 104 kejadian banjir dalam periode 1980-2008. Banjir adalah tanah tergenang akibat luapan sungai, yang disebabkan oleh hujan deras atau banjir akibat kiriman dari daerah lain yang berada ditempat yang lebih tinggi (kegeografian & semarang, 2018). Penyebab-penyebab banjir terbagi menjadi dua yaitu bersifat alami dan akibat dari aktivitas manusia. Penyebab terjadinya banjir yang bersifat alami, yaitu hujan lebat yang terjadi pada musim penghujan, pengaruh geografi pada sungai di daerah hulu dan hilir, pengendapan sedimen pada sungai, sistem jaringan drainase tidak berjalan dengan baik, pasang surut air laut. Penyebab banjir akibat aktivitas manusia, yaitu perubahan daerah pengaliran sungai karena penggundulan hutan, pembuangan sampah ke sungai, kurang terpeliharanya bangunan bangunan pengendali banjir, dan kurang terpeliharanya alur sungai (ayuningtyas & rahayu, 2014).



2) Klasifikasi Banjir Banjir dapat dikategorikan berdasarkan mekanisme terjadinya dan berdasarkan posisi dari sumber banjir terhadap daerah yang digenanginya (kusuma, 2006). Berdasarkan mekanisme terjadinya, banjir dapat dibedakan menjadi banjir biasa (regular) dan banjir tidak biasa (irregular). Banjir regular terjadi akibat jumlah limpasan yang sangat banyak sehingga



melampaui kapasitas dari pembuangan air yang ada (existing drainage). Banjir irregular terjadi akibat tsunami, gelombang pasang, atau keruntuhan dam (dam break). Banjir dapat dikategorikan berdasarkan mekanisme terjadinya dan berdasarkan posisi dari sumber banjir terhadap daerah yang digenanginya (kusuma, 2006). Berdasarkan mekanisme terjadinya, banjir dapat dibedakan menjadi banjir biasa (regular) dan banjir tidak biasa (irregular). Banjir regular terjadi akibat jumlah limpasan yang sangat banyak sehingga melampaui kapasitas dari pembuangan air yang ada (existing drainage). Banjir irregular terjadi akibat tsunami, gelombang pasang, atau keruntuhan dam (dam break). Berdasarkan



posisi



sumber



banjir



terhadap



daerah



yang



digenanginya, banjir dapat dibedakan menjadi banjir lokal dan banjir bandang (flash flood). Banjir lokal didefinisikan sebagai banjir yang diakibatkan oleh hujan lokal sedangkan banjir bandang dapat diartikan banjir yang diakibatkan oleh propagasi limpasan dari daerah hulu pada suatu daerah tangkapan. Umumnya di indonesia, dilihat dari mekanisme terjadinya, banjir yang terjadi seringkali banjir regular seperti yang terjadi pada akhir bulan oktober 2010 di jakarta. Akan tetapi tidak menutup kemungkinan terjadi banjir irregular, contohnya bencana banjir pada akhir bulan maret 2009 di situ gintung akibat keruntuhan dam dan banjir akibat gelombang pasang pada tahun 2007 di jakarta. Sedangkan berdasarkan posisi sumber banjir terhadap daerah yang digenanginya, banjir di indonesia termasuk dalam kedua-duanya baik itu banjir lokal maupun banjir bandang. Sebagai contoh banjir lokal adalah banjir yang sering terjadi di kota-kota besar di indonesia termasuk juga di jakarta. Sedangkan banjir wasior di papua barat pada bulan oktober 2010 merupakan salah satu contoh bencana banjir yang termasuk banjir bandang. Berdasarkan pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa banjir adalah bencana alam yang disebabkan peristiwa alam seperti curah hujan



16



tinggi yang sering menimbulkan kerugian baik fisik maupun material. Tabel 2. 1 Klasifikasi frekuensi banjir N o



Kelas Kerawanan



Karakteristik Banjir Frekuensi



Durasi



Kedalaman



1.



Tidak rawan



Tidak pernah banjir



-



-



2.



Kerawanan rendah



1-2 tahun



100 m



1



(%)



20



Sumber: Kusumo & Nursari, 2016



e. Skor Kelas Penutupan Lahan Penggunaan lahan akan berperan pada besarnya air limpasan hasil dari hujan yang telah melebihi laju infiltrasi. Daerah



40



10



yang banyak ditumbuhi oleh pepohonan akan sulit mengalirkan air limpasan. Hasil ini disebabkan besarnya kapasitas serapan air oleh pepohonan dan lambatnya air limpasan mengalir disebabkan tertahan oleh akar dan batang pohon, sehingga kemungkinan banjir lebih kecil. Semakin terbuka atau semakin banyak lahan yang terbangun maka semakin tinggi pengaruhnya terhadap potensi kerawanan banjir. Pemberian skor pada kelas di setiap parameter banjir dilakukan secara linier dengan skor terendah adalah 1 (satu) yang diberikan kepada kelas dengan pengaruh paling kecil terhadap kerentanan banjir sampai dengan 4 (empat) diberikan kepada kelas dengan pengaruh paling besar terhadap kerentanan banjir.



Tabel 3. 10 Skoring penggunaan lahan



Bobot No



Deskripsi



Skor



1



Permukiman, lahan terbangun



9



2



Sawah, lahan terbuka, pertanian



7



3



Semak belukar, rumput



5



4



Ladang perkebunan



3



5



Hutan



1



(%)



20



Sumber : pramuyuda (2016)



f. Skor Pembobotan Elevasi/ Ketinggian Lahan Elevasi (ketinggian) berpengaruh terhadap terjadinya banjir, karena berdasarkan sifat air, air mengalir dari daerah tinggi ke daerah yang lebih rendah. Dimana daerah yang mempunyai ketinggian yang lebih tinggi potensinya kecil untuk terjadi banjir, sedangkan daerah dengan ketinggian rendah lebih berpotensi untuk terjadinya banjir (kusumo & nursari, 2016).



41



Tabel 3. 11 Skoring ketinggian (elevasi) Bobot No



Elevasi



Skor



1



0-20 m



9



2



21-50 m



7



3



51-100 m



5



4



101-300 m



3



5



>300 m



1



(%)



20



Sumber : probo & evi (2016)



g. Skor Pembobotan Frekuensi Banjir Tabel 3. 12 Skoring frekuensi banjir



Bobot No



Frekuensi banjir (tahun)



Skor



1



>5



9



2



4-5



7



3



3-4



5



4



2-3



3



5



1-2



1



(%)



10



Sumber : cnn indonesia



h. Klasifikasi Tingkat Kerawanan Banjir Tingkat



kerawanan



banjir



merupakan



peristiwa



terbenamnya daratan (yang biasanya kering) karena volume air yang meningkat pada setiap unit lahan yang diperoleh berdasarkan nilai kerawanan banjir. Sebagian besar daerah yang tanahnya mempunyai daya serapan air yang buruk (tekstur tanah), atau



42



jumlah curah hujan melebihi kemampuan tanah untuk menyerap air ketika hujan lebat turun, yang kadang terjadi adalah banjir secara tiba-tiba yang diakibatkan terisinya saluran air kering dengan air (suhardiman, 2012). Setelah setiap parameter diberi skor atau nilai serta bobot sesuai dengan tabel rujukan, maka langkah selanjutnya melakukan overlay pada seluruh peta parameter dan dilanjutkan dengan menghitung indeks kerawanan menggunakan formula aritmatika sebagai berikut: KB = (10 x KL) + (20 x PL) + (10 x CH) + (10 x BL) + (20 x E) + (20 x B) + (10 x FB) Keterangan : KL



: Kemiringan Lereng



PL



: Penggunaan Lahan



CH



: Curah Hujan



BL



: Bentuk Lahan



E



: Elevasi



B



: Buffer Sungai



FB



: Frekuensi Banjir



Formula di atas didasarkan atas analisa AHP Dengan metode Pairwise Comparision untuk menentukan tingkat kepentingan atau skala prioritas dari masing-masing parameter. Parameter dengan bobot tertinggi adalah parameter dengan faktor paling berpengaruh terhadap terjadinya banjir. Kemudian penentuan daerah rawan banjir dilakukan dengan menganalisa hasil dari interval tingkat kerawanan banjir dalam pengklasifikasian dengan rumus berikut: 𝐼=



𝑅 𝐾



Keterangan : I : Lebar interval R



: Range atau rentang beda nilai data tertinggi



43



dikurangi data terendah K



: Jumlah interval kelas



Pada penelitian ini, klasifikasi daerah banjir dibagi ke dalam tiga kelas. Hasil perhitungan menghasilkan klasifikasi yang dipaparkan pada tabel dibawah ini Tabel 3. 13 Tabel Klasifikasi kelas banjir NO



Interval Kelas



Keterangan Kelas



1.



300 – 444



Tingkat kerawanan rendah



2.



444 - 587



Tingkat kerawanan sedang



3.



587 - 730



Tingkat kerawanan tinggi



Hasil total skoring tingkat kerawanan banjir menggunakan teknik overlay/tumpang susun dibagi menjadi tiga kelas, yaitu tidak rawan, rawan, dan sangat rawan.



44



Gambar 3. 2 Alur penelitian



45



DAFTAR PUSTAKA Air di wilayah segeri , daerah aliran sungai lisu oleh : esperanza dante. (2018). Ayuningtyas, r. N., & rahayu, s. (2014). Kajian pemahaman masyarakat terhadap banjir di kelurahan ulujami, jakarta. Teknik pwk (perencanaan wilayah kota), 3(2), 351–358. Bekasi, b. K. (ed.). (2021). Kecamatan jatiasih dalam angka 2021. Bps kota bekasi. Belakang, l., jakarta, b., indonesia, d., jakarta, d., & indonesia, s. (2013). Bab i. 1– 7. Darmawan, k., hani’ah, h., & suprayogi, a. (2017). Analisis tingkat kerawanan banjir di kabupaten sampang menggunakan metode overlay dengan scoring berbasis sistem informasi geografis. Jurnal geodesi undip, 6(1), 31–40. Fahmi, l. A. (2021). Pemetaan daerah rawan banjir wilayah kota padang menggunakan sistem informasi geografis (SIG). Repository.ipb.ac.id. Https://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108808 Hafizhan, a., & priyana, y. (2020). Analisis faktor--faktor penyebab banjir di kota bekasi. Universitas muhammadiyah surakarta. Hamdan, h., sulwan, p., & adi, s. (2014). Analisa daerah rawan banjir menggunakan aplikasi sistem informasi geografis (studi kasus pulau bangka). Jurnal kontruksi, 12(1), 2302–7312. Kegeografian, p., & semarang, d. I. K. (2018). Kesiap siagaan masyarakat dalam penanggulangan banjir di kota semarang. Jurnal geografi : media informasi pengembangan



dan



profesi



kegeografian,



12(1),



102–114.



Https://doi.org/10.15294/jg.v12i1.8019 Kusumo, p., & nursari, e. (2016). Zonasi tingkat kerawanan banjir dengan sistem informasi geografis pada das cidurian kab. Serang, banten. String (satuan tulisan



riset



dan



inovasi



teknologi),



1(1),



29–38.



Https://doi.org/10.30998/string.v1i1.966 Laksmi, g. S. (2020). Impact of land use change and rainfall on flooding in pekalongan city, central java. Prosiding seminar nasional lahan



suboptimal ke-8 tahun 2020, palembang 20 oktober 2020 “komoditas sumber pangan untuk meningkatkan kualitas kesehatan di era pandemi covid -19,” 382–391. Mahfuz, m. (2016). Analisis data spasial untuk identifikasi kawasan rawan banjir di kabupaten banyumas provinsi jawa tengah. Jurnal online mahasiswa (jom)



bidang



teknik



geodesi,



1(1),



1–12.



Https://jom.unpak.ac.id/index.php/teknikgeodesi/article/view/507 Nuryanti, j., tanesib, a., & warsito. (2018). Pemetaan daerah rawan banjir dengan penginderaan jauh dan sistem informasi geografis di kecamatan kupang provinsi nusa tenggara timur. Fisika sains dan aplikasinya, 3(2), 73–79. Restu, w., erdiansyah, r., & n.p.l chrismonera augusthyne. (2021). Pendugaan laju run off dan infiltrasi dengan rainfall simulator sederhana pada berbagai kondisi tanah andisol di perkebunan teh. Jurnal pengelolan perkebunan, 2, 7–14. Rismaningsih, f., arfatin, n., ul’fah, h., linda, p., wahyudin, abdul, r., fitri, y., lusiani, dinar, r., & setiawan jan. (2021). Pengantar statistik 1 (suci haryanti (ed.)). Media sains indonesia. Sriwati. (2014). Studi pengaruh perubahan tata guna lahan terhadap infrastruktur jaringan drainase kota rantepao. Jurnal forum bangunan, 12(2).34 Suhardiman. (2012). Zonasi tingkat kerawanan banjir dengan sistem informasi geografis (SIG) pada sub das walanae hilir. Universitas hasanuddin. Suryo haryani, n., zubaidah, a., dirgahayu, d., fajar yulianto, h., & junita pasaribu peneliti pusat pemanfaatan penginderaan jauh -lapan, d. (2012). Model bahaya banjir menggunakan data pengindraan jauh di kabupaten sampang (flood hazard model using remote sensing data in sampang district). Jurnal penginderaan jauh, 9(1), 52–66. Syah, m., & haryanto, t. (2013). Klasifikasi kemiringan lereng dengan menggunakan pengembangan sistem informasi geografis sebagai evaluasi kesesuain landasan pemukiman berdasarkan undang- undang tata ruang dan metode fuzzy. Teknik pomits, 10(10), 2337–3539. Weng, q. (2010). Remote sensing and gis integration: theories, methods, and



47



applications. Air di wilayah segeri , daerah aliran sungai lisu oleh : esperanza dante. (2018). Ayuningtyas, r. N., & rahayu, s. (2014). Kajian pemahaman masyarakat terhadap banjir di kelurahan ulujami, jakarta. Teknik pwk (perencanaan wilayah kota), 3(2), 351–358. Bekasi, b. K. (ed.). (2021). Kecamatan jatiasih dalam angka 2021. Bps kota bekasi. Belakang, l., jakarta, b., indonesia, d., jakarta, d., & indonesia, s. (2013). Bab i. 1–7. Darmawan, k., hani’ah, h., & suprayogi, a. (2017). Analisis tingkat kerawanan banjir di kabupaten sampang menggunakan metode overlay dengan scoring berbasis sistem informasi geografis. Jurnal geodesi undip, 6(1), 31–40. Fahmi, l. A. (2021). Pemetaan daerah rawan banjir wilayah kota padang menggunakan sistem informasi



geografis



(SIG).



Repository.ipb.ac.id. Https://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108808 Hafizhan, a., & priyana, y. (2020). Analisis faktor--faktor penyebab banjir di kota bekasi. Universitas muhammadiyah surakarta. Hamdan, h., sulwan, p., & adi, s. (2014). Analisa daerah rawan banjir menggunakan aplikasi sistem informasi geografis (studi kasus pulau bangka). Jurnal kontruksi, 12(1), 2302–7312. Kegeografian, p., & semarang, d. I. K. (2018). Kesiap siagaan masyarakat dalam penanggulangan banjir di kota semarang. Jurnal geografi : media informasi pengembangan



dan



profesi



kegeografian,



12(1),



102–114.



Https://doi.org/10.15294/jg.v12i1.8019 Kusumo, p., & nursari, e. (2016). Zonasi tingkat kerawanan banjir dengan sistem informasi geografis pada das cidurian kab. Serang, banten. String (satuan tulisan



riset



dan



inovasi



teknologi),



1(1),



29–38.



Https://doi.org/10.30998/string.v1i1.966 Laksmi, g. S. (2020). Impact of land use change and rainfall on flooding in pekalongan city, central java. Prosiding seminar nasional lahan



48



suboptimal ke-8 tahun 2020, palembang 20 oktober 2020 “komoditas sumber pangan untuk meningkatkan kualitas kesehatan di era pandemi covid-19,” 382–391. Mahfuz, m. (2016). Analisis data spasial untuk identifikasi kawasan rawan banjir di kabupaten banyumas provinsi jawa tengah. Jurnal online mahasiswa (jom)



bidang



teknik



geodesi,



1(1),



1–12.



Https://jom.unpak.ac.id/index.php/teknikgeodesi/article/view/507 Nuryanti, j., tanesib, a., & warsito. (2018). Pemetaan daerah rawan banjir dengan penginderaan jauh dan sistem informasi geografis di kecamatan kupang provinsi nusa tenggara timur. Fisika sains dan aplikasinya, 3(2), 73–79. Restu, w., erdiansyah, r., & n.p.l chrismonera augusthyne. (2021). Pendugaan laju run off dan infiltrasi dengan rainfall simulator sederhana pada berbagai kondisi tanah andisol di perkebunan teh. Jurnal pengelolan perkebunan, 2, 7–14. Rismaningsih, f., arfatin, n., ul’fah, h., linda, p., wahyudin, abdul, r., fitri, y., lusiani, dinar, r., & setiawan jan. (2021). Pengantar statistik 1 (suci haryanti (ed.)). Media sains indonesia. Sriwati. (2014). Studi pengaruh perubahan tata guna lahan terhadap infrastruktur jaringan drainase kota rantepao. Jurnal forum bangunan, 12(2). Suhardiman. (2012). Zonasi tingkat kerawanan banjir dengan sistem informasi geografis (SIG) pada sub das walanae hilir. Universitas hasanuddin. Suryo haryani, n., zubaidah, a., dirgahayu, d., fajar yulianto, h., & junita pasaribu peneliti pusat pemanfaatan penginderaan jauh -lapan, d. (2012). Model bahaya banjir menggunakan data pengindraan jauh di kabupaten sampang (flood hazard model using remote sensing data in sampang district). Jurnal penginderaan jauh, 9(1), 52–66. Syah, m., & haryanto, t. (2013). Klasifikasi kemiringan lereng dengan menggunakan pengembangan sistem informasi geografis sebagai evaluasi kesesuain landasan pemukiman berdasarkan undang- undang tata ruang dan metode fuzzy. Teknik pomits, 10(10), 2337–3539. Weng, q. (2010). Remote sensing and gis integration: theories, methods, and



49



applications. Wikipedia. (2022). Altitudo. Https://id.wikipedia.org/wiki/altitudo#:~:text=altitudo (atau elevasi) adalah posisi,laut (biasa disingkat dpl). Air di wilayah segeri , daerah aliran sungai lisu oleh : esperanza dante. (2018). Ayuningtyas, r. N., & rahayu, s. (2014). Kajian pemahaman masyarakat terhadap banjir di kelurahan ulujami, jakarta. Teknik pwk (perencanaan wilayah kota), 3(2), 351–358. Bekasi, b. K. (ed.). (2021). Kecamatan jatiasih dalam angka 2021. Bps kota bekasi. Belakang, l., jakarta, b., indonesia, d., jakarta, d., & indonesia, s. (2013). Bab i. 1– 7. Darmawan, k., hani’ah, h., & suprayogi, a. (2017). Analisis tingkat kerawanan banjir di kabupaten sampang menggunakan metode overlay dengan scoring berbasis sistem informasi geografis. Jurnal geodesi undip, 6(1), 31–40. Fahmi, l. A. (2021). Pemetaan daerah rawan banjir wilayah kota padang menggunakan sistem informasi



geografis



(SIG).



Repository.ipb.ac.id. Https://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108808 Hafizhan, a., & priyana, y. (2020). Analisis faktor--faktor penyebab banjir di kota bekasi. Universitas muhammadiyah surakarta. Hamdan, h., sulwan, p., & adi, s. (2014). Analisa daerah rawan banjir menggunakan aplikasi sistem informasi geografis (studi kasus pulau bangka). Jurnal kontruksi, 12(1), 2302–7312. Kegeografian, p., & semarang, d. I. K. (2018). Kesiap siagaan masyarakat dalam penanggulangan Banjir di kota semarang. Jurnal geografi : media informasi pengembangan dan profesi



kegeografian,



12(1),



102–114.



Https://doi.org/10.15294/jg.v12i1.8019 Kusumo, p., & nursari, e. (2016). Zonasi tingkat kerawanan banjir dengan sistem



50



informasi geografis pada das cidurian kab. Serang, banten. String (satuan tulisan



riset



dan



inovasi



teknologi),



1(1),



29–38.



Https://doi.org/10.30998/string.v1i1.966 Laksmi, g. S. (2020). Impact of land use change and rainfall on flooding in pekalongan city, central java. Prosiding seminar nasional lahan suboptimal ke-8 tahun 2020, palembang 20 oktober 2020 “komoditas sumber pangan untuk meningkatkan kualitas kesehatan di era pandemi covid-19,” 382–391. Mahfuz, m. (2016). Analisis data spasial untuk identifikasi kawasan rawan banjir di kabupaten banyumas provinsi jawa tengah. Jurnal online mahasiswa (jom)



bidang



teknik



geodesi,



1(1),



1–12.



Https://jom.unpak.ac.id/index.php/teknikgeodesi/article/view/507 Nuryanti, j., tanesib, a., & warsito. (2018). Pemetaan daerah rawan banjir dengan penginderaan jauh dan sistem informasi geografis di kecamatan kupang provinsi nusa tenggara timur. Fisika sains dan aplikasinya, 3(2), 73–79. Restu, w., erdiansyah, r., & n.p.l chrismonera augusthyne. (2021). Pendugaan laju run off dan infiltrasi dengan rainfall simulator sederhana pada berbagai kondisi tanah andisol di perkebunan teh. Jurnal pengelolan perkebunan, 2, 7–14. Rismaningsih, f., arfatin, n., ul’fah, h., linda, p., wahyudin, abdul, r., fitri, y., lusiani, dinar, r., & setiawan jan. (2021). Pengantar statistik 1 (suci haryanti (ed.)). Media sains indonesia. Sriwati. (2014). Studi pengaruh perubahan tata guna lahan terhadap infrastruktur jaringan drainase kota rantepao. Jurnal forum bangunan, 12(2). Suhardiman. (2012). Zonasi tingkat kerawanan banjir dengan sistem informasi geografis (SIG) pada sub das walanae hilir. Universitas hasanuddin. Suryo haryani, n., zubaidah, a., dirgahayu, d., fajar yulianto, h., & junita pasaribu peneliti pusat pemanfaatan penginderaan jauh -lapan, d. (2012). Model bahaya banjir menggunakan data penginderaan jauh di kabupaten sampang (flood hazard model using remote sensing data in sampang district). Jurnal penginderaan jauh, 9(1), 52–66. Syah, m., & haryanto, t. (2013). Klasifikasi kemiringan lereng dengan



51



menggunakan pengembangan sistem informasi geografis sebagai evaluasi kesesuain landasan pemukiman berdasarkan undang- undang tata ruang dan metode fuzzy. Teknik pomits, 10(10), 2337–3539. Weng, q. (2010). Remote sensing and gis integration: theories, methods, and applications.



52